Pelajari 8 Hal yang Wajib Diketahui tentang Menstrual Cup

Pelajari 8 Hal yang Wajib Diketahui tentang Menstrual Cup

Pembalut menjadi solusi saat seorang wanita mengalami menstruasi. Namun, apakah Anda mengetahui produk menstrual cup yang juga bisa digunakan untuk menampung cairan saat menstruasi? Jika ingin tahu lebih jauh mengenai menstrual cup, simak pembahasannya dalam artikel ini.

Tahukah Anda Apa Itu Menstrual Cup?

Beberapa waktu belakangan, produk menstrual cup mulai menjadi perhatian di masyarakat. Menstrual cup muncul untuk menjadi alternatif penggunaan pembalut wanita yang sudah digunakan sejak lama. Melihat dari sisi banyaknya sampah yang disebabkan oleh pembalut, maka muncul menstrual cup yang bisa dicuci dan dipakai ulang.

Ada banyak orang yang menyarankan pemakaiannya pada wanita ketika sedang menstruasi, namun ada juga yang tidak menyarankan penggunaannya. Pastinya sebagai wanita mungkin Anda mengalami kebingungan bukan?

Jadi sebenarnya apa itu menstrual cup dan bagaimana cara penggunaannya? Bagi Anda yang belum mengetahui berbagai hal tentang menstrual cup, maka Anda harus menyimak pembahasan di bawah ini.

Langkah Tepat dan Aman Menggunakan Menstrual Cup

Lakukan Sterilisasi Cup Terlebih Dahulu

Sebelum digunakan, menstrual cup harus disetrilisasi terlebih dahulu. Menstrual cup ini akan sangat efektif disterilisasi dengan cara direbus dalam air. Rebus menstrual cup dalam air hingga mendidih.

Namun, ada juga cara lain yang banyak digunakan oleh masyarakat, yaitu menyiram menstrual cup dengan menggunakan air panas. Anda bisa memilih cara sterilisasi yang paling memungkinkan untuk Anda lakukan.

Tekan atau Lipat Salah Satu Sisi Cup

Selesai disterilisasi, menstrual cup sudah bisa Anda gunakan. Cara menggunakannya adalah dengan dimasukkan ke dalam bagian vagina seorang wanita. Namun, mungkin banyak dari Anda yang khawatir dan ragu bagaimana cara memasukkan cup sepenuhnya ke dalam alat kelamin Anda.

Ada dua cara umum yang aman untuk Anda coba. Pertama adalah dengan menekan satu sisi cup atau dengan melipatnya menjadi dua lipatan seperti berbentuk huruf C.

Masukkan Cup Perlahan-lahan

Jika cup sudah dalam posisi ditekan atau diliipat, maka Anda sudah bisa memasukkannya ke bagian dalam vagina. Anda yang baru pertama kali menggunakannya, pasti bingung bagaimana cara memasukkannya dan seberapa jauh cup dimasukkan.

Sebenarnya dalam hal ini bergantung pada kenyamanan Anda sendiri. Anda hanya perlu memperhatikan bahwa saat dimasukkan, menstrual cup ada di posisi yang tepat dan tidak akan mengganggu aktivitas Anda.

Pastikan Posisi Sudah Terbuka di Dalam Alat Kelamin Anda

Menstrual cup yang sudah berhasil dimasukkan ke dalam alat kelamin akan bekerja dengan maksimal jika sudah dalam posisi terbuka. Terkadang karena Anda menekan atau melipat cup sebelum dimasukkan, banyak yang akhirnya merasakan cup tidak berfungsi.

Oleh sebab itu, langkah terakhir yang perlu Anda lakukan adalah memastikan cup sudah terbuka di dalam. Cara memastikannya dapat dilakukan dengan menekan halus bagian ujung dari cup dan melepasnya.

Hal-hal yang Perlu Diketahui tentang Menstrual Cup

Alternatif Sterilisasi Menstrual Cup jika Berada di Luar Rumah

Banyak hal lain juga yang perlu Anda ketahui terkait menstrual cup ini. Misalnya dalam hal sterilisasi yang perlu dilakukan pada cup sebelum digunakan. Jika Anda berada di luar rumah dan membersihkan menstrual cup dengan cara direbus atau menggunakan air panas tidak memungkinkan, Anda bisa menggunakan tisu basah atau membersihkannya dengan air mineral saja. Jadi, ketika Anda sedang di luar rumah dan perlu menggunakannya, Anda bisa melakukan sterilisasi menstrual cup dengan optimal.

Jangan Salah Mengikuti Panduan Pemakaiannya

Kebanyakan kekhawatiran wanita untuk menggunakan menstrual cup adalah terkait pemakaiannya. Namun jika Anda mengikuti panduan pemakaian dengan tepat, maka Anda tidak perlu merasakan kekhawatiran itu lagi.

Kurang lebih panduan pemakaiannya sudah dijelaskan pada bagian sebelumnya. Anda hanya perlu mengikutinya dengan benar, maka menstrual cup akan sangat aman dan nyaman Anda gunakan selama sedang menstruasi.

Ketahui bahwa jika Anda menggunakan menstrual cup ini dengan pas, maka tidak akan ada kebocoran darah selama menstruasi. Itulah mengapa jika Anda masih mengalami kebocoran, artinya Anda belum tepat menggunakan menstrual cup.

Lakukan Pembersihan Menstrual Cup dengan Tepat Setelah Selesai Digunakan

Selain dalam hal sterilisasi, pasca menstrual cup selesai digunakan, Anda juga perlu memperhatikan bagaimana cara untuk membersihkannya. Perlu Anda ketahui, membersihkan menstrual cup dapat dilakukan jika Anda sudah mengeluarkannya.

Setelah dikeluarkan, langsung buang cairan darah yang ditampung dalam cup. Jangan ditunda-tunda! Segera buang dan siram menstrual cup dengan air panas. Jika Anda ingin menggunakan sabun, pastikan sabun tersebut tidak mengandung bahan pewangi atau bahan lain yang pH-nya tidak sesuai dengan alat kelamin.

Durasi Penggunaan Menstrual Cup

Kebanyakan dari Anda tidak tahu berapa lama satu menstrual cup bisa digunakan secara berulang. Jangan sampai Anda hanya memakainya sekali lalu membuangnya. Menstrual cup memang diperuntukkan untuk digunakan berulang.

Oleh sebab itulah mengapa menstrual cup bisa dibersihkan dan dicuci. Selama tidak ada masalah berarti, satu buah menstrual cup bisa digunakan hingga 10 tahun lamanya. Pasti akan sangat mengurangi sampah penggunaan pembalut, bukan?

Pahami Kelebihan dan Kekurangannya Sebelum Menggunakan

Bagi setiap orang, penggunaan menstrual cup mungkin akan dirasa bermanfaat, namun ada juga yang merasa kesulitan karenanya. Jadi perlu Anda ketahui seluruh kelebihan dan kekurangan dari pemakaian menstrual cup.

Pastinya dalam hal biaya menjadi lebih hemat karena Anda tidak perlu repot menggantinya saat sudah selesai digunakan. Menstrual cup juga aman digunakan bersama alat kontrasepsi KB sehingga menjadi kelebihan lain dari alat ini.

Namun, bagi Anda yang merasa kesulitan dalam menggunakannya dan khawatir dengan iritasi berkelanjutan, lebih baik mempertimbangkan lagi penggunaannya.

Pahami Teknik untuk Mengeluarkannya

Banyak orang yang berhasil memasukkan alat ini untuk digunakan, namun kesulitan saat mengeluarkannya. Efeknya saat dikeluarkan terjadi kebocoran cairan yang malah membuat terkesan jorok.

Oleh sebab itu, Anda harus memahami bagaimana cara mengeluarkan alat ini. Cara yang paling tepat untuk mengeluarkannya adalah dengan menarik ujungnya perlahan hingga seluruh bagian cawan berhasil keluar.

Tak akan Ada Rasa Apa pun jika Pemasangan Dilakukan dengan Benar

Satu lagi hal yang perlu Anda ketahui adalah jika Anda memasang menstrual cup dengan benar, maka Anda tidak akan merasakan keberadaannya di dalam tubuh Anda. Itulah mengapa menstrual cup tidak akan mengganggu kenyamanan Anda walau digunakan hingga beberapa jam selama beraktivitas.

Tenang, Anda Tetap Bisa Berenang Menggunakan Menstrual Cup!

Hal terakhir yang perlu Anda ketahui dari menstrual cup adalah aman dipakai saat berenang. Jangan khawatir darah akan keluar dari cup atau cup akan lepas jika Anda gunakan selama berenang. Sebaliknya, penggunaan menstrual cup saat berenang malah akan sangat membantu Anda tetap steril dan bersih.

From our editorial team

Tertarik Menggunakan Menstrual Cup?

Jadi bagaimana, apakah Anda tertarik menggunakan menstrual cup? Jika tertarik, pelajari baik-baik cara penggunaannya agar tidak mengganggu aktivitas Anda. Semoga seluruh informasi mengenai menstrual cup di atas bisa bermanfaat untuk Anda, ya!