Pria Bisa Lebih Keren dengan 10 Rekomendasi Jam Tangan Pria Murah yang Fashionable Banget (2023)

Pria Bisa Lebih Keren dengan 10 Rekomendasi Jam Tangan Pria Murah yang Fashionable Banget (2023)

Jam tangan dapat memberikan citra tersendiri bagi para pria, karena itulah jam tangan dibutuhkan terutama bagi para pria yang memiliki kesibukan dan aktivitas yang super padat. Kamu sedang mencari jam tangan murah namun tetap keren? Yuk, cek dulu berbagai rekomendasinya bersama BP-Guide!

Baca juga

Jam Tangan Bisa Jadi Perhiasan Satu-satunya yang Membuat Pria Terlihat Keren

Jam tangan merupakan satu-satunya perhiasan yang bisa dipakai oleh para pria. Bukan hanya sebagai penunjuk waktu, jam tangan juga merupakan bagian dari fashion item yang bisa membuat mereka tampil lebih keren.

Memakai jam tangan bisa meningkatkan rasa percaya diri pemakainya, apalagi jika model jam tangan yang dipilih sangat cocok dengan karakteristik mereka. Tak heran jika jam tangan ini seringkali dijadikan kado untuk para pria. Namun, tidak semua orang mampu membeli jam tangan dari brand ternama dengan harga yang bisa mencapai puluhan bahkan ratusan juta.

Jika kamu bukan penggemar tangan yang sesungguhnya, apalagi dengan penghasilan biasa saja, membeli jam tangan mewah dan mahal tentu saja bukan prioritas utama. Masalah ini kemudian dilihat oleh beberapa brand jam tangan lain dan dijadikan kesempatan emas oleh mereka.

Banyak brand jam tangan yang kemudian memproduksi jam tangan dengan harga terjangkau, mulai dari Rp 300.000 saja atau bahkan kurang dari itu, untuk memenuhi kebutuhan fashion para pria tanpa membuat mereka membayar mahal. Kehadiran jam tangan yang murah, namun tetap keren dan berkualitas baik inipun banyak diminati masyarakat Indonesia.

Cari Jam Tangan Murah? Coba Lirik Brand Lokal Ini

Woodka

Salah satu brand lokal yang memproduksi jam tangan unik adalah Woodka. Woodka berasal dari kata “wood” yang artinya kayu dan “ka” yang diambil dari kata “karya”. Sesuai namanya, produk-produk Woodka berbahan dasar kayu yang didesain sedemikian rupa hingga menjadi sebuah karya yang indah.

Desainnya yang keren dan kekinian membuat jam tangan ini tidak lagi dilihat sebagai aksesoris belaka, namun juga sebagai sebuah kerajinan yang punya nilai seni tinggi. Material kayu yang dipilih Woodka adalah material kayu yang bukan hanya kuat dan unik, namun juga memiliki tampilan yang cantik setelah dipoles.

Jenis kayu yang biasanya dipakai adalah kayu maple, sonokeling, dan kayu teak. Untuk strap-nya sendiri, Woodka membuatnya dari kain handmade dengan motif-motif tradisional yang pasti disukai anak muda. Salah satu material strap jam tangan Woodka adalah kain tenun Jepara dengan desain dan pilihan warna yang trendy.

Chronox

Sumber gambar chronoxwatches.com

Chronox merupakan jenis jam tangan yang punya desain minimalis dan sederhana. Uniknya, kesederhanaan desainnya inilah yang justru menjadi nilai tambah. Bukan hanya satu atau dua, Chronox sudah punya beberapa seri jam tangan yang semuanya berdesain sederhana.

Setiap seri punya ciri khas tersendiri, sehingga memudahkanmu memilih karakter mana yang cocok dengan kepribadianmu. Misalnya, seri Revolt yang punya ciri khas di bagian subdial penunjuk detik. Ada juga seri Avant Garde, seri yang berdiameter besar. Cocok dipakai untuk kamu yang lekat dengan jiwa petualang.

Chronox juga menawarkan jam tangan couple yang bisa kamu pakai untuk membangun kedekatan dan kekompakan dengan pasanganmu. Buat kamu yang suka model jam tangan yang simple, minimalis, dan tidak terlalu mencolok, produk Chronox adalah salah satu yang akan membuatmu jatuh cinta.

Nam

Sumber gambar https://swa.co.id

Nam sudah hadir di Indonesia sejak tahun 2014. Dari awal berdiri hingga sekarang, Nam mengalami perkembangan pesat. Bukan hanya di Indonesia, kini pasarnya telah menyebar ke empat benua berbeda. Bahkan, brand ini berhasil mendapatkan investasi dengan angka yang cukup besar dari platform Kich Starter.

Seperti sebagian besar jam tangan dari Swiss, Nam pun menggabungkan unsur kearifan lokal dengan nuansa klasik. Salah satu produk yang sangat populer dari mereka adalah seri The Mahameru. Seri ini menampilkan keindahan Mahameru, puncak Gunung Semeru, yang dipadukan dengan ciri khas desain era 1950-an.

Jika Chronox identik dengan desain yang simple dan minimalis, Nam justru identik dengan desain yang sangat maskulin. Seolah-olah dari awal produk Nam memang menyasar kaum pria sebagai pasar utamanya. Model-model jam tangan Nam termasuk ke dalam kategori dress watch yang cocok dipakai di acara formal.

Pilihan strap-nya sangat beragam namun tetap mengedepankan unsur klasik dan timeless, misalnya strap yang terbuat dari kulit. Dengan memakai jam tangan ini, otomatis penampilanmu akan nampak lebih eksklusif dan elegan.

Jangan Hanya karena Fashion, Ini Alasan Pria Harus Pakai Jam Tangan

Bisa Lebih Menghargai Waktu

Zaman yang serba cepat dan serba instan memberikan banyak keuntungan bagi kita, namun juga timbul beberapa kerugian. Saking cepatnya, kita jadi kehilangan kendali akan berapa banyak waktu yang kita miliki.

Ada banyak waktu terbuang jika seseorang tidak menyadari, pukul berapa saat ini. Alhasil kita menjadi pribadi yang menyepelekan waktu – karena berpikir semuanya bisa kita dapatkan dengan cepat – dan lupa menghargai seberapa banyak waktu yang kita punya.

Jam tangan adalah item yang tepat untuk menjadi pengingat bahwa kita hanya punya waktu terbatas. Dengan memakainya setiap saat, kamu bisa lebih sadar dalam mengendalikan waktumu. Seiring berjalannya waktu, kamu akan menjadi pribadi yang lebih bijaksana dalam menggunakan waktu untuk beraktivitas.

Kamu pun akan menghemat lebih banyak waktu terbuang, yang bisa kamu alokasikan untuk kegiatan yang lebih produktif lainnya.

Meningkatkan Kepercayaan Diri

Dengan berbagai desain yang ditawarkan oleh brand-brand jam tangan, kamu bisa memilih desain yang sesuai dengan gaya berpakaianmu. Apakah kamu ingin tampil santai, tampil elegan, tampil sporty, atau karakter-karakter lainnya.

Penampilanmu akan terlihat semakin elegan jika kamu tampil dengan jam tangan stylish. Alih-alih hanya menggunakan gelang dengan berbagai warna, kamu bisa menambahkan unsur jam tangan untuk membuat penampilanmu lebih dewasa dan lebih berkelas.

Menunjukkan Karakter atau Identitas Pribadi

Selain hanya sebagai pemanis penampilan, jam tangan juga bisa menjadi item untuk menggambarkan identitas diri yang paling aktual. Fungsinya mirip dengan warna pakaian yang sering kamu pakai, jam tangan dipercaya menjadi pencerminan identitas diri. Jadi, sebaiknya hindari membeli jam tangan hanya karena sedang tren namun sebenarnya kurang cocok dengan kepribadianmu secara keseluruhan.

Pilih jam tangan yang sesuai dengan identitas apa yang ingin kamu tampilkan. Jika kamu ingin menunjukkan diri sebagai orang yang sporty, kamu bisa memilih running watch. Atau kamu bisa memilih smart watch jika kamu adalah orang yang super sibuk dan perlu jam tangan untuk menunjang kegiatanmu sehari-hari. Pilihlah jam tangan terbaik yang dapat menjadi pelengkap identitasmu.

Lebih Efisien untuk Menjalani Aktivitas Harian

Jam tangan bisa menjadi item yang tepat untuk membantumu menjalani aktivitas harian dengan lebih efisien. Dengan adanya jam tangan di pergelangan tanganmu, kamu tidak perlu kerepotan mengambil smartphone dari saku celana dan menyalakannya hanya untuk melihat pukul berapa sekarang. Belum lagi perkembangan teknologi yang juga merambah ke jam tangan.

Sekarang sudah hadir smart watch dengan berbagai fitur canggihnya yang bisa membantumu beraktivitas atau me-manage kegiatanmu. Jam tangan menawarkan banyak sekali fitur lain seperti GPS, kalkulator, stopwatch, dan banyak lagi.

Bahkan, jika kamu menggunakan smart watch, kamu juga bisa memakainya untuk menerima telepon dan membaca SMS. Dengan begini kegiatanmu akan lebih efisien karna bisa dikendalikan dengan satu perangkat mini dan simpel yang ada di pergelangan tanganmu.

Memudahkan Melihat Waktu Setiap Saat

Banyak yang mengatakan bahwa kehadiran jam tangan sebagai penunjuk waktu sudah bisa digantikan oleh smartphone. Padahal, sebenarnya kehadiran smartphone ini tidak bisa sepenuhnya menggantikan posisi jam tangan.

Bagaimanapun tetap lebih praktis melihat waktu yang ada di pergelangan tangan daripada repot-repot mengambil smartphone dari saku celana atau dalam tas.

Jam tangan ini juga bisa menjadi penyelamat ketika baterai smartphone kamu habis dan ketika kita berolahraga. Di mana ketika kita olahraga, seringkali kita tidak membawa smartphone bersama kita.

Rekomendasi Jam Tangan Murah tapi Tidak Murahan untuk Pria

Biden 0083 Chronograph

Brand jam tangan dari China memang terkenal dengan produk-produknya yang murah. Namun demikian, tampilannya tidak dibuat dengan asal-asalan. Jam tangan ini justru memiliki tampilan yang sangat mewah meski harganya sangatlah murah.

Produk ini banyak mendapat ulasan positif dan rating bintang 5 dari para pembeli di Indonesia, menunjukkan bahwa banyak orang yang puas dengan produknya. Menggunakan mesin penggerak dari Quartz Jepang yang terkenal hemat baterai, produk ini tentunya cocok dipakai untuk penggunaan dalam jangka waktu yang lama

Selain tentunya penunjuk waktu, ia juga memiliki berbagai fitur lain. Tanggal otomatis, kronograf, tangan bercahaya, tahan guncangan, dan kedap air hingga 3 atm yang tetap aman dipakai ketika kamu mencuci tangan, berkeringat, dan kehujanan.

Strap-nya terbuat dari stainless steel berkualitas tinggi yang meminimalisir timbulnya reaksi alergi. Untuk diameternya sendiri, jam tangan ini punya diameter 4.2 cm. Sangat cocok dipakai dalam aktivitas sehari-hari yang membuat tampilanmu lebih profesional dan elegan.

Harga Rp. 225.000-270.000

Eiger Reventador Watch

Berikutnya adalah produk jam tangan yang juga cocok untuk dipakai seari-hari, namun memiliki tampilan yang berbeda dengan produk sebelumnya.

Jika produk sebelumnya cocok untuk membuat penampilanmu lebih profesional dan elegan, jam tangan ini justru cocok untuk kamu yang ingin tampil santai, kasual, dan sporty. Setiap pembeliannya, kamu akan mendapatkan strap tambahan dan juga baterai cadangan.

Selain penunjuk waktu, ia juga punya fitur alarm, stopwatch, dan EL backlight untuk menunjang aktivitasmu. Jam tangan ini sangat cocok dipakai ketika kamu berkegiatan di alam terbuka, namun juga tidak masalah jika dipakai dalam keseharian.

Seperti kebanyakan jam sporty lainnya, jam tangan dari Eiger ini juga punya fitur tahan air hingga kedalaman 100 meter. Bisa kamu pakai untuk mandi, berenang, bahkan menyelam.

Harga Rp. 327.750-399.000

Swiss Army SA005

Siapa bilang tampil elegan harus mahal? Dengan jam tangan ini, kamu bisa lho tampil elegan tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam. Dengan harga yang terjangkau, kamu sudah bisa mendapatkan jam tangan berdesain sederhana dan modern di saat yang bersamaan.

Strap-nya terbuat dari kulit, sedangkan body-nya terbuat dari stainless steel yang cukup kuat. Jam tangan yang sangat elegan ini memiliki ketebalan 20.5 mm dengan berat sekitar 200 gram dan fitur anti air 5 bar.

Punya penunjuk tanggal otomatis di posisi angka 3. Mesin penggerak menggunakan Quartz yang terbuat dari material full black steel.

Mengenai kualitasnya, kamu tidak perlu meragukan lagi karena brand ini sudah cukup terkenal akan daya tahannya. Jam tangan ini siap menunjang penampilanmu dan meningkatkan rasa percaya dirimu.

Harga Rp. 200.000-299.000

Casio AE-1000W-1A

Casio terkenal karena produknya yang berkualitas bagus, tangguh, dan punya harga terjangkau. Jika produk sebelumnya cocok untuk kamu yang suka jam tangan model analog, maka produk yang satu ini lebih cocok untuk kamu yang suka jam tangan digital.

Materialnya memadukan black resin case dan band yang membuat tampilan tetap elegan dan dewasa. Desainnya sangat trendy dengan fitur LED light with afterglow, world time, stopwatch, alarm, dan kalender.

Untuk kamu yang suka berkegiatan di air, tidak perlu khawatir karena produk ini punya fitur water resistant hingga kedalaman 100 meter. Diameter jam sekitar 4.3 cm dengan strap yang terbuat dari material rubber.

Harga Rp. 358.999-411.000

SKMEI 1155

Untuk kamu yang suka jam tangan berkesan modern, pilihlah jam tangan yang satu ini. Untuk mendukung sisi modern-nya, ia dilengkapi dengan banyak fitur seperti LED backlight, stopwatch, dan alarm.

Bagian belakang body jam tangan ini dilapisi dengan material stainless steel yang membuatnya tahan air hingga kedalaman 50 meter. Perpaduan resin case dan rubber strap-nya membuat jam ini tampil dengan desain yang sangat sporty.

Spesifikasi tambahan dari jam tangan ini, seperti berat yang hanya sekitar 72 gram. Sangat ringan dan pastinya nyaman dipakai ketika berolahraga ataupun aktivitas fisik lainnya. Diameternya sekitar 5.5 cm, cocok untuk kamu yang memang menggemari jam tangan berdiameter besar.

Untuk ketebalannya sendiri sekitar 1.8 cm, lebar strap 22 cm, dan panjang strap sekitar 26 cm yang bisa kamu sesuaikan dengan ukuran pergelangan tanganmu.

Harga Rp. 101.400-125.300

LIGE 9846

DI balik tampilannya yang sangat mewah dan elegan, menampilkan kesan anggun dan canggih dalam satu buah jam tangan, produk dari Lige ini punya harga yang sangat terjangkau.

Fiturnya pun cukup mumpuni, seperti tahan air hingga kedalaman 30 meter. Jam tangan ini punya diameter 42 mm dengan panjang strap 210 mm yang terbuat dari baja anti karat.

Beberapa fitur tambahan yang siap menunjang kegiatanmu antara lain tahan air, tahan guncangan, kalender penuh, tangan bercahaya, kronograf, dan tanggal otomatis.

Harga Rp. 191.737-335.100

Roodolph Erudite 05

Produk jam tangan Roodolph sering disebut-sebut sebagai bentuk interpretasi dari eksklusivitas dan keindahan artistik. Jam tangan ini diproduksi dengan perhatian dan apresiasi tinggi terhadap konsep minimalisme.

Untuk kamu yang berkarakter simple, kamu akan sangat cocok menggunakan jenis jam tangan yang satu ini. Keunikannya lagi adalah ia terbuat dari bahan beludru dan strap dari bahan kulit dengan pilihan warna yang cukup atraktif.

Bisa menjadi alternatif ketika kamu bosan menggunakan jam tangan dengan warna yang itu-itu saja, hitam atau silver. Fitur water resistance juga dimiliki oleh jam tangan ini, bahkan hingga 3 atm. Pembeliannya disertai dengan jaminan garansi selama 6 bulan lamanya.

Harga Rp. 375.000-446.250

Bono Como Dark Rose Gold

Perpaduan warna hitam dan emas memang sangat cocok dalam menampilkan keindahan dan kesan elegan dari sebuah jam tangan. Belum lagi perpaduan antara material stainless steel dengan kulit, menambah kesan klasik kasual pada jam tangan yang satu ini.

Dengan round shape 40 mm dan ketebalan 8 mm, jam tangan ini merupakan salah satu bentuk apresiasi terhadap gaya hidup, gaya busana, budaya, dan kepribadian yang kuat serta cerdas.

Harga Rp. 312.500-360.000

Naviforce 9153

Selanjutnya adalah produk jam tangan dari Naviforce yang fungsional, nyaman, dan praktis ketika digunakan. Naviforce sendiri merupakan perusahaan produsen jam tangan dari Cina yang menjual produknya dengan harga terjangkau.

Sejak awal berdiri, visi mereka adalah menjadi brand jam tangan yang disegani secara internasional. Tak heran jika Naviforce terus berusaha menghasilkan produk-produk terbaik yang tak kalah saing dengan produk-produk brand ternama lainnya.

Jam tangan ini terdiri dari lima pilihan warna. Band terbuat dari stainless baja dengan panjang 24.5 cm dan lebar 23 mm. Disertai dengan fitur water resistant hingga 3 atm.

Harga Rp. 248.000-292.980

Q&Q M133j002Y

Terakhir, ada rekomendasi produk jam tangan dari brand yang merupakan anak perusahaan Citizen, salah satu brand produsen jam tangan populer dari Jepang. Brand yang dimaksud bernama Q&Q.

Produk-produk Q&Q biasanya merupakan produk entry-level dari grup Citizen yang cocok untuk para pemula. Oleh karena itu, harganya pun cenderung lebih ramah dibandingkan jam tangan Citizen yang merupakan salah satu pemain kuat.

Produk jam tangan dari Q&Q ini memiliki model yang sangat dinamis dan fleksibel. Cocok dipakai oleh orang-orang dari berbagai kalangan usia, tua maupun muda. Strap-nya terbuat dari material rubber. Meski rubber seringkali menimbulkan alergi, tidak begitu dengan jam tangan yang satu ini karena rubber yang dipilih adalah rubber berkualitas terbaik dan minim reaksi alergi.

Teknologinya memungkinkan baterai jam tangan ini tahan hingga 3 tahun lamanya dengan tingkat presisi yang cukup tinggi. Fitur water resistant hingga kedalaman 10 meter, membuatnya cocok dipakai untuk berenang sekalipun. Selain itu, jam ini juga punya fitur alarm, stopwatch, dan lampu berwarna hijau.

Harga Rp. 225.000-450.000
From our editorial team

Pilih Jam Tangan Sesuai Aktivitasmu, Ya!

Beda model jam tangan, beda pula padu padannya dengan outfit yang kamu miliki. Sehingga, kamu perlu tahu kapan harus menggunakan jam tangan dengan model formal dan kapan harus menggunakan jam tangan dengan model kasual. Jangan sampai salah penggunaan ya, nanti outfitmu kurang maksimal nih.