Baca juga

Kenali Berbagai Macam Manfaat Vitamin E Bagi Tubuh!

Setiap hari tubuh kita membutuhkan asupan berbagai vitamin. Salah satunya adalah vitamin E. Vitamin yang satu ini tentu tidak asing bagi kita berkat khasiatnya untuk menjaga kesehatan kulit dan menunjang kinerja berbagai organ tubuh. Vitamin E tinggi antioksidan yang dikenal ampuh mencegah sel jadi rusak. Nah, kenali lebih dalam yuk, berbagai manfaat vitamin E untuk tubuh!

Konsumsi cukup vitamin E dalam sehari mampu membantumu untuk menyeimbangkan produksi minyak pada kulit kepala hingga pada wajah. Kelebihan sebum di kulit kepala bisa bikin rambut lepek, memicu jamur, dan bisa menyumbat pori-pori kepala. Sementara kelebihan sebum di wajah juga bikin wajah jadi kusam. Vitamin E akan membantu mengurangi sebum dan membuat kulit wajah dan kulit kepala jadi lebih bebas minyak.

Selain itu, kamu yang memiliki masalah rambut rontok, wajib banget mengonsumsi vitamin E dalam jumlah cukup karena vitamin E bisa mencegah kerontokan rambut juga. Peredaran darah di kulit kepala juga bisa lebih lancar sehingga oksigen bisa mengalirkan nutrisi pada area kepala dan menstimulasi pertumbuhan folikel rambut yang lebih sehat.

Vitamin E juga berfungsi untuk menjaga kadar hormon dan menyeimbangkan hormon. Saat hormon tidak seimbang maka yang terjadi adalah sakit perut berlebihan saat menstruasi, kenaikan berat badan, alergi, hingga kecemasan berlebih.

Vitamin E memiliki manfaat lain sebagai zat untuk membantu memperbaiki kualitas sperma yang rusak akibat radikal bebas. Suplemen vitamin E yang juga kaya akan vitamin C dan selenium bisa membantu memperbaiki kualitas dan pergerakan sperma.

Last but not least, vitamin E bisa mengatasi kerutan dan garis halus tanda penuaan dini. Vitamin E bisa jadi pelembap yang efektif membuat kulit lebih elastis dan tampak lebih muda.

Tips Mencukupi Vitamin E

Setiap dari kita memiliki kebutuhan vitamin E yang berbeda tergantung dari usia. Untuk usia 0 sampai 6 bulan, kebutuhannya adalah 4 mg per hari. Sementara untuk usia 7 sampai 12 bulan butuh 5 mg per hari. Usia 1 sampai 3 tahun membutuhkan 6 mg per hari.

Kemudian, usia 4 sampai 8 tahun membutuhkan 7 mg per hari. Untuk usia 9 sampai 13 tahun membutuhkan 11 mg per hari. Usia 14 sampai 18 tahun membutuhkan 15 mg per hari. Terakhir, usia 18 tahun ke atas membutuhkan 15 mg per hari.

Guna mencukupi kebutuhan vitamin E setiap harinya, kamu bisa mengonsumsi aneka makanan bergizi. Ada banyak sumber vitamin E contohnya adalah aneka kacang-kacangan dan biji-bijian. Kamu juga bisa mengonsumsi sayuran seperti bayam dan paprika merah. Sumber lainnya seperti susu, alpukat, minyak gandum, dan lain sebagainya.

Cara lain untuk mencukupi kebutuhan vitamin E adalah dengan mengonsumsi suplemen vitamin E. Untuk yang satu ini sebaiknya didasarkan dari saran dokter. Pastikan memilih suplemen yang tepat dan berkualitas. Penggunaan suplemen vitamin E umumnya efektif mengatasi defisiensi vitamin E.

Tips Memilih Suplemen Vitamin E

Pilih Bentuknya

Kamu bisa memilih suplemen vitamin E dari bentuk vitaminnya. Ada bentuk cairan, kapsul, dan tablet. Jika kamu suka yang praktis, ada baiknya memilih yang bentuknya tablet, tablet kunyah, kapsul, atau bentuk butir. Bentuk semacam ini bisa memudahkan dibawa kemana saja dan bisa mudah dikonsumsi kapanpun dimanapun kamu butuhkan.

Sementara, jika kamu butuh yang cepat diserap tubuh, kamu bisa memilih bentuk cair. Vitamin E bentuk cair kandungannya lebih cepat diserap dan dicerna tubuh.

Pilih Tipenya

Secara umum, vitamin E dibedakan menjadi tipe alami dan tipe sintetis. Meski manfaatnya sama, namun keduanya memiliki perbedaan dalam hal penyerapannya.

Vitamin E tipe alami terbilang lebih mudah diserap. Meski diberikan dalam dosis kecil namun sudah bisa memenuhi dosis kebutuhan tubuh. Vitamin E alami bisa masuk dalam darah 6 jam usai dikonsumsi. Umumnya, vitamin E alami terbuat dari ekstraksi minyak nabati dan bahan makanan sumber lainnya.

Di sisi lain, vitamin E sintetis terbuat dari petroleum product yang sudah melalui sintesis kimiawi atau fermentasi. Kamu bisa mengandalkannya sebagai sumber antioksidan yang bagus untuk tubuh. Vitamin E sintetis mengandung kedelapan isomer yang dimiiliki oleh vitamin E. Sayangnya, tidak semua isomer cepat diserap tubuh. Maka dari itu kamu akan butuh dosis 2 kali lebih besar untuk dapat menyamai dosis vitamin E alami.

Pastikan Sudah Halal

Untuk para muslim, sebaiknya memastikan dulu bahwa vitamin E yang dikonsumsi sudah halal. Kehalalan produk vitamin E bisa dilihat dari bahan pembuatan kapsul lunaknya. BPOM sudah menganjurkan bahan kapsul lunaknya dari tulang rawan sapi karena ini aman dan pastinya halal. Untuk memastikan kehalalannya pastikan juga produknya sudah Halal MUI, ya.

Ini Dia Rekomendasi Vitamin E untuk Kamu Konsumsi Setiap Hari

Wellness Natural Vitamin E 400 IU Water Soluble

Wellness Natural Vitamin E 400 IU Water Soluble hadir dalam bentuk kapsul lunak. Suplemen vitamin E ini kaya manfaat untuk tubuh. Selain bisa memperlancar aliran darah juga bisa meningkatkan daya tahan tubuh. Produk juga ampuh untuk meningkatkan infertilitas dan menjaga kesehatan prostat.

Tinggi antioksidan sehingga mampu mencegah kanker, mencegah penyakit jantung, dan menyehatkan kulit. Bahannya alami sehingga aman untuk tubuh. Dalam satu wadah berisi 60 kapsul.

Harga: Rp. 168.000-180.000

Now Vegetarian Dry E-400

Now Vegetarian Dry E-400 cocok untuk kamu yang vegetarian. Ini karena suplemen vitamin E berbahan sumber nabati. Tinggi antioksidan sehingga bagus untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan daya tahan tubuh. Produk juga larut dalam lemak sehingga cepat menetralkan radikal bebas.

Suplemen ini bisa menjaga kesehatan sel-sel tubuh. Produk ini juga akan membantu menyehatkan sistem pembuluh darah. Tergolong sebagai vitamin E alami, bentuknya kapsul lunak. Dalam satu wadah berisi 100 kapsul.

Harga: Rp. 330.000-445.000

Puritan’s Pride Vitamin E Naturally Sourced 400 IU

Puritan’s Pride Vitamin E Naturally Sourced 400 IU merupakan vitamin yang mampu membantu menjaga kesehatan tubuh. Produk ini juga bisa membantu mencegah penuaan dini.

Suplemen ini bisa kamu konsumsi setiap hari untuk mencukupi kebutuhan vitamin E dan juga untuk menunjang kesehatan. Selain bisa membantu menyehatkan jantung juga bisa melawan radikal bebas.

Suplemen vitamin E ini juga akan melancarkan peredaran darah dan bisa mencegah penuaan dini. Hadir dalam bentuk soft gel sehingga mudah dikonsumsi. Bebas pewarna, perasa buatan, pengawet, dan gula. Produk juga bebas gluten, laktosa, dan sodium.

Harga: Rp. 233.000-541.000

Ever E250

Ever E250 juga bisa jadi andalan Anda untuk mencukupi kebutuhan vitamin E harian. Produk yang satu ini berbentuk kapsul lunak sehingga mudah untuk dikonsumsi. Berbahan rumput laut sebagai bahan dasar penyusunnya sehingga vegetarian bisa lebih aman mengonsumsinya.

Suplemen vitamin E ini dari bahan alami. Harganya ramah kantong sehingga terbilang lebih hemat juga. Produk ini bisa membuat kulit jadi lebih sehat dan tampak lebih muda. Selain itu, bisa juga memperkuat sistem imun tubuh dan menjaga keseimbangan hormon.

Harga: Rp. 18.000-74.000

Natur-E

Natur-E hadir dari berbagai bahan alami. Terbuat dari kombinasi minyak bunga matahari, minyak kecambah, dan minyak kacang kedelai. Suplemen vitamin E ini hadir dalam dosis 100 IU dan 300 IU.

Bisa dikonsumsi untuk kamu yang mengalami kulit kering. Produk akan memperbaiki kesehatan kulit dan membuat kulit lebih lembap alami. Selain itu bisa juga menyamarkan flek hitam dan kerutan di wajah agar tampak lebih awet muda.

Harga: Rp. 28.000-35.000

Nutrilite Lecithin E

Nutrilite Lecithin E merupakan suplemen yang bisa diandalkan untuk memenuhi kebutuhan vitamin E. Hadir dengan tambahan lecithin sehingga bisa membantu memecah lemak hati agar mudah dibuang tubuh.

Produk berbentuk tablet kunyah sehingga mudah dicerna. Berbahan vitamin E dari minyak kedelai sehingga aman dikonsumsi. Produk ini bisa membantu memelihara kesehatan tubuh dan juga bisa menjaga kesehatan kulit.

Harga: Rp. 200.000-229.000

Blackmores Natural E 250IU

Blackmores Natural E 250IU tentu bisa jadi andalan kamu. Produk akan menjaga kesehatan sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Suplemen yang satu ini juga bisa menjaga kesehatan jantung.

Produk juga bisa melancarkan peredaran darah dan menjaga kesehatan kulit agar senantiasa tampak awet muda. Produk termasuk vitamin E alami. Berbentuk kapsul lunak jadi mudah untuk dikonsumsi.

Harga: Rp. 159.000-249.000

Nourish E

Nourish E juga bisa dipilih jadi andalan. Produk yang satu ini kandungan vitamin E-nya sebanyak 400 IU. Bisa mencukupi kebutuhan harian kamu. Aman dikonsumsi karena vitamin ini berbahan gandum dan minyak kedelai.

Ada 10 kapsul dalam satu strip produk. Selain bisa menjaga daya tahan tubuh, vitamin E ini juga bisa menjaga kesehatan kulit.

Harga: Rp. 90.000-110.000

Sundown Vitamin E

Sundown Vitamin E adalah suplemen dari Amerika. Tergolong sebagai tipe vitamin E sintetis, kandungan vitaminnya 400 IU. Hadir dalam bentuk kapsul lunak sehingga mudah ditelan. Dalam satu wadah berisi 100 kapsul dan bisa dikonsumsi 1 kapsul per hari.

Suplemen vitamin E ini bisa mendukung sistem kekebalan tubuh dan mampu melawan radikal bebas. Kulit jadi lebih sehat, lembap, dan tampak lebih muda.

Harga: Rp. 145.000-170.000

Sea-Quill Vitamin E

Sea-Quill Vitamin E adalah rekomendasi terakhir kami. Produk yang satu ini bisa menjaga kelembapan kulit. Suplemen juga bagus untuk melindungi kulit dari sinar UV.

Kamu juga bisa mengonsumsinya untuk mencegah penyakit jantung dan juga kanker. Produk berbentuk soft gel jadi mudah dikonsumsi. Aman dikonsumsi setiap hari untuk mencukupi kebutuhan harian vitamin E.

Harga: Rp. 169.000-450.000
From our editorial team

Konsumsilah Vitamin E Sesuai Anjuran

Segala sesuatu yang berlebihan tentu kurang baik jadinya. Mengonsumsi vitamin E juga tidak boleh sembarangan dan asal saja. Ikutilah aturan konsumsi supaya suplemen vitamin E tidak memberikan dampak negatif pada tubuh. Berlebihan mengonsumsi vitamin E bisa membuat kram perut, mual, ruam, diare, penglihatan buram, hingga terparah bisa jadi pendarahan. Jadi pastikan kamu selalu membaca informasi pada kemasan suplemen untuk mengonsumsi vitamin E. Atau bisa juga mendatangi dokter dan meminta rekomendasi vitamin E serta dosis yang tepat untuk dikonsumsi agar lebih aman.