Baca juga

Orang Indonesia Tidak akan Pernah Bisa Lepas dari Makanan Pokoknya Yaitu Nasi

Sumber gambar www.africanahome.ae

Nasi bagi orang Indonesia adalah makanan pokok yang sangat penting, bahkan ada istilah belum makan nasi berarti belum makan sama sekali. Karena itulah beras sebagai bahan untuk membuat nasi dapat diibaratkan sebagai nyawa bagi orang-orang Indonesia. Nasi sangat kaya akan serat dan kandungannya juga sangat baik untuk tubuh. Itulah yang membuat nasi masih belum tergantikan sebagai makanan pokok di Indonesia.

Berbagai Manfaat Beras untuk Kesehatan

Sumber Energi yang Baik

Sumber gambar fingerlakeseatsmartnewyork.org

Nutrisi dan karbohidrat yang terkandung di dalam beras menjadikannya sumber energi yang baik untuk mendukung berbagai aktivitas manusia. Karena kandungan tersebut dapat mengoptimalkan semua kerja organ tubuh. Selain itu juga dapat menjadi bahan bakar bagi tubuh serta dapat menyeimbangkan fungsi otak.

Perawatan Kulit

Sumber gambar https://www.fightingfifty.co.uk

Selain menjadi makanan pokok, ternyata beras juga digunakan untuk perawatan kulit. Karena beras mengandung mineral dan vitamin yang bermanfaat untuk kecantikan kulit. Kandungan beras dipercaya dapat memberikan kelembapan pada kulit wajah serta membuatnya menjadi lebih putih. Beras dipilih karena selain efektif dan berkhasiat, juga tidak mengandung bahan kimia, sehingga tidak menyebabkan alergi.

Kaya Nutrisi

Sumber gambar www.imagenesmi.com

Sebagai makanan pokok, beras terkenal dengan kandungan karbohidratnya. Tetapi siapa sangka jika beras juga sangat kaya akan nutrisi penting bagi tubuh. Nutrisi yang terkandung di dalam beras antara lain niacin, vitamin D, zat besi, serat, kalsium, dan riboflavin.

Beras Dalam Kemasan Kecil Sangat Cocok untuk Dibawa Travelling

Sumber gambar www.rebelcircus.com

Bagi Anda yang mempunyai hobi travelling, tentunya membutuhkan beras sebagai bekal perjalanan. Namun beras sangat repot bila dibawa dalam perjalanan. Solusi dari masalah tersebut adalah membawa beras dalam kemasan kecil. Beras dalam kemasan kecil selain mudah dibawa juga tidak cepat rusak. Sehingga sangat cocok bagi Anda yang suka beraktivitas di alam.

10 Rekomendasi Beras Kemasan Kecil

Beras Renceng / Sachet 200 gram - Beras KITA

Sumber gambar www.tokopedia.com

Perum Bulog menghadirkan Beras KITA dalam kemasan 200 gram. Berasnya merupakan beras lokal premium yang pulen. Satu kemasan beras ini sudah cukup untuk 3-4 orang. Dapatkan beras ini di Tokopedia dengan harga Rp 2500.

Rice Me Up Baby Rice Organik Beras - 1kg

Sumber gambar www.blibli.com

Rice Me Up Baby Rice Organik Beras - 1kg adalah beras yang telah bersertifikat organik dan telah mendapatkan izin edar. Beras yang berukuran 1 kg ini memadukan 4 macam beras organik terbaik, yaitu beras merah, mentik susu, mentik wangi, dan beras coklat. Beras yang memiliki kandungan nutrisi dan vitamin yang lebih tinggi dari beras biasa ini diproses pecah kulit. Anda bisa mendapatkan beras ini di Blibli dengan harga Rp 32.500.

Bionic Farm Germinated Organic Rice - 1kg

Sumber gambar shopee.co.id

Bionic Farm Germinated Organic Rice - 1kg adalah beras berukuran 1 kg yang menggunakan beras merah yang tidak dipoles. Beras merah tersebut mengalami proses perkecambahan, sehingga enzim dalam beras dapat teraktifkan. Selain itu juga dapat membebaskan nutrisi tambahan penting, seperti Gamma Amino Butyric Acid (GABA), Inositol Hexaphosphate (IP6), penghambat prolyl endopeptidase, gamma oryzanol, tocotrienol, asam ferulic, serat makanan, magnesium, kalium dan seng. Anda bisa mendapatkan beras ini dengan harga Rp 57.500.

Keep Me Fit Beras Coklat Organik [1 kg]

Sumber gambar www.blibli.com

Keep Me Fit Beras Coklat Organik 1 kg adalah beras coklat berukuran 1 kg yang memiliki kandungan serat yang tinggi dan kadar gula yang sangat rendah. Beras organik ini sangat cocok untuk Anda yang sedang dalam proses diet atau penderita diabetes. Anda bisa mendapatkan beras ini dari Keep Me Fit ini dengan harga Rp 40.000 di Blibli.

LESTARI Beras Pandan Wangi Organik [1 kg]

Sumber gambar www.blanja.com

LESTARI Beras Pandan Wangi Organik 1 kg adalah beras berukuran 1 kg yang telah memiliki sertifikat organik Indonesia. Beras organik persembahan Lestari ini baik dan tepercaya. Keunggulan selanjutnya adalah memiliki aroma pandan yang sangat wangi. Anda bisa mendapatkan beras organik Lestari ini di Blanja seharga Rp 25.250.

Pure Green Organic Rice Long Grain [1 kg]

Sumber gambar www.blibli.com

Pure Green Organic Rice Long Grain 1 kg adalah beras berukuran 1 kg dari Pure Green Organic yang merupakan beras organic long grain. Beras yang mengandung nutrisi dan mineral yang sangat tinggi ini memiliki banyak sekali keunggulan, seperti tidak cepat basi, lebih gurih, lebih sehat, kaya akan antioksidan, dan bebas bahan kimia. Sehingga sangat cocok bagi Anda penderita diabetes dan dalam program diet. Anda bisa mendapatkan beras ini dengan melakukan pembelian di Blibli dengan harga RP 37.500.

House of organix Brown Rice Beras Coklat Organik [1 kg]

Sumber gambar shopee.co.id

House of organix Brown Rice Beras Coklat Organik 1 kg adalah beras dari House of Organix Brown berukuran 1 kg yang memadukan beras mentik putih dan beras merah. Beras tersebut dipilih dari padi pilihan dan melalui proses secara higienis, sehingga sangat cocok untuk Anda yang sedang menambah berat badan. Anda bisa mendapatkannya di Shopee dengan harga Rp 30.000.

Kebun Kita Beras Putih Pandan Wangi [1 Kg]

Sumber gambar www.blibli.com

Kebun Kita Beras Putih Pandan Wangi 1 Kg adalah beras yang diproduksi oleh BIONIC FARM yang sudah menerapkan teknik pertanian organik SRI (System of Rice Intensification). Beras putih pandan wangi ini selain memiliki aroma yang sangat wangi, juga bebas pestisida dan ramah lingkungan. Beras yang dikemas dalam vakum yang higenis ini adalah beras yang pulen, sehat dan wangi. Anda bisa mendapatkannya di Blibli dengan harga Rp 32.000.

Lingkar Organik Red Rice Beras Merah Organik [1 kg]

Sumber gambar www.bukalapak.com

Lingkar Organik Red Rice Beras Merah Organik 1 kg adalah beras dari Lingkar Organik yang berukuran 1 kg. Beras merah yang memiliki karakteristik warna merah alami dan memiliki bentuk bulir panjang ini kaya akan antioksidan, asam amino, dan serat. Tak heran bila kandungannya dapat menangkal kanker, bagus untuk perkembangan otak anak dan cocok untuk Anda yang sedang melakukan program diet. Anda bisa mendapatkan beras merah ini di Bukalapak dengan harga Rp 33.000.

Serambi Botani Cemani Beras Hitam Organik [1 kg]

Sumber gambar www.blibli.com

Serambi Botani Cemani Beras Hitam Organik 1 kg adalah beras dari Serambi Botani Cemani yang berukuran 1 kg. Beras yang berasal dari budidaya tanaman padi dengan proses pengolahan lahan dan hasil panen organik ini memiliki banyak sekali manfaat. Manfaat tersebut seperti aman bagi kesehatan janin, lebih padat gizi, menjaga kelestarian lingkungan, lebih ekonomis, dan terbebas dari bahan kimia yang berbahaya bagi tubuh. Anda bisa mendapatkan beras dari Serambi Botani Cemani ini dengan harga Rp 45.050 di Blibli.

From our editorial team

Orang Indonesia Tidak Bisa Lepas dari Nasi

Begitulah ungkapan yang tepat untuk orang Indonesia yang makanan pokoknya adalah nasi. Perut terasa tidak bersahabat jika tidak bertemu nasi selama berhari-hari. Setuju? Dengan adanya beras kemasan keci yang travel friendly ini tentu membuat perjalanan menjadi lebih mudah, praktis, dan menyenangkan.