Makin Cantik dan Stylish dengan 10 Rekomendasi Tren Rambut Wanita Sepanjang Tahun 2023

Makin Cantik dan Stylish dengan 10 Rekomendasi Tren Rambut Wanita Sepanjang Tahun 2023

Gaya rambut memang perlu dipilih secara teliti. Salah gaya rambut bikin kita jadi tidak percaya diri keluar rumah. Nah, sebagai wnita, tentu kita ingin mengubah gaya rambut sesuai tren. Agar terkesan lebih segar dengan tampilan baru, kamu wajib tahu nih tren gaya rambut yang populer sepanjang 2023 ini. Kamu bisa cek rekomendasi gaya dari kami di bawah ini!

Wanita Gemar Ubah Gaya Rambut untuk Tampilan Lebih Segar

Wanita memang selalu ingin tampilan yang tampak beda dan lebih menawan. Hal ini membuat para wanita tidak ragu bereksperimen dengan aneka bagian tubuhnya untuk membuat tampilan makin stand out. Salah satu bagian tubuh yang kerap diubah tampilannya adalah rambut.

Wanita sangat suka mengubah gaya rambut, baik dengan memotong, men-styling, atau mewarnai rambutnya. Ada yang mengubah gaya rambut sekadar karena bosan dengan gaya rambut lamanya. Ada pula yang beralasan karena ingin mengubah gaya rambut usai suatu peristiwa besar di hidupnya, seperti menikah, memiliki anak, wisuda, dan lain sebagainya. Bahkan ada juga yang mengubah gaya rambut karena baru putus dari pasangannya.

Alasan lain wanita ingin mengubah gaya rambutnya adalah karena ingin mencontek gaya rambut para seleb hingga ingin menarik perhatian pasangan. Namun, intinya mengubah gaya rambut dilakukan agar tampilan juga terkesan berbeda. Cara paling efektif adalah memotong, mewarnai, dan menstyling rambut.

Rambut bukan sekadar mahkota wanita saja. Rambut juga bisa menunjukkan kepribadian dan gaya hidup sehingga tentu wanita ingin selalu menunjukkan sisi terbaik dari dirinya lewat rambutnya. Banyak wanita gemar mengikuti tren rambut terkini. Dengan begini, mereka merasa lebih up to date dengan gaya rambut mereka. Ini juga bisa membuat mereka jadi lebih percaya diri karena merasa rambutnya tidak ketinggalan zaman modelnya.

Dengan mengubah gaya rambut, wanita juga bisa tampak lebih muda dan lebih trendi. Tampilan jadi beda dan bikin kita makin semangat melakukan aneka hal lainnya.

Hal-hal yang Wajib Kamu Pertimbangkan Sebelum Memotong Rambut Sesuai Tren

Bentuk Wajah

Tidak ada salahnya bagi kamu untuk memotong rambut sesuai dengan bentuk wajahmu. Dengan begini kamu bisa minta pada stylist-mu untuk memilihkan gaya rambut yang sesuai dan bisa membuat tampilan lebih menarik.

Wajah oval memiliki ciri ukuran panjang wajah atas ke bawah lebih panjang dari ukuran lebar wajah ke samping. Memiliki wajah oval membuat kamu beruntung karena hampir semua gaya rambut cocok untuk kamu. Ini karena wajahmu tergolong simetris dan proporsional jadi akan cocok ditata dengan model apa saja. Kamu bisa pilih gaya rambut para wanita Korea yang sedang tren.

Jika ingin rambut pendek, kamu bisa coba gaya blunt bob atau bob pendek sebahu dengan potongan bagian bawah yang rata. Sebaliknya, jik ingin rambut panjang, kamu bisa coba gaya side swept bangs. Hindari gaya poni yang terlalu panjang karena bisa membuat wajah terkesan terlalu pendek dan bulat.

Kalau wajah kamu memiliki struktur rahang yang membentuk seperti sudut, dengan bagian dahi, tulang pipi, dan rahang memiliki lebar yang relatif sama maka artinya kamu memiliki wajah persegi. Dengan rahang yang cenderung lebar maka pemilik wajah ini kerap merasa tidak percaya diri. Namun, jika memilih gaya rambut yang tepat maka kamu bisa tampil menawan.

Pilih saja gaya rambut short bob atau potongan bob pendek dengan poni rata. Ini akan cocok untuk kamu yang ingin gaya rambut pendek. Sementara untuk kamu yang ingin gaya rambut panjang bsa pilih model rambut tanpa poni karena bisa membuat struktur wajah terlihat tegas dan menawan. Hindari gaya rambut curly karena bisa bikin wajah makin lebar.

Beda lagi jika kamu memiliki wajah bentuk hati. Ini bisa kamu lihat jika kamu memiliki area dahi lebih lebar dan tulang pipi menonjol sementara bagian dagu meruncing. Untuk kamu, akan lebih tepat jika menyeimbangkan porsi wajah agar tak tampak terlalu runcing dengan gaya rambut yang pas. Kamu bisa pilih gaya rambut tatanan terurai ke depan. Hindari gaya rambut dengan poni tipis karena bisa memperjelas dahi lebar.

Beda lagi untuk kamu yang memiliki wajah bulat. Ciri wajah bulat adalah ukuran panjang dan lebar wajah cenderung sama. Jangan keburu minder. Bentuk wajah bulat justru bikin kamu terlihat sangat menggemaskan dan memberi kesan baby face. Kamu bisa pilih potongan lob atau long bob. Kamu bisa juga mencoba gaya short pixie cut dengan side pony agar terkesan lebih tirus.

Nah, jika kamu memiliki ciri wajah bagian dagu lebih panjang dengan struktur dahi lebih simetris maka kamu memiliki wajah model panjang. Untukmu, akan lebih pas jika kamu memilih potongan rambut yang mengesankan wajah lebih lebar. Kamu bisa pilih gaya loose wave atau loose curls. Hindari memiliki rambut terlalu panjang agar wajah tidak terkesan terlalu panjang.

Kepribadian

Sebelum memilih untuk memotong rambut sesuai tren, ada baiknya kamu sesuaikan dengan kepribadian kamu dulu. Boleh saja memilih tren potongan rambut terbaru atau warna rambut terbaru. Namun, pastikan dulu sudah sesuai dengan personal kamu. Tanyakan pada diri sendiri yakinkah kamu dengan gaya rambut tersebut dan apakah gaya tersebut akan sesuai dengan kepribadian kamu.

Jangan memaksakan gaya rambut meski sedang tren. Jika merasa tidak sesuai maka sebaiknya jangan kamu lakukan. Namun kalau kamu memaksa tetap ingin mengubah gaya rambut, maka kamu bisa meminta penata rambutmu untuk memodifikasi gaya rambut sesuai tren terkini sehingga bisa cocok dengan kepribadian kamu.

Cari Referensi

Hal penting lainnya untuk diperhatikan sebelum memotong atau mengubah gaya rambut adalah mencari referensi. Ini penting untuk kamu lakukan agar kamu tahu mana yang pas buatmu. Kamu bisa cari referensi gaya yang kamu inginkan di internet, kamu bisa juga mencari gaya di majalah mode. Jangan ragu membawa referensi tersebut pada salon langganan kamu. Tunjukkan pada stylist-mu gaya yang kamu inginkan dan tunjukkan referensi yang kamu bawa. Dengan begini, stylist-mu bisa tahu gaya apa yang kamu inginkan dan bisa mengkreasikan sesuai keinginan kamu.

Kondisi Rambut

Kondisi rambut juga akan mempengaruhi gaya rambut yang akan kamu aplikasikan. Rambut yang tebal dan tipis akan memerlukan penanganan yang berbeda. Ini juga berlaku dalam pemotongan rambut, styling, hingga pewarnaan. Tekstur rambut juga akan mempengaruhi perawatan rambut yang kamu lakukan. Tekstur rambut kerinting dan lurus perlu perlakuan yang beda. Ini juga akan sangat mempengaruhi model potongan rambut kamu.

Ini Loh, Tren Gaya Rambut Tahun 2020 untuk Kamu

Bob Pendek dengan Layer

Tren gaya rambut pertama yang bisa kamu coba adalah bob pendek dengan layer. Gaya rambut yang satu ini tren di tahun 2020 loh. Gaya ini cocok untuk kamu yang memiliki wajah bulat. Model ini juga cocok untuk kamu yang memiliki kepribadian chic dan edgy. Potongan rambut yang satu ini bisa menunjukkan karakter diri sebagai wanita modern yang aktif dan gemar bertualang. Kamu juga bisa mengecat rambut sedikit lebih terang. Rambut model ini lebih mudah diatur dan tidak makan banyak waktu.

Pixie Cut

Model lain yang bisa kamu lirik adlaah pixie cut. Potongan rambut yang tren di tahun 2020 ini keren untuk kamu gunakan. Ini cocok untuk kamu yang tidak suka ribet dengan penataan rambut tiap pagi. Kamu bisa terlihat modis dan modern. Gaya pixie cut ini awalnya terinspirasi dari potongan rambut peri. Identik dengan gaya wanita chic dan cute, gaya ini juga bikin kita tampak lebih muda. Gaya pixie cut ini bisa bikin kamu tampak lebih segar.

Layer dengan Soft Bangs

Sumber gambar www.99.co

Jangan lewatkan juga gaya rambut yang satu ini. Ini juga jadi gaya rambut tren di tahun 2020. Gaya potongan berlayer dengan soft bangs ini akan cocok untuk kamu yang memiliki wajah kotak. Layer pada potongan ini bisa melembutkan wajah kotak kamu yang terkesan kaku. Dengan gaya rambut ini maka fitur wajah jadi lebih kalem dan feminin. Tambahan poni atau soft bangs bisa bikin wajah tampak lebih muda.

Blunt Cut Bob

Kamu bisa juga coba gaya blunt cut bob. Ini merupakan gaya tren tahun 2020 yang tidak bisa kamu lewatkan. Gaya yang satu ini memang selalu memiliki tren uniknya sendiri. Dengan potongan minimalis dan ujung rambut yang tumpul, ini akan cocok untuk kamu yang tidak ingin ribet dalam menata dan merawat rambut. Gaya rambut bob bisa bikin tampilan jadi makin fresh. Kamu akan terkesan edgy dengan gaya yang satu ini. Kamu bisa membiarkan rambutmu tetap lurus atau bisa juga memberi sedikit wave untuk tampilan rambut lebih keren.

Shaggy

Sumber gambar www.popbela.com

Potongan rambut model shaggy juga tentu tidak asing bagi kita. Model potongan yang satu ini selalu diminati dari tahun ke tahun karena tidak lekang oleh waktu. Potongan yang satu ini juga ikut populer di tahun 2020. Gaya ini disukai wanita berbagai usia. Model rambut ini mengutamakan potongan layer. Uniknya, gaya shaggy ini bisa diaplikasikan pada rambut panjang maupun pendek.

Cascading Curls

Sumber gambar blogunik.com

Kamu boleh juga loh jika ingin memiliki rambut dengan gelombang-gelombang yang cantik. Tren rambut 2020 juga mempopulerkan gaya cascading curls. Gaya yang satu ini memang kebanyakan jadi impian para wanita. Ini adalah model rambut keriting yang tebal dan mengembang. Gaya rambut ini sangat cantik dan bahkan bisa bikin kamu jadi terkesan lebih feminin. Kamu jangan ragu mencoba gaya yang satu ini, ya.

Big Waves Hairstyle

Satu lagi nih yang sedang populer di tahun 2020. Gaya rambut big waves hairstyle. Gaya rambut bergelombang besar banyak diminati. Ini karena rambut bisa terkesan lebih bervolume. Gaya rambut yang satu ini cocok untuk kamu yang memiliki rambut tipis. Rambut jadi terkesan lebih lebat dan lebih cantik. Gaya rambut ini berkesan sedikit messy namun justru terkesan cantik. Ini pas untuk kamu yang memiliki rambut panjang.

Invisible Layers

Sumber gambar blogunik.com

Jangan lewatkan juga gaya rambut invisible layers. Gaya rambut yang satu ini juga jadi tren rambut wanita tahun 2020. Gaya yang satu ini terdiri dari lapisan-lapisan halus. Untuk memiliki gaya ini, biasanya layer rambut akan dimulai dari bawah dagu untuk memberikan kesan volume lebih pada rambut tanpa mengurangi panjangnya. Teknik layering ini dijamin bikin gaya rambut kamu makin terkesan feminin dan elegan.

Long Hair with Bangs

Selanjutnya, ada gaya rambut pajang dengan poni. Ini juga jadi salah satu tren rambut populer tahun 2020. Gaya rambut ini makin populer karena ada banyak idol K-pop yang mengaplikasikannya. Namun, pastikan rambut kamu tidak diikat, digelung, atau dikepang ya. Akan lebih cantik jika rambut kamu dibiarkan tergerai alami.

Jagged Edge Bob

Sumber gambar blogunik.com

Kamu bisa juga lirik model rambut yang satu ini karena sedang tren di tahun 2020. Gaya jagged edge bob ini begitu simpel namun keren. Cirinya adalah potongan rambut yang kasar dan terkesan sembarangan. Ini dilakukan untuk menciptakan tekstur pada bagian ujung rambut yaitu berupa ujung rambut yang tajam dan ber-layer.

From our editorial team

Bertanyalah Pada Ahlinya

Sebelum mengubah gaya rambut, baik memotongnya, men-styling, atau mewarnai rambut, ada baiknya kamu bertanya pada ahlinya. Kamu bisa mengunjungi stylist langganan kamu dan menanyakan apa yang ia rekomendasikan. Seorang ahli tentu akan lebih mengerti gaya rambut, warna rambut, atau potongan rambut model apa yang pas untuk kamu. Stylist tersebut tentu akan mengecek kondisi rambut kamu untuk tahu model yang pas diaplikasikan pada rambutmu. Dengan begini, kamu bisa tampil cantik dan lebih percaya diri karena tahu ini adalah gaya yang pas untukmu.

Tag