- 12 Rekomendasi Kamera GoPro dan 12 Rekomendasi Action Cam Lain yang Siap Bikin Kegiatan Outdoor-mu Makin Seru !
- Intip Yuk?! 9+ Pilihan Oleh-oleh Khas Bandung yang Paling Terkenal di 2023
- 10 Pilihan Oleh-oleh Khas Surabaya Yang Cocok Dibawa Pulang Untuk Lebaran Nanti
- Buat Kejutan untuk Orang-orang Tercinta dengan 30 Kado Unik yang Memorable Rekomendasi Ahli Kado!
- 30 Rekomendasi Kamera Terbaik dengan Berbagai Fitur Mengagumkan yang Wajib Anda Tahu!
Memberikan hadiah kepada para karyawan untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri sudah menjadi hal yang lumrah di Indonesia. Bukan hal yang aneh, ketika momen Lebaran datang, sudah seperti tradisi para atasan atau perusahaan memberikan ucapan terima kasih dengan berbagai jenis hadiah. Bahkan, ada juga istilah Tunjangan Hari Raya yang diberikan 1 x gaji dari perusahaan kepada para karyawan dengan maksud agar bisa digunakan untuk keperluan selama Ramadhan dan Lebaran.
Tentunya, untuk memberikan kebahagiaan di hari Lebaran, para staf di perusahaan sangat layak diberikan hadiah berupa benda-benda bermanfaat. Bagi Anda yang masih bingung untuk memberikan hadiah apa, berikut adalah beberapa inspirasinya:
1. Makanan Camilan Lebaran Seperti Biskuit Kaleng, Wafer, Egg roll dan Sebagainya
Hadiah berupa makanan camilan yang praktis dalam kemasan kaleng seperti wafer, egg rol, coklat roll, atau biskuit dan cookies akan sangat bermanfaat selama Lebaran. Biasanya, di berbagai keluarga akan berkumpul untuk saling bersilaturahim dan berkunjung untuk saling meminta maaf atas kesalahan di masa lalu. Untuk itu, hadiah berupa biskuit atau makanan kalengan ini tentu akan sangat bermanfaat sebagai sajian para tamu di hari Raya Idul Fitri. Bisa dikemas dalam bentuk parcel atau kardus cantik, dan tak lupa dicantumkan ucapan selamat hari Idul Fitri atas nama perusahaan Anda kepada nama karyawan masing-masing agar tampak lebih private dan eksklusif.
2. Kue Kering
Para staf atau karyawan umumnya juga pasti akan sangat senang diberikan hadiah berupa kue-kue kering. Aneka kue kering hadiah Lebaran dari perusahaan, bisa dinikmati sebagai sajian untuk para tamu yang berkunjung ketika momen Lebaran tiba. Meja di ruang tamu yang tampak penuh dengan berbagai sajian Lebaran akan menjadi lebih semarak dengan hadirnya kue-kue kering hadiah Lebaran dari perusahaan Anda. Misalnya seperti kue kastangel, kue nastar, kue lidah kucing, kue corn flakes, kue semprit, kue putri salju, dan lainnya. Dijamin, senyum bahagia akan merekah di bibir para karyawan Anda saat menerima aneka kue kering sebagai parcel hadiah Lebaran.
3. Beras
Hadiah Lebaran untuk staf yang tak kalah bermanfaat adalah beras. Sebagai bahan makanan pokok dan sangat prioritas, beras menjadi barang “mewah” bagaikan emas di Indonesia. Apalagi, ketika momen Idul Fitri tiba, biasanya di berbagai keluarga seluruh nusantara akan membuat ketupat. Sedangkan, bahan utama ketupat adalah beras. Jadi, memberikan hadiah berupa satu karung beras tentu akan sangat berarti ketika diberikan pada saat waktu yang tepat, seperti menjelang Idul Fitri sebagai hadiah Lebaran selain THR.
4. Uang Bonus atau Insentif
Wah, siapa yang bakal menolak jika diberikan uang tunai untuk hadiah Lebaran? Tak terkecuali, para staf atau karyawan. Mereka bisa menggunakan uang tunai untuk berbagai keperluan dengan bentuk yang lebih fleksibel. Mungkin ada beberapa karyawan yang ingin mengirimkan uang tambahan ke kampung halaman, atau menambah ongkos mudik, membeli baju baru dan sebagainya. Yang jelas, uang tunai sebagai hadiah Lebaran untuk staf atau karyawan adalah sesuatu yang sangat lumrah dan bisa dikatakan menjadi favorit bagi semua orang yang bekerja di perusahaan.
5. Mukena atau Perlengkapan Ibadah
Memberikan perlengkapan ibadah yang baru kepada staf sebagai hadiah Lebaran juga akan sangat bermakna mendalam dan menambah kebahagiaan karyawan. Pasalnya, selama di kampung mereka akan melaksanakan sholat Idul Fitri bersama-sama. Akan menambah kebahagiaan mereka jika bisa memakai mukena baru yang tampak indah dan bersih. Selain mukena, Anda bisa memberikan sarung, kopyah, baju koko, sajadah dan sebagainya.
6. Kain
Memberikan kain kepada karyawan sebagai hadiah Lebaran juga sangat brilian. Kain bisa dipakai untuk membuat pakaian baru yang lebih eksklusif dan tidak pasaran. Hanya saja, kain bisa dibuat seragam dari warna atau motifnya. Tapi, soal model pakaian bisa dibebaskan sesuai selera karyawan. Nantinya, baju Lebaran dari kain hadiah tersebut bisa dipakai selama Hari Raya Idul Fitri di kampung atau bisa juga dipakai sebagai seragam tambahan di kantor untuk hari jumat atau sabtu.
7. Baju/ Pakaian
Karyawan pasti akan sangat bahagia mendapatkan baju baru untuk berlebaran di kampung. Soal pakaian sebenarnya memang kembali ke selera masing-masing. Oleh karena itu, cobalah memilih jenis pakaian dengan warna-warna yang netral dan kalem seperti warna pastel. Sedangkan, soal model pun bisa dipilih yang sederhana seperti tunik, kemeja atau blouse karena mungkin tidak semua orang suka dengan jenis model-model yang terlalu eksentrik. Hadiah Lebaran untuk staf berupa pakaian atau baju juga bisa dipilih seperti batik karena masih bersifat universal dan mudah dipakai untuk berbagai kesempatan serta disukai semua orang.
8. Voucher Belanja
Selain uang tunai, Anda juga bisa memberikan hadiah lebaran kepada staf atau karyawan berupa voucher belanja. Nantinya, voucher belanja ini bisa ditukarkan dengan berbagai jenis barang yang diinginkan sendiri oleh karyawan. Jadi, nominal voucher yang sudah ditentukan oleh perusahaan di merchant yang ditunjuk, namun karyawan bebas memilih barang yang dibutuhkan. Memberikan voucher belanja sebagai hadiah lebaran untuk staf tentu akan menambah kebahagiaan menjelang Lebaran. Karena umumnya, memang setiap keluarga akan sibuk berbelanja mempersiapkan pernak-pernik Lebaran seperti kue atau membuat masakan untuk para tamu yang akan datang berkunjung.
9. Parcel
Daripada repot memilih-milih barang dan menghabiskan waktu terlalu lama di supermarket, lebih baik pilih saja hadiah Lebaran untuk karyawan Anda dalam bentuk parcel. Biasanya, di pusat perbelanjaan seperti supermarket atau pasar modern, menjelang Lebaran pasti sudah banyak parcel-parcel yang dijual. Isi parcel pun bisa dipilih berbagai macam jenis. Mulai dari biskuit, sirup, gula, hingga permen dan makanan kaleng. Yang patut diperhatikan adalah tanggal kadaluwarsa makanan agar tidak sampai terlewat batasnya sehingga mengecewakan karyawan atau si penerima parcel.
10. Toples / Satu Set Cangkir
Aneka peralatan untuk wadah kue maupun satu set peralatan minum atau cangkir teh menawan akan menjadi hadiah Lebaran bagi karyawan yang sangat berkesan. Saat momen hari Raya Idul Fitri, biasanya akan tersaji berbagai macam model toples-toples menarik dan unik. Ada yang terbuat dari kaca grafir, kaca beling, plastik atau semacam plastik food grade yang aman untuk menyimpan makanan.
Wadah makanan berupa toples-toples cantik ini bisa jadi hadiah lebaran yang bermanfaat karena pasti akan bisa dipakai untuk menyimpan makanan dan kue-kue Lebaran di rumah. Sedangkan, satu set cangkir teh beserta tekonya bisa menjadi pelengkap sajian kue dengan isi berupa teh, sirup atau jus buah. Selain satu set cangkir teh, Anda juga bisa menambahkan perlengkapan makan dan minum yang semotif. Misalnya, piring saji, gelas, tatakan gelas, baki, dan sebagainya.
11. Kartu Ucapan Lebaran atau Greeting Card Ramadhan
Menyiapkan hadiah lebaran untuk para staff di kantor belum lengkap rasanya jika tidak di selipkan kartu ucapan atau greetings Card di dalamnya. Ucapkan kata-kata tulus dari lubuk hati yang terdalam untuk para staff kantor dengan kartu ucapan lebaran. Desain nya yang beragam bisa Anda sesuaikan dengan jenis hadiah yang akan Anda berikan. Terbuat dari bahan fancy paper dengan ketebalan 210 gsm. Kartu ucapan ini akan di cetak dalam satu sisi saja untuk satu bagian desain dan bagian belakangnya bisa Anda gunakan untuk tambahan tulisan ucapan kepada para Staff Anda. Ukuran kartu ucapan ini 8,5x12,1 cm. Jika Anda tertarik, hanya dengan Rp.276 rupiah, Anda bisa mendapatkan kartu ucapan ini dengan pilihan 9 desain yangt menarik. Dengan minimal pemesanan 10 pcs Anda bisa mendapatkan kartu ucapan ini untuk menyambut lebaran 2022.
12. Hampers Lebaran, Praktis dan Efisien
Lebaran sudah semakin dekat namun Anda masih bingung hadiah apa yang cocok untuk rekan staff Anda di kantor? Dibanding mencari hadiah satu persatu dan Anda susun sendiri kedalam box atau kertas kado, hadiah lebaran menggunakan hampers bisa menjadi pilihan praktis dan efisien. Hampers mulai populer di Indonesia sejak tahun 2020 dan mulai menjadi pilihan banyak orang untuk memberikan hadiah.
Tak perlu bingung dalam memilih isian hampers, banyak pilihan yang beragam yang bisa Anda cari. Seperti paket isian hampers aroma terapi, kue kering, paket hijab dan lain-lain. Seperti paket hampers aroma terapi ini yang bisa anda dapatkan di Shopee seharga Rp.65.500-Rp. 72.200
13. Paket Sirup dan Snack Lebaran Oriental Bellarosa
Sebulan penuh berpuasa menahan haus dan lapar demi menyambut akhir indah di hari lebaran. Di hari kemenangan itu tentunya akan banyak sanak saudara yang berkumpul di rumah. Di hari raya tentunya para rekan staff Anda akan berlibur di rumah selama lebaran. Menghadiahkan Paket Sirup dan Snack Lebaran Oriental bellarosa tentunya bisa menjadi pilihan. Manis nya sirup dengan di temani empat pilihan snack kue kering dipastikan cocok untuk dinikmati para staff Anda saat lebaran. Satu paket sirup dan snack ini bisa Anda dapatkan di Shopee dengan harga Rp.98.880.
14. Set Lengkap Alat Makan Kayu, Peralatan Baru di Hari Raya
Hari raya Idul Fitri menjadi hal yang dinanti setelah satu bulan penuh berpuasa. Di hari raya ini tentunya banyak orang yang ingin memulai lembaran baru dengan sesuatu yang baru pula. Jika bingung dengan hadiah seperti apa yang akan Anda berikan kepada para rekan-rekan staff di hari raya Idul Fitri, hadiah ini bisa menjadi opsi karena kualitasnya dijamin bagus dan tidak mengecewakan. Set Lengkap Hampers Alat Makan Kayu ini cocok jadi pilihan. Terbuat dari kayu mahoni yang terjamin kualitasnya. Jika bingung dengan hadiah seperti apa yang akan Anda berikan kepada para rekan-rekan staff, hadiah ini bisa menjadi opsi karena kualitasnya dijamin bagus dan tidak mengecewakan.
Dalam satu isi paket dalam terdiri dari 2 piring diameter 20cm, 2 sendok garpu panjang 18cm, 2 mangkok diameter 7cm & tinggi 2,5cm, 2 mangkok kotak 8cm×8cm. Sangat lengkap bukan? Anda bisa mendapatkan satu set hampers alat makan kayu ini seharga Rp.85.000 di Shopee.
15. Paket Sembako Lengkap, Efisien di Hari Lebaran
Banyak orang yang berburu kebutuhan dapur demi menyambut hari raya Idul Fitri. Maka dari itu, Paket Sembako Lengkap bisa menjadi pilihan hadiah lebaran untuk para staff di kantor. Selain lebih hemat, isinya juga lengkap. Rekan staff kantor Anda pasti akan senang.
Selengkap apa sih isinya? Satu paket ini terdiri dari: Beras Setra Ramos 5 kg, Minyak Goreng 1 lt, Kecap Bango 210 ml, Gula Lokal 500 gr, Indomie Goreng 3 pcs, Indomie Ayam Bawang 3 pcs, Teh Sari wangi, Blue band Margarine 220 gr, Sunlight Cair, dan Tisue 250 sheet 3 ply. Sangat lengkap untuk kebutuhan staff Anda selama hari raya. Jika Anda tertarik dengan paket ini, cukup dengan meng-klik link dibawah ini.
16. Coklat Karakter Praline, Edisi Lebaran
Siapa sih yang belum pernah makan coklat, tentunya semua orang pasti pernah mencicipi coklat. Tapi, bagaimana dengan menghadiahkan coklat untuk seseorang? tidak perlu menunggu hari valentine untuk itu. Di hari Lebaran coklat juga bisa hadiah yang cocok. Coklat mix karakter kartun edisi lebaran ini bisa Anda hadiahkan kepada para staff di kantor Anda. Selain bentuknya yang lucu Anda juga bisa sekaligus memberikan ucapan Selamat Idul Fitri melalui coklat karakter ini. Hadiah coklat karakter ini disimpan dalam toples berdiameter 19 cm x 5cdengan isi 46-56pcs (tergantung besar kecil karakter). Nantinya coklat karakter ini akan disusun dalam 2 layer dengan berat total 500g.
17. Hiasan Pajangan Dinding Islami
Momen lebaran jadi momen yang pas untuk berkumpul bersama sanak saudara. Untuk mempererat tali silaturahmi saling mengunjungi kediaman satu sama lain. Biasanya rumah dihiasi dengan ornamen-ornamen khas lebaran. Nah, Hiasan Pajangan Dinding Islami ini bisa menjadi inspirasi pilihan hadiah untuk staff di kantor yang akan menyambut hari Lebaran.
Hiasan Pajangan Dinding Islami ini cocok untuk dipajang sebagai hiasan dinding saat hari lebaran. Hiasan Pajangan Dinding Islami ini terdiri dari 5 rentengan hiasan dengan ukuran -+5cmx15cm (per satu papan), ketebalan 6mm, berat per papan 200 gram (1kg dapat 6 renteng). Anda juga bisa memesan hiasan yang sesuai dengan selera Anda dengan pembelian custom minimal 60 renteng. Hiasan Pajangan Dinding Islami ini bisa Anda dapatkan di Shopee seharga Rp. 9.999.
18. Jovinna Maxi Dress Gamis, Baju Baru di Hari Lebaran
Masih bingung hadiah apa yang akan Anda berikan pada staff Anda di kantor? Mungkin Jovianna Maxi Dress Gamis bisa jadi pilihan. Seperti yang kita tahu, baju baru saat Lebaran menjadi suatu tradisi di Indonesia. Jika rekan-rekan Kantor Anda mayoritas perempuan, akan lebih seru jika memakai Gamis kembaran.
Jovinna Maxi Dress Gamis ini memiliki bahan serat relatif tebal dan sama sekali tidak menerawang. Istimewa nya lagi, bahannya tidak mudah kusut apabila dipakai kecuali sudah di cuci. Terdapat banyak pilihan warna yang bisa Anda pilih: Hitam, Putih BW, Navy, Grey, Millo, Maroon, Lilac, dan Silver. Dengan semua kualitas yang Anfa dapat harga nya juga cukup terjangkau. Anda bisa mendapatkan Jovianna Maxi Dress Gamis ini di Shopee.
19.Set Toples, Koleksi Baru Untuk Lebaran
Toples untuk hadiah lebaran? Tentu bisa! Toples jadi alat yang paling sering digunakan. Toples bisa jadi wadah multifungsi kala lebaran. Apalagi lebaran identik dengan kue kering. Hadiahkan satu set toples ini pada rekan staff Anda.
Set toples ini memiliki keistimewaan berupa tutup PET + PP dengan karet agar kedap udara. Tersedia juga dalam 4 ukuran: 500ml (11.6 x 7.6 x 9.8), 800ml (11.6 x 7.6cm *14.5), 1300ml (11.6 x 7.6cm *21.9), dan 1800ml (11.6 x 7.6cm *28.8). Tidak perlu khawatir tumpah jika untuk wadah bahan cair dan juga pastinya tahan lama. Set toples ini juga memiliki lapisan halus yang mudah dibersihkan. Cocok untuk penyimpanan makanan, biji bijian, cereal, cookies, snacks dll.
20. Cookware Isi 13Pcs, Set Alat Masak Panci Spatula
Lebaran tinggal menghitung waktu. Tapi masih bingung hadiah apa yang akan Anda berikan pada rekan di kantor? Panci Masak Cookware Set Marble 13 pcs Dessini Regina ini bisa jadi referensi lho. Paket lengkap untuk hadiah di hari lebaran.
Panci Set 13 Pcs Cookware Royal Mark ini terdiri dari; Milkpan + tutup kaca diameter 16 cm, Saucepan + Tutup kaca diameter 22 cm, Saucepan +Tutup kaca diameter 18 cm, Frypan 22 cm, dan 6 pcs Spatula. Lengkap sekali bukan? Cukup dengan harga Rp119.999 Anda bisa membeli satu set cookware ini melalui aplikasi Shopee.
21. Moi Humidifier Diffuser Air Purifier, Nuansa Udara Segar dan Sehat
Moi Humidifier Diffuser Air Purifier bisa jadi opsi hadiah lebaran selanjutnya. Jika Anda ingin sesuatu yang baru, Moi Humidifier diffuser Air Purifier ini cocok jadi kado lebaran untuk staff Anda. Moi Humidifier Diffuser ini bermanfaat untuk melembabkan udara di dalam ruangan selama musim panas dan musim dingin. Selain itu, Moi Humidifier ini juga meningkatkan kualitas udara yang kita hirup serta menyesuaikan suhu di ruangan.
Manfaat lain dari Moi Humidifier Diffuser ini adalah bisa membantu merawat kulit dan membuat kulit sehat dan lembab. Moi Humidifieer Diffuser ini juga mampu mengurangi infeksi kulit. Selain itu, Moi Humidifier Diffuser ini juga bisa digunakan sebagai relaksasi jika ditambah dengan cairan aroma terapi.
22. Glumory Ramadhan Series Skincare
Kalau staff di kantor Anda mayoritas wanita, mungkin Glumory Ramadhan Series Skincare bisa jadi pilihan hadiah. Saat ini, skincare sudah menjadi kebutuhan banyak orang. Banyak orang yang mulai memperhatikan kesehatan kulit apalagi menjelang hari lebaran. Glumory Ramadhan Series Skincare ini terdiri dari 1 Glumory Day Cream netto 10 gram, 1 Glumory Night Cream netto 10 gram, 1 Glumory Serum Vitamin C netto 20 ml, 1 Glumory Black Pink Soap netto 55 gram, 1 Glumory Lotion Brightening netto 100 ml, dan 9 Sachet Glumory Collagen netto @20 gram. Dengan harga Rp.350.000, Amda bisa mendapatkan set Glumory Ramadhan Series Skincare ini di Shopee.
23. Mochi Lampion, Oleh-Oleh Khas Kota Sukabumi
Mochi merupakan makanan khas berbentuk bulat yang berisi isian berbagai macam rasa. Dahulu, isian mochi biasanya hanya berisi kacang tanah atau kacang hijau. Namun, di era modern ini semakin banyak varian rasa yang muncul. Salah satu moci yang bisa Anda jadikan hadiah lebaran untuk staff di kantor adalah Mochi Lampion khas dari kota Sukabumi.
Mochi lampion ini terdiri dari banyak varian rasa: Keju kraft, Coklat nutella, Durian, Ovomaltine, Coklat kit-kat, Special kombinasi, Greentea, Kacang original, Milo, Tiramisu, Strawberry, Blueberry, Kacang hijau, Keju kacang, Wijen, Wijen coklat kacang, dan Oreo.
24. Bakpia Pathok 25
Bakpia Pathok 25 merupakan oleh-oleh khas Jogja yang menjadi buah tangan khas jika habis berlibur kesana. Jika Anda ingin menghadiahkan staff di kantor Bakpia Pathok 25 ini, Anda tidak perlu repot pergi jauh-jauh ke Jogja untuk membelinya. Sekarang, Anda bisa membeli Bakpia Pathok 25 secara online dengan pengiriman express minimal 1 hari. Bakpia Pathok 25 ini akan dikirim secara fresh baru dari oven pada hari pengiriman sehingga rasa dan kualitas tetap terjaga. Bakpia Pathok 25 ini terdiri dari 5 pilihan rasa, yaitu Kacang Ijo, Cokelat, Nanas, Keju, dan Aneka Rasa.
25. Kaligrafi, Tulisan Indah Ayat Al-Quran
Kaligrafi merupakan seni menulis indah yang biasanya disadur dari ayat Al-Quran. Dalam penulisannya, Kaligrafi tidak selalu pena di atas kertas, tetapi sering kali juga ditatahkan di atas logam atau kulit. Seperti hiasan kaligrafi ini yang terbuat dari bahan kulit kambing berkualitas. Bingkainya terbuat dari kayu mahoni, anti rayap dan sudah di pernis. BAgian depan dilapisi dengan plastik bening dan bukan kaca.
1 set kaligrafi dengan berat 1250gram ini terdiri dari 1 kaligrafi kulit besar/tengah/panjang ukuran 60x30cm,1 Kaligrafi kulit Lafadz Allah ukuran 25x25cm, dan 1 Kaligrafi kulit Lafadz Muhammad ukuran 25x25cm. Dengan harga Rp. 20.500-Rp.55.000 Anda bisa mendapatkan Kaligrafi ini sebagai hadiah untuk para staff kantor Anda.
26. Peci Batik atau Songkok Nasional Batik Tinggi
Peci atau Songkok menurut Kamus besar Bahasa Indonesia, songkok adalah penutup kepala kaum lelaki yang terbuat dari bahan kain beludru. Setelah ulasan sebelumnya membahas tentang gamis, maka ulasan kali ini adalah hadiah untuk staff pria dikantor Anda. Peci Batik/Songkok Nasional Batik Tinggi dibuat dengan bahan beludru berkualitas yang sangat baik. Bahannya yang nyaman digunakan dan tahan lama. Peci Batik/Songkok Nasional Batik Tinggi ini menggunakan bahan cat lukis berupa cat khusus beludru dengan cat pilihan. Dapatkan Peci Batik/ Songkok Nasional Batik Tinggi ini hanya dengan Rp.16.600 di Shopee.
27. Hampers Buah Model Tas
Hampers buah model tas ini bisa jadi hadiah dan buah tangan untuk para staff di kantor menjelang libur lebaran. Selain bentuknya yang indah dipandang mata, buah-buahan juga mengandung banyak manfaat. Isi dari hampers buah ini terdiri dari Apel Granny Smith, Apel Lengkeng USA, dan Pisang. JIka Anda mau, Anda juga bisa memesan buah sesuai dengan selera Anda. Istimewa nya lagi, Anda akan mendapatkan free kartu ucapan. Dengan harga Rp 145.000 Anda bisa mendapatkan Hampers Buah Model Tas ini dengan buah yang fresh dan sudah dibersihkan.
28. Hampers Sajadah Turki Couple Premium
Di hari lebaran, semua umat muslim pastinya akan melaksanakan solat Ied. Tak terkecuali rekan kantor Anda, hadiahkan hampers sajadah Turki Premium ini supaya di hari yang fitri ini mereka membuka lembaran baru dengan sajadah yang baru. Bahan nya yang lembut terbuat dari beludru premium. Dalam 1 box hampers terdapat 2 pcs sajadah bludru premium, 2 pcs tasbih 33 butir, pita, box mika, dan free bubble wrap. Sajadah Turki Premium ini terdiri dari dua warna dalam 1 box hampers dengan ukuran tanggung 110 x 50 cm dan besar ukuran 120 x 70 cm.
29. Kurma Ajwa Premium Grade A
Kurma Ajwa dikenal dengan kurma Nabi karena sejak lama sudah dikonsumsi oleh Nabi dan orang-orang terdahulu. Kurma Ajwa dalah kurma terbaik untuk dikonsumsi dan kaya manfaat Medis dan Non Medis. Bulan Ramadan dan setelah lebaran bisa kita maksimalkan hari-hari nya dengan memakan kurma ajwa saat sahur dan berbuka puasa. Hadiahkan Kurma Ajwa Premium ini pada staff dikantor Anda. Kemasan nya yang praktis dalam bentuk toples bisa disajikan di meja untuk menyambut tamu di hari lebaran. Untuk menjaga kualitasnya, hindari tempat bersuhu ekstrim dan lembab serta jangan dibiarkan ditempat terbuka. Satu toples Kurma Ajwa Premium ini seharga Rp. 34.000 sampai dengan Rp. 54.000 di Shopee.
30. Kamai Fudgy Brownies, Hampers Brownies Lezat
Kamai Fudgy Brownies bisa jadi inspirasi untuk bingkisan hadiah bagi para staff di kantor. Lembutnya brownies dipadu dengan berbagai macam topping diatasnya. Ukuran Kamai Fudgy brownies ini adalah 20cmx10cm. Tak perlu khawatir dengan kualitasnya, pembuatan brownies dilakukan satu sampai dua hari setelah Anda melakukan pembayaran, agar tetap fresh saat sampai ke pelanggan. Kamai Fudgy brownies ini memiliki ketahanan kurang lebih selama 7 hari dan akan lebih baik jika disimpan di kulkas.
Kamai fudgy Brownies ini tersedia dalam banyak pilihan topping, yaitu: keju, original, choco chips, oreo, mix choco keju, mix keju almond, almond, mix almond oreo, mix almond chocochip, mix oreo keju, mix oreo chocochips, lotus, mix lotus almond, mix lotus keju, mix oreo lotus, dan mix choco lotus. Banyak bukan? dengan harga Rp.39.000-Rp.46.000 Anda bisa mencicipi Kamai FUdgy Brownies ini. Selain itu Anda juga bisa menambahkan notes ucapan lebaran saat memesan.
Pada intinya, apa pun yang Anda berikan sebagai hadiah Lebaran untuk staf adalah hal yang baik. Selain menjadi simbol ucapan selamat hari Raya Idul Fitri, hadiah juga berarti ucapan terima kasih atas kinerja baik karyawan selama ini mengabdi pada perusahaan Anda. Selamat berburu hadiah lebaran untuk staf.
Pilih kado yang sama dan bermanfaat
Itulah beberapa pilihan kado yang bisa Anda pertimbangkan. Namun, pastikan bahwa kado yang Anda pilih sama untuk staf satu dengan lainnya. Hal ini untuk menghindari kecemburuan atau anggapan pilih kasih terhadap salah satu karyawan. Berikan sesuatu yang tidak mahal namun berharga sehingga semua staf atau karyawan bisa kebagian.