Margarin Adalah Bahan Makanan yang Sering Digunakan untuk Membuat Kue

Margarin adalah bahan makanan yang digunakan untuk membuat kue. Bahan makanan ini berasal dari lemak nabati yang diproses dengan proses hidrogenisasi.

Lemak nabati yang digunakan biasanya adalah minyak kelapa, minyak canola, atau minyak kedelai. Mencampurkan margarin ke dalam adonan kue dapat membuat kue menjadi lebih lembut dan mengembang.

Margarin juga Bisa Digunakan Sebagai Pengganti Minyak Goreng

Saat hendak menggoreng atau menumis, kita biasanya menggunakan minyak goreng. Namun, margarin juga bisa menjadi alternatif pengganti minyak goreng untuk memasak. Rasa masakan yang dihasilkan dari pengolahan dengan margarin juga akan lebih gurih dibandingkan minyak goreng biasa.

Manfaat Margarin

Sarat Nutrisi

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Margarin juga memiliki banyak kandungan nutrisi yang sangat penting untuk tubuh, lho. Margarin memiliki kandungan vitamin A yang sangat baik untuk mata dan vitamin D yang sangat baik untuk kesehatan tulang. Di dalam margarin juga terdapat vitamin B kompleks yang berguna untuk pembentukan sel darah merah.

Tinggi Lemak Tak Jenuh

Jika kamu memiliki kolesterol yang tinggi atau sedang melakukan diet, menggunakan margarin untuk kebutuhan masak-memasak sangat dianjurkan. Margarin memiliki kandungan lemak tak jenuh yang lebih tinggi dibandingkan mentega. Lemak tak jenuh adalah jenis asam lemak yang baik untuk tubuh.

Margarin secara tak langsung dapat menghindari kamu dari risiko penyakit jantung, stroke, dan lain-lain. Namun, tidak semua margarin memiliki kandungan lemak tak jenuh, jadi kamu juga harus hati-hati saat membeli margarin. Sebaiknya selalu cek terlebih dahulu kandungan dari margarin tersebut.

10 Rekomendasi Margarin Terbaik

Margarin Kemasan Kaleng atau Wadah Kecil

1. Margarin Blue Band Serbaguna

Siapa yang tak mengenal merek Blue Band. Selain terkenal, Blue Band juga memiliki banyak kandungan yang bermanfaat bagi tubuh, seperti mengandung omega 3, omega 6, serta 6 vitamin (A, B1, B2, B3, D, E).

Blue Band bisa kamu gunakan untuk mengganti minyak goreng atau sebagai bahan adonan kue. Blue Band juga bisa menciptakan aroma yang sangat wangi dan menghasilkan rasa yang lebih gurih. Ayo buruan pakai Blue Band!

Harga: Rp. 34.900-84.000

2. MeadowLea Original

MeadowLea Original adalah salah satu margarin sehat yang terbuat dari minyak nabati, minyak canola, dan biji bunga matahari sehingga membuat margarin ini memiliki kadar lemak jenuh yang sedikit.

Selain itu, margarin ini juga mengandung omega 3. Nah, bagi kamu yang sedang mencari margarin yang baik untuk tubuh, MeadowLea Original bisa menjadi pilihan yang tepat. Kamu bisa mendapatkan MeadowLea Original 250 gr di berbagai online shop.

Harga: Rp. 249.000-269.000

3. Daisy Margarine

Daisy Margarine adalah rekomendasi selanjutnya. Produk bisa kamu gunakan untuk menumis aneka masakan agar aromanya makin enak dan rasanya lebih gurih. Bisa juga dipakai untuk bahan kue. Margarin ini mengandung 9 macam vitamin yang baik untuk kesehatan.

Harga: Rp. 60.000-115.000

4. Margarin Planta Malaysia

Kamu bisa juga menjajal Margarin Planta Malaysia. Margarin dikemas dalam kemasan kaleng. Bisa untuk dipakai menumis aneka makanan. Margarin ini juga cocok untuk aneka kue seperti lapis legit, cake, hingga aneka kue kering.

Harga: Rp. 65.000-130.000

5. Blue Band Master Original Margarin

Blue Band Master Original Margarin adalah margarin yang cocok untuk aneka masakan, kue, hingga olesan. Rasanya gurih dengan aroma yang khas. Ada 6 vitamin, yakni B3, E,A , B1, B2, dan D untuk menutrisi tubuh. Blue Band Master dikemas dalam kemasan kaleng ukuran 2 kg.

Harga: Rp. 120.000-183.000

6. Margarin Mother's Choice

Mother’s Choice Margarine 2 kg adalah salah satu margarin yang berkualitas tinggi dan memiliki tekstur sangat lembut. Mother’s Choice Margarine ini dapat kamu gunakan sebagai kebutuhan masak-memasak dan membuat kue.

Harga: Rp. 75.000-120.000

Margarin Kemasan Sachet

7. Margarine Butterland

Margarine Butterland adalah margarin yang pas untuk tambahan aneka kue cake hingga kue kering. Produk ini mudah dicampurkan. Teksturnya creamy dan pastinya nikmat untuk disantap bersama aneka roti. Bisa jadi olesan dan bisa juga untuk dipakai menumis berbagai masakan.

Harga: Rp. 9.000-18.000

8. Royal Palmia Butter Margarin

Kalau kamu mencari margarin yang kaya akan nutrisi, Royal Palmia Butter Margarine 200 gram adalah pilihannya. Produk ini diperkaya dengan 8 vitamin, yaitu vitamin A, B1, B2, B12, D, dan E.

Selain itu, mengandung niasin dan asam folat. Seperti namanya, margarin ini memiliki kandungan mentega atau butter yang sangat cocok untuk membuat kue, sehingga menghasilkan wangi khas butter yang sangat nikmat.

Harga: Rp. 8.000-10.000

9. Margarine Fitri

Margarine Fitri adalah salah satu margarin yang bisa kamu coba. Bisa untuk menumis dan aneka masakan. Cocok juga untuk kue dan olesan. Aromanya gurih dengan rasa yang pas dan menggoda. Produk terjamin kehalalannya. Margarin ini memiliki tekstur creamy yang lembut.

Harga: Rp. 5.000-14.000

10. forVITA Margarine

ForVITA Margarine 200 gram diproses secara higienis sehingga menghasilkan margarin yang sehat dan lezat. Produk ini bebas lemak trans dan mengandung vitamin A yang baik untuk kesehatan mata.

Harga: Rp. 4.000-8.000

11. Margarine Sania Royale

Margarine Sania Royale 200 gram adalah salah satu margarin yang mudah ditemukan di pasaran. Margarin ini memiliki kandungan nutrisi yang banyak, seperti vitamin A, D, E, B1, B2, dan B3.

Harga: Rp. 39.000

12. Rose Brand Margarin Krim Serbaguna

Siapa yang tak kenal merek Rose Brand. Meskipun Rose Brand lebih dikenal masyarakat dengan produk-produk tepung, bihun, dan minyak goreng, tetapi margarin produksinya juga tak kalah bagusnya. Margarin Rose Brand 200 gram ini memiliki kandungan vitamin A dan D yang bisa memenuhi kebutuhan nutrisimu.

Harga: Rp. 4.900-9.000

13. Margarin Amanda

Margarin Krim Amanda adalah margarin serbaguna yang biasa digunakan untuk memasak dan membuat olahan kue. Margarin ini terbuat dari minyak kelapa sawit pilihan. Bisa dipakai untuk menumis aneka masakan. Cocok juga untuk kue. Aromanya harum dan menggugah selera.

Harga: Rp. 4.000-5.000

14. Filma Margarine

Filma Margarine merupakan pilihan untuk jadi pilihan berikutnya. Margarin serbaguna ini hadir dengan 6 kandungan vitamin. Kamu bisa memakainya untuk masakan, untuk kue, dan lainnya. Cocok juga untuk olesan atas roti. Produk ini mudah digunakan karena teksturnya lembut.

Harga: Rp. 6.000-10.000

15. Blue Band Margarine Cake And Cookie

Yuk, jangan ragu pakai Blue Band Margarine Cake And Cookie. Produk yang satu ini teksturnya lembut dan mudah diolah untuk kue maupun kukis. Perpaduan margarin dan butter bikin produk ini cocok untuk membuat kue makin lembut, renyah, dan aromanya enak.

Produk diperkaya omega 3 dan 6 serta 6 vitamin A, B1, B2, B3, D, dan E. Menyehatkan dan pastinya kaya nutrisi untuk perkembangan anak.

Harga: Rp. 12.900-15.000

16. Marmila Margarine Susu

Marmila Margarine Susu cocok untuk olesan roti, membuat kue, dan lain sebagainya. Hadir dengan aroma susu sehingga aromanya begitu nikmat dan menggoda selera. Teksturnya creamy sehingga mudah dioleskan dan mudah diratakan.

Harga: Rp. 12.000-35.000

17. Palmia Garlic Flavor Palmia Cooking Margarine

Palmia Garlic Flavor Palmia Cooking Margarine juga bisa kamu jadikan pilihan. Produk yang satu ini unik karena hadir dengan aroma dan rasa bercampur bawang putih yang gurih. Bisa jadi olesan roti, cocok jadi tumisan, dan lain sebagainya.

Aromanya menggoda dan bikin masakan makin lezat. Teksturnya lembut dan mudah leleh.

Harga: Rp. 9.900

Margarin Kemasan Dus atau Repack

18. Simas Margarine

Simas Margarine bisa kamu gunakan untuk memperkaya cita rasa aneka masakan. Cocok untuk menumis dan lainnya. Teksturnya lembut sehingga cepat leleh dan berpadu pada aneka jenis masakan. Bisa juga dipakai untuk olesan memanggang atau membakar. Margarin ini juga bisa digunakan pada aneka kue. Dikemas dalam kemasan dus atau ada juga yang dijual dalam kemasan repack.

Harga: Rp. 8.500-296.000

19. Margarin Keju Marjrin

Margarin Keju Marjrin merupakan pilihan tepat unutk kamu yang ingin margarin dengan rasa unik. Margarin ini mempunyai campuran rasa keju. Aromanya menggoda dan rasanya lebih gurih dari margarin pada umumnya. Kamu dapat memakainya untuk bahan adonan kue yang berasa keju maupun dioleskan pada roti. Tersedia dalam kemasan dus atau bisa juga dijual dalam kemasan repack berbagai ukuran.

Harga: Rp. 5.000-34.000

20. Palmboom Cake Margarine

Salah satu margarin terbaik yang sudah berdiri sejak tahun 1940-an adalah Palmboom Cake Margarine. Terbuat dari bahan berkualitas seperti minyak nabati dan sudah melalui uji klinis dan sangat steril.

Margarin ini merupakan salah satu produk yang bebas dari lemak trans, sehingga sangat baik untuk tubuh. Palmboom Cake Margarine ini memiliki dua macam varian, yaitu Palmboom Margarine dan Palmboom Cake Margarine dengan masing-masing kegunaan yang berbeda.

Harga: Rp. 7.900-360.000

21. Margarin Filma Danish Pastry

Filma Danish Pastry Margarine 12 kg adalah salah satu margarin yang juga sudah terkenal di pasaran. Margarin satu ini sangat pas untuk membuat kue seperti croissant, raisin danish, dan lain-lain.

Margarin ini memiliki plastisitas dan titik leleh yang baik sehingga menghasilkan pengembangan lapisan dan struktur crumb yang optimal pada danish pastry.

Harga: Rp. 16.900-359.000

22. Master Martini Gioia Margarine

Master Martini Gioia Margarine adalah pilihan terbaik jika kamu ingin margarin berkualitas tinggi. Berbahan terbaik sehingga menghasilkan margarin yang enak, lezat, dan bergizi. Bisa digunakan untuk berbagai jenis masakan. Teksturnya creamy sehingga bisa juga jadi dekorasi atau olesan kue. Aromanya tidak mengganggu dan pastinya bikin selera tergugah.

Harga: Rp. 20.000-38.000

23. SOVIA Margarine Cream

Kamu juga bisa memakai SOVIA Margarine Cream. Produk ini mengandung kandungan air lebih banyak sehingga teksturnya sedikit lebih keras. Aromanya lebih mirip seperti aroma susu. Dijual dalam ukuran 15 kg. Cocok untuk usaha rumahan hingga pabrikan.

Harga: Rp. 248.000-250.000

24. Menara Margarine Cream

Yuk, cobain Menara Margarine Cream. Produk yang satu ini hadir dalam kemasan 15 kg namun ada juga yang menjualnya dalam kemasan repack 250 gram atau 500 gram. Teksturnya creamy dan mudah dibuat olesan. Produk ini juga bisa untuk membuat aneka kue.

Harga: Rp. 17.000-279.000
From our editorial team

Hasilkan Masakan Terbaik dengan Margarin

Tidak dipungkiri bahwa rasa gurih dari margarin mampu membuat masakan menjadi lebih lezat. Kandungan nutrisi yang ada di dalam margarin juga akan membantu memenuhi kebutuhan nutrisi untuk tubuh.