Jangan Lewatkan 10 Rekomendasi Oleh-oleh ini Saat Berkunjung ke Istanbul, ya!

Jangan Lewatkan 10 Rekomendasi Oleh-oleh ini Saat Berkunjung ke Istanbul, ya!

Istanbul kini menjadi salah satu kota tujuan yang bisa dikunjungi saat liburan. Apabila kamu berencana ke Istanbul, kamu bisa mulai membuat daftar oleh khas yang bisa diberikan ke keluarga. Nah, ini rekomendasi dari BP-Guide oleh-oleh khas Istanbul yang bisa dibeli.

Baca juga

Istanbul, Kota dengan Wisata yang Menarik

Sumber gambar Shutterstock

Istanbul merupakan kota kuno sekaligus modern dengan sejarah panjang 8.500 tahun. Kota ini merupakan kota tua bekas pusat peradaban Asia dan Eropa yang terbentang mulai dari Timur Tengah, Romawi, sampai Ottoman. Istanbul sering dikenal juga dengan sebutan sebagai "kota segala kota".

Selain itu, kota tersebut dihuni oleh masyarakat yang sangat ramah dan toleran. Ketika jalan-jalan ke Istanbul, jangan lupa mengunjungi kawasan belanja di Istiklal Caddesi atau Istiklal Street yang terbentang sepanjang 1,4 kilometer. Anda dapat menemukan Taksim Square yang merupakan jantung Kota Istanbul dan tidak pernah sepi pengunjung.

Tips Berbelanja di Istanbul

Datang Saat Akhir Pekan

Sumber gambar Sekolah Umroh

Salah satu tempat belanja yang kerap dikunjungi adalah Grand Bazaar. Grand Bazaar merupakan pasar tertutup terbesar yang memiliki luas 54 ribu meter persegi. Pendirian pasar ini diprakarsai oleh Sultan Mehmed II yang dimulai antara tahun 1456 sampai 1451. Di sini terdapat lebih dari 440 toko yang tersebar di 64 jalan.

Di tempat tersebut berbagai barang, seperti cenderamata, aksesori, jam tangan, tas, koper, perhiasan emas, furnitur, barang antik, sampai dengan karpet. Harga barangnya pun tergolong murah dan mudah ditawar. Grand Bazaar sangat digemari wisatawan baik lokal maupun mancanegara dengan jam operasional Senin-Sabtu buka pukul 08.30-19.00.

Sedangkan untuk hari Minggu biasanya pasar ini tutup. Apabila Anda ingin mendapatkan harga yang lebih rendah, sebaiknya datanglah saat akhir pekan karena banyak wisatawan yang datang. Penjual memberikan harga relatif lebih mahal apabila sepi pengunjung. Selain itu biasanya penjual akan meninggikan suara apabila pembeli menawar harga terlalu rendah atau tidak jadi membeli.

Jadi Pembeli Pertama dan Cari Toko Tersembunyi

Sumber gambar Shutterstock

Demi belanja lebih puas di Istanbul, Anda sebaiknya datang lebih awal ketika pasar baru saja buka. Hal ini dikarenakan lebih sepi sehingga Anda dapat lebih leluasa berkeliling. Terlebih lagi apabila Anda menjadi pembeli pertama, maka dapat memperoleh harga spesial.

Para penjual di Turki percaya bahwa pembeli pertama ketika toko baru dibuka dapat memberikan keberuntungan sepanjang hari. Selain itu sebagian besar di Turki merupakan penjual jujur dan tidak akan memberikan barang palsu.

Untuk mendapatkan harga yang lebih murah lagi, Anda dapat membeli di toko yang tersembunyi. Semakin jauh dari lorong utama, harga yang diperoleh dapat semakin murah ataupun semakin mudah menawarnya. Selain itu Anda juga dapat membandingkan harga antara satu toko dengan toko lainnya dan menawarnya minimal separuhnya.


Tawar Harga Barang

Sumber gambar Shutterstock

Ketika melakukan penawaran sebaiknya jangan langsung menyebutkan harga yang diinginkan, sebelum pedagang menyebutkan harga yang boleh ditawar. Hal ini untuk mengantisipasi agar Anda mudah untuk menawar jauh lebih rendah lagi dari harga tersebut.

Grand Bazaar banyak dikunjungi oleh para turis sehingga banyak pedagang yang menawarkan harga turis. Selain itu Anda dapat memperoleh diskon apabila membeli dalam jumlah banyak. Tak perlu khawatir tidak menguasai bahasa Turki karena rata-rata pedagangnya lancar berbahasa Inggris dan cukup ramah dalam tawar menawar.

Siapkan Daftar Belanjaan dan Budget

Sumber gambar Shutterstock

Agar lebih fokus dan menghemat waktu, Anda dapat membuat daftar belanja terlebih dulu. Carilah informasi yang dibutuhkan dan tulislah di secarik kertas ataupun ponsel. Untuk membeli oleh-oleh murah di Turki sebaiknya lihatlah jumlah uang terlebih dulu.

Anda dapat menentukan siapa saja yang akan diberi oleh-oleh dan apa saja jenisnya. Selain itu dapat menyesuaikan dengan prioritas dan seberapa dekat hubungan Anda dengan orang yang akan diberi oleh-oleh.

Untuk keluarga dan kerabat dekat biasanya diberikan oleh-oleh lebih banyak daripada teman sekolah, kuliah, ataupun rekan kerja. Meskipun begitu sebaiknya jangan memaksakan diri untuk membeli oleh-oleh berharga mahal.

Daftar Oleh-oleh Istanbul yang Sayang untuk Dilewatkan

Keramik Iznik

Sumber gambar IDN Times

Ubin Iznik merupakan ubin Turki yang sangat terkenal dengan warna merah dan pirus yang indah. Ubin ini mengalami masa kejayaan selama Kekaisaran Ottoman dan tradisi membuat keramik masih berlanjut sampai sekarang ini.

Meskipun begitu hanya terdapat beberapa tempat saja yang masih menjual keramik Iznik yang dilukis dengan tangan. Anda dapat menemukan di Grand Bazaar dengan harga mulai dari $36 atau sekitar Rp 500.294.


Karpet

Sumber gambar IDN Times

Turki merupakan negara yang terkenal dengan karpetnya dan sering disebut karpet Anatolia. Sejarah karpet Turki dimulai dari kedatangan suku-suku dari Asia Tengah yang menetap di daerah Anatolia. Semua produksi karpet Turki banyak dipengaruhi oleh orang-orang Yunani yang datang di abad ke 16 dan 17.

Untuk pewarnaan, karpet Turki biasanya menggunakan dua jenis pewarna yaitu pewarna nabati dan pewarna kimia. Untuk pewarna alami berasal dari tanaman dan hewan. Anda dapat menemukan karpet terbaik di Grand Bazaar tepatnya di dua toko terkenal Ethicon dan Dhoku. Untuk selembar karpet ukuran sajadah dibanderol seharga 600 TL atau setara dengan Rp 1.474.000.

Lampu Hias

Sumber gambar Line Today

Lampu hias merupakan lampu yang dapat difungsikan sebagai penghias ruangan, baik diletakkan di ruang tamu ataupun di ruangan tertentu di dalam rumah. Anda dapat mengunjungi Grand Bazaar yang merupakan ikon belanja oleh-oleh khas Turki. Anda dapat membeli lampu hias ini dengan harga sekitar Rp 100.000 untuk ukuran kecil.



Turkish Delight

Sumber gambar kumparan

Turkish Delight merupakan camilan manis dalam berbagai varian rasa, seperti lemon, mawar, kayu manis, dan mint. Selain itu, makanan khas Turki kebanyakan mengandung kacang-kacangan, seperti kacang pistachio. Cita rasa khas tersebut juga dapat Anda temukan pada turkish delight.

Kudapan ini juga dilapisi dengan tepung gula ataupun tepung kelapa agar tidak lengket. Anda dapat menemukan oleh-oleh Turki ini di Grand Bazaar dengan harga mulai dari Rp 100.000 untuk 500 gram. Selain itu terdapat sampel yang dapat Anda cicipi sebelum membeli.


Kopi

Turki merupakan negara terkenal penghasil kopi sejak dulu kala, meskipun bukan hasil bumi asli. Di kawasan Eminonu, Istanbul terdapat toko kopi terkenal bernama Kurukahveci Mehmet Efendi yang telah berdiri sejak 1871. Kata "kurukahveci" berasal dari bahasa Turki yang berarti "tukang kopi". Kopi merek ini menggunakan kopi arabika dari Brasil yang memiliki aroma spesial dan rasa yang ringan.

Kemasan kopi ini dibungkus dengan kertas sehingga tampak lebih klasik dan menarik. Anda dapat menemukan kopi ini dalam kemasan setengah ons hingga 1 kg. Untuk setengah ons kopi Turki seharga 2 Turki Lira atau setara Rp 10.000 sedangkan 1 kg kopi seharga 35 Turki Lira atau setara dengan Rp 175.000.

Nazar Bonjuk

Sumber gambar Shutterstock

Mengunjungi negara Turki tidak lengkap apabila tidak membeli suvenir khas, seperti nazar bonjuk. Suvenir ini disebut juga dengan nama turkish blue eyes dengan bentuk unik dan memiliki beragam kegunaan. Berdasarkan kepercayaan di negara Turki, jimat ini dipercaya dapat melindungi diri dari orang-orang atau hal-hal tidak baik.

Nazar bonjuk mempunyai ciri khas warna menarik berbentuk lingkaran dengan warna biru tua, putih, biru muda, dan hitam. Umumnya dijadikan sebagai hiasan dinding, gantungan kunci, kalung, gelang, dan gantungan di rumah. Harga nazar bonjuk tidaklah mahal, mulai dari Rp 5.000 sampai dengan Rp 10.000 per buah.

Peci Merah atau Fez

Sumber gambar Shutterstock

Peci merah atau disebut juga dengan fez merupakan souvenir khas Turki yang telah ada sejak zaman Yunani kuno. Souvenir ini menjadi warisan budaya yang digemari banyak wisatawan karena bentuknya unik dan menarik.

Awal kemunculannya dijadikan sebagai simbol modernitas Ottoman. Pada tahun 1925, Mustafa Kemal Ataturk pernah melarang penggunaannya karena dianggap sebagai bagian dari modernisasi.

Anda dapat menemukannya dengan mudah di Grand Bazaar dengan dua model yaitu dengan tali atau tanpa tali. Untuk harganya, Anda cukup membayar Rp 20.000 sampai Rp 50.000.



Cezve

Sumber gambar Shutterstock

Membeli kopi Turki sebaiknya bersama dengan panci masaknya yang biasa disebut cezve. Umumnya cezve terbuat dari tembaga, seng, atau aluminium. Metode seduh kopi Turki merupakan teknik tertua dalam sejarah penyeduhan kopi.

Pembuatannya menggabungkan satu cangkir air dengan dua sendok teh penuh kopi. Lalu ditambahkan gula ke dalam cezve. Kopi Turki yang dihasilkan dengan metode tersebut umumnya menghasilkan banyak busa.

Biasanya kopi Turki disajikan bersama dengan segelas air ataupun camilan manis seperti Turkish Delight. Anda dapat membelinya di Grand Bazaar dengan harga mulai 8 TL untuk satu set berisi 4 cangkir atau setara dengan Rp 19.600.

Rempah-rempah

Sumber gambar Shutterstock

Turki merupakan negara yang berada tepat di persimpangan antara tiga benua dan menjadi pusat perdagangan selama berabad-abad. Kunci perdagangan di Turki ada pada rempah-rempah.

Anda dapat mengunjungi Spice Bazaar yang merupakan pasar tradisional yang menjual rempah-rempah seperti saffron, cabai, lada, dan pala. Selain itu Anda dapat menemukan pasta tomat, kacang-kacangan, dan teh herbal. Spice Bazaar buka mulai Senin-Sabtu pukul 08.30-18.30 waktu setempat.



Scarf

Sumber gambar Trip Advisor

Mengunjungi Turki sebaiknya jangan lupa mengunjungi Grand Bazaar atau Ugur Scarf Center di Istanbul. Rata-rata scarf Turki memiliki kualitas bagus dengan material bahan lembut dan jahitannya rapi. Anda dapat membeli scarf segi empat khas Turki berukuran 110 cm x 110 cm dengan harga 15 TL/helai atau setara dengan Rp 36.000.

From our editorial team

Pertimbangkan Cara Membawa Oleh-oleh Istanbul

Dari 10 rekomendasi oleh-oleh khas Turki di atas, mana yang paling pas dengan seleramu? Walau begitu, pertimbangkan juga bagaimana membawa hasil buruan Anda di Grand Bazaar atau Ugur Scarf Center nanti, ya. Jangan sampai Anda kelebihan muatan.