Selai Sachet Cocok untuk Anda yang Hobi Membuat Kue di Rumah. Ini 9 Rekomendasi Selai dengan Rasa yang Lezat!

Selai Sachet Cocok untuk Anda yang Hobi Membuat Kue di Rumah. Ini 9 Rekomendasi Selai dengan Rasa yang Lezat!

Membuat aneka jenis kue menjadi hobi yang menyenangkan bagi seseorang. Baik untuk hidangan camilan keluarga maupun untuk usaha. Dan selai yang memiliki rasa manis ini akan membuat kue-kue Anda terasa lebih lezat di santap. Berikut adalah rekomendasi selai sachet dalam aneka rasa yang lezat.

Baca juga

Tidak Hanya untuk Roti, Selai juga Cocok Dijadikan Isian Kue

Selai sudah umum dijadikan sebagai olesan roti. Selai membuat rasa roti jadi lebih enak untuk disantap. Beraneka jenis selai bisa kita pilih sesuai selera. Ada selai dari buah-buahan dengan varian rasa yang beragam dan ada pula selai kacang dan cokelat.

Enaknya selai ternyata tidak hanya cocok dimakan bersama roti saja, tapi juga bisa dijadikan sebagai isian untuk kue kering. Karena sebentar lagi Lebaran akan datang, sebagian ibu rumah tangga memilih untuk membuat kue Lebaran sendiri. Nah, jika Anda juga ingin membuat kue lebaran sendiri, Anda pun bisa berkreasi dengan aneka rasa selai yang manis sebagai isian kue kering.

Berbagai Jenis Selai yang Bisa Anda Buat Sendiri

Selai Srikaya

Sumber gambar www.ketojules.com

Saat ini banyak sekali produk selai yang bisa ditemukan di pasaran. Namun, Anda juga bisa lho, membuat selai sendiri yang tentunya kesehatan dan kualitas bahan baku yang digunakan lebih terjamin. Salah satu jenis selai yang bisa Anda buat dengan mudah di rumah adalah selai srikaya.

Selai srikaya biasanya dibuat dalam warna kuning, hijau, oranye, dan cokelat. Selai yang satu ini juga memiliki aroma yang sedap karena umumnya ditambahkan dengan aroma pandan. Berikut adalah resep membuat selai srikaya yang bisa Anda praktikkan di rumah.

Bahan A:

  • 30 gram gula merah, disisir halus
  • 100 gram gula pasir
  • 1 lembar daun pandan, ditali simpul

Bahan B:

  • 250 ml santan kelapa
  • 100 gram gula pasir
  • 4 butir kuning telur

Cara Membuat:

  • Siapkan panci, masak gula pasir dan gula merah dengan sedikit air sambil terus diaduk hingga menjadi karamel. Biarkan hingga dingin.
  • Siapkan bahan B dalam wadah dan aduk hingga tercampur rata.
  • Saring bahan B dan masukkan ke dalam panci berisi karamel gula.
  • Masak bahan dengan api sedang dan tambahkan daun pandan sambil terus diaduk hingga karamel mencair dan tercampur rata.
  • Setelah bahan mengental, tuang selai dalam botol kaca dan biarkan terbuka hingga dingin.
  • Tutup botol dan simpan selai dalam kulkas.

Selai Nanas

Selai nanas ini juga mudah dibuat. Nanas yang paling bagus untuk dijadikan selai adalah nanas madu, nanas bogor, nanas blitar, atau nanas palembang yang kandungan airnya tidak begitu banyak dan memiliki rasa yang manis. Berikut adalah bahan-bahan dan cara membuat selai nanas yang enak.

Bahan:

  • 6 nanas segar berukuran sedang yang sudah matang, kupas, buang mata nanasnya, dan parut
  • 1/4 kg gula pasir kuning
  • Sejumput garam atau secukupnya saja

Cara Membuat:

  • Masukkan nanas yang telah diparut dalam wajan anti lengket dan tambahkan air secukupnya saja.
  • Masak dengan api sedang hingga airnya menyusut.
  • Kecilkan api, tambahkan gula pasir dan garam sambil terus diaduk hingga bahan menyusut dan kental.
  • Cek rasa selai, jika manisnya sudah pas matikan api dan biarkan selai dingin lalu pindahkan dalam wadah penyimpanan tertutup.

Selai Stroberi

Stroberi juga merupakan buah yang umum dijadikan selai. Paduan rasa manis, asam, dan segar dari selai stroberi membuat selai ini juga banyak disukai. Selai stroberi ini juga bisa Anda buat dengan mudah, lho! Berikut bahan-bahan yang dibutuhkan dan cara pembuatannya.

Bahan:

  • 1 kg buah stroberi
  • 1 buah lemon, peras airnya
  • 1 kg gula pasir

Cara Membuat:

  • Buang pangkal buah stroberi dan hancurkan dagingnya menggunakan sendok.
  • Masukkan daging buah stroberi ke dalam panci, tambahkan gula, dan air perasan jeruk lemon.
  • Masak dengan api kecil sambil diaduk sesekali.
  • Kemudian masak dengan api sedang sambil terus diaduk sesekali hingga kandungan airnya berkurang dan mengental.
  • Jika Anda ingin tekstur selai yang halus, hancurkan gumpalan daging buahstroberi dengan sendok selama proses memasak.
  • Setelah bahan benar-benar kental dan tidak ada lagi kandungan air, matikan api dan pindahkan selai dalam botol kaca.
  • Biarkan dingin lalu tutup dan simpan selai.

Selai Kacang

Selai kacang juga menjadi salah satu selai yang digemari karena rasanya yang gurih dan lezat. Selai kacang ada dua jenis, ada yang creamy dengan tekstur yang halus dan ada pula yang crunchy dengan tekstur yang lebih kasar.

Dan tentunya, masih ada banyak lagi variasi rasa dari selai kacang ini yang dikombinasikan dengan bahan lainnya seperti coklat, madu, mentega, dan sebagainya. Tentunya selai kacang dapat dikreasikan dengan aneka kue kering. Jika Anda ingin membuat selai kacang sendiri juga bisa. Berikut cara membuat selai kacang yang mudah.

Bahan:

  • 425 gram kacang tanah tanpa kulit yang telah dipanggang (yang organik lebih bagus)
  • 20 gram gula merah (atau bisa diganti dengan 1 sdm madu)
  • 1/4 sdt garam alami (rock salt atau garam organik bali)

Cara Membuat:

  • Haluskan kacang ke dalam food processor (bukan blender) dengan kecepatan rendah menggunakan pulse mode.
  • Haluskan kacang hingga teksturnya creamy dan mengeluarkan minyak alaminya.
  • Tambahkan garam dan madu (gula merah) dan proses hingga tercampur rata.
  • Simpan dalam wadah tertutup dalam kulkas dan selai bisa digunakan hingga satu bulan.

Selai Cokelat

Selai cokelat memiliki rasa yang lezat dan aromanya bisa membangkitkan mood sehingga menjadi favorit banyak orang. Selai cokelat tidak hanya cocok dinikmati bersama roti, tapi juga membuat aneka jenis kue menjadi terasa lebih lezat. Jika Anda juga ingin membuat selai cokelat olahan sendiri juga bisa kok. Berikut resep selai cokelat yang lezat dan mudah dipraktikkan.

Bahan:

  • 3 sdm cokelat bubuk
  • 3 sdm tepung terigu
  • 5-6 sdm gula pasir, sesuaikan dengan selera
  • 1 sdt vanili
  • 1 sdm margarin
  • 1 sachet kental manis (coklat/putih)
  • 250 ml air

Cara Membuat:

  • Campurkan semua bahan ke dalam panci, kecuali margarin.
  • Aduk semua bahan hingga tercampur rata tanpa ada tepung yang menggumpal.
  • Masak bahan dengan api kecil sambil terus diaduk hingga sedikit kental dan meletup-letup.
  • Matikan api, tambahkan margarin dan aduk cepat hingga tercampur rata.
  • Pindahkan selai cokelat dalam botol kaca dan biarkan dingin.
  • Simpan selai coklat dalam kulkas.

Malas Membuat Selai Sendiri? Selai Sachet Ini Bisa Menjadi Pilihan

Mercolade Mango Glaze Donat Selai

Sumber gambar https://www.blibli.com

Membuat selai sendiri memang tidak begitu rumit, namun tetap saja bagi Anda yang sibuk tentu tidak ada banyak waktu tersisa untuk membuat sendiri. Nah, selai siap saji yang banyak dijual di pasaran tentu selalu menjadi pilihan.

Selain selai yang dikemas dalam kemasan botol, selai juga ada yang dijual dalam kemasan plastik. Tentunya selai sachet ini jadi pilihan terbaik jika Anda membutuhkan selai untuk isian aneka kue kering. Salah satu rasa selai yang enak untuk dikreasikan dengan aneka jenis kue dan camilan adalah Mercolade Mango Glaze Donat Selai.

Selai ini aman dikonsumsi dan terbuat dari bahan-bahan pilihan. Rasa selai mangga yang manis dan segar bisa dijadikan sebagai isian kue kering maupun topping untuk donat, martabak, dan kue-kue lainnya. Selai sachet rasa mangga berukuran 250 gram ini bisa Anda beli di Blibli seharga Rp 11.875.

Welco Nanas Selai

Sumber gambar https://www.blibli.com

Selai nanas selalu menjadi andalan untuk isian kue kering. Pilihan selai nanas untuk aneka kreasi kue adalah Welco Nanas Selai.

Selai dalam kemasan 250 gram ini terbuat dari buah nanas asli pilihan. Cita rasa selai nanas yang manis, asam, dan segar ini pastinya membuat kue Anda terasa lebih lezat. Selai nanas kemasan praktis ini bisa Anda beli di Blibli seharga Rp 9.765.

Zeelandia Paletta Selai Strawberry

Selai sachet lain yang bisa digunakan adalah Zeelandia Paletta Selai Strawberry. Selai ini terbuat dari 22% buah asli dan bahan pilihan terbaik lainnya sehingga aman dikonsumsi. Selai dalam kemasan 250 gram ini sebaiknya disimpan di tempat yang sejuk dan kering agar lebih awet.

Harga Rp. 10.800

Chefmate Cocomaltine Selai

Untuk sarapan pagi, Anda bisa menghadirkan Chefmate Cocomaltine Selai sebagai olesan roti. Selai cokelat crunchy ini memiliki rasa yang enak dan pastinya disukai keluarga di rumah.

Harga Rp. 25.500

Frezh Selai Pineapple

Sumber gambar https://www.blibli.com

Selai sachet rasa nanas yang juga bisa Anda jadikan isian untuk kue kering adalah Frezh Selai Pineapple. Selai yang terbuat dari sari buah nanas asli ini dikemas dalam kemasan plastik yang telah dilengkapi dengan corong.

Hal ini akan memudahkan Anda dalam mengisi adonan kue dan isi selai pun tidak gampang berceceran ke mana-mana. Selai ini bisa Anda beli di Blibli seharga Rp 9.600 untuk kemasan 675 gram.

Selai Strawberry CF 5 kg Lepatta

Aneka jenis kue seringkali membutuhkan selai stroberi sebagai isiannya. Selai yang bisa Anda gunakan adalah Selai Strawberry CF 5 kg Lepatta. Selai rasa stroberi ini dikemas dalam sachet dengan ukuran besar yaitu 5 kilogram.

Harga Rp. 75.000

Morita Selai Peanut

Selai kacang yang bagus dikonsumsi setiap hari adalah Morita Selai Peanut yang dibuat dari bahan-bahan pilihan. Proses pembuatannya higienis sehingga aman dan sehat. Selai sachet rasa kacang yang lezat ini cocok jadi teman bersantap keluarga.

Harga Rp. 10.000

Selai Srikaya Donny 5 kg

Jika suka dengan selai srikaya, maka Anda bisa mencoba Selai Srikaya Donny 5 kg. Selai ini terbuat dari bahan-bahan berkualitas. Rasanya pun dijamin enak. Selain itu, selai ini sudah terjamin halal karena sudah mendapatkan sertifikat halal dari MUI.

Harga Rp. 195.000-225.000

Elmer Premium Filling Cokelat

Selai lain yang bisa digunakan adalah Elmer Premium Filling Cokelat. Selai sachet varian cokelat ini terbuat dari cokelat premium sehingga memberikan cita rasa yang kuat dan lezat. Teksturnya lembut dan jika dijadikan isian kue kering selai cokelat ini akan lumer di mulut.

Harga Rp. 11.400-29.000
From our editorial team

Yuk, Stok Beragam Rasa Selai yang Lezat Ini di Rumah

Jika Anda dan keluarga di rumah termasuk hobi ngemil roti dan aneka kue lainnya, maka tidak ada salahnya untuk menghadirkan aneka rasa selai di rumah. Hal ini akan membuat santapan camilan Anda dan keluarga di rumah terasa lebih lezat. Terlebih jika Anda juga sering berkreasi dengan membuat aneka kue di rumah.