- Kenali 5 Jenis Gelas Wine dan Miliki 30 Rekomendasi para Ahli Gelas Wine Cantik Ini untuk Bersulang! (2023)
- Hangatkan Tubuh dengan 9 Minuman Brandy Nikmat Ini
- Wine Lokal dan Internasional: Tipe, Tips, dan 30 Rekomendasi yang Nikmat
- 10 Rekomendasi Gantungan Gelas Wine yang Keren dan Artistik (2023)
- 10 Rekomendasi Minuman Wine yang Cocok Menemani Dinner Romantis bersama Pasangan! (2023)
Wine Sering Dilambangkan Sebagai Minuman yang Mewah dan Elegan
Nama minuman Wine pasti tidak asing lagi di telinga Anda. Wine terbuat dari fermentasi buah-buahan, terutama buah anggur yang dicampur dengan yeast. Rasa anggur yang dihasilkan akan berbeda, tergantung dari jenis anggur dan yeast yang digunakan.
Fermentasi di dalam wine akan semakin membaik seiring berjalannya waktu. Semakin tua usia sebuah wine, rasanya akan semakin lezat dan harganya semakin mahal. Wine juga menjadi lambang segala sesuatu yang mewah dan elegan.
Fakta di Balik Wine yang Jarang Diketahui
Mengecek Kadar Alkohol Pada Wine dengan Cara Melihat Garis di Bawah Botol
Tidak seperti minuman beralkohol lainnya, kadar alkohol di dalam wine sulit ditebak. Ini yang sering membuat banyak orang menjadi bingung. Sebenarnya, kadar alkohol yang ada dalam sebotol wine tetap dicantumkan lho.
Coba lihat bagian bawah botol. Disana Anda akan menemukan garis yang mengindikasikan kadar alkohol yang ada dalam wine. Dalam sebotol wine biasanya mengandung alkohol sekitar 5-20%.
Membuat Kulit Indah dan Bercahaya
Selain memiliki rasa yang klasik nan lezat, wine juga punya segudang manfaat buat kulit. Di dalam wine terdapat kandungan antioksidan yang dapat membuat kulit menjadi lebih glowing. Manfaat lainnya antara lain meningkatkan produksi kolagen, membuat kulit tetap kencang dan elastis, serta mengobati jerawat.
Satu lagi manfaat wine untuk kulit adalah mencerakan kulit. Kandungan alkohol di dalam wine dapat membersihkan semua kotoran pada kulit, membuat tone kulit menjadi lebih cerah dan bercahaya. Kini banyak klinik kecantikan yang menyediakan perawatan facial dengan red wine.
Indonesia Juga Punya Brand Wine yang Tak Kalah Nikmat
Berbicara tentang wine, mungkin Anda langsung teringat dengan Perancis, Italia, Belanda, atau negara lain yang terkenal dengan kelezatan wine-nya. Wine buatan manca negara memang telah diakui kualitasnya. Tapi produksi wine lokal juga tidak kalah lho.
Hatten Wines, produsen wine asal Bali ini sudah berdiri sejak 1994. Didirikan oleh orang Bali asli bernama Ida Bagus Rai Budarsa, wine ini dihasilkan dari anggur yang ditanam di perkebunan di Kabupaten Buleleng, yang terletak di sepanjang pantai utara Bali. Produk Hatten Wines sangat beragam mulai dari red wine, white wine, dessert wine, dan sparkling wine.
Aroma Wine Meningkatkan Gairah Seksual
Wine adalah minuman yang pas untuk pasangan yang sedang berbulan madu. Mengapa? Wine punya manfaat membangkitkan gairah seksual pada seseorang. Nutrisi di dalam wine dapat meningkatkan hormon testosteron dalam tubuh.
Aroma wine yang kental dengan kulit, tembakau, dan tanah sangat mirip dengan aroma pheromone pria. Manfaat lainnya adalah menjaga tubuh tetap awet muda dan ramping, serta mencegah radikal bebas yang berbahaya bagi tubuh.
Ini Dia 10 Wine Paling Mahal di Dunia, Harganya Setara Rumah Mewah!
Screaming Eagle Cabernet Sauvignon 1992
Screaming Eagle Cabernet Sauvignon 1992 adalah wine termahal yang terjual dengan harga Rp 6,9 miliar rupiah. Mengejutkan sekali bukan? Dalam lelang yang diadakan di Napa Valley pada tahun 2000, seorang pengusaha bernama Chase Bailey berhasil menjadi pemenang wine yang berasal dari Oakville, California ini.
Yang membuat wine ini sangat mahal adalah rasanya yang spektakuler. Menurut seorang connoisseur, Screaming Eagle kaya akan aroma blackcurrant yang sensual, berpadu aroma oak dengan proporsi yang pas.
Chateau Margaux 1787
Wine yang satu ini adalah milik Thomas Jefferson. Mantan presiden Amerika Serikat tersebut ternyata merupakan penggemar berat wine dan punya banyak koleksi, salah satunya Chateau Margaux 1787.
Suatu ketika, wine ini secara tidak sengaja dipecahkan oleh salah seorang pelayan ketika menghidangkannya. Pecahnya wine ini kemudian diganti oleh pihak asuransi, yang hanya bisa membayar Rp 3,1 miliar saja. Konon ketika Jefferson membeli wine ini harganya mencapai Rp 6,9 miliar rupiah.
Jeroboam of Chateau Mouton-Rothschild 1945
Sudah umum di kalangan pecinta minuman wine, semakin tua usia wine maka semakin mahal harganya. Jeroboam of Chateau Mouton-Rothschild 1945 ini misalnya. Jenis wine ini selain klasik juga dikenal dengan harganya yang selangit. Untuk menikmati segelas wine saja, biaya yang harus dikeluarkan mencapai Rp 118 juta. Tidak heran sebotol wine ini dihargai Rp 4,1 miliar!
Menurut pecinta wine, harga selangit ini masuk akal mengingat usia wine yang memang sudah sangat tua. Selain itu, rasa wine yang sangat khas dan menarik juga menjadi faktor yang menyebabkan wine ini mahal.
Chateau Lafite 1787
Chateau Lafite Rothschild adalah perkebunan anggur ternama di Perancis yang menghasilkan wine-wine termahal di dunia. Salah satunya adalah Chateau Lafite 1787. Anggur ini dulunya pernah dimiliki oleh Thomas Jefferson, mantan presiden Amerika Serikat yang suka mengoleksi wine. Pada penjualan koleksi wine Thomas Jefferson di London, wine ini dibanderol dengan harga Rp 2,1 miliar.
Cheval Blanc 1947
Satu lagi wine mahal di dunia. Cheval Blanc 1947 adalah wine dengan citarasa premium yang dijual dengan harga mahal. Per 3 liternya wine ini dijual dengan harga Rp 1,8 miliar pada tahun 2006. Selain rasanya, wine ini menjadi mahal karena telah menerima penghargaan Classification of Saint Emilion.
Sebotol wine yang berusia lebih dari 50 tahun ini terjual dengan harga Rp 3,9 miliar dalam sebuah lelang di Jenewa, Swiss.
Penfolds Grange Hermitage 1951
Selain mahal, Penfolds Grange Hermitage 1951 termasuk wine yang langka. Di seluruh dunia, wine ini hanya diproduksi sejumlah 20 botol saja. Wine asal Australia ini terjual dengan harga Rp 534 juta, menjadi wine termahal yang pernah diproduksi di negara tersebut. Sebelumnya di tahun 2004 ada seorang kolektor wine di Adelide, Australia yang pernah menjual wine ini pada sebuah acara lelang.
Inglenook Cabernet Sauvignon 1941
Inglenook Wine adalah wine termahal yang pernah diproduksi di Amerika Serikat pada masa Perang Dunia II. Saat ini, Inglenook Cabernet Sauvignon 1941 dimiliki oleh Francis Ford Coppola. Coppola membeli wine ini pada tahun 2004 dengan harga sekitar Rp 343 juta rupiah. Salah satu faktor yang menyebabkan harga wine ini sangat mahal adalah usianya yang tua. Inglenook Wine dibuat antara tahun 1934 sampai 1964.
Krug 1928
Krug 1928 diproduksi oleh kilang anggur tertuta di Napa Valley California yaitu Charles Krug Winery. Bahkan Charles Krug telah menjadi produsen champagne paling mahal selama beberapa dekade terakhir. Ciri khas dari wine ini adalah penggabung tradisi dan inovasi untuk menciptakan wine yang kaya rasa. Wine ini pernah dilelang di Hongkong tahun 2009 dan terjual dengan harga Rp 299 juta.
Domaine de la Romanee Conti 1990
Perancis dikenal sebagai negara produsen wine berkelas di dunia. Salah satu wine produksi Perancis adalah Domaine de la Romanee Conti 1990. Wine ini pernah terjual dengan harga fantastis Rp 3,1 miliar pada tahun 1968. Yang membuatnya begitu mahal adalah anggur yang digunakan. Wine ini menggunakan anggur jenis pinot noir yang hanya bisa tumbuh di kawasan sejuk Perancis saja.
Henri Jayer Cros Parantoux
Wine ini diproduksi oleh Henri Jayer, salah seorang pembuat wine terkenal dari Perancis. Jayer juga telah dianggap sebagai salah satu orang penting di dunia dalam hal pembuatan wine. Selain produsen, Jayer juga merupakan kolektor wine. Henri Jayer Cros Parantoux adalah wine yang terkenal, terutama di negara Asia. Wine yang diproduksi di Perancis ini dibanderol dengan harga Rp 68 juta rupiah. Harga itu terus meningkat dari tahun ke tahun.
Rasa yang Nikmat Menjadi Alasan Harga Wine yang Mahal
Bukan rahasia lagi wine adalah minuman mewah yang harganya sangat mahal. Apalagi untuk wine yang usianya sudah sangat tua. Semakin tua, rasa wine akan terasa semakin nikmat. Tidak heran segelas wine harganya bisa puluhan hingga ratusan juta rupiah. Menurut daftar BP-Guide di atas, harga sebotol wine bahkan lebih mahal dari sebuah rumah!