Buat Si Kecil yang Baru Belajar Jalan, Ini Rekomendasi Baby Walker Terbaik (2023)

Buat Si Kecil yang Baru Belajar Jalan, Ini Rekomendasi Baby Walker Terbaik (2023)

Mendekati usia hampir 1 tahun, bayi akan mulai belajar berjalan. Kursi bayi belajar jalan akan membantu si kecil lebih cepat melangkahkan kakinya ke pelukan Anda. Dalam artikel ini, BP-Guide akan memberikan rekomendasi produk terbaiknya hanya untuk Anda.

Baca juga

Kursi Untuk Belajar Jalan Sangat Membantu Para Ibu

Seiring pertumbuhan dan perkembangannya, bayi akan menunjukkan tanda-tanda ingin berjalan. Ia akan aktif dan senang bergerak ke berbagai tempat. Anda dapat meletakkan bayi di baby walker, umumnya saat bayi sudah menginjak usia 7 bulan. Namun, penggunaan baby walker dibatasi hingga anak mencapai bobot sekitar 12 kg.

Pada umumnya, bayi terlihat senang ketika bermain di baby walker. Saat berada di baby walker, bayi merasa seperti sedang menyetir atau menaiki kuda.

Tak jarang baby walker juga dilengkapi dengan mainan-mainan yang dapat meningkatkan perkembangan si kecil, serta beragam fitur yang berguna sekali. Bukan hanya bayi, para orang tua atau pengasuh juga diuntungkan dengan penggunaan baby walker, karena bisa melakukan aktivitas lain saat si kecil tenang di atas baby walker.

Tentu saja tidak disarankan untuk membiarkan si kecil begitu saja di atas baby walker. Para orang tua atau pengasuh harus tetap mengawasi, agar keamanan anak tetap terjaga.

Cara Agar Anak Cepat Berjalan

Ajari Anak Duduk Sempurna

Melatih anak agar bisa duduk dengan sempurna merupakan langkah awal sebelum Anda mencari cara bagaimana melatih anak berjalan. Si kecil sebaiknya menguasai skill duduk sempurna ini terlebih dahulu untuk membantunya saat beristirahat dalam proses belajar berjalan.

Pada saat si kecil telentang, Anda bisa membantu si kecil untuk duduk dengan menarik kedua tangannya secara lembut dan perlahan. Sebagai cara untuk menarik perhatiannya, ajaklah ia bermain dengan menggunakan permainan yang menarik hati, agar ia betah dalam posisi duduk.

Anda bisa menggelindingkan bola, atau bermain permainan susun-menyusun untuk mendorong memperkuat otot punggung dan koordinasi.

Latih Anak Bertumpu Pada Kaki

Menginjak usia 3 bulanan, biasanya si kecil sudah mulai terlihat dapat menggunakan kedua kakinya untuk menumpu berat tubuhnya. Beberapa bayi mungkin memiliki usia yang berbeda saat menunjukkan kemampuan ini. Namun, Anda bisa melihatnya dari kelakuan bayi.

Saat si kecil sudah menunjukkan tanda-tanda ingin tegak berdiri dan bertumpu pada kaki, saatnya Anda memfasilitasinya. Walau masih belum bisa dilepas berjalan sendiri, hal ini merupakan bagian proses cara melatih anak agar bisa segera pandai berjalan.

Berat tubuh yang bertumpu dengan baik pada kaki akan melatih bayi untuk mampu berdiri sempurna nantinya, tanpa terjatuh.

Dukung Anak Untuk Berdiri Sendiri

Saat si kecil mulai mencoba berdiri sendiri dengan bantuan benda-benda yang berada di sekitarnya, saatnya Anda mengajarkan keseimbangan. Cara mengajarkannya adalah dengan membuatnya terbiasa dengan posisi berdiri, sehingga perlahan keseimbangan pun terbentuk.

Anda boleh membantu menarik tubuhnya saat ia sudah bersiap dalam posisi untuk berdiri, dan ajari bagaimana menekuk lutut saat hendak duduk. Menekuk lutut akan membantu si kecil mengurangi risiko jatuh saat ia mulai bisa belajar berjalan. Namun, Anda perlu ingat bahwa proses ini butuh kesabaran, karena menekuk lutut mungkin bukan merupakan hal yang mudah dilakukan bayi.

Puji Langkah Pertamanya

Langkah pertama pada bayi biasanya bervariasi, dan biasanya terjadi pada usia sekitar 11 bulan hingga sekitar usia 12 bulan. Untuk menggembirakan hati si kecil, Anda bisa memberikan pujian dan semangat yang ceria saat si kecil mulai melangkah.

Jika si kecil duduk terjatuh, berikanlah motivasi atau semangat agar ia bisa bangkit untuk berdiri sendiri. Pujian dan dorongan membuat si kecil menjadi ceria, dan ini menjadi cara melatih yang penting agar anak bisa berjalan sendiri. Tentu pujian dan dorongan ini mesti dilakukan dalam bentuk ekspresi yang gembira, bukan yang serius seperti ngomong dengan orang dewasa.

Dampingi Anak Hingga Lancar Berjalan

Anda bisa merangsang agar anak cepat berjalan dengan melepaskan genggamannya perlahan-lahan. Cara ini bisa membantu anak berada pada posisi stabil dan bisa berjalan beberapa langkah ke depan. Anda bisa mendampingi si kecil yang belajar berjalan di dekat dinding, atau perabotan yang bisa menjadi tempat berpegang.

Dalam proses ia, berikanlah ia semangat. Bantulah ia berdiri jika terjatuh, dengan mengulurkan kedua tangan seperti mau memeluk. Ketika si kecil mendekati tangan Anda, Anda bisa mundur secara perlahan-lahan agar ia bisa melangkah lebih banyak.

Tips Memilih Kursi Belajar Jalan Terbaik

Pastikan Produknya Aman

Hal paling utama yang perlu diperhatikan adalah keamanan. Pilihlah baby walker dengan roda yang bursar dan tidak licin, sehingga lebih stabil saat digunakan. Untuk menjaga kecepatan bayi saat meluncur, pilihlah baby walker yang dilengkapi dengan rem. Jika mau yang lebih aman lagi, pilihlah baby walker yang tidak memiliki roda.

Pilih yang Multifungsi

Fungsi utama baby walker memang untuk membantu si kecil belajar berjalan. Namun, beberapa produsen juga menyematkan fitur-fitur lain sehingga baby walker bisa memiliki fungsi yang beragam, seperti activity walker dan ride on. Dengan fungsi ini, diharapkan agar bisa lebih mendorong perkembangan si kecil.

Pertimbangkan Fitur Hiburan

Beberapa produk baby walker juga dilengkapi dengan fitur hiburan seperti musik dan lampu agar si kecil tidak merasa bosan ketika bermain sendiri saat ditinggal sebentar. Bahkan ada fitur hiburan yang juga bisa mendorong si kecil untuk mengasah keterampilan demi perkembangan saraf motoriknya.

Rekomendasi Kursi Bayi Belajar Jalan Buat Bayi Anda

Family-Trike Baby Walker FB-1827

Baby walker ini dilengkapi dengan kanopi sehingga bayi Anda terlindung dari terik matahari yang terlalu panas, saat Anda mengajaknya menikmati suasana di luar rumah. Bisa sekaligus menjadi stroller untuk jalan yang dekat-dekat saja. Di bagian bawahnya terdapat alas, dan di bagian depan terdapat beberapa mainan untuk si kecil.

Harga Rp. 368.000-395.000

Pumpee Happy Musical Walker

Pumpee Happy Musical Walker ini merupakan alat bantu berjalan dengan pegangan dan roda yang digunakan dengan cara didorong. Di bagian depannya terdapat beragam mainan edukatif yang sangat menarik, seperti ponsel mainan, hingga alat menggambar. Desainnya sangat lucu dengan warna yang menarik.

Harga Rp. 500.000-1.000.000

Babyelle Baby Walker

Produk dari brand Babyelle ini memiliki desain multifungsi sebagai activity walker dan baby walker, karena dilengkapi dengan beberapa mainan untuk mendukung perkembangan sensoriknya. Uniknya, Anda bisa memasukkan lagu kesukaan si kecil dalam baby walker ini dengan SD Card.

Harga Rp. 500.000-1.000.000

ELC Little Senses Sensory Walker

ELC Little Senses Sensory Walker ini tergolong ke dalam push walker yang dirancang dengan roda gigi yang dapat berputar dengan baik, pegangan yang mudah disesuaikan, dan kerennya, produk ini mudah dibongkar pasang. Produk ini juga dilengkapi dengan mainan telepon, suara musik, lampu berkedip, dan empat bola warna-warni.

Harga Rp. 1.200.000-1.500.000

CocoLatte Baby Walker Minwalk CL1111

Dengan desain seperti mobil, tentu dapat menarik perhatian si kecil. Terlebih lagi, terdapat musik dan lampu yang akan membuat permainan menjadi lebih asyik. Anda juga bisa menjadikan produk ini sebagai kursi makan bayi dengan melepaskan mainan-mainannya, karena baby walker ini mudah dibongkar pasang.

Harga Rp. 150.000-200.000

Family-Trike Baby Walker FB-218A

Baby walker dari Family-Trike Baby Walker FB-218A ini dilengkapi oleh pengamanan ganda dengan stopper dan alas kaki di bagian bawah, agar baby walker tidak meluncur bebas, dan mengusir kekhawatiran Anda. Terdapat pula permainan yang simpel untuk menghibur dan menstimulasi perkembangan si kecil.

Harga Rp. 350.000-500.000

Fisher Price Musical Lion Walker

Fisher Price Musical Lion Walker dapat digunakan untuk belajar berjalan dengan dijadikan sebagai pegangan saat mendorongnya, maupun dijadikan hiburan saat duduk bermain dengan beragam permainan di bagian depan produk ini, untuk menstimulasi indra peraba, penglihatan, dan pendengaran si kecil.

Harga Rp. 200.000-500.000

Chicco Baby Steps Activity Walker

Chicco Baby Steps Activity Walker merupakan alat bantu bayi berjalan yang digunakan dengan cara mendorongnya. Di bagian depannya ada beragam tambahan mainan yang membantu si kecil menjadi lebih aktif dalam mengenal berbagai bentuk. Sebagai hiburan, ada fitur efek suara, lampu, gerak, dan warna.

Harga Rp. 500.000-1.000.000

Family-Trike Baby Walker FB-203E

Baby walker ini dilengkapi dengan fitur anti slip sehingga jadi lebih aman. Anda juga dapat mengubah fungsi baby walker ini menjadi seperti ayunan, dengan cara melipat bagian bawahnya, dan produk ini pun siap untuk diayun-ayun. Family-Trike juga menyediakan tempat untuk meletakkan botol minum di bagian belakangnya.

Harga Rp. 250.000-400.000

Baby Walker Family 2121

Produk ini dilengkapi dengan mainan dan musik yang akan membuat si kecil lebih bersemangat untuk belajar berjalan. Pada bagian belakangnya, terdapat gagang yang bisa Anda gunakan untuk mendorong bayi di atas baby walker ini. Dudukan yang nyaman, dan tersedianya tatakan bayi, menjadi keunggulan tersendiri.

Harga Rp. 350.000-400.000
From our editorial team

Bayi Tetap Harus Dalam Pengawasan Orang Tua Lho!

Kursi bayi untuk belajar jalan memang sudah dirancang dengan keamanan terbaik untuk si kecil. Namun bukan berarti Anda boleh meninggalkan si kecil begitu saja tanpa pengawasan. Pastikan bayi tetap berada dalam jangkauan pandangan mata Anda selama belajar berjalan ya! Nah, dari rekomendasi BP-Guide di atas, mana nih yang paling cocok untuk si buah hati?