Paparan Sinar UV Dapat Menyebabkan Masalah Kulit

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Sinar UV kerap kali dibutuhkan oleh tubuh, khususnya dalam pembentukan vitamin D. Vitamin tersebut berfungsi membantu menguatkan tulang dan gigi serta membantu penyerapan kalsium dalam tubuh. Sinar UV bisa didapatkan dari sinar matahari, jadi sebenarnya sinar matahari memberikan manfaat bagi tubuh.

Meskipun sinar matahari cukup memberikan manfaat bagi tubuh, tetapi kerap kali menjadi masalah pula. Vitamin D yang dihasilkan dari sinar matahari harus dalam jumlah yang pas, ya. Paparan matahari terlalu lama dapat memberikan dampak negatif bagi tubuh, khususnya kulit.

Masalah yang Ditimbulkan Akibat Paparan Langsung Sinar UV Matahari Secara Berlebihan

Sunburn

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Sunburn bisa disebut sebagai kulit terbakar atau kulit yang memerah. Hal ini disebabkan oleh paparan sinar UV yang berlebihan, efeknya bisa juga membuat kulit bengkak dan menyakitkan. Dalam kondisi yang parah, kulit bisa melepuh dan dehidrasi. Sunburn juga menjadi faktor serius untuk kanker kulit.

Sunburn bisa dihindari dengan melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Penggunaan krim hidrokortison juga dapat membantu mengurangi peradangan. Anda juga bisa menggunakan tabir surya yang setidaknya mengandung SPF 30 ketika melakukan aktivitas di luar rumah.

Solar Elastosis

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Solar elastosis atau elastosis aktinik adalah pecahnya jaringan ikat kulit yang mengandung kolagen dan serat elastis yang terletak di bagian kulit terdalam (dermis). Hal itu menyebabkan kulit kehilangan kekuatan dan fleksibilitasnya.

Masalah ini ditandai dengan adanya lipatan vertikal, kering, kerutan dalam, dan kulit kendur. Meminimalkan paparan sinar matahari yang dapat menyebabkan terjadinya solar elastosisi bisa Anda lakukan dengan penggunaan tabir surya.

Melasma

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Melasma merupakan kelainan pigmen kulit dan umum terjadi. Masalah ini ditandai dengan adanya bercak cokelat atau abu-abu, terutama di wajah dan area kulit yang sering terkena matahari.

Menurut American Academy of Dermatology, melasma terjadi hanya 10% pada pria. Sedangkan wanita berkulit gelap dan ibu hamil lebih besar risikonya mengalami hal ini. Orang yang berkulit gelap memiliki banyak melanosit yang kemungkinan mengalami kerusakan akibat terpapar sinar matahari.

Age Spots

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Age spots atau solar lentigines merupakan bintik-bintik penuaan yang biasanya terjadi akibat kulit terlalu lama terpapar sinar matahari. Masalah ini tidak berbahaya dan sangat umum terjadi pada orang dewasa berumur 50 tahun ke atas. Namun, orang muda juga bisa mengalaminya apabila terlalu sering terpapar sinar matahari dalam jangka waktu yang lama.

Age spots biasanya muncul di wajah, tangan, bahu, dan lengan dan biasanya berwarna cokelat atau hitam. Masalah kulit ini juga tidak membutuhkan perawatan hanya saja penggunaan krim tropikal bisa dilakukan untuk meringankannya.

Kanker Kulit

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Kanker kulit merupakan masalah kulit yang cukup berbahaya dan membutuhkan penanganan serius. Biasanya sel kanker terbentuk di bagian tubuh yang sering terpapar sinar matahari, seperti wajah, leher, dan tangan. Apabila tidak segera ditangani, sel kanker juga bisa menyebar ke dalam tubuh dan dapat mengancam nyawa.

Jenis kanker kulit yang paling serius yaitu melanoma, di mana kanker ini berkembang dalam sel melanosit yang menghasilkan melanin. Hal ini terjadi karena paparan radiasi sinar UV dari sinar matahari yang berlebihan. Oleh karena itu, sebagai langkah pencegahan, perlu menggunakan tabir surya apabila beraktivitas di luar rumah yang sangat berisiko terpapar sinar matahari.

Manfaat Sunblock bagi Kulit

Sebagai Pelindung Kulit dari Paparan Sinar UV

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Sinar matahari memang mengandung vitamin D untuk menutrisi tubuh kita, tetapi juga memiliki risiko apabila porsinya tidak tepat. Apalagi bagi Anda yang lebih sering berada di luar dan tidak bisa menghindari paparan sinar matahari.

Perlu adanya perlindungan kulit secara maksimal dan dilakukan secara teratur. Penggunaan sunblock bisa dilakukan untuk mencegah sinar UV meresap pada bagian dalam lapisan kulit.

Mencegah Sunburn

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Sunblock bisa digunakan untuk perawatan kulit dalam pencegahan sunburn. Risiko sunburn yang cukup berbahaya membuat kulit memerlukan perlindungan yang maksimal apabila Anda terlalu sering terpapar sinar matahari.

Melembapkan Kulit

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Sunblock tidak hanya digunakan sebagai perawatan dalam pencegahan paparan sinar UV, tetapi juga dapat melembapkan kulit. Sering sekali sunblock dibawa pada saat liburan karena fungsinya yang ganda. Biasanya sunblock dilengkapi dengan kandungan lidah buaya atau minyak alami yang bisa menghidrasi kulit.

Anda tidak perlu khawatir ketika harus menggunakan sunblock setiap hari. Kandungannya yang membantu melembapkan kulit akan membuat kulit selalu terjaga. Kulit akan lembut dan kenyal serta tetap segar.

Meningkatkan Kesehatan Kulit

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Sunblock yang mengandung protein kulit bisa melindungi kolagen, keratin, dan elastin. Kandungan tersebut bisa membantu kulit agar tetap lembut dan sehat. Sunblock dengan kandungan titanium oxide akan memberikan manfaat lebih untuk kulit.

Sunblock selain memberi kesehatan pada bagian luar kulit, juga membantu menjaga kesehatan pada bagian dalam kulit. Kulit akan terlindungi lebih maksimal dan terasa lembut serta kencang.

10 Rekomendasi Sunblock

Beach Hut One Touch Sunblock

Beach Hut One Touch Sunblock memberi perlindungan pada saat olahraga, berenang, berjemur di pantai, atau menyelam.

Melindungi kulit lebih lama dari sengatan sinar UV dan UVB dengan kandungan SPF 20. Krim ini tahan keringat dan air. Bersifat hipoalergenik sehingga tidak membuat alergi pada kulit.

Pemakaiannya cukup mudah karena Anda bisa menyemprotkannya pada kulit lalu ratakan. Gunakan 15 menit sebelum melakukan aktivitas.

Harga: Rp. 118.500-185.000

COSRX Aloe Soothing Sun Cream

COSRX Aloe Soothing Sun Cream mengandung bahan-bahan alami dan bahan pelindung terhadap sinar UV dan UVB yang sudah teruji secara saintifik.

Mengandung 5,500ppm aloe barbadensis leaf water yang membantu melembapkan kulit dan anti iritasi. Oleskan 30 menit sebelum aktivitas di luar dan gunakan kembali jika diperlukan.

Harga: Rp. 140.000-170.000

Skin Aqua UV Moisture Milk

Skin Aqua UV Moisture Milk mengandung SPF 50+ dan PA +++ untuk memberikan perlindungan ganda pada kulit dari UVA dan UVB.

Kandungan improved hydraulic acid (AcHA) dan kolagen membantu melembapkan, melembutkan, dan mempertahankan elastisitas kulit.

Selain itu, sunblock ini juga mengandung vitamin B5 dan E yang membantu menutrisi kulit.

Harga: Rp. 42.690-53.000

Zoya Cosmetics Sunscreen SPF 35 PA++

Zoya Cosmetics Sunscreen SPF 35 mengandung SPF 35 PA++ UVA & UVB yang dapat memberikan perlindungan pada kulit. Sunscreen ini juga mengontrol sebum, yaitu kelebihan minyak pada wajah.

Selain itu juga membantu menyamarkan noda hitam dan mencegah jerawat. Formulanya tidak lengket dan dengan hasil akhir matte.

Harga: Rp. 29.000-55.000

Parasol Sunblock Lotion with Vitamin E and Aloe Vera

Parasol Sunblock Lotion with Vitamin E and Aloe Vera diformulasikan untuk melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB, seperti kemerahan, terbakar, kering, kusam, atau bintik hitam.

Kandungan Vitamin E dan lidah buaya membantu menjaga kelembapan kulit. Selain itu, sunscreen ini juga membantu mengatasi penuaan dini seperti kerutan pada wajah.

Gunakan sebelum melakukan beraktivitas di luar rumah. Produk ini juga bisa digunakan ulang apabila berkeringat atau selesai berenang.

Harga: Rp. 51.300-56.900

Skin Aqua UV Mild Milk

Skin Aqua UV Mild Milk mengandung SPF 25 yang membantu kulit Anda terlindungi dari sinar UV-B 25 kali lebih lama, yaitu penyebab kulit terbakar. Mengandung Improved Hyaluronic Acid (AcHA) yang bisa membantu melembapkan dan melembutkan kulit.

Kandungan kolagennya mampu menjaga elastisitas kulit, sedangkan vitamin B5, E, dan C dapat menutrisi kulit. Tidak lengket, cepat meresap ke kulit, dan terasa ringan, sehingga dapat digunakan sebagai dasar make up.

Harga: Rp. 41.400-46.500

Acnes Indonesia UV Tint SPF 35

Acnes Indonesia UV Tint SPF 35 mengandung SPF 30 yang dapat melindungi kulit ketika beraktivitas outdoor.

Melawan bakteri penyebab jerawat dan menutrisi kulit dengan kandungan vitamin B6, E, serta turunan vitamin C di dalamnya.

Membantu kulit lebih lembap dan lembut, serta dapat menyerap minyak berlebih. Dapat digunakan sebagai alas bedak karena dapat menyamarkan noda hitam pada wajah.

Harga: Rp. 41.400-50.000

Skin Aqua Sarafit UV Mist SPF 50+ PA++++ Fragrance Free

Skin Aqua Sarafit UV Mist SPF 50+ PA++++ Fragrance Free mengandung asam hialurinat ganda dan kolagen sebagai nutrisi dalam melembapkan kulit lebih lama.

Membantu menjaga wajah agar awet muda, sehingga bisa digunakan untuk sehari-hari. Kandungan 4PA+ memberikan perlindungan 16 kali lebih besar dari sinar UVA penyebab penuaan, seperti keriput, pigmen, dan bintik hitam. Bisa pula digunakan sebagai make up base karena formulanya yang lembut.

Harga: Rp. 175.000-297.000

Parasol Cooling Mist Sun Spray

Suncreen dengan bentuk semprot ini mengandung SPF 25 PA++ yang dapat melindungi kulit dari efek buruk sinar matahari.

Kandungan ekstrak lidah buaya dapat melembapkan sekaligus menyejukkan kulit. Dapat digunakan setelah pemakaian make up dan disarankan dipakai untuk pengulangan penggunaan sunscreen.

Harga: Rp. 63.225-84.300

Emina Sun Protection

Sunblock satu ini memiliki kandungan SPF 30 dan PA +++ yang bisa menjaga kulit dari paparan sinar UV dari matahari.

Kandungan lidah buaya dan emollient dapat memberikan kelembapan pada kulit selama beraktivitas di luar ruangan.

Sunblock ini bisa langsung menyerap ke lapisan kulit dan cocok digunakan oleh berbagai jenis kulit.

Harga: Rp. 21.000-21.999
From our editorial team

Beri Perlindungan Maksimal untuk Kulit

Efek sinar matahari atau sinar UV bagi kulit bersifat jangka panjang. Meski saat ini masih belum terlihat, tetapi tidak ada salahnya jika melindunginya dari sekarang agar kulit tetap sehat dan terawat.