Motor Listrik Banyak Dilirik Kaum Milenial Pencinta Otomotif
Sepeda motor merupakan salah satu alat transportasi yang banyak digunakan masyarakat di Indonesia baik di kota besar maupun di desa dan daerah pinggiran. Sepeda motor banyak diminati karena memang lebih gesit jika dipakai untuk berkendara di berbagai medan. Tambahan lagi, untuk mereka yang di kota besar, sepeda motor bikin pengendara lebih bebas macet karena masih bisa menyalip dengan cepat.
Kenyamanan menggunakan sepeda motor membuat penjualan sepeda motor dari tahun ke tahun terus naik. Makin banyak orang yang memilih bepergian naik motor ketimbang naik kendaraan umum atau mobil. Melihat meningkatnya minat masyarakat akan sepeda motor, maka inovasi pada sepeda motor pun terus dilakukan.
Salah satu jenis inovasi sepeda motor yang hingga kini digandrungi adalah sepeda motor listrik. Transportasi yang satu ini cukup difavoritkan para pecinta otomotif. Dengan banyak fitur dan teknologi canggih yang disematkan, pemotor bisa semakin nyaman saat berkendara memakai sepeda motor listrik.
Kaum milenial pencinta otomotif pun tentunya tidak ingin ketinggalan memiliki motor listrik. jenis motor ini membutuhkan perawatan yang minim sehingga lebih praktis digunakan. Untuk masalah STNK-pun, sepeda motor listrik sudah memiliki aturan baku dari pemerintah, yakni tidak mendapat luxury tax namun mendapatkan impor duty saja.
Kelebihan Motor Listrik
Ramah Lingkungan
Sepeda motor listrik memang sudah dikenal sejak lama. Saat awal kemunculannya belum banyak yang tertarik. Namun makin kesini, sepeda motor listrik makin diburu. Ini karena kondisi lingkungan yang semakin tak ramah untuk kesehatan. Asap kendaraan bermotor bikin polusi udara dan juga membahayakan kesehatan serta lingkungan sekitar. Makin pekanya masyarakat akan pencemaran lingkungan, maka makin banyak upaya dilakukan guna meminimalkan dampak terhadap lingkungan.
Jika kamu adalah seorang pencinta lingkungan atau kamu berusaha merawat lingkungan, maka kamu bisa beralih memakai sepeda motor listrik. Sepeda ini tidak memiliki gas buang yang kotor. Sumber listriknya bisa diambil dari berbagai sumber alami seperti pembangkit tenaga angin dan panel surya. Ada juga sepeda motor listrik yang memakai baterai. Dan yang memakai baterai juga terbilang ramah lingkungan karena bahan baterainya bisa didaur ulang.
Aman Digunakan
Kelebihan lain dari sebuah sepeda motor listrik adalah lebih aman digunakan. Kita bisa mengatur tenaga sepeda motor listrik sesuai kebutuhan. Hal ini akan sangat berguna, utamanya untuk kamu yang tinggal di perkotaan yang padat. Jumlah kecelakaan bisa ditekan karena kamu bisa mengontrol kecepatan dengan mudah. Sepeda motor listrik kecepatannya terbatas sehingga terbilang lebih aman.
Efisien
Sepeda motor listrik juga bisa dibilang sangat efisien. Jika motor biasa membutuhkan 1 liter bensin untuk jarak 30 kilometer, maka motor listrik membutuhkan 3 kWh untuk mencapai jarak 60 kilometer. Nah, kalau kita bandingkan dengan harga bahan bakar, maka kira-kira pemotor biasa bisa menghabiskan biaya Rp 16.300 untuk menempuh jarak 60 kilometer. Sementara, pengguna sepeda motor listrik hanya butuh biaya Rp 4.401 untuk menempuh jarak 60 kilometer jika tarif listrik Rp 1.467 per kWh.
Kelemahan Motor Listrik
Meski punya sederet kelebihan, sepeda motor listrik juga punya beberapa kelemahan loh. Kamu yang ingin membeli sepeda motor listrik, wajib tahu kekurangannya juga agar bisa menjadikannya pertimbangan.
Kelemahan pertamanya adalah mengenai jarak tempuhnya. Sepeda motor listrik yang memakai energi baterai hanya bisa menyimpan daya untuk beberapa jam saja. Jadi, motor listrik tidak cocok jika digunakan untuk bepergian jarak jauh karena berisiko kehabisan daya baterai lalu mogok di tengah jalan.
Kelemahan selanjutnya adalah soal kerusakan dan perbaikan. Jika ada kerusakan, kita kesulitan menemukan bengkel yang mengerti motor listrik. Hingga saat ini, bengkel resmi untuk servis motor listrik masih sangat jarang ditemukan.
Beban maksimal dari sepeda listrik juga jadi kelemahan selanjutnya. Untuk motor listrik, beban maksimalnya adalah 120 kg saja. Jadi, semisal kamu hendak berboncengan, usahakan bebannya tidak lebih dari 120 kg, ya.
Saat musim hujan juga jadi hal yang rawan untuk para pengguna sepeda motor listrik. Jika ada genangan air sedikit maka tidak masalah karena tentunya motor listrik telah dibekali sistem pengamanan kelistrikan oleh pabrik. Namun, jika kamu kebetulan harus melewati daerah banjir yang genangan airnya lumayan, maka motor listrikmu bisa mengalami masalah.
Tips Membeli Motor Listrik
Ketika akan membeli motor listrik, kamu tentu butuh beberapa pertimbangan untuk dipikirkan sebelum membelinya. Salah satu hal yang perlu kamu pertimbangkan adalah modelnya. Sekarang ini di pasaran ada banyak model dan jenis motor listrik.
Kamu bebas memilih model dan jenis motor sesuai dengan kebutuhan penggunaan kamu. Jika kamu pekerja urban yang tinggal di perkotaan, maka kamu bisa lirik motor listrik model skuter yang stylish. Sementara, jika untuk berbisnis, kamu bisa lirik sepeda motor listrik dengan bak untuk berniaga. Untuk kamu yang ingin tampil lebih gaya bisa lirik model sepeda besar.
Hal lain yang wajib dipertimbangkan adalah kecepatan maksimumnya. Umumnya, makin tinggi harga motor listrik maka makin tinggi kecepatan yang bisa kamu gunakan. Semisal kamu akan memakai motor listrik untuk berkendara dalam keseharian, ada baiknya kamu memilih motor yang memiliki kecepatan di atas 50km/jam agar lebih nyaman dikendarai.
Jangan lupa cek juga baterai yang disematkan pada motor listrik yang kamu beli. Umumnya, motor listrik dibekali dengan baterai lead acid atau baterai lithium. Kedua jenis baterai ini memiliki kelebihan dan kekurangan sendiri. Baterai lead acid lebih mudah dirawat, namun desainnya berat dan tidak ringkas. Sementara itu, baterai lithium bentuknya ringkas dan bobotnya ringan. Daya tahannya lebih panjang, namun kekurangannya jika rusak maka biaya penggantiannya mahal.
Cek kelengkapan fitur sebelum membeli motor listrik. Pastikan kamu membeli yang memiliki fitur dasar lengkap, seperti jarak tempuh maksimum, kemudahan pengisian daya, kapasitas baterai, alarm, bluetooth, standar beban maksimal, konsumsi listrik, dan lain sebagainya.
Pertimbangan terakhir sebelum membeli motor listrik adalah menentukan bujetnya. Ini akan sangat berpengaruh pada jenis dan model yang bisa kamu miliki. Makin lengkap fiturnya dan makin keren desainnya tentu makin mahal. Jika kamu menginginkan tipe atau jenis tertentu, ada baiknya kamu menabung terlebih dahulu. Namun jika kamu tidak memiliki tipe tertentu maka kamu bisa sesuaikan dengan bujet yang kamu miliki saat ini.
Ini Dia Rekomendasi Motor Listrik yang Bisa Kamu Miliki
NIU NQi Sport
NIU NQi Sport merupakan salah satu motor listrik yang bisa kamu miliki. Produk yang satu ini hadir dengan desain yang istimewa dan menarik. Meski kesannya simpel namun kamu bisa tampak keren saat mengendarainya. Sepeda motor listrik ini hadir dengan performa tinggi yang tidak mengecewakan. Produk ni juga bisa terhubung dengan smartphone sehingga lebih mudah dioperasikan.
Sepeda ini memakai baterai lithium berkapasitas 26 Ah sehingga mampu menempuh jarak sampai 50 km. Produk sudah dilengkapi Smart Anti Theft App Connected. Dengan adanya fitur tersebut maka kamu bisa terhubung seharian dengan sepeda kamu. Sistem ini akurat sehingga lokasi sepeda juga bisa dilacak dengan baik.
Produk ini juga jadir dengan teknologi canggih motor Bosch sehingga bisa membantu tarikan awal agar lebih cepat menyala. Produk ini juga hadir dengan pengontrol vector FOC yang memastikan akselerasi yang mulus. Kelebihan lain dari sepeda ini adalah bebas emisi dan bebas suara.
NIU Gova 03
NIU Gova 03 tentu tidak bisa kamu lewatkan sebagai pilihan. Sepeda motor yang satu ini unik dan menarik. Motor listrik ini memakai baterai lithium yang ringan dan ringkas. Daya tahan baterainya juga luar biasa. Umur baterai bisa bertahan hingga 5 tahun. Kendaraan ini mampu berakselerasi dengan kecepatan 60 km/ jam.
Desain motor listrik ini canggih dan elegan. Ada area penyimpanan bagasi yang luas sehingga nyaman untuk membawa banyak barang. Kekuatan maksimalnya 2700Watt dengan jarak tempuh hingga 70 km. Ada pilihan warna putih, abu-abu, dan merah. Produk ini memiliki garansi 12 bulan untuk spare part-nya dan garansi 2 tahun untuk baterai.
Viar Q1
Viar Q1 menjadi rekomendasi kami selanjutnya. Produk yang satu ini adalah produk buatan anak bangsa. Motor listrik ini harganya terjangkau namun kualitasnya tidak mengecewakan. Motor yang satu ini dijual lengkap dengan charger adapter, spion, dan juga kartu garansi. Desain motornya simpel namun elegan. Produk yang satu ini bisa melewati jarak tempuh hingga 70 km dalam kondisi baterai terisi penuh.
Kecepatan yang ditawarkan oleh motor listrik ini adalah 60 km/jam. Motor listrik ini memakai baterai lithium 23.4Ah. Sistem pengeremannya memakai Hydraulic Disc Brake dengan suspensi depan telescopic dan suspensi belakang double swing shock absorber.
GESITS Motor Listrik G1
GESITS Motor Listrik G1 ini adalah rekomendasi selanjutnya untuk kamu. Motor listrik yang satu ini juga merupakan produk anak bangsa yang wajib kamu coba. Dengan aneka teknologi canggih, pastinya motor listrik ini tidak akan mengecewakan kamu. Desainnya menarik dan pastinya bikin kamu lebih percaya diri saat mengendarainya.
Motor listrik yang satu ini bisa memanjakan setiap penggunanya dengan jarak tempuh sejauh 100 km. Kamu butuh waktu 4 jam untuk pengisian ulang dayanya. Produk ini dilengkapi dengan lampu depan LED. Beban maksimal pada motor listrik ini adalah 150 kg.
ECGO 2 sepeda motor listrik
ECGO 2 sepeda motor listrik menjadi pilihan motor listrik lain untuk kamu. Produk yang satu ini desainnya keren dengan pilihan warna hijau, biru, oranye, putih, dan abu-abu. Motor listrik ini nyaman untuk boncengan karena ada pijakan kaki di belakang. Seluruh lampunya memakai lampu LED sehingga lebih keren. Ada rem cakram di depan dan rem tromol di belakang sehingga lebih aman dikendarai.
Motor listrik ini dilengkapi dengan laci penyimpanan dan alarm. Ukurannya adalah 1635 x 715 x 1030 mm dengan ukuran ban 10 x 2.75 inci. Jarak yang bisa ditempuh adalah 80 km dengan kecepatan 60 km/jam. Produk ini memakai baterai lithium 26Ah. Butuh waktu 5 jam untuk mengisi penuh dayanya.
MOTOR LISTRIK GOODRICH BF-V7
MOTOR LISTRIK GOODRICH BF-V7 menjadi rekomendasi yang sayang untuk dilewatkan. Motor listrik yang satu ini memakai baterai lead acid. Kecepatan maksimal motornya adalah 45 km/jam. Kamu bisa memakai motor ini untuk jarak 55 km. Lamanya waktu pengisian daya adalah 6 hingga 8 jam. Desainnya seperti skuter sehingga mudah dikendarai.
MOTOR LISTRIK GOODRICH BF-CG
MOTOR LISTRIK GOODRICH BF-CG menjadi rekomendasi keren berikutnya. Produk yang satu ini memiliki motor power 2000W dengan baterai lead acid 20 Ah. Kecepatan maksimal motor ini adalah 58 km/jam. Jarak yang bisa kamu tempuh dengan motor listrik ini adalah 60 km. Kamu bisa mengisi dayanya 6 hingga 8 jam sampai penuh. Model sepedanya besar dan cocok untuk para laki-laki.
Motor Listrik Z3 Antelope
Motor Listrik Z3 Antelope adalah motor yang tidak bisa kamu lewatkan. Produk yang satu ini hadir dengan desain yang kokoh dan elegan. Fiturnya lengkap dan cukup modern. Kamu bisa aman mengendarainya di berbagai permukaan jalan.
Motor listrik ini memakai baterai lead acid 20 Sh. Untuk sistem pengeremannya memakai cakram sehingga lebih aman. Lampu motor memakai LED. Jarak tempuh motor ini adalah 90 km dengan kecepatan maksimal 70 km/jam. Kamu bisa mengisi dayanya selama 6 hingga 8 jam sampai penuh.
VOLTA 301 MOTOR LISTRIK
Jangan lewatkan juga VOLTA 301 MOTOR LISTRIK. Produk yang satu ini dibekali dengan garansi motor 1 tahun, garansi frame 5 tahun, garansi baterai 6 bulan, dan garansi controller 6 bulan. Desainnya elegan dan simpel sehingga bikin kamu percaya diri saat memakainya. Motor listrik ini memiliki kecepatan 40 km/jam dengan jarak tempuh hingga 40 km.
Daya angkut bebannya mencapai 150 kg. Sepeda ini lengkap dengan alarm dan kunci ban. Baterai yang digunakan adalah baterai 12 Ah. Ukuran ban sepeda ini adalah 16 inci.
Motor listrik Selis tipe E-max
Motor listrik Selis tipe E-max adalah rekomendasi terakhir kami. Produk yang satu ini hadir dengan baterai 20 Ah. Kecepatan motor listrik yang satu ini adalah 50 km/jam dengan jarak tempuh 40 km. Motor listrik ini bisa mengangkut hingga 200 kg. Ukuran motornya adalah 184.5 x 68 x 113 cm. Desain motornya cukup keren. Produk ini memiliki garansi 5 tahun untuk frame, garnsi dinamo 1 tahun, garansi charger 3 bulan, dan garansi baterai 6 bulan.
Sesuaikan dengan Kebutuhan
Saat hendak membeli motor listrik ada baiknya kamu sesuaikan dengan kebutuhan. Jika kamu sekadar ingin punya saja, maka tidak perlu beli yang terlalu mahal. Kamu bisa menghemat uangmu untuk keperluan lainnya. Namun, jika untuk digunakan dalam keseharian, maka kamu wajib membeli yang fiturnya lengkap dan bisa bikin kamu lebih nyaman saat berkendara. Pertimbangkan juga kekurangan-kekurangan dari motor listrik sebelum membelinya agar kamu tidak merasa kecewa usai membelinya.