Jangan Ketinggalan Memakai 10 Rekomendasi Jersey Terbaru dari Adidas Ini (2023)

Jangan Ketinggalan Memakai 10 Rekomendasi Jersey Terbaru dari Adidas Ini (2023)

Adidas menjadi salah satu merek yang rutin mengeluarkan jersey-jersey terbaru tiap tahunnya. Baju yang memiliki lambang tim sepak bola tersebut memang seperti harus digunakan para pendukungnya ketika tim kebanggaannya bertanding.

Adidas Banyak Memberikan Dukungan kepada Berbagai Tim Sepak Bola

Siapa sih yang nggak kenal Adidas? Merek perlengkapan olahraga kenamaan dunia ini sangat tersohor. Meskipun kamu bukan pencinta olahraga sekalipun pasti tahu merek ini. Adidas dikenal sebagai produsen perlengkapan olahraga yang sering bekerja sama dengan tim sepak bola kelas dunia.

Saat ini, ada dua klub besar yang disponsori oleh Adidas, yaitu Manchester United dan Real Madrid. Nilai kontraknya sendiri nggak main-main lho. Adidas meneken kontrak senilai 1,6 miliar Euro atau sekitar Rp 25,2 triliun dengan Real Madrid untuk durasi 12 musim hingga tahun 2032.

Produk Perlengkapan Sepak Bola dari Adidas

Sepatu

Sepatu merupakan produk Adidas yang paling digemari dan populer di dunia. Selain karena nama besar Adidas, setiap produk mereka selalu dilengkapi dengan fitur dan teknologi canggih untuk mendukung aktivitas olahraga. Dengan memakai sepatu sepak bola Adidas, kamu pun akan semakin percaya diri di lapangan dan memberikan performa terbaikmu.

Celana

Kenyamanan memakai celana akan sangat berpengaruh terhadap kegiatan olahragamu. Celana Adidas dirancang dengan bahan yang nyaman dan berkualitas untuk mendukung aktivitasmu. Tidak hanya itu, corak dan desain yang modern membuat gayamu semakin stylish.

Adidas juga menyediakan model yang bermacam-macam dan tidak semuanya celana olahraga. Ada pula celana pendek, celana panjang, hingga celana 3/4 yang bisa disesuaikan dengan seleramu. Masalah ukuran tidak perlu khawatir, Adidas selalu meluncurkan produk untuk segala usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Aksesori

Setelah semua perlengkapan olahraga sudah terpenuhi, kini kamu tinggal memikirkan perintilan kecil alias aksesorinya. Adidas juga meluncurkan produk seperti kas kaki, sarung tangan, hingga topi yang bisa mendukung kegiatan olahragamu.

Jersey

Mengoleksi jersey adalah hal yang sangat lumrah bagi penggemar sepak bola. Apalagi desain yang sering berganti setiap musim, mau tidak mau para fans harus meng-update koleksi mereka juga.

Jersey Adidas termasuk salah satu yang terlaris di dunia. Mulai dari jersey klub hingga timnas, kamu wajib punya banget deh. Yuk, simak rekomendasi jersey orisinal Adidas berikut ini.

Rekomendasi Baju Bola dari Adidas

Belgium Home Jersey

Sumber gambar adidas.co.id

Kamu penggemar bola jangan lewatkan jersey timnas Belgia yang super kece ini. Jersey warna merah ini hadir dalam potongan regular fit dan V-neckline yang keren. Terbuat dari bahan poliester dan poliester daur ulang doubleknit.

Kainnya adalah jenis Aeroready yang ringan dan menyerap keringat, menjagamu dari kelembapan saat beraktivitas. Dilengkapi juga dengan sisipan jala di segala sisi. Dapatkan Belgium Home Jersey seharga Rp 950.000 di Adidas Store Indonesia.

Germany Home Jersey

Sumber gambar adidas.co.id

Masih setia dengan warna putih bersih, jersey Jerman ini hadir dengan detail bergaris dan tiga warna pada lengan. Model kerah crewneck-nya sangat sporty dan keren. Terbuat dari bahan 51% poliester dan 49% poliester daur ulang doubleknit yang lembut dan ringan. Kamu bisa mendapatkan Germany Home Jersey di Adidas Store Indonesia seharga Rp 950.000.

Spain Home Jersey

Sumber gambar adidas.co.id

Timnas sepak bola Spanyol termasuk salah satu yang paling populer di dunia. Jersey tim ini selalu laris manis diserbu penggemar.

Spain Home Jersey keluaran Adidas hadir dalam potongan regular fit dan V-neckline yang sporty. Bahan pembuatnya adalah 51% poliester dan 49% poliester daur ulang doubleknit. Kainnya lembut dan ringan dengan teknologi aeroready yang bisa menyerap kelembapan. Jersey keren ini bisa dibeli di Adidas Store Indonesia seharga Rp 950.000.

Manchester United Away Jersey

Sumber gambar adidas.co.id

Jersey away klub yang bermarkas di Old Trafford ini hadir dalam warna beige yang kontras dengan seragam merah kebesaran mereka. Dilengkapi dengan teknologi Stay Dry Climate yang bisa menjagamu tetap kering meski banyak berkeringat. Jersey ini terbuat dari 100% bahan triko poliester daur ulang. Kamu bisa mendapatkan produknya hanya di Adidas Store Indonesia seharga Rp 950.000.

Real Madrid Away Jersey

Sumber gambar adidas.co.id

Jersey away Real Madrid hadir dengan warna yang sangat menarik. Warna biru navy memberikan kesan sporty. Kamu yang suka gaya streetwear pas banget nih dengan jersey ini. Bahan pembuatnya adalah 56% poliester dan 44% poliester jacquard daur ulang. Real Madrid Away Jersey tersedia di Adidas Store Indonesia seharga Rp 950.000.

Entrada18 Jersey

Sumber gambar adidas.co.id

Satu lagi produk Adidas yang tidak boleh kamu lewatkan. Entrada18 Jersey terbuat dari bahan sweat-wicking fabric yang bisa menyerap kelembapan saat kamu beraktivitas. Produk ini diproduksi dengan teknologi dan bahan yang ramah lingkungan.Panel sampingnya dibuat kontras untuk menonjolkan kesan sporty. Dapatkan
jersey keren ini hanya di Adidas Store Indonesia seharga Rp 250.000.

Japan Home Jersey

Sumber gambar adidas.co.id

Jersey timnas Jepang ini memiliki desain yang unik dalam kombinasi warna biru. Bahan pembuatnya adalah 100% triko poliester daur ulang yang terasa lembut dan ringan saat dipakai. Kain aeroready pada jersey mampu menyerap keringat saat kamu berolahraga. Produk ini tersedia di Adidas Store seharga Rp 950.000.

Jersey Arsenal Home

Sumber gambar adidas.co.id

Jersey berpotongan lurus ini terbuat dari bahan 50% poliester dan 50% poliester mock eyelet daur ulang. Tujuan penggunaan bahan daur ulang adalah agar jersey-nya lebih ramah lingkungan. Kamu bisa medapatkan Jersey Arsenal Home di Adidas Store Indonesia seharga Rp 950.000.

Tabela 18 Jersey

Sumber gambar adidas.co.id

Jersey yang sporty dan keren ini pasti makin membuatmu percaya diri saat berolahraga. Detail pinstripes khas Adidas memberikan kesan sporty dan keren pada jersey ini. Dilengkapi pula dengan logo di bagian dada. Terbuat dari bahan 100% poliester interlock, jersey ini tersedia di Adidas Store Indonesia seharga Rp 250.000.

Jersey Estro 19

Sumber gambar adidas.co.id

Dengan model yang modern dan sporty, kamu pasti akan langsung jatuh cinta dengan jersey ini. Jersey Estro 19 terbuat dari 51% bahan poliester dan 49% poliester doubleknit daur ulang. Sweat-wicking adalah fitur unggulan dari jersey ini, sehingga mampu menyerap keringat sekaligus ramah lingkungan. Kamu bisa mendapatkan produknya hanya di Adidas Store Indonesia seharga Rp 250.000.

From our editorial team

Tampil dengan Jersey Adidas, Lebih Percaya Diri Dukung Tim Kesayangan

Memakai jersey memang suatu bukti untuk menunjukkan dukungan kepada tim yang sedang bertanding. Merek jersey yang berkualitas seperti Adidas juga menjadi salah satu faktor yang membuat para supporter lebih percaya diri untuk menyuarakan dukungannya.