10 Rekomendasi Jam Tangan Pria Trendy untuk Berbagai Acara! (2023)

10 Rekomendasi Jam Tangan Pria Trendy untuk Berbagai Acara! (2023)

Jam tangan bukan hanya untuk menunjukkan waktu, tapi juga bisa menjadi aksesoris untuk menambah gaya fashionmu. Dengan memilih jam tangan pria trendy, kamu bisa tampil lebih modern dan stylish. Berbagai model jam tangan pria trendy kini banyak tersedia di pasaran.

Baca juga

Jam Tangan Membuat Penampilan Pria Lebih Optimal

Salah satu fashion item yang banyak menjadi pilihan bagi para pria adalah menggunakan jam tangan. Pilihan jam tangan pria trendy juga saat ini mulai banyak dan bisa Anda temukan dengan mudah.

Selain fungsi utamanya untuk menunjukan waktu, saat ini penggunaan jam tangan juga menjadi cara bagi para pria untuk menunjukan gayanya. Apalagi, jam tangan juga bisa digunakan baik untuk acara formal maupun kasual.

Harga jam tangan pria saat ini juga terbilang cukup beragam. Mulai dari yang ratusan ribu, jutaan, bahkan ada banyak yang menyentuh harga ratusan juta dan lebih dari itu.

Cara Memilih Jam Tangan Pria Trendy

Untuk mendapatkan penampilan yang optimal, tentu saja Anda tidak bisa sembarangan ketika memilih jam tangan. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan jam tangan pria trendy pilihan.

Berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan jam tangan terbaik

Jenis Movement

Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk mendapatkan jam tangan terbaik adalah movement atau cara kerja sebuah jam. Saat ini sendiri ada dua movement dalam jam tangan, yaitu quartz dan mechanical.

Quartz merupakan jam tangan dengan tenaga baterai. Jam ini dinilai lebih praktis dan bisa menunjukan waktu dengan lebih akurat. Masalah dari jam tangan jenis ini adalah baterai yang harus diganti secara berkala.

Kedua adalah mechanical, jam tangan ini bergerak tanpa menggunakan baterai. Jam tangan ini terdiri dari serangkaian roda, roda gigi, pegas, dan beberapa komponen lain untuk menghasilkan pergerakan jarum jam.

Keunggulan jam mechanical adalah kesan mewah dan awet yang akan Anda dapatkan. Hanya saja jam tangan ini kurang praktis dan juga sangat rentan akan benturan.

Ukuran

Hal lainnya yang juga perlu menjadi pertimbangan adalah masalah ukuran. Hal ini akan berkaitan dengan masalah kenyamanan. Pastikan Anda memilih ukuran jam tangan yang pas, tidak longgar ataupun terlalu sempit.

Terkait ukuran, ada beberapa hal yang bisa Anda perhatikan. Mulai dari diameter case, ketebalan case, dan juga lebar band atau strap.

Material

Cara lainnya untuk mendapatkan jam tangan pria trendy terbaik adalah memperhatikan masalah material. Tentu saja hal ini akan sangat berpengaruh pada ketahanan, perawatan, dan juga estetika.

Beberapa contoh material jam tangan misalnya stainless steel, material ini tidak mudah tergores, tahan lama dan juga tahan korosi. Masalah dari material ini adalah bobot yang berat dan juga bisa menyebabkan alergi.

Selain itu ada juga titanium yang memiliki keunggulan seperti cukup ringan, tahan lama, tahan korosi, dan tampilan yang bagus. Masalah dari bahan ini adalah mudah tergores, mudah retak, dan harga yang cukup mahal.

Bahan lainnya yang juga banyak juga digunakan adalah karet atau resin. Bahan ini memiliki keunggulan ringan, tahan lama, harganya cukup murah, dan memiliki banyak variasi.

Namun, kekurangan dari bahan ini adalah membuat pergelangan tangan lebih mudah berkeringat dan tidak cocok untuk acara formal.

Material Strap

Hal lainnya yang juga perlu Anda lakukan adalah memilih material strap. Masalah strap ini tentu saja akan sangat berpengaruh terhadap penampilan Anda nantinya. Beberapa material strap yang biasa digunakan misalnya, logam, kulit, NATO maupun karet.

Logam merupakan strap yang paling cocok untuk acara formal. Kulit merupakan material strap yang bisa Anda gunakan sehari-hari. NATO, terbuat dari nilon tebal dan biasa digunakan untuk jam tangan berpetualang.

Sementara karet, biasanya digunakan untuk jam tangan olahraga.

Fitur

Hal lainnya yang juga bisa menjadi pertimbangan Anda ketika memilih jam tangan adalah masalah fitur. Saat ini, beberapa jam tangan misalnya sudah dilengkapi dengan GPS, alat pengecek kondisi tubuh, dan lainnya.

Saat ini juga sudah populer penggunaan smartwatch, yaitu jam tangan yang bisa melakukan banyak hal, termasuk menggantikan beberapa fungsi dari smartphone.

Namun yang paling sederhana dan perlu Anda cek adalah apakah jam tersebut tahan terhadap air atau tidak. Jika tahan, sampai kedalaman berapa meter jam tersebut mampu dibawa ke dalam air. Ini hal penting agar jam Anda tidak mudah rusak.

10 Rekomendasi Jam Tangan Pria Trendy

Sudah dijelaskan sebelumnya jika ada banyak pilihan untuk jam tangan pria trendy. Beberapa diantaranya mungkin sudah sering Anda dengar dan cukup familiar. Berikut adalah beberapa rekomendasi jam tangan pria untuk Anda.

Daniel Wellington Classic Sheffield Black

Berbicara masalah jam tangan untuk pria maka mustahil untuk tidak memasukan Daniel Wellington. Brand yang juga dikenal dengan nama DW ini secara konsisten terus menghasilkan beragam jam tangan dengan desain yang khas. Bahkan desain tersebut seolah menjadi karakter dari brand ini.

Timeless, bold, expressive, dan minimalist merupakan konsep desain yang selalu ada dalam setiap produk Daniel Wellington. Dari segi desain, brand satu ini juga selalu memperhatikan kenyamanan penggunanya. Mulai dari ukuran dan ketebalan yang tentunya dibuat pas dengan pengguna, hal ini membuat sisi fungsional menjadi lebih optimal.

Daniel Wellington sendiri memiliki 3 koleksi style berbeda, yaitu iconic untuk Anda yang ingin tampil sporty, kontemporer, modern, dan mewah. Style yang lain adalah Petite dan Classic, hadir dengan strap jam tangan yang bisa diganti.

Harga Rp. 212.000

Rolex Submariner Sapphire 41mm Automatic

Merk jam tangan pria trendy lainnya adalah Rolex. Mungkin bisa dikatakan jika Rolex adalah brand jam tangan yang paling populer untuk laki-laki. Salah satu daya tarik dari jam tangan ini adalah bisa menunjukan prestise dan selera yang tinggi dari pengguna.

Rolex sendiri konsisten dengan konsep jam tangan prestisius dengan desain minimalis namun elegan. Semua produk Rolex dibuat dengan presisi yang sangat tinggi dengan memadukan antara gaya dan juga fungsi yang sempurna. Dari segi gesture tentu tidak usah diragukan lagi.

Rolex selalu hadir dengan fitur menarik dan mutakhir, mulai dari ketahanan bahan sampai water resistant. Bahkan seri Rolex SUBMARINER bisa Anda bawa menyelam sampai kedalaman ratusan meter.

Harga Rp. 880.000-1.099.000

Fossil Gen 4 Smartwatch

Untuk Anda yang ingin tampil gaya dan selalu mengikuti teknologi, maka jam tangan dari Fossil merupakan salah satu pilihan yang tepat. Brand ini sendiri memiliki keunikan dari desainnya yang mendukung karakter para pengguna. Mulai dari segi desain misalnya, Fossil memiliki beberapa pilihan mulai dari jam tangan kulit untuk Anda yang ingin tampil elegan, ada juga stainless steel untuk Anda yang ingin tampil maskulin.

Dari segi teknologi, jam tangan Fossil inii juga memadukan antara smartwatch dan jam tangan kulit yang klasik. Hal inilah yang menjadi salah satu keunikan dari jam tangan Fossil ini.

Harga Rp. 3.000.000

Casio A158WA-1

Salah satu merk jam tangan pria populer lainnya yang juga banyak digunakan di Indonesia adalah Casio. Salah satu keunikan dari jam tangan ini adalah desain yang bervariasi. Desain dari Casio sendiri mulai dari yang klasik, modern, bahkan tersedia untuk anak-anak.

Dari segi tampilan, Casio juga tersedia mulai dari sabuk jam kulit dengan penunjuk waktu manual sampai dengan strap plastik dengan jam tangan digital. Selain masalah kualitas, hal lainnya yang menarik dari jam tangan ini adalah bobotnya yang cukup ringan.

Hal ini juga yang membuat jam tangan ini bisa digunakan untuk kegiatan sehari-hari.

Harga Rp. 289.000

G-Shock GBD-200SM-1A5

Sempat populer beberapa tahun lalu, saat ini brand jam tangan satu ini masih menjadi pilihan banyak orang. G-Shock sendiri merupakan salah satu brand yang desainnya terus berkembang. Salah satu keunggulan dari jam tangan ini adalah tampilannya yang sporty.

Selain itu, salah satu keunggulan dari jam tangan ini adalah masalah ketahanan. Hal ini juga yang membuat jam tangan ini cocok untuk Anda yang memiliki jiwa petualang.
Dari segi ketahanan, G-Shock juga cukup kuat dan tahan benturan.

Fitur lainnya yang juga ada pada jam tangan ini antara lain adalah stopwatch, senter, water resistance, dan juga penghitung waktu mundur.

Harga Rp. 2.472.650

Tissot Chronograph

Rekomendasi lainnya untuk jam tangan pria trendy adalah Tissot. Ini merupakan salah satu jam tangan dengan desain elegan dan sangat stylish. Bahkan bisa dibilang brand ini merupakan inovator di bidang pembuatan jam tangan.

Keunggulan lainnya dari jam tangan Tissot adalah fitur yang cukup beragam. Mulai dari antimagnetik, plastic movement, sampai dengan solar type tactile. Dari segi desain, Tissot juga menyediakan berbagai jenis pilihan.

Tidak hanya dari segi desain, dari segi fungsi Tissot juga tidak main-main. Brand jam tangan ini dikenal dengan akurasi dan juga presisi jamnya yang sangat tinggi. Hal ini lah mengapa Tissot banyak menjadi official penunjuk waktu untuk berbagai acara resmi.

Harga Rp. 195.000

Seiko GMT

Brand jam tangan asal Jepang ini juga bisa menjadi salah satu pilihan jam tangan pria trendy. Jam tangan ini cocok untuk penggunaan sehari-hari dan juga cocok untuk pria yang dinamis. Salah satu keunggulan dari Seiko adalah desain yang bervariasi.

Range desain dari Seiko juga cukup luas dan banyak dipilih. Anda bisa memilih mulai dari desain klasik dengan sabuk kulit sampai dengan desain maskulin yang menggunakan stainless. Dari segi fitur, merek jam tangan satu ini juga memiliki ketahanan yang sangat baik.

Beberapa produk Seiko juga sudah dilengkapi dengan fitur ketahanan air sampai kedalaman tertentu.

Harga Rp. 99.990

CCCP Heritage CP-7020-01

Jika Anda mencari jam tangan yang memiliki kesan tangguh dan mewah, maka CCCP adalah pilihan yang tepat. Brand jam tangan asal Rusia ini salah satu yang memiliki keunikan.
Brand ini berhasil memadukan desain yang estetik, material yang kuat, dan juga teknologi terkini dalam setiap produknya.

Salah satu keunggulan dari jam tangan ini adalah tahan lama.

Harga Rp. 1.456.000

Swatch GE292

Rekomendasi lainnya untuk jam tangan pria trendy lainnya adalah Swatch. Ini merupakan produk jam tangan buatan Swiss yang sudah terbukti kualitasnya. Hal lain yang juga menarik dari jam tangan ini adalah masalah harga. Dengan semua kualitas yang bisa Anda dapatkan dan juga ketahanannya, brand satu ini memiliki harga yang sangat terjangkau.

Harga jam ini sendiri berada di kisaran Rp 900 ribuan. Hal lainnya yang juga menjadi keunggulan dari jam tangan satu ini adalah desain yang mewah. Variasi dari desain jam tangan ini juga cukup banyak, mulai dari maskulin sampai stylish dan kekinian.

Harga Rp. 874.000

Jonas Verus Men's Minimalist Y01646-Q3

Pilihan lainnya dari jam tangan pria trendy adalah Jonas & Verus. Salah satu keunggulan dari jam tangan satu ini adalah desainnya yang mewah dan juga beragam.
Selain masalah desain yang menarik, hal lainnya yang juga menarik dari jam tangan Jonas & Verus adalah masalah harga.

Kisaran harga dari brand ini sendiri antara Rp 700 ribu sampai Rp 1 jutaan.

Harga Rp. 1.104.000
From our editorial team

Menambah Gaya dengan Jam Tangan Pria Trendy

Dengan beragam pilihan desain dan fitur canggih yang ditawarkan, jam tangan pria trendy pastinya dapat memenuhi kebutuhanmu. Jadi, tunggu apalagi? Pilih jam tangan pria trendy yang cocok dengan gaya fashionmu, dan tambahkan nilai fashionmu dengan aksesoris yang satu ini.