Si Kecil Makin Pintar dengan 10 Rekomendasi Mainan Edukasi Anak 2 Tahun Ini (2023)

Si Kecil Makin Pintar dengan 10 Rekomendasi Mainan Edukasi Anak 2 Tahun Ini (2023)

Bermain adalah kegiatan yang sangat disukai oleh anak-anak. Tidak hanya menjadi kegiatan yang menyenangkan, bermain juga bagus untuk mengasah kreativitas dan perkembangan motorik kasar dan halus anak. Cek dulu yuk berbagai mainan edukasi yang sangat direkomendasikan untuk anak usia 2 tahun.

Baca juga

Orang Tua harus Selektif Dalam Memilih Mainan Edukasi untuk Anak

Sumber gambar https://www.freepik.com

Dunia anak-anak memang tak bisa lepas dari yang namanya mainan. Bermain adalah kegiatan yang membuat anak merasa senang dan puas. Berbagai permainan yang dimainkan anak-anak bukan tiada manfaat, justru mainan berpengaruh besar terhadap perkembangan psikologi dan kepintaran anak.

Seberapa besar pengaruh permainan terhadap kepintaran anak juga dipengaruhi oleh seberapa banyak anak menghabiskan waktu untuk bermain. Untuk mainannya sendiri bisa apa saja dan akan lebih baik jika anak bermain dengan teman sebayanya.

Jadi, jangan heran jika anak-anak selalu ingin bermain setiap hari di mana saja dan kapan saja. Nah, untuk si kecil di rumah, Anda bisa memberikan mainan yang bagus untuk mengasah kreativitas dan perkembangan motorik kasar dan halus anak.

Jenis Mainan yang Perlu Orang Tua Ketahui

Mainan Aktivitas Sehari-hari

Sumber gambar https://www.freepik.com

Mainan aktivitas sehari-hari adalah mainan peran (pretend play) yang menyerupai aktivitas sehari-hari seperti bermain dokter-dokteran, masak-masakan, sekolah-sekolahan, mobil-mobilan, dan sebagainya.

Meski terlihat biasa karena umum dimainkan oleh anak-anak, tapi jenis mainan yang satu ini bagus untuk melatih kemampuan bersosialisasi dan kreativitas anak.

Mainan Eksplorasi

Sumber gambar https://www.freepik.com

Mainan eksplorasi ini dirancang untuk bayi usia di bawah 1 tahun. Jenis mainan eksplorasi bisa berupa kerincingan (rattle), teether, dan mainan balok. Mainan eksplorasi ini bagus untuk mengasah kreativitas dan imajinasi anak. Selain itu juga bagus untuk melatih otot-otot dan saraf motorik halus. Mainan balok misalnya, dengan mainan ini anak bisa membentuk gedung-gedung, rumah, dan berbagai objek lainnya.

Mainan Pemecahan Masalah

Sumber gambar https://www.freepik.com

Menurut psikolog, dalam kehidupan sehari-hari ada dua jenis masalah yang dihadapi, yakni konvergen dan divergen. Konvergen adalah masalah yang hanya memiliki satu solusi, sedangkan divergen adalah masalah yang memiliki banyak solusi.

Nah, kemampuan untuk memecahkan masalah ini bisa dikembangkan sejak dini dengan bermain mainan pemecahan masalah. Oleh karena itu, mainan pemecahan masalah menjadi permainan yang bagus untuk tumbuh kembang si kecil.

Jenis mainan pemecahan masalah ini dapat mengasah konsentrasi dan kemampuan problem solving si kecil kelak. Mainan untuk melatih kemampuan ini di antaranya adalah lego, puzzle, dan permainan peran atau sandiwara.

Mainan Kreativitas

Sumber gambar https://www.freepik.com

Mainan kreativitas bagus untuk melatih kreativitas dan logika si kecil. Mainan kreativitas ini seperti mainan lilin (fun doh), menyusun blok, lego, menggambar, dan mewarnai.

Pada mainan lilin misalnya, anak bisa berkreasi membentuk benda apa saja yang ia inginkan. Begitu juga dengan mainan menyusun blok yang mana si kecil bisa menyusunnya membentuk bangunan yang ia sukai.

Mainan Edukasi Anak Usia 2 Tahun

Balok Kayu

Sumber gambar https://www.freepik.com

Mainan edukasi anak 2 tahun yang bisa Anda berikan untuk si kecil adalah mainan balok kayu. Mainan balok kayu bagus untuk mengasah kemampuan mengindentifikasi bentuk dan perkembangan motorik halus anak.

Permainan ini akan meminta anak untuk mencocokkan dan memasukkan balok ke dalam papan yang tersedia. Mainan ini juga akan memperkenalkan anak dengan aneka bentuk bangun dasar seperti segitiga, segiempat, dan lingkaran.

Masak-masakan

Sumber gambar https://www.freepik.com

Mainan masak-masakan yang sudah umum dimainkan oleh anak perempuan bagus untuk mengasah kreativitas karena anak dapat mengembangkan imajinasi saat bermain.

Selain itu, anak juga belajar mengenal berbagai peralatan dapur dan nama-nama bahan makanan seperti buah, sayur, dan yang lainnya. Agar permainan si kecil makin seru, Anda bisa menemaninya atau mengajak teman sebayanya untuk bermain.

Puzzle

Sumber gambar https://www.freepik.com

Puzzle menjadi mainan edukasi anak 2 tahun yang bagus untuk mengasah konsentrasi dan kemampuan berpikir anak. Mainan puzzle juga bagus untuk mengenalkan angka dan huruf pada anak.

Selain itu, puzzle juga dapat meningkatkan koordinasi antara mata dan tangan serta konsentrasi dalam waktu bersamaan. Puzzle ini hadir dalam bermacam bentuk, gambar, dan warna yang menarik.

Mainan Profesi

Sumber gambar https://www.freepik.com

Permainan dokter-dokteran juga menjadi mainan edukasi anak 2 tahun yang sudah umum dimainkan oleh anak-anak. Permainan ini bagus untuk cara berpikir kreatif dan imajinasi anak.

Lewat permainan ini anak juga bisa mengenal profesi dokter sekaligus mengeksplorasi minat yang dimilikinya. Untuk mendukung permainan ini Anda bisa membelikan set mainan alat kedokteran untuk anak. Anda pun bisa berperan serta dalam permainan dengan menjadi pasien.

Rekomendasi Mainan Edukasi Anak 2 Tahun

Puzzle Kayu Anak

Puzzle Kayu Anak menjadi mainan edukasi anak 2 tahun yang bagus untuk mengenalkan anak pada bentuk dan urutan angka mulai dari 1 sampai 20. Mainan ini terbuat dari kayu berkualitas dan merupakan produk ber-SNI sehingga aman untuk anak.

Pada puzzle terdapat gambar buah, sayur, dan hewan yang sangat menarik bagi anak. Puzzle mudah untuk dilepas pasang karena dilengkapi dengan pin knob dari kayu. Mainan puzzle ini akan menjadi media pembelajaran yang menyenangkan bagi anak.

Harga Rp. 5.500-32.000

Meja Lego Drawing Board 2in1

Meja Lego Drawing Board 2in1 merupakan meja multifungsi yang bisa menjadi lego blocks dan drawing board yang bisa dijadikan sebagai meja tulis dan belajar anak. Mainan ini terbuat dari bahan plastik PVC yang aman untuk anak.

Pada meja terdapat sisi untuk menyusun lego dan sisi untuk meja belajar. Dimensi meja ini adalah 34 x 24 x 35 cm. Lego sendiri merupakan merk permainan asal Denmark yang menjadi favorit banyak anak-anak bahkan orang dewasa.

Harga Rp. 156.000-190.000

Mideer Puzzle

Mainan puzzle bagus untuk mengasah kemampuan kognitif anak. Secara tidak langsung, mainan ini akan meningkatkan kesadaran spasial visual anak dalam mengembangkan pemahaman tentang suatu topik.

Salah satu mainan puzzle yang bisa Anda berikan untuk si kecil adalah Mideer Puzzle. Mainan ini terdiri dari 150 kepingan puzzle dan lebih dari 50 elemen spasi. Puzzle tema tata surya ini juga akan mengenalkan anak pada planet bumi dan tata surya.

Harga Rp. 195.000-593.000

ELC Blocks Wooden Bricks

Mainan balok memberikan banyak manfaat untuk anak, salah satunya adalah mengajarkan anak mengenai konsep seperti bentuk, ukuran, warna, dan keseimbangan.

Selain itu mainan balok juga dapat mengasah kemampuan anak untuk memecahkan masalah sekaligus memahami konsep matematika.

Dengan permainan balok anak bisa membangun jalan, rumah, gedung, menara, dan yang lainnya. Mainan balok yang bagus dan berkualitas untuk diberikan pada si kecil adalah ELC Blocks Wooden Bricks.

Mainan ini terdiri dari 100 balok dari bahan yang halus dan berkualitas sekaligus tas untuk menyimpan balok.

Harga Rp. 218.000-284.000

Mainan Dokter-dokteran

Dampak positif dari bermain dokter-dokteran bagi anak-anak adalah ia tidak takut lagi jika pergi berobat ke dokter. Selain itu anak jadi lebih kooperatif saat harus disuntik, minum obat, atau berbagai tindakan lainnya karena sudah dilakukan pendekatan melalui permainan. Akan lebih baik lagi jika Anda turut serta bermain dan menjalani peran layaknya dokter sungguhan.

Mainan Dokter-dokteran ini akan membuat permainan peran jadi makin mengasyikkan. Satu set mainan ini terdiri dari senter, stetoskop, suntikan, botol infus, obat-obatan, dan yang lainnya. Mainan ini dilengkapi dengan koper untuk menyimpan mainan dan dapat dimainkan tanpa listrik ataupun baterai.

Nah, si kecil yang takut diajak ke dokter bisa diberikan mainan ini dan diajak bermain bersama untuk membantu menghilangkan rasa takut terhadap dokter dan suntikan. Dengan begitu, anak pun merasa dokter adalah 'teman' yang tidak perlu ia takuti.

Harga Rp. 24.000-75.000

Mainan Gitar Anak

Mainan edukasi anak 2 tahun yang bagus untuk anak yang suka musik adalah Mainan Gitar Anak. Mainan gitar yang sudah SNI ini berukuran 24 x 9 x 3 cm dan dapat menyala menggunakan 3 baterai AAA. Gitar mainan ini dapat mengeluarkan nada dan cocok juga untuk membebaskan anak dari ketergantungan gadget. Dikemas dalam kotak yang kuat, mainan ini juga cocok dijadikan sebagai kado.

Harga Rp. 14.000-56.000

Paket Box Pasir Kinetik

Paket Box Pasir Kinetik 1 kg juga menjadi mainan yang bagus untuk mengembangkan kreativitas dan imajinasi anak. Pasir ajaib ini ber-SNI dan memiliki pilihan warna yang menarik. Pasir kinetik berkualitas ini tidak lengket di tangan maupun di cetakan dan tidak akan mengeras.

Pasir ini pun tidak berminyak, tidak luntur, gampang dibentuk dan lembut di tangan. Dalam paket mainan berisi 1 kg pasir, 1 sekop, 1 boks kontainer, 2 set cetakan beragam bentuk, 1 alas balon, 1 pompa, dan 5 alat ukir. Dengan adanya mainan pasir ini, si kecil pun tidak perlu menunggu hingga Anda mengajaknya bermain di pantai.

Harga Rp. 79.000-99.000

Wodden Burger Magnet Mainan Kayu

Permainan masak-masakan sering dilakukan oleh anak perempuan. Agar anak bermain dengan senang, Anda bisa membelikan set mainan masak-masakan.

Nah, Wodden Burger Magnet Mainan Kayu juga bisa Anda berikan kepada si kecil yang suka main masak-masakan.

Set mainan ini terbuat dari bahan kayu berkualitas yang halus dan warna pada mainan pun bebas toxic. Dalam satu paket mainan ini terdiri dari burger, friench fries, ketchup, wooden drink, dan botol mustard.

Harga Rp. 139.000-234.000

Sepeda Roda Tiga

Pada umumnya anak-anak suka bermain sepeda. Kebanyakan orang tua pun membelikan anaknya sepeda agar si kecil bisa bermain dengan riang.

Bermain sepeda bagus untuk melatih motorik kasar anak sehingga ia dapat tumbuh lincah dan mampu beraktivitas dengan baik. Bermain sepeda pun bagus untuk otot paha, kaki, dan tangan si kecil.

Sepeda Roda Tiga ini dapat digunakan oleh anak usia 1-3 tahun. Sepeda ini dilengkapi dengan musik, pengayuh kaki, dan dorongan yang dapat dilepas. Tentunya sepeda ini sudah memiliki sertifikat SNI sehingga aman untuk si kecil.

Harga Rp. 162.000-950.000

Mainan Tenda Anak Terowongan 4 in 1

Anak-anak pada umumnya suka bermain di kolam mandi bola yang biasa dijumpai di mal-mal dan arena bermain. Kini, untuk bermain mandi bola Anda tidak perlu lagi mengajak si kecil keluar rumah karena Anda bisa menghadirkan permainan ini di rumah.

Menyediakan mainan ini di rumah membuat si kecil pun bisa bermain kapan pun ia mau bersama teman-teman sebayanya. Mainan Tenda Anak Terowongan 4 in 1 ini bisa menjadi pilihan untuk si kecil di rumah. Mainan ini bisa digunakan untuk indoor maupun outdoor.

Tiang mainan terbuat dari fiber yang lentur dan mudah dirakit dan bahan mainan pun terbuat dari material yang bagus dan tebal. Ukuran kolamnya cukup luas, yakni 102 x 78 cm. Dimensi tenda 84 x 84 x 10 cm dan dimensi terowongannya 48 x 112 cm. Satu set mainan ini terdiri dari tenda, kolam, terowongan, ring basket, dan bola.

Harga Rp. 180.000-501.000
From our editorial team

Yuk, Belikan si Kecil Mainan untuk Mengasah Kepintarannya!

Agar kreativitas dan kepintaran si kecil bertambah, tidak ada salahnya membelikan mainan edukasi untuk si kecil. Mainan yang Anda berikan tidak hanya akan membuat si kecil senang, tapi juga dapat membuatnya tumbuh dengan baik.

Tag