Kulit Wajah Putih dan Merata Jadi Dambaan Para Wanita

Meski cantik tidak harus putih, namun banyak wanita mengidamkan memiliki kulit yang putih merata dan bebas cela. Kulit yang putih hanya butuh sedikit sentuhan makeup saja untuk memaksimalkan penampilan.

Sayangnya masih banyak di antara kita yang belum sukses mendapatkan kulit putih merata. Ini karena ada masalah kulit di bagian tertentu dan membuat kita jadi kurang percaya diri karenanya. Contohnya adalah munculnya flek hitam atau bintik hitam di wajah yang membuat kesan kulit tidak merata warnanya.

Warna kulit tidak merata terjadi karena banyak faktor. Beberapa di antaranya adalah karena sel kulit mati tidak terangkat sempurna, efek terpapar sinar UV saat beraktivitas di luar ruangan, polusi, hormon, dan lain sebagainya.

Namun, jangan khawatir jika kamu merasa kulit kamu belang dan tidak merata. Salah satu caranya adalah dengan rutin membersihkan wajah. Kamu bisa bersihkan wajah minimal dua kali sehari. Gunakan sabun pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit.

Selain cara tersebut, kamu juga bisa memakai masker dari bahan alami, seperti masker bengkoang, kunyit, madu, minyak zaitun, dan bahan alami lainnya. Tentu saja hasilnya tidak bisa instan. Namun, memakai masker wajah alami bisa membantu mengurangi flek hitam dan memudarkan warna hitam pada wajah sehingga warna kulit lebih putih merata.

Nah, masih banyak loh, cara ampuh lainnya agar kamu bisa mendapatkan warna kulit putih merata, simak bersama, ya!

Tips Membuat Kulit Wajah Putih Merata

Jangan Lewatkan Memakai Sunscreen

Sangat penting bagi kita untuk memakai sunscreen atau sunblock sebelum bepergian. Bahkan meski cuaca mendung bukan berarti kamu bebas tak perlu memakai sunscreen. Meski mendung, sinar UV masih dapat memberikan efek buruk pada kulit kamu, loh. Maka dari itu, jangan sampai lengah dan tidak memakai sunscreen, ya.

Sunscreen atau sunblock bisa membuat kulit wajah kamu terlindung dari efek buruk sinar UV. Selain itu, juga bisa mencegah melanin menggelapkan kulit. Sinar UV adalah penyebab utama munculnya bercak warna kulit yang membuat warna kulit tak merata.

Lakukan Eksfoliasi Rutin

Jangan lupa untuk melakukan eksfoliasi rutin pada wajah. Kulit wajah yang warnanya tidak merata bisa jadi disebabkan karena kita malas untuk mengeksfoliasi kulit wajah. Proses eksfoliasi tidak hanya mampu mengangkat sel kulit mati yang membuat wajah terlihat kusam. Ini juga bisa meningkatkan regenerasi sel kulit baru yang nantinya bisa membuat warna kulit lebih putih dan merata.

Kamu bisa melakukan eksfoliasi dengan bahan alami. Cara lainnya adalah dengan memakai produk skincare. Silakan gunakan cara mana saja yang kamu anggap lebih nyaman untuk kamu, ya.

Gunakan Krim Pencerah Wajah

Kamu juga perlu memakai krim pencerah wajah jika dibutuhkan. Penggelapan di area wajah disebabkan oleh jumlah melanin yang menumpuk di wajah. Melanin adalah zat yang membuat kulit jadi menggelap.

Nah, kamu tidak boleh asal saja saat memilih krim pencerah wajah. Karena kadang ada bahan kimia berbahaya yang dimasukkan dalam produk pencerah wajah agar bisa memberikan hasil yang instan. Jadi, kamu jangan cepat tergiur dengan hasil instan yang dijanjikan krim pemutih wajah, ya. Jangan lupa pastikan krim pemutih sudah memiliki izin dari BPOM sehingga kamu bisa aman menggunakannya.

Ini Dia Deretan Krim Pemutih Wajah yang Bisa Kamu Andalkan

Cerave Moisturizing Facial Lotion PM

Cerave Moisturizing Facial Lotion PM merupakan kirm pemutih wajah yang aman digunakan. Dikemas dalam pot, krim ini bisa digunakan secara rutin setiap hari. Kandungannya terdiri dari
hyaluronic acid dan niacinamide yang bisa mencerahkan dan melembapkan kulit.

Tekstur krimnya sangat ringan dan tidak meninggalkan rasa lengket pada wajah. Kamu wajib mencuci muka menggunakan air sampai bersih sebelum mengaplikasikannya di wajah secara tipis-tipis saja. Krim ini tidak akan meninggalkan residu pada kulit karena cepat diserap wajah. Dengan pemakaian teratur, maka bisa memulihkan kondisi lapisan kulit dan meratakan warna kulit wajah. Produk ini tidak akan menyebabkan iritasi sehingga aman digunakan oleh pemilik kulit sensitif.

Harga: Rp. 399.000-517.000

Melanox Cream Hydroquinone 2%

Kamu yang memiliki banyak flek hitam di wajah mungkin jadi kurang percaya diri. Menutup flek hitam dengan kosmetik akan membuat hasil makeup kurang maksimal juga. Maka dari itu, kamu bisa gunakan Melanox Cream Hydroquinone 2%. Produk ini kaya akan hidrokuinon yang bisa mencerahkan flek hitam dan meratakan warna kulit. Kamu tak perlu was-was karena kandungan hidrokuinon di dalamnya masih dalam batas wajar sehingga aman.

Krim ini dikemas dalam tube kecil. Bersihkan dulu wajahmu sebelum mengaplikasikan produk ini. Kamu cukup mengaplikasikannya tipis-tipis dua kali sehari di pagi dan malam hari. Formulanya bisa menekan proses metabolik melanosit dan membuat pigmen warna yang gelap di kulit bisa berkurang.

Hindari mengaplikasikan produk pada area wajah yang iritasi atau terluka. Produk ini cepat diserap kulit. Tidak ada rasa lengket pada kulit wajah usai memakainya. Selain bisa mencerahkan kulit wajah, krim pemutih ini juga bisa mencegah timbulnya keriput. Kelembapan wajah terjaga dan jerawat juga bisa lebih cepat hilang.

Harga: Rp. 30.000-68.000

Vitaquin Hydroquinone 5%

Vitaquin Hydroquinone 5% jelas tidak bisa kamu lewatkan sebagai pilihan. Kandungan hidrokuinon di dalamnya masih dalam batas wajar sehingga aman digunakan. Krim pemutih ini hadir dalam kemasan tube kecil yang mudah dibawa kemana saja.

Untuk memakai produknya, gunakan saja di malam hari agar hasilnya bisa lebih maksimal. Produk ini bisa memutihkan kulit wajah dan meratakan warna kulit wajah. Krim akan mengurangi terjadinya hiperpigmentasi dengan cara menekan pertumbuhan melanin pada kulit. Noda bekas jerawat dan flek hitam juga bisa memudar dengan pemakaian secara teratur.

Harga: Rp. 77.000-127.000

Liyoskin

Liyoskin adalah produk yang sayang untuk kamu lewatkan. Produk yang satu ini cocok digunakan pada malam hari. Terbuat dari bahan alami dan bebas merkuri, keamanannya jadi lebih terjamin.

Kamu harus memakainya secara rutin dan teratur agar bisa memberikan hasil yang optimal. Selain bisa mengatasi masalah pigmentasi, krim pemutih ini juga akan bisa menghilangkan flek-flek hitam yang ada di kulit wajah secara efektif. Noda bekas jerawat juga bisa hilang dengan sempurna. Komedo yang bikin kurang percaya diri pun bisa dihilangkan. Produk ini juga bisa membantu mengurangi tanda-tanda penuaan dini pada wajah dan meratakan warna kulit.

Harga: Rp. 250.000-275.000

Reviderm Cream 0.01% Retinoid Acid

Reviderm Cream 0.01% banyak digunakan masyarakat sebagai krim pemutih wajah yang aman. Dengan harga terjangkau, produk ini bisa memberikan hasil maksimal. Cukup pakai satu kali sehari agar lebih aman di kulit.

Jangan memakainya berlebihan karena berisiko menyebabkan iritasi. Untuk wanita hamil sebaiknya tidak memakai krim ini agar bisa menghindari risiko efek samping pada janin.

Krim ini mampu mencegah tanda-tanda penuaan dini dan mencegah keriput. Selain itu, bisa juga memutihkan kulit yang kusam dan warna kulit jadi bisa lebih merata. Krim ini juga mampu membuat kulit wajah lebih segar dari sebelumnya.

Harga: Rp. 24.000-42.000

Melanox Forte

Melanox Forte adalah produk andalan untuk memutihkan kulit wajah dalam waktu singkat. Selain itu juga bisa mengatasi masalah kulit seperti melasma, kloasma, dan hiperpigmentasi. Kandungan hidrokuinonnya sampai 4 % sehingga bisa lebih efektif menghilangkan noda hitam bekas jerawat dan flek hitam. Jangan khawatir karena krim ini aman digunakan. Namun, untuk kamu yang memiliki kulit sensitif sebaiknya tidak memakainya karena bisa memunculkan gejala alergi.

Oleskan krim ini sekali sehari. Krim tidak menimbulkan rasa lengket. Produk ini cepat meresap di kulit. Kamu bisa gunakan pada malam hari.

Harga: Rp. 28.500-45.000

Melanox ES Whitening Cream

Melanox ES Whitening Cream mengandung bahan-bahan yang aman seperti kojic acid yang bisa meghambat pembentukan melanin. Di dalam produk ini juga mengandung rumex extract dan lactid acid untuk menjaga kelembapan alami kulit dan meratakan warna kulit. Produk juga hadir dengan vitamin E yang kaya antioksidan untuk melindungi sel-sel kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. Kamu cukup memakainya secara merata pada wajah di pagi hari sebelum memakai sunscreen dan malam hari menjelang tidur. Krim pemutih wajah ini sudah memiliki izin BPOM jadi aman digunakan.

Harga: Rp. 63.000-91.800

Mediquin Hydroquinone 5%

Mediquin Hydroquinone 5% cocok untuk kamu gunakan mengatasi hiperpigmentasi kulit. Krim pemutih wajah ini ampuh untuk membuat warna kulit jadi lebih merata. Tak ada lagi kulit belang dan kamu jadi bisa lebih percaya diri. Krim pemutih ini juga bisa mengurangi bintik hitam serta noda bekas jerawat. Kamu bisa memakainya untuk kulit berminyak, kering, maupun kombinasi. Cukup oleskan satu hari sekali saja karena tergolong sebagai obat keras.

Harga: Rp. 49.000-62.000

Retin-A 0.05

Retin-A 0.05 merupakan krim pemutih yang banyak disarankan dokter. Produk ini bisa ditemukan di apotek terdekat. Selain bisa mempercepat proses penghilangan sel kulit mati, produk ini juga ampuh menjaga pori kulit agar tetap bersih. Noda bekas jerawat bisa pudar dengan cepat. Flek hitam juga bisa enyah dan proses hiperpigmentasi bisa berhenti. Kulit jadi makin sehat, bersih, dan putih merata.

Di awal pemakaian, kulit akan kemerahan dan kering. Namun, dua atau empat hari setelahnya, kulit sudah kembali normal. Kamu bisa meminimalkan iritasi dengan cara memakai facial wash atau pembersih wajah yang tidak menghilangkan kelembapan kulit.

Harga: Rp. 265.000-290.000

La Tulipe Lightening Cream

La Tulipe Lightening Cream adalah krim rekomendasi kami yang terakhir. Produk ini hadir dengan golden bell extract. Berkat kandungan tersebut maka sel kulit mati bisa terangkat dengan mudah. Kulit wajah juga bisa lebih cerah.

Gunakan krim ini tipis-tipis sebelum tidur secara teratur. Bersihkan wajah lebih dahulu sebelum memakai krim ini. Tekstur krimnya cair sehingga lebih cepat meresap ke dalam kulit. Produk ini tidak meninggalkan residu dan tidak membuat rasa lengket pada kulit.

Harga: Rp. 52.000-132.000
From our editorial team

Tips Memakai Krim Pemutih

Kita tentu tidak ingin usaha kita sia-sia dalam memakai krim pemutih. Maka dari itu, kamu perlu tahu cara tepat dalam pengaplikasiannya. Pertama, baca aturan pakai dan ikuti petunjuk penggunaan yang tertera pada kemasan. Pastikan wajah kamu bersih sebelum mengaplikasikan krim. Hindari mengoleskan krim pada area mulut, hidung, dan mata karena area tersebut sensitif. Gunakan dengan rutin agar kamu bisa memperoleh hasil yang maksimal.