Mau Coba Buat Camilan Ala Jepang Berbahan Pisang di Rumah? Simak 10+ Resep Ini!

Mau Coba Buat Camilan Ala Jepang Berbahan Pisang di Rumah? Simak 10+ Resep Ini!

Pisang merupakan salah satu buah yang memiliki banyak nutrisi dan manfaat bagi tubuh. Nah, bila kamu ingin mencoba menikmati panganan khas Jepang berbahan Pisang, simak resep yang dibagikan BP-Guide berikut ini, yah. Dijamin bikin kamu ketagihan.

Bisa mengolah buah seperti pisang menjadi beraneka makanan lezat dan menarik dilihat memang dambaan banyak orang. Berikut ini tips mulai dari mendapatkan buah pisang terbaik hingga memasaknya. Silakan menyimak!

Pisang memiliki rasa yang enak dengan harganya yang sangat terjangkau

Buat kamu yang menyukai buah tropis yang satu ini, selamat, ya! Pilihanmu nggak salah, karena ternyata buah pisang selain enak dan harganya terjangkau juga punya manfaat yang beragam. Kandungan gizi esensial seperti vitamin B6, vitamin C, mangan, potasium, magnesium, serat dan kalori sanggup memberi rasa kenyang, sehingga pas juga buat kamu yang sedang menjalani program diet.

Jangan khawatir, pisang termasuk buah dengan harga yang cukup terjangkau. Dan buah tropis ini memang sudah sejak dulu sudah dikenal masyarakat sebagai bahan membuat makanan. Misalnya? Pisang cokelat, lalu es pisang hijau khas Makassar adalah sajian yang sangat terkenal kenikmatannya. Semua itu tentu nggak lepas dari mudahnya membudidayakan tanaman pisang di negara tropis.

Tips memilih pisang yang bagus

Bagaimanapun, nggak asik dong, kalau tahu memasaknya tapi nggak tahu bagaimana cara memilih kondisi terbaiknya saat membeli. Nah, berikut ini beberapa faktor penentu yang penting banget kamu perhatikan sebelum memutuskan membeli buah pisang nih, Guys... Yuk, kita simak!

Pilih yang tandannya segar

Kamu yang masih baru dan belajar, pertama kamu harus memperhatikan kondisi tandannya. Pilihlah yang berwarna hijau, yang menandakan pisang masih segar dan baru dipanen.

Hindari tandan yang tampak kering dan warnanya sudah mulai kecoklatan, karena itu artinya pisang sudah mulai tidak segar lagi, karena sudah terlalu lama jaraknya dari masa panen.

Lihat bagian kulitnya

Selain tandannya, sudah pasti bagian kulit ikut menentukan juga, ya. Sebisa mungkin, pilihlah pisang dengan warna kulit kuning cerah, karena warna ini mengindikasikan kondisi pisang sudah matang sempurna. Sementara itu, kamu perlu pikir-pikir lagi kalau menemukan pisang warna kuning yang berbintik-bintik cokelat.

Warna bintik-bintik hitam itu adalah sugar spot, karena pisang sudah melewati masa matang. Rasanya memang lebih manis. Tapi, pisang ini lebih cocok untuk segera dijadikan bahan kue, dan sepertinya mulai tidak cocok untuk disajikan, apalagi dijadikan stok.

Perhatikan teksturnya

Selain dengan melihatnya, kondisi buah bisa kamu ketahui dengan meraba dan menekan untuk mengetahui tekstur buah di dalamnya. Dengan begitu kamu bisa tahu kondisi buah yang tertutup kulit itu apakah pisang masih mentah, sudah cukup matang, atau justru terlalu matang. Nah, dari situ, kamu bisa memilih pisang sesuai dengan kebutuhanmu.

Yang teksturnya agak sedikit keras mungkin bisa juga kamu olah menjadi campuran masakan, kalau cara memasaknya akan dimasak cukup lama di atas api. Contohnya pisang rebus. Sebaliknya, pilihlah yang sudah cukup empuk, yang menandakan pisang sudah cukup matang, kalau ingin langsung mengonsumsinya, atau memasaknya dengan cara diblender terlebih dulu. Rasa manis pisang yang lumayan matang (seperti yang over-ripped dengan banyak sugar spot) sangat pas buat bahan kue bolu pisang.

Lihat tanda-tanda kerusakan pada kulit pisang

Terkadang, karena sudah melihat secara sekilas kondisinya, masih ada orang yang merasa cepat puas. Entah karena lagi terburu-buru, atau memang pada dasarnya kurang teliti.

Lho? Memang seribet itu, ya? Bukan ribet, koq. Cuma memang perlu lebih bijaksana saja. Kan kita nggak tahu bagaimana penyimpanan yang dilakukan penjualnya. Sudah berapa lama pisang disimpan, atau apa saja yang ikut menempel selama pisang dalam perjalanan diangkut ke pasar atau toko. Apalagi jika niatmu ingin menjual makanan dengan olahan buah ini, yang artinya kamu harus menyajikan yang benar-benar terbaik.

Kasus yang paling perlu diwaspadai selain kondisi pisang yang kurang oke adalah adanya sarang telur laba-laba jenis wandering Brasil yang berbahaya, berupa tanda putih yang menempel.

Pilihlah pisang yang disimpan di udara terbuka

Kalau kamu rajin membeli pisang, kamu mungkin tahu ya. Pisang itu sensitif terhadap kondisi sekitarnya. Menyimpan pisang di suhu terlalu panas atau terlalu dingin, terbuka atau tertutup, semua itu sangat mempengaruhi kondisinya. Nah, itu juga yang perlu kamu perhatikan saat membeli.

Pisang sebenarnya tidak bagus disimpan dalam ruang atau dalam tempat tertutup yang membuatnya terlalu cepat matang. Sederhananya, pilihlah pisang yang dipajang dengan memberinya udara terbuka.

10 Resep pisang ala Jepang yang kekinian

Selain ingin langsung memakannya, mungkin kamu juga suka bereksperimen dengan menjadikan berbagai menu olahan berbahan pisang. Berikut ini beberapa resep pisang ala Jepang yang bisa kamu tiru, Guys!

Banana Cotton Cake Oven

Sumber gambar idntimes.com

Banana Cotton Cake Oven. Dari namanya, kamu pasti tahu bahwa cara memasaknya adalah dengan dipanggang dalam oven. Banana Cotton Cake saat ini banyak ditawarkan di toko-toko kue, karena memang bentuk dan rasanya unik dan kekinian.

Cake dari Jepang ini awalnya sering dijadikan hantaran seserahan untuk lamaran yang unik, seperti halnya roti buaya yang kita sudah tahu di budaya Betawi. Bentuk dan penampilannya sangat persis seperti pisang utuh yang belum dikupas, dengan balutan krim warna kuning dan coklat pekat. Cake yang creamy ini juga sangat enak, dan tidak terasa seret saat dimakan.

Bahan I:
  • 7 butir telur ayam, ambil putihnya, kuningnya jangan dibuang,
  • ½ sdt cream of tartar,
  • 125 gram gula pasir putih.
Bahan II:
  • 150 gram pisang ambon yang sudah matang, potong-potong,
  • 3 tetes pasta banana essense,
  • 7 butir kuning telur ayam dari Bahan I,
  • 50 gram gula pasir putih,
  • ¼ sdt garam halus.
Bahan III:
  • 50 gram susu UHT,
  • 50 gram margarine yang dilelehkan.
Bahan IV:
  • 150 gram tepung terigu protein rendah,
  • ¼ sdt soda kue.
Bahan Pelapis:
  • Dark chocolate, masak secukupnya,
  • Banana coklat elmer secukupnya (warna kuning atau hijau atau dua-duanya boleh), lelehkan.
Cara membuat:
  • Mixer Bahan I sampai benar-benar mengembang, lalu sisihkan.
  • Kocok bahan II dengan mixer sebentar saja, jangan sampai pucat.
  • Tambahkan Bahan IV dan Bahan III ke dalam adonan II, lalu aduk hingga tercampur rata.
  • Masukkan Bahan I, lalu aduk lagi hingga tercampur rata.
  • Oles cetakan yang sudah disiapkan dengan margarin, lalu masukkan adonan ke dalam cetakan untuk dipanggang.
  • Masukkan loyang adonan tadi ke dalam wadah berisi air panas. Adonan siap dipanggang dengan cara “waterbath” hingga matang, kurang lebih sekitar 45 menit.
  • Angkat, lalu dinginkan.
  • Setelah kue dingin dan dikeluarkan, waktunya menghias kue dengan cara menyiramnya dengan banana elmer warna coklat, dan kuning atau hijau. Lalu dinginkan hingga mengeras. Setelah itu oleskan dark cokelat leleh dengan menggunakan kuas sedikit, hingga menghasilkan penampilan seperti buah pisang asli.
  • Selesai, Banana Cotton Cake Oven siap disajikan!

Banana Cotton Cake Kukus

Sumber gambar idntimes.com

Pembuatan Banana Cotton Cake Kukus ini membutuhkan waktu sekitar 90 menit, dan resep ini bisa menghasilkan 30 potong cake.


Bahan:

  • 300 gram tepung terigu,
  • 200 gram gula pasir,
  • 40 butir telur ayam,
  • 1 sdt SP (emulsifier),
  • 1 sdt vanili bubuk,
  • 100 ml minyak goreng.
  • 50 ml air putih,
  • 2 sdt perasa pisang,
  • Meses & cokelat untuk isian dan olesan, secukupnya,
  • Pewarna makanan kuning, secukupnya.

Cara membuat:

  • Kocok telur, SP, gula dan vanili dengan mixer kecepatan tinggi, sekitar 10 menit hingga mengental,
  • Setelah itu kurangi kecepatan, lalu masukkan tepung, minyak goreng dan air. Kocok lagi hingga rata.
  • Masukkan perasa pisang dan pewarna kuning, aduk rata.
  • Oles cetakan dengan minyak goreng.
  • Tuang adonan hingga ½ cetakan, lalu taburi meses.
  • Tuang adonan hingga cetakan penuh.
  • Kukus adonan sekitar 10 menit.
  • Setelah matang keluarkan lalu keluarkan dari cetakan, dan dinginkan.
  • Lelehkan cokelat dan campur dengan pewarna kuning.
  • Oleskan cake yang baru didinginkan dengan lelehan cokelat yang telah diberi pewarna kuning, setelah itu oleskan dengan meses cokelat yang juga sudah dilelehkan.
  • Selesai. Banana Cotton Cake Kukus siap disajikan.


Banana Cake

Sementara itu, berikut ini resep membuat Banana Cake dengan potongan yang cukup banyak.

Bahan:

  • 6 butir telur ayam,
  • 500 gram gula pasir,
  • 500 gram tepung terigu,
  • 2 sdt SP,
  • 2 bungkus,
  • 2 sdm Esense pisang ambon,
  • 1 bungkus kecil santan instan,
  • 250 ml minyak goreng,
  • 100 ml air,
  • 1 sdm pewarna kuning,
  • Dark Cooking Chocolate (DCC) secukupnya untuk olesan, tau bisa juga diganti cokelat pasta.

Cara membuat:

  • Mixer gula, telur, SP dan vanili sekitar 10 menit, sampai kental dan mengembang.
  • Turunkan kecepatan mixer, lalu tambahkan terigu sambil terus dikocok, lalu masukkan minyak, Kara, air.
  • Matikan mixer. Masukkan esense pisang dan pewarna pada adonan, lalu aduk rata dengan spatula.
  • Panaskan kukusan sampai mendidih,
  • Sambil menunggu mendidih, oles rata cetakan (ukuran M) dengan margarin. Setelah itu tuang adonan ke dalam cetakan. Kukus hingga matang, sekitar 7 s.d 10 menit.
  • Setelah matang, keluarkan cake dari cetakan, lalu oles dengan DCC.
  • Selesai. Banana Cake siap disajikan.

Dorayaki Pisang

Sumber gambar blogspot.com

Dorayaki Pisang selain enak, cara membuatnya juga terbilang sederhana dan praktis. Durasi yang dibutuhkan sekitar 15 menit untuk persiapan dan 30 menit untuk memasak. Dengan resep ini, kamu bisa menghasilkan 8 buah Dorayaki Pisang yang bisa kamu sajikan sebagai snack di rumah. Tertarik untuk mencobanya?


Bahan:
  • 250 gram tepung terigu protein sedang,
  • 4 butir telur ayam,
  • ¼ sdt garam,
  • 50 gram sirup pisang susu,
  • 50 gram gula pasir,
  • 150 ml air,
  • 1 sdt Baking Powder.
Bahan isian:
  • Selai cokelat 100 gram,
  • Pisang 3 buah, potong-potong
Cara membuat:
  • Campur telur dan gula pasir dalam sebuah baskom, lalu aduk secara merata dengan mixer, hingga menghasilkan adonan yang mengembang.
  • Tambahkan sirup pisang dan garam. Aduk kembali adonan hingga merata. Kecilkan kecepatan mixer.
  • Masukkan terigu dan baking powder dengan cara diayak. Aduk dengan mixer secara perlahan, hingga seluruh bahan tercampur.
  • Oles cetakan dorayaki atai pan anti lengket dengan margarin, lalu panaskan dengan api kecil.
  • Tuang sebagian adonan dengan sendok sayur, lalu ratakan dan masak hingga matang kecoklatan dengan api kecil.
  • Balikkan adonan agar matang merata.
  • Setelah matang, angkat. Lalu ulangi lagi pada adonan lainnya hingga habis.
Buat bahan isian, yaitu:
  • Siapkan pasta cokelat secara merata dalam wadah, lalu sisihkan.
  • Potong-potong pisang, masukkan dalam wadah.
  • Ambil satu buah dorayaki, oleskan dengan cokelat isian. Tata beberapa potongan pisang di atasnya, lalu tutup dengan kue dorayaki lain.
  • Lakukan hal yang sama sampai potongan dorayaki habis.
  • Selesai. Kue dorayaki Pisang siap dihidangkan.

Pisang Katsu

Sumber gambar cookpad.com

Cara membuatnya mirip dengan membuat Chicken Katsu. Hidangan Pisang Katsu sangat enak untuk kamu jadikan cemilan sore hari, dengan bentuknya yang tipis dan rasanya yang garing.

Pembuatannya pun mudah. Kamu bisa menggunakan tepung pisang goreng siap pakai yang sudah mudah didapatkan di toko, meskipun untuk membuat adonan sendiri juga mudah; dengan mencampur 3 sdm tepung terigu, 1 sdt gula bubuk dan ¼ sdt vanilla bubuk.

Bahan membuat Pisang Katsu:
  • 4 buah pisang kepok matang, belah dua dan pipihkan,
  • 3 sdm atau lebih tepung pisang goreng siap pakai, atau adonan tepung seperti dijelaskan di atas,
  • 1 butir telur, ambil putihnya, lalu kocok lepas,
  • Tepung roti kasar secukupnya,
  • Minyak untuk menggoreng secukupnya.
Cara membuat:
  • Baluri seluruh pisang dengan tepung, lalu celupkan ke dalam kocokan putih telur.
  • Gulingkan ke dalam tepung roti sambil ditekan hingga pisang menipis dan melebar. Agar tepung lebih melekat, simpan dalam kulkas sebentar.
  • Panaskan minyak, lalu goreng pisang hingga berwarna kuning kecoklatan.
  • Angkat dan tiriskan.
Atau dengan resep berikut ini, dengan penambahan susu bubuk, baking powder dan tepung roti kasar. Bahan:
  • Pisang kepok kuning secukupnya,
  • 125 gram tepung terigu,
  • 2 sdm susu bubuk,
  • 1 butir telur,
  • Garam secukupnya,
  • 1 sdm gula,
  • ¼ sdt Baking Powder,
  • Air secukupnya.
Bahan pelapis :
  • Tepung roti kasar secukupnya.
Cara membuat:
  • Masukkan semua bahan kecuali tepung roti dan pisang, ke dalam wadah.
  • Beri sedikit air dan aduk, menjadi adonan pisang yang cukup kental (jangan terlalu cair!).
  • Kupas pisang kepok secukupnya adonan, lalu bagi dua agar tidak terlalu tebal.
  • Masukkan pisang ke dalam adonan.
  • Setelah pisang terbalut adonan seluruhnya, gulingkan ke atas tepung roti hingga menempel rata. Bisa juga, setelah ini dimasukkan kulkas dahulu sebentar, hingga dingin dan menempel. Tapi tidak juga bisa.
  • Goreng di atas api sedang hingga kuning kecoklatan.
  • Angkat dan sajikan.
Mudah, kan?

Hokkaido Banana Cupcakes

Sumber gambar bakeforhappykids.com

Mau membuat cupcakes, berikut ini resep spesial untukmu membuat cupcakes dengan aroma dan rasa pisang yang manis.

Bahan I:
  • 5 butir telur, ambil kuningnya. Sisihkan putih telur untuk Bahan II.
  • 5 buah pisang,
  • 35 gram minyak sayur,
  • 35 gram susu cair,
  • 70 gram tepung kunci,
  • 20 gram gula pasir.
Bahan II:
  • Putih telur dari 5 butir telur tadi,
  • 20 gram gula pasir,
  • ¼ sdt air jeruk nipis.
Cara membuat: Untuk Bahan I:
  • Kocok kuning telur dan gula pasir menggunakan whisk sampai memucat. Tambahkan susu, minyak dan tepung, aduk rata.
  • Blender pisang sampai halus, masukkan ke dalam adonan. Sisihkan.
Untuk Bahan II:
  • Kocok putih telur dan air jeruk nipis hingga berbusa. Tambahkan gula secara bertahap, dan kocok terus sampai softpeak.
  • Masukkan sedikit demi sedikit Bahan II ke dalam adonan Bahan I sambil diaduk.
  • Siapkan papercup, tuang adonan ke dalam papercup.
  • Panggang dalam oven, dengan suhu 170° selama 25 menit.
  • Untuk mengetahui kematangannya, lakukan tes dengan menusuk menggunakan lidi.
  • Setelah matang, Banana Hokkaido Cupcakes siap disajikan.
Banana Hokkaido Cupcakes tahan selama 2 hari jika disimpan dalam kulkas.

Banana Tempura

Sumber gambar food.viralcreek.com

Pisang goreng dengan tepung tempura ini sangat pas lho, jadi kudapan sore! Dan adonannya yang masih tersisa bisa kamu gunakan lagi esok harinya, asal kamu simpan dalam wadah kedap udara. Bikin, yuk?


Bahan:
  • 4 buah pisang kepok,
  • 3 sdm tepung terigu,
  • ¼ sdt garam,
  • Air secukupnya,
  • Tepung tempura / tepung roti.
Untuk topping:
  • Cokelat pasta atau DCC yang dilelehkan,
  • Bisa juga dengan keju.
Cara membuat:
  • Campur terigu, garam dan sedikit air dalam wadah, larutkan menjadi adonan pisang goreng yang cukup kental (jangan terlalu cair).
  • Iris pisang penjadi 3 bagian, celupkan ke dalam adonan.
  • Gulingkan pisang berbalut adonan tadi ke dalam tepung tempura / tepung roti.
  • Goreng dengan api sedang hingga pisang berwarna kekuningan.
  • Setelah matang tiriskan, dan sajikan dengan topping keju atau cokelat leleh.

Tokyo Banana Cake

Sumber gambar hollyjean.com

Dengan rajin mengulang resep, kamu akan makin lihai membuat cake yang lezat, dan bisa menjadikan cake sebagai produk andalan usahamu juga.

Bahan yang dibutuhkan:
  • 325 gram tepung terigu,
  • 400 gram susu cair,
  • 500 gram kuning telur, kocok lepas,
  • 1 kg putih telur,
  • 375 gram margarin,
  • 1,25 sdt garam,
  • 1,25 sdt cream of tartar,
  • 625 gram gula pasir,
  • 25 tetes pasta kuning tua.
Bahan Isian :
  • 750 gram pisang ambon,
  • 5 sdt margarin,
  • 150 gram tepung maizena,
  • 750 gram susu cair,
  • 250 gram gula pasir,
  • ½ sdt esens pisang,
  • ½ sdt garam,
  • 20 tetes pewarna kuning tua.
Dekorasi:
  • Cokelat masak pekat 125 gram, dilelehkan,
  • Cokelat masak kuning 1 kg, dilelehkan.
Cara membuat Cake:
  • Lelehkan margarin, campurkan dengan tepung terigu dalam sebuah wadah.
  • Campur semua bahan dan aduk hingga merata.
  • Panaskan susu cair, tuangkan dalam wadah yang berisi kuning telur. Kocok sampai rata.
  • Tuangkan adonan susu ke dalam adonan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk. Sisihkan.
  • Kocok putih telur, cream of tartar, garam dan gula pasir sampai mengembang.
  • Lalu tambahkan adonan tepung tadi, lalu aduk perlahan.
  • Tuang ke dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti, panggang dalam oven bersuhu 160 derajat celcius, sekitar 35 menit hingga matang.
Cara membuat isian:
  • Campurkan semua bahan isian, masak sambil diaduk, sampai meletup-letup.
  • Angkat dan dinginkan.
  • Setelah itu, kocok adonan tadi sampai lembut. Tambahkan pewarna, esens, lalu aduk merata.
  • Potong cake yang sudah matang dengan ukuran 12 x 10 cm, tambahkan bahan isian, lalu gulung dan padatkan, tekan-tekan dan bentuk seperti pisang.
  • Setelah itu celupkan pada cokelat masak berwarna kuning, kemudian oles dengan cokelat masak pekat. Setelah jadi, biarkan dingin untuk disajikan.

Matcha Banana Muffin

Dengan maraknya olahan yang diberi rasa green tea, berikut ini resep muffin pisang dengan rasa teh hijau!


Bahan:
  • 2 sdt bubuk green tea,
  • 230 gram terigu protein sedang,
  • 140 gram gula castor,
  • 1 sdt baking powder,
  • ¼ sdt baking soda,
  • ¼ sdt garam,
  • 3 buah pisang ambon ukuran sedang, lumatkan,
  • 2 butir telur,
  • Unsalted butter 113 gram, lelehkan dan biarkan dingin.
Bahan Campuran (boleh pakai, boleh tidak):
  • Wafer Snicker secukupnya, dipotong cincang kasar.
Cara membuat:
  • Campur semua bahan kering, sisihkan.
  • Lelehkan butter, sisihkan.
  • Kocok telur, tambahkan lumatan pisang. Lalu masukkan lelehan butter, aduk rata.
  • Tuang adonan tadi ke dalam campuran bahan kering, aduk rata. Masukkan Bahan Campuran yang sudah disiapkan.
  • Siapkan cetakan muffin yang dialasi kertas cup.
  • Tuangkan adonan ¾ bagian cetakan saja, jangan penuh-penuh.
  • Panggang dengan suhu 170°c hingga matang, sekitar 20 menit. Cara mengetahuinya yaitu, cake yang matang jika ditusuk dengan lidi akan kering.
  • Dinginkan muffin untuk disajikan.

Bolu Pisang ala Jepang

Sumber gambar blogspot.com

Bentuknya seperti kue bolu pada umumnya, tapi kamu akan ketagihan karena rasanya sangat lezat. Terutama rasa pisangnya yang manis. Berminat membuatnya?


Bahan-bahan:
  • 150 gram margarin,
  • 100 gram gula pasir,
  • 100 gram pisang ambon yang sudah dikupas, haluskan,
  • 3 butir telur ayam,
  • 220 gram tepung terigu protein sedang,
  • 1 sdt baking powder,
  • 75 ml susu cair,
  • 1 sdm cokelat bubuk dicampur rata dengan 15 ml susu cair.
Cara membuat:
  • Campur margarin, gula pasir dalam sebuah wadah, lalu mixer hingga lembut.
  • Turunkan kecepatan mixer, tambahkan pisang ambon yang sudah dihaluskan hingga adonan lembut.
  • Masukkan telur ayam, kemudian tepung terigu, baking powder, lalu susu cair. Aduk hingga merata.
  • Siapkan loyang berukuran 18 x 9 x 6 cm. Letakkan kertas roti dan beri olesan margarin.
  • Masukkan ¼ dari adonan tadi ke dalam loyang, lalu masukkan cokelat.
  • Panaskan oven dengan suhu 180 derajat celcius, baru kemudian masukkan adonan dalam loyang tadi ke dalam oven.
  • Panggan bolu hingga matang, sambil sesekali ditusuk dengan lidi. Tusukan lidi yang kering menandakan kue sudah cukup matang.

Sushi Bread

Sumber gambar pinterest.com

Membuat Banana Sushi Bread ini cukup mudah. Selain itu, Banana Sushi Bread menggunakan bahan-bahan yang sudah pasti sehat. Kamu bisa sering-sering menyediakan menu ini untuk menu sarapan sekeluarga.

Bahan:
  • 5 lembar roti tawar kupas,
  • 5 buah pisang hijau,
  • 50 ml madu,
  • 50 gram gula palem,
  • 1 sdm margarin,
  • 50 gram cokelat masak pekat yang dilelehkan,
  • Keju oles secukupnya.
Cara membuat:
  • Panaskan margarin hingga meleleh dengan api kecil saja,
  • Masukkan pisang yang sudah dikupas dan dipotong-potong.
  • Tambahkan madu, lalu taburi gula palem.
  • Matikan api setelah pisang berubah kecokelatan.
  • Ambil selembar roti tawar, pipihkan dengan rolling pin, lalu oles dengan keju oles.
  • Tata pisang di atas roti, kemudian gulung roti. Perhatikan agar gulungan roti padat dan rapih.
  • Potong roti jadi dua belahan. Lakukan hal yang sama pada lembaran roti lainnya sampai pisang habis.
  • Sajikan dengan topping cokelat pekat yang dilelehkan.
From our editorial team

Rasa nikmat, nutrisi tinggi, dan mudah ditemukan

Pisang menjadi makanan yang wajib dinikmati, mulai dari anak bayi sampai dewasa. Kenapa? Karena pisang memiliki nutrisi yang sangat tinggi dan dibutuhkan oleh tubuh. Tidak hanya itu, mencari pisang juga bukan sesuatu yang sulit, karena dengan mudah bisa kamu temukan di mana saja. Selain itu, rasanya juga nikmat dan pasti kamu suka.