10 Rekomendasi Bakso Enak untuk Keluarga Ini Siap Diolah Menjadi Aneka Jenis Masakan Lezat (2023)

10 Rekomendasi Bakso Enak untuk Keluarga Ini Siap Diolah Menjadi Aneka Jenis Masakan Lezat (2023)

Sumber gambar www.easyhomemeals.com

Bakso pastinya menjadi hidangan favorit banyak keluarga karena rasanya yang lezat. Kalau kamu ingin menghidangkan bakso untuk keluarga tercinta, selain membuat bakso sendiri, bakso yang dijual dalam kemasan pun bisa kamu olah menjadi aneka masakan lezat.

Bakso Merupakan Makanan Sejuta Umat

Sumber gambar www.agrowindo.com

Bakso dikatakan sebagai makanan sejuta umat karena hampir semua orang tak mampu menolak kelezatannya. Diolah menjadi hidangan apa pun, bakso tetap saja terasa enak di lidah dan bisa bikin ketagihan. Bakso dalam berbagai varian bisa ditemukan hampir di seluruh penjuru Indonesia.

Bakso pada umumnya dinikmati dengan kuah kaldu, mi, tahu, bawang goreng, daun bawang, dan seledri. Seiring berkembangnya dunia kuliner, hidangan bakso pun kini lebih bervariasi. Dalam sejarahnya, bakso berasal dari kota Fuzhou, Tiongkok. Bakso pertama kali dibuat oleh Meng Bo pada abad 17 yang inspirasinya didapat dari pembuatan kue mochi.

Meng Bo mengolah daging menjadi bakso agar sang ibu yang sudah tua bisa menikmati daging meski giginya sudah rapuh dan sulit untuk menikmati makanan bertekstur keras seperti daging. Bulatan daging yang ternyata begitu lezat ini pun akhirnya tersebar dari mulut ke mulut hingga menjadi populer seperti sekarang ini.

Bahan Makanan yang Bisa Dibuat Jadi Bakso Enak

Daging Sapi

Sumber gambar unsplash.com

Daging sapi tentunya umum dijadikan sebagai bahan dasar untuk membuat bakso enak. Bakso dari daging sapi teksturnya lebih kenyal dan berserat. Bagian dari daging sapi yang paling bagus untuk membuat bakso adalah bagian sengkel. Bagian sengkel kandungan lemaknya sedikit dan banyak terdapat jaringan otot sehingga bakso yang dihasilkan pun tidak alot.

Udang

Sumber gambar c.pxhere.com

Bakso udang tak kalah enak dari bakso sapi, lho! Cara membuat bakso udang pun tidak jauh berbeda dengan cara membuat bakso sapi. Bahan yang dibutuhkan untuk membuat bakso udang terdiri dari daging udang, tepung sagu, putih telur, bawang putih, dan berbagai tambahan bumbu lainnya.

Untuk udangnya, pilihlah yang masih segar agar bakso yang dihasilkan tidak berbau amis. Untuk daging udangnya sendiri, sebagian digiling halus dan sebagian lagi dicincang kasar. Setelah dicampur menjadi adonan dan dibulatkan, bakso pun direbus hingga mengapung dengan api kecil.

Ikan Tenggiri

Sumber gambar ramesia.com

Daging ikan tenggiri yang umum digunakan sebagai bahan untuk membuat pempek dan siomay ternyata juga terasa lezat jika dijadikan bakso. Terbukti dengan dijadikannya bakso ikan tenggiri sebagai menu bakso kuah dan mie ayam di daerah Sumatera Selatan.

Tekstur daging ikan tenggiri yang padat dan lembut juga memudahkan kita dalam mengolahnya menjadi bakso. Untuk membuat bakso ikan tenggiri, yang dibutuhkan adalah fillet ikan tenggiri yang masih segar. Daging ikan yang telah dihaluskan kemudian diolah dengan bahan dan bumbu lainnya lalu diproses seperti membuat bakso pada umumnya.

Ayam

Sumber gambar erdus.club

Daging ayam juga umum dijadikan sebagai bahan untuk membuat bakso. Bakso dari daging ayam memiliki tekstur lebih padat dari bakso yang terbuat dari daging sapi. Bahkan ada bakso yang terbuat dari campuran daging ayam dan sapi dengan takaran daging sapi lebih banyak, yakni 70%.

Tujuannya adalah agar bakso yang terbuat dari daging sapi tidak lembek. Selain itu, mencampurkan daging sapi dan ayam untuk membuat bakso bisa menghemat biaya pembuatan karena daging ayam harganya jauh lebih murah.

Soal rasa tentu saja sama lezatnya dan warna dari kedua jenis bakso ini pun hampir mirip. Untuk membuat bakso ayam, yang dibutuhkan adalah fillet dada ayam karena daging bagian dada tidak mengandung banyak lemak.

Kepiting

Sumber gambar www.thespruceeats.com

Bakso dari daging kepiting tentunya terasa lebih istimewa, terlebih bagi para pencinta seafood. Daging kepiting tidak hanya enak, tapi juga mengandung banyak nutrisi dan vitamin yang bagus untuk tubuh.

Bakso dari daging kepiting pun bisa diolah menjadi aneka jenis masakan. Bakso enak dari daging kepiting ini bisa dimasak dengan cara digoreng, bakar, atau dinikmati dengan kuah kaldu. Untuk cara pembuatannya pun tidak jauh berbeda dengan cara membuat bakso pada umumnya.

Tips Membuat Bakso Enak

Pakai Daging Segar

Sumber gambar drpescatore.com

Jika kamu ingin membuat bakso enak dari daging sapi, pilihlah daging berkualitas tinggi yang masih segar agar cita rasa bakso yang dihasilkan pun terasa enak. Daging sapi yang masih segar ditandai dengan warna daging yang merah gelap atau tidak pucat.

Sebaiknya jangan menggunakan daging sapi yang disimpan di dalam freezer karena tekstur daging yang telah dibekukan dengan yang masih segar akan berbeda, begitu juga dengan cita rasanya. Hal yang sama pun berlaku untuk jika kamu ingin membuat bakso dari daging ayam, ikan, udang, atau kepiting.

Gunakan Daging Bertekstur Halus untuk Bakso Halus

Sumber gambar meatme.lv

Bakso yang kita temukan ada yang bertekstur halus dan ada pula yang teksturnya kasar atau berserat saat dikunyah. Bakso bertekstur halus terasa lebih kenyal dan lembut. Untuk membuat bakso halus ini, daging sapi yang digunakan adalah yang minim lemak dan otot seperti bagian limas/tanjung/rump.

Potong Daging Dalam Ukuran Kecil Terlebih Dahulu

Sumber gambar ramesia.com

Untuk membuat bakso, daging sapi tentunya harus digiling halus agar mudah dicampur dengan bahan dan bumbu. Untuk memudahkan proses penggilingan daging sapi, cincanglah atau potong-potong daging sapi dalam ukuran kecil. Setelah didiamkan sesaat dalam suhu ruang, gilinglah daging hingga halus dan lembut.

Rekomendasi Bakso Enak untuk Keluarga Jika Malas Membuat Sendiri

Bernardi Bakso Sapi Kecil 50pcs

Meski membuat bakso tidaklah sulit, tapi banyak juga yang lebih suka membeli bakso yang sudah jadi karena lebih praktis dan bisa langsung dimasak. Nah, jika kamu juga malas membuat bakso sendiri, ada banyak pilihan bakso yang bisa dibeli.

Salah satunya adalah Bernardi Bakso Sapi Kecil. Satu bungkusnya berisi 50 butir bakso yang terbuat dari daging sapi pilihan. Bakso ini pun diproses secara higienis tanpa tambahan bahan pengawet. Bakso sapi Benardi ini halal dan aman dikonsumsi.

Rasa bakso yang enak makin terasa nikmat jika disantap dengan kuah kaldu dan tambahan bumbu serta bahan lainnya. Cocok juga dijadikan sebagai campuran untuk membuat aneka jenis masakan lainnya seperti mi, sup, sayur, dan yang lainnya.

Harga Rp. 54.000-57.000

So Good Bakso Kuah Sapi 120gr

So Good Bakso Kuah Sapi Bumbu merupakan bakso sapi enak yang terbuat dari daging sapi pilihan. Tekstur bakso terasa kenyal dan garing sehingga akan menjadi santapan lezat untuk keluarga tercinta. Bakso yang dikemas dalam kemasan 120gr dengan isi 8 butir ini sudah dilengkapi dengan bumbu spesial dan kuah instan.

Cara penyajiannya sangat praktis yakni cukup dengan merebus atau mengukus bakso lalu disajikan dengan kuah dan pelengkap lainnya dalam keadaan hangat. Bakso enak dari So Good ini tidak hanya lezat, tapi juga bergizi dan halal.

Harga Rp. 13.900-19.912

Minaku Bola Kepiting 500gr

Jika kamu ingin menikmati lezatnya bakso ikan, bisa mencoba Minaku Bola Kepiting. Bakso enak dari ikan ini rasanya lezat dan bisa dinikmati dengan cara direbus atau goreng. Bakso ikan enak yang cocok jadi hidangan untuk keluarga ini terbuat dari bahan pilihan dan bumbu serta rempah terbaik.

Proses pembuatan bakso juga higienis sehingga aman dikonsumsi. Tentunya bakso ikan yang dikemas dalam kemasan 500gr ini sehat dan bisa dijadikan sebagai campuran untuk masakan lainnya.

Harga Rp. 25.200-32.000

Cedea Bakso Kepiting 500gr

Ingin mencoba bakso kepiting lainnya? Kamu bisa mencoba Cedea Bakso Kepiting yang dikemas dalam kemasan 500gr ini. Bakso ini sudah bersertifikasi halal dari MUI dan diolah secara higienis berdasarkan standar BPOM RI.

Bakso enak rasa kepiting ini terbuat dari daging ikan dan kepiting pilihan sehingga menghasilkan rasa bakso yang istimewa. Bakso enak ini bisa disajikan dengan cara direbus, goreng, atau panggang.

Jika kamu ingin merebus bakso, rebuslah selama 5-7 menit saja sebelum bakso mengembang atau bisa juga dengan memanaskan bakso dalam microwave. Jika ingin menikmati bakso goreng, gorenglah bakso dalam minyak panas selama 3 menit atau hingga bakso berwarna kuning keemasan.

Kalau baksonya ingin dipanggang, tusuklah beberapa butir bakso dengan lidi dan panggang bakso di atas panggangan hingga berwarna keemasan. Bakso dengan rasa istimewa ini siap disantap dengan kuah kaldu, saus, dan bumbu lainnya.

Harga Rp. 25.000-37.100

Fiesta Bakso Ayam 300gr

Bakso ayam juga menjadi pilihan favorit banyak orang karena memang rasanya yang lezat. Salah satu produk bakso ayam beku yang bisa jadi santapan lezat bersama keluarga adalah Fiesta Bakso Ayam. Fiesta sudah umum dikenal masyarakat Indonesia yang memproduksi bermacam frozeen food.

Nah, bakso enak dari Fiesta ini dibuat dari daging ayam pilihan yang masih segar. Daging ayam kemudian diproses secara higienis dengan tambahan bahan dan bumbu kualitas terbaik. Bakso yang dikemas dalam kemasan 300gr ini tentunya higienis, enak, dan sehat. Bakso bisa dinikmati atau diolah sesuai selera.

Harga Rp. 23.000-23.500

Bakso Ayam Champ 500gr

Bakso enak yang praktis dan siap diolah menjadi hidangan favoritmu adalah Bakso Ayam Champ. Bakso dari daging ayam pilihan ini dikemas dalam kemasan 500gr dengan isi 50 butir bakso. Satu kemasan ini cukup untuk dijadikan hidangan lezat untuk keluarga tercinta. Kualitas produk olahan dari Champ sudah diakui dan diproses secara higienis sehingga menghasilkan bakso enak dan sehat.

Harga Rp. 24.000-100.100

Shifudo Bakso Udang 500gr

Ingin mencicipi enaknya bakso udang? Kamu bisa mencoba Shifudo Bakso Udang. Produk bakso ini tersedia dalam kemasan 250gr dan 500gr. Bakso enak dari udang pilihan ini tidak hanya lezat, tapi juga sehat karena ada kandungan nutrisinya. Bakso udang ini juga halal dan diolah secara higienis sehingga baik untuk dikonsumsi. Bakso bisa diolah menjadi hidangan apa pun sesuai selera.

Harga Rp. 20.000-31.500

Teman Laut Udang 500gr

Froozen food yang praktis dan bisa menjadi pelengkap untuk aneka jenis masakan adalah Teman Laut Udang. Bakso enak rasa udang ini satu bungkusnya berisi 40 butir bakso. Setiap 12gr bakso udang ini terkandung lemak 1,5gr, karbohidrat 2gr, protein 1gr, dan natrium 40mg.

Tidak hanya itu saja, bakso ini juga diproses secara higienis dan halal. Bahan yang digunakan untuk membuat bakso pun dipilih yang berkualitas dan masih segar. Selain rasa udang, juga tersedia rasa lainnya seperti ikan dan cumi.

Harga Rp. 20.000-25.000

Seafood Lovers Bakso Ikan 250gr

Kamu para penggemar seafood tentunya akan menyukai Seafood Lovers Bakso Ikan. Bakso enak dari ikan pilihan ini terbuat dari bahan kualitas terbaik sehingga menghasilkan rasa bakso yang lezat dan khas.

Bakso ini bisa dimasak dengan cara digoreng atau direbus. Cocok juga dijadikan sebagai pelengkap untuk masakan lainnya. Tidak hanya itu saja, kandungan nutrisi dalam bakso juga dapat meningkatkan imunitas tubuh. Dalam kemasan 250gr terdapat 16-18 butir bakso yang siap diolah.

Harga Rp. 15.750-22.000

Sunfish Bakso Ikan Rebus 500gr

Kamu suka menyajikan sup untuk keluarga? Nah, Sunfish Bakso Ikan Rebus ini terasa lezat jika dimasak menjadi sup. Bakso enak ini terbuat dari daging ikan, tepung tapioka, dan bahan serta bumbu berkualitas lainnya. Selain dibuat sup, bakso ikan ini juga bisa dinikmati dengan aneka jenis masakan lainnya. Dalam kemasan 500gr kamu akan mendapatkan 25 butir bakso.

Harga Rp. 24.000-26.000
From our editorial team

Dengan Bakso Kemasan Kamu juga Bisa Berkreasi, lho!

Jika kamu tidak ingin ribet membuat bakso sendiri, bakso kemasan bisa menjadi pilihan. Dengan bakso kemasan ini kamu bisa berkreasi membuat aneka jenis olahan bakso. Mulai dari bakso kuah kaldu dengan tambahan bahan pelengkap hingga bakso goreng yang enak dicocol dengan saus.