Baju Mulai Sesak? Saatnya Anda Mulai Diet Rendah Kalori!

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Setiap orang tentu mendambakan tubuh ideal. Sayangnya, tidak semua orang memiliki tubuh ideal. Usaha untuk diet kerap kali gagal dalam hitungan hari atau hitungan jam karena kurangnya tekad. Nah, jangan tunggu sampai terlalu gemuk. Jika baju mulai terasa sesak, itu tanda bahwa Anda sudah harus mulai diet.

Jenis diet memang ada banyak. Kita bisa memilih jenis diet sesuai dengan manfaat yang ingin kita dapatkan. Kita juga bisa memilih jenis diet berdasarkan dari kebutuhan tubuh kita. Salah satu jenis diet populer sekarang ini adalah diet rendah kalori. Melakukan diet rendah kalori yang dibarengi dengan gaya hidup sehat akan membuat tubuh jadi lebih bugar dan kembali ke berat badan ideal.

Diet rendah kalori adalah diet dengan cara membatasi jumlah kalori yang Anda konsumsi. Di kalangan ahli gizi, ini bukan jenis diet yang baru. Jika memilih melakukan diet yang satu ini maka Anda wajib membatasi total kalori yang dikonsumsi setiap harinya menjadi hanya 800-1200 Kkal saja.

Dengan membatasi jumlah kalori dan melakukan aktivitas fisik yang ditingkatkan, maka tubuh akan memakai cadangan energi yang tersimpan. Glikogen dan sel lemak akan dipecah guna memenuhi energi dan pada akhirnya lemak tubuh jadi berkurang.

Saat awal melakukan diet ini, mungkin akan terasa beberapa gejala. Misalnya saja, lemas, kurang konsentrasi, pusing, dan rasa lapar yang berlebihan. Untuk menjalani diet yang satu ini butuh tekad yang kuat agar bisa segera tercapai tujuannya.

Manfaat Diet Rendah Kalori

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Diet rendah kalori memiliki banyak manfaat, salah satunya adalah meski sedang diet, Anda tetap mendapatkan bahan bakar dan tenaga untuk menjalani hari.

Manfaat lain diet rendah kalori adalah bisa cepat kenyang karena kebanyakan makanan berkalori rendah kaya akan kandungan air yang tinggi sehingga membuat kita cepat kenyang.

Diet yang satu ini juga bisa mengurangi risiko nyeri sendi dan artritis, mengurangi risiko penyakit jantung, hingga menurunkan risiko gangguan pernapasan.

Makanan rendah kalori bisa memperlambat proses penuaan dan menstabilkan kadar gula darah. Diet rendah kalori juga akan meningkatkan ketajaman mental dan meningkatkan energi. Diet yang satu ini juga bisa mengurangi lemak perut dan pinggang dengan efektif.

Tips Menjalankan Diet Rendah Kalori

Tetap Sarapan dengan Menu yang Tepat

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Banyak orang beranggapan bahwa jika diet maka tidak perlu sarapan. Padahal ini anggapan yang salah. Anda tetap harus sarapan maksimal satu atau dua jam setelah bangun tidur. Sarapan bisa membantu tubuh ktia mendapatkan energi untuk beraktivitas seharian.

Namun, tentu saja pilihan sarapannya harus tepat. Jangan asal kenyang dan jangan asal pilih yang porsinya banyak. Anda wajib memilih sarapan yang sehat dan rendah kalori. Beberapa contohnya adalah oatmeal yang kaya serat dan protein, smoothies yang berisikan kombinasi sayur dan buah, atau yoghurt yang kaya akan kalsium, vitamin B, asam laktat, dan protein.

Perbanyak Protein dan Konsumsi Lemak Secukupnya

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Dalam diet rendah kalori, Anda harus perbanyak mengonsumsi protein. Setidaknya, Anda membutuhkan 56 sampai 75 gram protein sehari. Tingginya konsumsi protein ini ditujukan agar Anda tidak mudah lapar.

Protein lama dicerna sehingga bisa bikin kita kenyang lebih lama. Anda bisa melirik aneka makanan yang kaya protein, contohnya daging tanpa lemak, telur, ikan, daging asap, keju, tempe, dan aneka kacang-kacangan yang tidak digoreng.

Selain memperbanyak protein, Anda juga sebaiknya mencukupi kebutuhan lemak. Tubuh kita juga butuh lemak sekira 20 persen seharinya. Semisal Anda diet 1500 kalori maka paling tidak Anda butuh 33 sampai 41 gram lemak dalam satu hari. Tentu saja sumber lemaknya harus yang baik, ya. Hindari sumber lemak jenuh seperti minyak kelapa, kelapa, dan santan.

Hindari Minuman Bersoda dan Minuman Kemasan dan Perbanyak Minum Air Putih

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Banyak dari kita yang tidak sadar bahwa kita juga bisa gemuk akibat banyak minum minuman bersoda dan minuman kemasan. Minuman sejenis tersebut hadir dengan tambahan gula yang banyak. Jenis minuman tersebut bisa mudah menyebabkan obesitas, apalagi jika kita mengonsumsinya setiap hari.

Sebagai gantinya, alangkah lebih baik jika Anda mulai perbanyak minum air putih. Usahakan memenuhi kebutuhan mineral sebanyak 2 liter sehari. Jumlah tersebut mampu membakar 96 kalori berlebih di dalam tubuh. Minumlah air putih 30 menit sebelum makan untuk membuat rasa lebih kenyang. Dengan begini kita tidak akan terlalu kalap saat makan.

Olahraga Teratur

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Hal lain yang wajib diperhatikan saat melakukan diet rendah kalori adalah melakukan olahraga secara teratur. Memang sih, jika kita melakukan diet kalori, otomatis asupan kalori dalam tubuh berkurang. Namun hal ini akan membuat tubuh membakar lebih sedikit kalori.

Massa otot akan berkurang dan tingkat metabolisme juga menurun. Nah, supaya tubuh tetap bugar, Anda wajib rajin berolahraga. Tidak perlu terlalu berat, Anda bisa mencoba jalan kaki, jogging, berenang, atau yoga. Anda wajib menyesuaikan intensitas olahraga dengan asupan kalori yang dikonsumsi.

Pilih Camilan Rendah Kalori

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Siapa sih yang tidak suka ngemil? Anda yang sedang diet tentu wajib ngemil juga. Namun camilannya berbeda dengan camilan saat Anda belum diet, ya. Jangan asal comot camilan saja dengan asal mengganjal lapar. Anda wajib pilih camilan dengan tepat agar bisa membuat diet Anda lebih lancar.

Pilih camilan rendah kalori yang bisa mendukung penurunan berat badan. Contohnya adalah telur rebus. Sebutir telur memiliki 78 kalori. Ini akan membuat Anda kenyang lebih lama. Selain itu, di dalamnya juga ada kandungan fosfor, vitamin A, B12, selenium, dan protein.

Pilihan camilan rendah kalori lainnya adalah kacang edamame. Dalam 75 gram edamame mengandung 105 kalori. Kacang ini juga tinggi serat dan protein selain rendah kalori sehingga dijamin bisa membantu proses penurunan berat badan.

Ini Dia Deretan Camilan Rendah Kalori yang Bisa Bantu Diet Anda

Heavenly Blush Tummy Yogurt Bar

Heavenly Blush Tummy Yogurt Bar merupakan rekomendasi pertama kami. Snack yang satu ini sangat praktis dibawa kemana saja dan dikonsumsi dimana saja.

Berbentuk batangan, snack ini bisa jadi camilan yang menyehatkan karena kaya multrigrain dan tinggi serat. Tekstur makanan ini kenyal sehingga bikin kita jadi suka mengunyahnya.

Produk ini bisa membantu diet serta menurunkan berat badan. Ada rasa lime dan berry yang bisa jadi pilihan. Anda bisa membelinya secara eceran atau beli satu box berisi 12 buah.

Harga: Rp. 6.000-84.000

WRP Cookies Chocolate

WRP Cookies Chocolate Diet ini adalah snack diet yang enak untuk dikonsumsi. Anda bisa membeli 1 buah atau bisa membeli 1 kotak isi 12 buah sekaligus.

Camilan rendah kalori ini kaya akan nutrisi yang bisa membantu menurunkan berat badan. Camilan ini juga tinggi serat sehingga bisa menyehatkan pencernaan dan bikin Anda kenyang lebih lama.

WRP bukanlah merek yang asing buat kita. Merek ini selalu menghadirkan aneka makanan dan minuman yang bisa membantu menjaga berat badan.

Cookies yang satu ini hadir dengan paduan oat dan choco chips. Rasanya enak dan setiap kepingnya hanya mengandung 50 kalori.

Harga: Rp. 45.000-59.000

Crispy Salad Potato Healthy Chips

Anda juga tidak bisa melewatkan Crispy Salad Potato Healthy Chips. Ini bisa jadi camilan rendah kalori untuk menemani hari-hari diet Anda.

Produk yang satu ini terbuat dari kentang asli dan garam pink himalaya yang diolah dengan temperatur rendah. Hasilnya, kentang jadi renyah rasanya namun nutrisi alami sayurannya tetap terjaga.

Dikemas dalam ukuran 40 gram, produk ini mudah dibawa kemana saja. Camilan ini tidak mengandung gluten. Produk juga dibuat tanpa MSG, tanpa gula tambahan, dan tanpa bahan kimia sehingga dijamin aman dikonsumsi.

Harga: Rp. 29.000-66.000

Fitchips

Fitchips adalah produk berikutnya yang tidak boleh Anda lewatkan. Camilan rendah kalori yang satu ini hadir dalam bentuk keripik. Kita tentu sangat menyukai keripik dengan tekstur renyah dan rasa yang bikin nagih. Fitchips adalah pilihan tepat untuk Anda yang gemar keripik namun sedang diet.

Camilan ini hadir dengan bahan multigrain yang pastinya kaya serat dan nutrisi dan tanpa memakai bahan aditif sehingga aman dikonsumsi. Produk ini hadir dalam tiga varian rasa yakni Honey BBQ, Seaweed, dan Cheese & Herbs.

Harga: Rp. 9.000-13.500

L-Men Protein Bar (Isi 12 pcs)

L-Men Protein Bar tentu tidak bisa Anda lewatkan. Camilan yang satu ini kaya akan protein yang bisa bermanfaat bagi tubuh. Snack yang satu ini mudah dibawa ke mana saja sebagai pengganjal lapar. Camilan rendah kalori ini hadir dengan whey protein untuk memenuhi kebutuhan protein harian.

Produk ini bisa dibeli eceran atau bisa dibeli satu paket isi 12 buah, Dalam snack bar ini terkandung 25 kalori saja. Di dalamnya juga ada L-Carnitine yang bisa membantu proses pembakaran lemak dalam tubuh menjadi lebih cepat.

Harga: Rp. 4.500-60.000

Oatbits Biskuit Oat

Oatbits Biskuit Oat juga wajib jadi pilihan Anda saat sedang diet. Ini adalah biskuit oat yang rasanya sangat enak. Produk ini cocok untuk Anda yang menjalankan gaya hidup sehat. Camilan rendah kalori ini terbuat dari oat dan buah asli kering.

Teksturnya renyah namun ada sedikit tekstur kenyal dari buahnya. Dikemas praktis, Oatbits mudah dibawa kemana saja. Produk ini hadir dengan varian rasa raisin, strawberry yoghurt, vitafruit, dan choco banana. Semuanya enak dan pastinya tidak bikin kita was-was saat mengonsumsinya.

Harga: Rp. 5.000-8.000

Otsuka Soyjoy

Anda bisa juga melirik Otsuka Soyjoy sebagai pilihan. Camilan yang satu ini hadir dalam bentuk snack bar. Ini membuatnya mudah dibawa ke mana saja dan bisa bikin Anda menikmatinya di mana saja saat lapar.

Produk ini mudah didapatkan di supermarket terdekat. Soyjoy berbahan tepung kedelai dan buah-buahan asli sehingga membuatnya begitu enak dan bikin nagih.

Teksturnya padat dan sedikit lembek. Produk ini hadir dalam berbagai rasa yang enak. Ada rasa crispy vanila, almond chocolate, strawberry, banana, hingga blueberry.

Harga: Rp. 7.000-9.000

Eat Beans Edamame Crispy

Eat Beans Edamame Crispy ini adalah produk rekomendasi kami selanjutnya. Camilan rendah kalori ini terbuat dari kacang jepang asli yang ukurannya lebih besar dengan warna lebih hijau dan segar dibanding kedelai biasa.

Dibuat dengan teknik vacuum frying, produknya begitu renyah dan lezat. Camilan ini dibuat tanpa pewarna dan pengawet sehingga lebih aman dikonsumsi. Camilan ini tinggi protein dan pastinya kaya akan 9 asam amino esensial yang diperlukan oleh tubuh.

Harga: Rp. 25.000-30.000

Mia Chia Fruity Mix 200g

Mia Chia Fruity Mix 200g adalah rekomendasi selanjutnya untuk Anda. Dalam produk ini berisi buah aprikot, cranberi, kelapa, kacang almond, dan kacang mete.

Ada juga biji bunga matahari, kismis, biji flaks, rempah, dan garam. Anda bisa mencampurnya dengan sereal, yoghurt, atau susu. Anda bisa juga mengonsumsinya sebagai camilan sehat.

Harga: Rp. 55.000-116.000

East Bali Cashews - EBC Granola Bites 125gr - Tropical Fruits

East Bali Cashews - EBC Granola Bites 125gr - Tropical Fruits menjadi rekomendasi selanjutnya untuk Anda. Produk yang satu ini berasal dari bahan yang segar dan diolah secara higienis dan hati-hati sehingga menghadirkan produk yang menyehatkan. Ini bisa jadi camilan rendah kalori yang menyehatkan untuk Anda.

Paduan puffed red rice khas Bali dengan pepaya, nanas, dan kacang mete membuat snack ini begitu enak. Apalagi ada rasa manis dari nektar buah lontar sehingga membuatnya cocok juga jadi menu sarapan.

Harga: Rp. 24.910-46.300
From our editorial team

Konsultasikan pada Dokter Sebelum Melakukan Diet

Agar tidak salah pilih dan tidak berdampak buruk pada kesehatan, pastikan Anda mengonsultasikan dulu jenis diet yang Anda lakukan dengan dokter atau ahli gizi. Dokter akan memberi Anda petunjuk diet apa yang sebaiknya dilakukan dan cara melakukannya dengan benar. Anda jadi tidak salah kaprah dan diet jadi berjalan dengan baik.