Sering Bawa Kucing Kesayangan Jalan-jalan? 10 Rekomendasi Tas Kucing Portabel Ini Wajib Kamu Miliki

Sering Bawa Kucing Kesayangan Jalan-jalan? 10 Rekomendasi Tas Kucing Portabel Ini Wajib Kamu Miliki

Sumber gambar unsplash.com

Siapa nih yang biasa bawa kucing jalan-jalan? Apakah kamu sudah punya tas kucing yang aman dan nyaman untuk kucing? Pastikan kamu memilih tas kucing yang kuat dan tidak sempit bagi kucing, ya! Kalau masih bingung memilih tas kucing yang tepat, yuk simak info lebih lanjut dan beberapa pilihan tas kucing terbaru yang bisa kamu miliki untuk kucing kesayangan.

Tas Kucing Memudahkan Kamu untuk Membawa Kucing Jalan-jalan

Sumber gambar www.aliexpress.com

Kucing banyak dijadikan peliharaan karena hewan yang satu ini sangat imut dan bersahabat dengan manusia. Banyak orang yang sayang dengan kucing hingga segala kebutuhannya dipenuhi. Mereka adalah para pencinta kucing yang memperlakukan kucing bagaikan keluarga sendiri.

Tak jarang saat bepergian pun kucing kesayangan juga ikut dibawa. Maka dari itu para pencinta kucing akan sangat membutuhkan carrier atau tas kucing. Sayangnya banyak kucing yang tak betah dan takut karena merasa berada dalam perangkap. Hal ini dikarenakan carrier hanya menyisakan sedikit celah untuk kucing bisa melihat keluar. Selain itu berada di dalam carrier juga akan terasa sangat asing bagi kucing.

Dan kini sudah ada tas kucing multifungsi yang memang sengaja dibuat dan didesain untuk membawa kucing kesayangan. Model dan warna tasnya juga bermacam-macam, lo.

Memilih Tas Kucing yang Tepat

Sesuaikan dengan Ukuran Kucing

Memilih tas kucing tentunya tidak bisa sembarangan agar kucing juga nyaman di dalamnya. Penting sekali untuk memilih tas kucing yang ukurannya cukup besar bagi kucing. Sehingga meski terkurung di dalam tas, kucing peliharaanmu pun tetap bisa bergerak, tidur, dan berbaring dengan lega.

Jika kamu membawa kucingmu melakukan perjalanan jauh dengan mobil, kamu juga bisa memilih tas anjing yang ukurannya lebih besar. Ruangannya pun lebih lega sehingga kamu juga bisa menaruh makanan dan minuman kucing di dalamnya. Bahkan tas besar ini juga sangat memungkinkan untuk meletakkan pasir kucing di dalamnya.

Tas dengan kain penutup beresleting juga dapat dibuka sehingga kucing pun bisa melihatmu dengan leluasa. Dengan begitu kucing pun tidak menjadi stres dengan suasana asing yang dialaminya.

Model Tas Kucing yang Tepat

Sumber gambar thoroughlyreviewed.com

Tas kucing memiliki banyak model dan ukuran yang sangat beragam sehingga harus disesuaikan pula dengan kendaraan yang akan membawa si kucing. Untuk pengguna sepeda motor bisa menggunakan pet cargo yang memiliki ventilasi cukup dan bisa membuat kucing nyaman di dalamnya. Pastikan juga pet cargo tersebut mudah untuk dibawa dengan motor.

Perhatikan Bahan yang Digunakan

Sumber gambar www.kedibilgisi.com

Satu hal lagi yang harus dipertimbangkan dalam memilih tas kucing adalah bahannya. Pilih tas dari bahan yang mudah dibersihkan dan bisa menjaga kucing tetap aman di dalamnya.

Tas atau carrier dari bahan plastik selain mudah dibersihkan juga tahan lama. Cocok untuk membawa kucing yang menjadi agresif dan mencakar-cakar saat dibawa bepergian.

Carrier dari bahan nilon atau bahan lembut lainnya juga bisa dipilih jika kucing lebih kalem saat dibawa-bawa. Dan pastikan pula bagian alas carrier kuat dan tidak turun ke bawah. Carrier dari bahan anyaman akan sangat sulit dibersihkan dan juga kurang enak saat dipakai membawa kucing.

Rekomendasi Tas Kucing Terbaru

Waterproof Pet Carrier Bag Tas Peliharaan Anjing Kucing Motif D Size M

Sumber gambar https://www.lazada.co.id



Waterproof Pet Carrier Bag Tas Peliharaan Anjing Kucing Motif ini akan jadi pilihan tepat bagi perliharaan kesayanganmu. Tas berdimensi 43 x 26 x 24 cm ini cocok untuk kucing dan anjing yang beratnya tak lebih dari 5 kg.

Tas ini terbuat dari bahan jaring yang kuat, tidak mudah dirusak oleh hewan, waterproof, dan memiliki sirkulasi udara yang baik. Tas ini juga bisa dilipat dan perawatannya juga mudah. Dilengkapi pula dengan tali selempang untuk memudahkan dalam membawa tas. Tas ini dijual di Lazada seharga Rp 99.000.

C-S Tas Punggung Pembawa Peliharaan, Kapsul Ruang Angkasa Gelembung

Sumber gambar https://www.lazada.co.id

C-S Tas Punggung Pembawa Peliharaan, Kapsul Ruang Angkasa Gelembung ini menjadi pilihan tas kucing unik yang tak bisa dilewatkan. Dalam tas ini, kucing akan terlihat seperti memakai helm astronot saat dibawa jalan-jalan.

Permukaan tas dirancang bundar dan transparan sehingga kucing bebas memandang ke luar tanpa merasa stres. Tas ini terbuat dari bahan PVC dan kain oxford kualitas tinggi sehingga tidak mudah dirusak kucing. Ruangan dalam tas ini juga besar sehingga kucing bebas bergerak di dalamnya.

Tas ini juga dilengkapi dengan beberapa lubang sirkulasi udara yang baik sehingga kucing juga bisa bernapas dengan lega. Tas kucing anti air dan mudah dibersihkan ini berukuran 29 x 26 x 41 cm yang cocok untuk kucing dengan berat hingga 6 kg. Dapatkan tas kucing unik ini di Lazada seharga Rp 239.000.

SNJ Tas Kucing Murah Pet Travel Bag S0263A

Sumber gambar https://www.lazada.co.id

Salah satu tas yang juga bisa jadi pilihan adalah SNJ Tas Kucing Murah Pet Travel Bag S0263A. Tas ini terbuat dari bahan matras dan kulit imitasi yang mudah dibersihkan. Tas berdimensi 45 x 23 x 28 cm ini memiliki tali yang bisa untuk dijinjing.

Terdapat 2 jendela, 1 kantong samping, 2 pintu, dan 1 tempat untuk menaruh nama kucing agar tidak mudah tertukar dengan tas kucing lainnya. Tas kucing ini tersedia dalam pilihan warna hitam army, coklat muda army, coklat tua army, dan pink fanta. Dapatkan di Lazada seharga Rp 79.500.

Breathable Canvas Capsule Backpack Travel Bag Pet Cat Carrier


Tas lucu bentuk ransel yang pasti disukai pencinta kucing adalah Breathable Canvas Capsule Backpack Travel Bag Pet Cat Carrier ini. Tas ini terbuat dari bahan kanvas berkualitas tinggi dengan dimensi 32 x 25 x 38 cm. Sementara bahan penutup tas terbuat dari high density acrylic.

Tas ini memiliki dua penutup yang bisa diganti-ganti; salah satu warnanya transparan berbentuk semi bola dan satu lagi berbentuk jaring yang memudahkan kucing bernafas di dalamnya. Tas kucing lucu dan unik ini bisa kamu dapatkan di Tokopedia yang dijual seharga Rp 275.000.

Aku-Cloud Transparan Kucing Tas Tangan Anjing Hewan Peliharaan Breathable

Sumber gambar https://www.lazada.co.id

Kamu bisa pilih Aku-Cloud Transparan Kucing Tas Tangan Anjing Hewan Peliharaan Breathable untuk membawa kucingmu.

Tasnya ringan dan memiliki strap tangan serta tali gendongan yang nyaman serta mudah disimpan dalam kendaraan. Terbuat dari bahan eva yang tahan benturan dan tidak mudah berubah bentuk. Terdapat pula pintu masuk perforasi dan sisi jaring yang menjaga sirkulasi udara di dalamnya tetap baik. Tas ini tersedia dalam ukuran 36 x 20 x 22 cm dan 42 x 28 x 32 cm yang bisa dibeli di Lazada dengan harga Rp 297.000.

Eva Bisa Dilipat untuk Hewan Peliharaan Gendongan Anak Anjing Kucing

Sumber gambar https://www.lazada.co.id

Eva Bisa Dilipat untuk Hewan Peliharaan Gendongan Anak Anjing Anjing Kucing ini bisa menjadi rumah baru bagi kucing kesayangan kamu. Terbuat dari bahan kualitas terbaik, yakni kain oxford yang tahan terhadap gigitan, tahan lama, serta tidak mudah rusak.

Tas ini memiliki lubang udara 360 derajat sehingga hewan mendapat sirkulasi udara yang baik dan tidak merasa terkungkung di dalamnya. Tas ini juga memiliki resleting dua arah sehingga lebih nyaman digunakan. Tali tasnya tersedia dalam berbagai ukuran yang bisa disesuaikan dengan ukuran hewan peliharaan. Tas yang bisa dilipat ini dijual di Lazada seharga Rp 77.000.

Adda Home Waterproof Pet Carrier Bag Tas Peliharaan Anjing Kucing

Sumber gambar https://www.blibli.com

Adda Home Waterproof Pet Carrier Bag Tas Peliharaan Anjing Kucing wajib kamu miliki jika sering membawa kucing kesayangan. Tas kucing ini memiliki desain yang lucu, unik, dan praktis. Tas ini terbuat dari bahan yang kuat, tahan air, serta tidak mudah dirusak oleh hewan. Ukuran tasnya 59 x 29 x 24 cm yang muat untuk kucing atau anjing dengan berat hingga 8 kg. Tas ini bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 119.000.

Tas Selempang Anjing / Kucing Pet Carrier Size L



Sebagai rekomendasi, kamu bisa memilih tas Tas Selempang Anjing / Kucing Pet Carrier. Tas ini terbuat dari bahan breathable yang lembut, tidak panas, sehingga hewan peliharaan akan nyaman di dalamnya. Pada bagian strap juga memiliki bantalan sehingga kamu juga jadi nyaman menggunakan tas kucing model selempang ini.

Tas ini terbuat dari material kualitas terbaik sehingga tidak akan mudah rusak. Tas ini cocok untuk hewan yang sudah terbiasa dibawa jalan-jalan. Kamu bisa mendapatkan tas ini di Tokopedia seharga Rp 89.500.

PE118 Pet Dog Cat Luggage Backpack Tas Koper Stroller Anjing Kucing

Kamu yang juga ingin membawa kucing kesayangan jalan-jalan ke mal atau tempat wisata lainnya juga bisa menggunakan PE118 Pet Dog Cat Luggage Backpack Tas Koper Stroller Anjing Kucing ini. Pada bagian depan tas ini ada dua kantong penyimpanan dan di bagian sampingnya terdapat jaring-jaring untuk masuknya udara. Tas ini dilengkapi juga dengan kunci dan bisa dibawa sebagai troli maupun backpack. Tas kucing lucu ini dijual di Tokopedia seharga Rp 635.000.

Raid All Mobby Pet Traveling Bag Pet Cargo

Sumber gambar https://www.lazada.co.id

Pilihan tas kucing terakhir untuk kamu pencinta kucing adalah Raid All Mobby Pet Traveling Bag Pet Cargo. Tas yang dirancang khusus untuk membawa hewan kesayangan ini memiliki desain yang menarik.

Tas ini memiliki ventilasi udara sehingga hewan kesayangan pun tidak lemas di dalamnya. Material tas bersifat tahan air dan juga mudah dibersihkan. Tas kucing berdimensi 40 x 23 x 35 cm dan berwarna abu-abu ini dijual di Lazada seharga Rp 297.000.

From our editorial team

Yuk, Beli Tas Kucing yang Nyaman untuk si Kucing Jalan-jalan!

Kalau selama ini kamu ragu membawa kucing bepergian hanya dengan menggunakan tali pengikat, kini kamu bisa membeli tas kucing yang tersedia dalam berbagai model dan pilihan. Kucing jadi lebih aman dan nyaman untuk diajak jalan-jalan. Yuk, segera beli tas kucing untuk kucing kesayanganmu!

Tag