Ganti Camilanmu dengan 8 Rekomendasi Snack Gandum Utuh yang Menyehatkan (2023)

Ganti Camilanmu dengan 8 Rekomendasi Snack Gandum Utuh yang Menyehatkan (2023)

Tahukah kamu bahwa gandum utuh ternyata memiliki kandungan serat yang tinggi serta mengandung berbagai macam vitamin, mineral, dan nutrisi? Selain bisa mencegah tubuh menyerap kolesterol jahat dan menurunkan tekanan darah, mengonsumsi gandum juga dapat membantu seseorang terhindar dari risiko penyakit jantung, lho. Ternyata banyak ya manfaatnya. Mau tau lebih banyak camilan sehat yang satu ini? Baca sampai habis ya!

Tidak Hanya Jadi Makanan Pokok, Snack Gandum Utuh pun Enak Disantap Sebagai Camilan

Gandum sudah terkenal sebagai bahan makanan dengan kandungan serat yang tinggi dan mengandung berbagai vitamin, mineral, dan nutrisi bermanfaat lainnya. Gandum aman dikonsumsi karena berkalori rendah. Tidak hanya itu saja, gandum yang kaya serat dapat mencegah tubuh menyerap kolesterol jahat dan menurunkan tekanan darah, sehingga bisa membantumu menurunkan risiko penyakit jantung.

Gandum tidak hanya dijadikan sebagai makanan pokok, tetapi juga sebagai camilan. Camilan berbahan dasar gandum utuh sangat cocok dikonsumsi untuk mecegah lapar di antara jam makan besar. Selain nikmat dan sehat, camilan ini akan menghindarkanmu dari makan yang berlebihan dan menjaga kestabilan gula dalam darah, namun berbagai zat gizi yang diperlukan tubuh tetap akan terpenuhi.

Pilihlah Gandum Utuh saat Membeli Produk Gandum

Resep makanan sehat yang sangat dianjurkan adalah yang terbuat dari gandum utuh. Merupakan sumber dari serat pangan yang diperlukan untuk kesehatan dan saluran pencernaan. Kementerian Pertanian Amerika Serikat atau USDA menyarankan warganya untuk mengonsumsi makanan dari gandum utuh minimal sekali dalam sehari.

Gandum utuh merupakan gandum yang tidak dimurnikan atau tidak digiling sehingga masih terdiri dari dedak dan benih. Di dalam bahan makanan ini terkandung selenium, magnesium, dan potasium yang tinggi. Beberapa kandungan lain yang dimiliki olehnya, ialah vitamin B1, B2, B6, dan B12, dan masih banyak lagi.

Karena zat-zat yang terkandung di dalamnya, gandum utuh menjadi bahan utama dari makanan yang baik untuk pencernaan. Bahan makanan ini umumnya diolah menjadi roti, pasta, crackers, dan masih banyak lagi.

Manfaat Snack Gandum Utuh untuk Tubuh

Banyak Serat

Kebutuhan serat bagi orang dewasa setiap harinya adalah 25-35 gram/hari, gandum bisa memenuhinya. Karena lambat saat dicerna, makanan dari gandum bisa membuat perut terasa kenyang lebih lama. Serat yang terkandung dalam gandum utuh dan makanan lain dapat membuat lemak pada perutmu berkurang secara bertahap. Oleh sebab itu, penganan dari gandum sangat cocok bagi seseorang yang sedang dalam masa diet.

Membantu Pencernaan

Membantu kinerja sistem pencernaan, makanan dari gandum utuh bisa membuat gerakan ususmu lebih teratur. Ada studi yang mengatakan bahwa seseorang yang makan lebih banyak serat tidak memerlukan obat pencahar. Mengonsumsi gandum utuh juga bisa mengurangi risiko terjadinya kanker usus besar karena adanya kandungan serat, antioksidan, dan fitnutrien yang bisa mencegah terjadinya kanker tersebut.

Mengontrol Berat Badan

Bagi orang yang mengonsumsi gandum utuh dengan teratur biasanya memiliki berat badan yang stabil, bahkan Indeks Massa Tubuhnya lebih rendah. Bukan tanpa alasan, gandum memiliki indeks glikemik yang rendah sehingga tak akan memengaruhi kadar gula dalam darahmu. Hal ini dapat membuat gandum menjadi solusi makanan yang baik bagi penderita diabetes dan seseorang yang sedang dalam masa diet.

Menurunkan Kolesterol, Tekanan Darah, dan Kadar Gula yang Tinggi

Selain mencegah kolesterol jahat terserap ke dalam tubuh, gandum utuh bisa menurunkan tekanan darah dan level gula darah. Hal tersebut kemudian berdampak pada tubuh yang tak rentan terkena serangan jantung dan darah tinggi. Wanita yang makan gandum utuh 2-3 kali/hari memiliki kemungkinan untuk terhindar dari penyakit jantung.

8 Rekomendasi Snack Gandum Utuh yang Mudah Didapatkan

Hup Seng Wholemeal Crackers

Sumber gambar shopee.co.id

Hup Seng Wholemeal Crackers merupakan crackers sehat yang pas untuk anak-anak dan orang dewasa. Menggunakan gandum utuh dan bahan organik, kudapan sehat ini sangat cocok dikonsumsi sebagai camilan untuk menghindari perut kosong di sela makan berat.

Di dalam crackers ini, kamu bisa menemukan zat gizi yang berguna bagi tubuh, seperti protein, lemak, karbohidrat, dietary fiber, gula, kalori, dan zat besi yang seimbang. Bebas dari kolesterol dan lemak trans, Hup Seng Wholemeal Crackers 230 gram bisa dibeli di Shopee seharga Rp 24.500.

Roti Panggang Gandum Utuh Meulen Melba

Sumber gambar www.bukalapak.com

Meulen Whole Wheat Wheat Thin Toast Baked adalah kreasi empat generasi dari keluarga Belanda, Bakers Van der Muelen. Meulen Whole Wheat Wheat Thin Toast Baked memiliki warna keemasan karena bahan, resep, dan proses yang digunakan sangat sempurna dan seimbang. Keunikannya membuat roti bakar ini terasa sangat nikmat seperti baru saja dibakar.

Di dalam Meulen Whole Wheat Wheat Thin Toast Baked terkandung lemak yang sangat rendah. Hanya menggunakan bahan organik dan alami, kamu bisa menyajikan roti panggang ini bersama dengan salmon asap, telur puyuh, selada air atau asparagus, ham, tomat, serta crabsticks. Meulen Whole Wheat Wheat Thin Toast Baked 100 gram bisa dibeli di Bukalapak seharga Rp 98.700.

Takara Graham [Verden] Choco Sandwich Biscuit

Sumber gambar shopee.co.id

Berdiri sejak tahun 1952, Takara Seika K.K adalah lini bisnis perusahaan yang meliputi pembuatan roti segar atau beku, aneka kue, roti, dan pie. Salah satu produk yang dikembangkannya adalah Takara Graham Verden Chocolate Sandwich Biscuit.

Takara Graham Verden Chocolate Sandwich Biscuit merupakan biskuit dengan gaya Eropa yang menggunakan gandum utuh sebagai bahan utamanya. Memiliki tekstur yang renyah, aroma harum, dan rasa lezat, biskuit ini menggunakan lapisan krim cokelat yang nikmat.

Diproduksi oleh Takara Seika, Co. Ltd di Kanagawa, Jepang, biskuit yang satu ini memiliki umur simpan selama sepuluh bulan dari masa produksinya. Kamu dapat membeli Takara Graham Verden Chocolate Sandwich Biscuit di Shopee seharga Rp 24.000.

Fig Bar Gandum Utuh

Sumber gambar www.tokopedia.com

Diimpor langsung dari Natures Bakery, Whole Wheat Fig Bars merupakan camilan Non GMO tanpa kacang, susu, pewarna, dan pemanis buatan. Bebas kolesterol dan lemak trans, Fig Bar sudah mengantongi izin dari BPOM sehingga sudah pasti aman saat dikonsumsi.

Fig Bar hanya menggunakan isian dari selai buah alami yang manis. Mampu menghilangkan rasa lapar instan setelah berolahraga maupun melakukan aktivitas. Makanan ini dibungkus dalam kemasan praktis yang mudah dibawa kemana saja. Sangat cocok dikonsumsi bagi para vegan. Kamu bisa membelinya di Tokopedia seharga Rp 124.900.

Nestle Koko Krunch Chocolate Cereal Bars with Wheat Whole Grain

Sumber gambar www.blibli.com

Nestle Koko Krunch Bar Cereal adalah sereal bar dan susu yang menggunakan gandum utuh sebagai bahan utamanya. Dengan rasa cokelat yang dahsyat, sereal ini mengunakan tiga bagian gandum alami untuk memenuhi sarapanmu yang seimbang. Cocok dikonsumsi oleh anak usia 3 tahun ke atas, sereal bar ini memiliki berat bersih 25 gram. Berbagai kandungan dan gizi yang diperlukan dalam tubuh akan terpenuhi dengan mengonsumsi Nestle Koko Krunch Bar Cereal with Wheat Whole Grain. Kamu bisa membelinya secara online di Blibli seharga Rp 11.000.

CRICH Crackers Integrali

Sumber gambar www.bukalapak.com

Crich adalah merek asal Italia yang memproduksi Crackers Integrali kaya serat. Hanya menggunakan bahan baku pilihan, Crackers Integrali menggabungkan tradisi dan inovasi untuk mengembangkan berbagai camilan organik yang sangat sehat. Crackers Integrali menggunakan minyak bunga matahari oleic tinggi dan ragi pilihan. Memiliki aroma dan rasa crakers yang khas, kamu bisa membelinya di Bukalapak seharga Rp 80.000.

Wheat Thins Reduced Fat Crackers 100% Whole Grain

Sumber gambar www.tokopedia.com

Wheat Thins Reduced Fat Crackers 100% Whole Grain adalah camilan lezat dan sehat dengan paduan rasa keju, olesan, saus, dan masih banyak lagi. Diproses dengan cara dipanggang, camilan ini mengandung lemak yang lebih rendah 30% daripada Original Wheat Thins. Untuk ukuran kemasan 411 gram, kamu dapat membelinya di Tokopedia seharga Rp 227.000.

Ritz Cracker Whole Wheat

Sumber gambar www.tokopedia.com

Diperkenalkan oleh merek crakers Nabisco pada tahun 1934, Ritz dibuat oleh anak perusahaan Mondelēz International di luar Amerika Serikat. Crakers Ritz memiliki kandungan vitamin dan zat gizi yang diperlukan tubuh dan diproses dengan cara memanggang gandum utuh. Ritz Cracker Whole Wheat dapat dibeli di Tokopedia seharga Rp 125.000 untuk kemasan 300 gram.

From our editorial team

Gandum Utuh Panganan Sehat dan Bergizi Tinggi

Gandum utuh sangat cocok bagi kamu yang ingin mengubah pola makan karena kandungan serat pada gandum bisa memudahkan pencernaan dalam tubuh. Bagi kamu yang menjalani program diet seimbang juga bagus lho. Di samping manfaat yang banyak, gandum utuh juga lebih cepat mengenyangkan dan tahan lama. Jadi, produk gandum utuh bisa jadi pilihan makanan sehatmu.