10 Rekomendasi Hand Sanitizer Gel untuk Kulit Tetap Lembut (2023)

10 Rekomendasi Hand Sanitizer Gel untuk Kulit Tetap Lembut (2023)

Hand sanitizer jadi kebutuhan penting selama pandemi. Jangan sembarangan memilih hand sanitizer. Selain menyesuaikan kandungan bahan dengan jenis kulit, perhatikan pula mana yang tepat. BP-Guide punya rekomendasi hand sanitizer terbaik untuk tangan kamu tetap lembut dan nyaman digunakan sehari-hari.

Baca juga

Hand Sanitizer Jadi Kebutuhan Penting Pasca Pandemi

Menjaga protokol kesehatan harus terus dilakukan untuk membuat kita tetap sehat. Penyebaran virus corona juga membuat kita tidak terlepas dari hand sanitizer. Kebutuhannya sangat penting, bahkan setiap orang bila perlu membawanya tiap waktu.

Meskipun keberadaan hand sanitizer ini sudah ada sejak dulu tetapi ketika pandemi, hand sanitizer selalu dicari orang. Anda pasti memakainya setiap hari dan perlu diingat bahwa Anda juga perlu teliti memilih hand sanitizer yang cocok untuk kulit Anda.

Tips Memilih Hand Sanitizer Gel yang Bagus

Terdaftar Secara Resmi

Pastikan produk yang Anda pilih terdaftar di Kemenkes karena untuk memastikan bahwa produk tersebut aman. Anda bisa melihatnya di kemasan belakang, jika terdaftar akan tertera. Memastikan produk terdaftar secara resmi sebelum membeli harus Anda lakukan agar tidak tertipu dengan produk palsu atau berbahaya.

Memiliki Kandungan yang Aman

Apabila produk sudah pasti terdaftar secara resmi, bisa dipastikan bahwa produk tersebut memiliki kandungan yang aman. Anda bisa melihat di dalam kemasan belakang pada komposisi. Pastikan bahwa kandungan tersebut juga bisa diterima oleh kulit Anda.

Apabila Anda memiliki kulit yang sensitif, pastikan terlebih dahulu bahan apa yang tidak boleh terkena pada kulit Anda. Pilih yang terpercaya karena sudah pasti teruji menggunakan kandungan yang aman.

Cocok dengan Kulit

Hand sanitizer memiliki kandungan alkohol dan antiseptik, jadi cukup keras juga. Itu mengapa Anda juga perlu menyesuaikan dengan kulit Anda. Setidaknya, ada kandungan yang tepat melindungi kulit, seperti moisturizer atau melindungi kulit dari iritasi.

Kondisi kulit Anda ialah Anda yang tahu, jadi pastikan tepat memilih produk hand sanitizer. Perhatikan kondisi kulit, apakah termasuk kulit kering atau sensitif. Pilih yang sesuai dengan kebutuhan Anda ya.

Aman dan Tidak Beracun

Kandungan alkohol di dalam hand sanitizer memang cukup besar dari bahan lainnya. Kandungan tersebut tentu tetap aman jika tidak masuk dalam mata atau tidak tertelan. Maksudnya beracun di sini ialah aroma yang terkadang ada dalam hand sanitizer pastikan aman untuk Anda.

Biasanya ada kandungan parfum yang dicampurkan ke dalam hand sanitizer. Sebaiknya pilih yang tidak terlalu menyengat atau tidak membuat Anda pusing. Terkadang, aroma parfum juga ada yang tidak cocok dengan selera.

Kandungan yang Harus Ada di dalam Hand Sanitizer

Air Steril

Meskipun hand sanitizer memiliki tekstur yang lebih kental tetapi tetap membutuhkan air steril. Air steril ini sudah melalui proses penyaringan dengan sinar UV untuk membunuh kuman-kuman, sehingga bersih dan menjadi air steril.

Kandungan ini juga perlu ada untuk memberikan kualitas cairan yang lebih bersih. Tidak mungkin hand sanitizer menggunakan alkohol tanpa campuran lainnya. Itu mengapa air steril wajib ada.

Bahan untuk Melembutkan Kulit

Kandungan lidah buaya dalam hand sanitizer gel ialah untuk membantu melembutkan kulit. Kandungan alkohol saja akan dapat merusak kulit, sehingga dibutuhkan aloe vera untuk melindungi kulit tetap lembut.

Mungkin bisa juga diganti dengan minyak esensial yang mampu melindungi kulit dari kekeringan. Minyak esensial justru memiliki wangi yang enak sehingga cocok untuk menambah wangi ketika digunakan.

Membunuh Kuman Tertentu

Tambahan bahan untuk membunuh kuman tertentu juga sangat diperlukan. Kuman yang ada di lingkungan tidak selalu bisa hilang dengan alkohol. Kuman-kuman yang cukup sulit juga terkadang masih tertinggal. Hand sanitizer yang memiliki kandungan bahan untuk membunuh kuman tertentu juga diperlukan.

Mikroba-mikroba yang membandel akan mati dengan kandungan bahan tambahan yang ada dalam hand sanitizer. Jika ada kandungan tersebut, maka hand sanitizer dikatakan bagus dan sangat rekomendasi.

Mengandung Moisturizer

Kandungan moisturizer juga penting di dalam hand sanitizer. Kulit tidak akan mengalami kekeringan karena kelembapannya terus terjaga. Moisturizer membantu kulit untuk tetap lembap karena kandungan alkohol sendiri cukup keras di kulit.

Pastikan melihat komposisi terlebih dahulu untuk mengetahui apakah ada kandungan moisturizer di dalamnya atau tidak. Jadi, teliti ya sebelum membeli.

Rekomendasi Hand Sanitizer Gel yang Aman dan Nyaman untuk Kulit

Aquadi Moisturizing Hand Sanitizer

Mengandung ekstrak aloe vera yang mampu memberikan kelembutan dan kehalusan kulit. Tidak membuat tangan lengket, jadi nyaman ketika Anda gunakan sehari-hari.

Kandungan alkohol 70% dan anti bacterial yang dapat membunuh kuman dan bakteri lainnya secara maksimal. Selain itu, memiliki kandungan etanol, aquadem, propylene glycol, carbomer, dan parfum yang berasal dari aloe vera.

Aroma parfum yang dihasilkan juga ringan, sehingga tetap nyaman.

Harga Rp. 20.000-35.000

Apotecare Hand Sanitizer

Mengandung bahan-bahan terbaik yang aman dan nyaman untuk kulit. Kandungannya berupa alkohol 70%, water, carbomer, glycerin, dan fragrance. Tidak membuat tangan kering, tetap lembut, dan lembap.
Satu botol berisi 100 ml. Meskipun harganya sedikit lebih mahal, tetapi memiliki kualitas yang bagus. Efektif membunuh kuman dan tetap menjaga kesehatan kulit.

Harga Rp. 47.000-96.800

Instance Hand Sanitizer Gel

Memiliki kandungan alkohol yang lebih besar dari lainnya, yaitu 75%. Tersedia dalam beberapa ukuran, mulai dari 50, 60, dan 100 ml yang bisa Anda bawa sehari-hari dan di rumah. Hanya dalam 30 detik, kuman akan mati dengan hand sanitizer ini.

Memiliki ekstrak moisturizer yang mampu memberikan kelembutan pada kulit. Sudah teruji dalam microbiologically tested dan terpercaya efektif membunuh kuman.

Harga Rp. 4.200-40.000

Dettol Hand Sanitizer

Memiliki kemasan travel yang mudah dibawa kemana-mana. Memiliki kandungan antibakteri yang efektif membunuh kuman. Kandungan aloe vera akan menjaga kulit tetap dalam keadaan lembut.

Membunuh kuman hingga 99.9% dengan kandungan yang ada di dalamnya. Selain itu, meskipun tanpa air tetapi tidak membuat kulit kering. Cocok Anda gunakan bagi yang memiliki kulit sensitif.

Harga Rp. 9.000-17.000

Nuvo Hand Sanitizer Gel

Mengandung 75% alkohol yang efektif membunuh kuman hanya dengan 10 - 30 detik. Efektif melawan bakteri pseudomonas aeruginosa, E.coli, Salmonella typhosa, Staphylococcus aureus, dan bakteri jahat lainnya. Bahkan dapat membunuh virus seperti herpes, vaccinia, influenza, adenovirus, enterovirus, rhinovirus, rotavirus, coronavirus, dan virus jahat lainnya.

Mengandung antibacterial yang dapat membunuh kuman dua kali lebih cepat. Tidak lengket dan aman untuk kulit Anda. Tersedia dalam tiga tiga varian, yaitu hijau, merah, dan biru.

Harga Rp. 4.200-17.000

Antis Hand Sanitizer Fresh Clean Gel

Mengandung alkohol 70% yang efektif membunuh kuman dan bakteri penyebab flu atau diare, seperti bakteri E.coli dan S.aureus. Kandungan pelembapnya membantu kulit Anda tetap dalam keadaan yang lembap dan lembut. Bisa Anda gunakan di mana saja dan melindungi tangan dari kuman lebih lama, yaitu selama 2 jam.

Aromanya yang menyegarkan membuat Anda pasti menyukainya. Tidak memiliki aroma yang kuat dan tidak beracun. Tetap nyaman digunakan sehari-hari.

Harga Rp. 25.000-35.000

Aiken Instant Hand Sanitizer

Memiliki kandungan alkohol sebesar 70% yang sangat efektif membunuh kuman hingga 99.9%. Mengandung pelembap yang membantu kulit Anda tetap lembut dan tidak kering. Memiliki formula yang tidak membuat lengket pada kulit sehingga nyaman Anda gunakan.

Tidak perlu khawatir karena Aiken ini sudah teruji terhadap bakteri Escherichia coli, klebsiella pneumonia, pseudomonas aeruginosa, Salmonella typhimurium, staphylococcus aureus, dan bakteri lainnya. Teruji secara dermatologi dan cocok untuk kulit sensitif.

Harga Rp. 7.500-15.000

Saniter Hand Sanitizer Gel Pouch

Memiliki kandungan alkohol sebesar 70% dengan phenoxyethanol 0,2%. Mengandung pula antibakteri dan antiseptik yang mampu membunuh kuman dengan cepat. Tidak lengket di kulit dan nyaman untuk dipakai sehari-hari.

Aromanya sangat segar tetapi tidak menyengat, sehingga nyaman dipakai. Tanpa pembilasan pun kumat sudah mati dan menjaga kesehatan Anda setiap saat.

Harga Rp. 10.000-30.000

Lifebuoy Hand Sanitizer Gel

Memiliki kandungan alkohol 70% yang efektif membunuh kuman. Dilengkapi pula dengan bahan-bahan berupa glycerin, camellia sinensis leaf extract, aloe vera barbadensis leaf ekstra. Kandungan aloe veranya berfungsi untuk memberikan kelembapan maksimal untuk kulit.

Vitamin E yang ada di dalamnya juga membantu menjaga kesehatan kulit. Dengan begitu cocok untuk jenis kulit sensitif. Aromanya juga wangi tetapi tidak terlalu menyengat sehingga nyaman digunakan sehari-hari.

Harga Rp. 5.500-14.000

SOS Hand Sanitizer Antiseptic Gel

Memiliki kadar alkohol sebanyak 65% dengan jenis etanol. Meskipun kadar alkoholnya lebih sedikit dari hand sanitizer lainnya, tetapi dengan kandungan etanol tersebut tetap efektif membunuh kuman. Mampu membunuh kuman seperti S.Aureus, E.coli, P.Aeruginosa, S.Typhimurium, dan Staphylococcus Aureus.

Kuman akan mati dalam 20 detik saja dan tangan Anda akan steril. Kandungan parfumnya juga tidak menyengat sehingga nyaman untuk sehari-hari. Selain itu, nyaman dibawa kemana-mana karena botolnya yang sangat kecil cukup fleksibel.

Harga Rp. 6.900-12.900
From our editorial team

Pilihan Hand Sanitizer yang Tepat untuk Kulit

Pilih hand sanitizer sesuai dengan kulit. Kandungan alkohol dapat membuat kulit kering, sehingga pilihan yang tepat untuk kenyamanan kulit sehari-hari.

Tag