8 Rekomendasi Motor Matic Terbaru dan Cara Merawatnya Supaya Tetap Prima (2023)

8 Rekomendasi Motor Matic Terbaru dan Cara Merawatnya Supaya Tetap Prima (2023)

Kamu yang memiliki segudang aktivitas mungkin sudah saatnya memiliki motor baru. Jika yang sedang kamu cari adalah motor matic, kami punya rekomendasi tepat yang bisa kamu lirik loh!

Nyaman dan Mudah Dikendarai Adalah Alasan Mengapa Banyak Muncul Motor Matic Terbaru di Pasaran Saat Ini

Motor merupakan jenis kendaraan yang banyak difavoritkan di Indonesia. Ini karena motor memiliki mobilitas tinggi dan lebih mudah digunakan saat ada kemacetan. Tidak heran jika pada akhirnya motor menjadi salah satu transportasi andalan masyarakat di ibukota.

Produsen motor yang ada di Indonesia pun dengan tanggap mencoba memenuhi kebutuhan masyarakat dengan menghadirkan motor dengan kualitas yang baik. Mereka berlomba menghadirkan motor yang cocok untuk menunjang mobilitas keseharian masyarakat yang padat dan akrab dengan kemacetan. Maka dari itu hadirlah jenis motor matic dengan aneka variasinya.

Kelebihan utama dari motor matic adalah nyaman dan mudah untuk dikendarai. Motor matic yang ada di pasaran sekarang ini memiliki aneka keunggulan tersendiri. Kalau kamu baru beli motor matic, sebaiknya kamu harus tahu cara merawat motor matic kamu dengan baik seperti di bawah ini.

Tips Jitu Supaya Motor Matic Terbaru Anda Tetap Dalam Kondisi Prima

Ganti Oli Secara Teratur

Oli adalah bagian penting dari semua kendaraan. Dengan mengganti oli mesin, maka performa motor bisa tetap maksimal dan tidak ada kendala saat berada di jalan raya. Mengabaikan penggantian oli hanya akan membuat elemen-elemen mesin motor jadi cepat aus dan rusak.

Agar motor matic dalam kondisi terbaiknya, maka rawatlah dengan cara yang benar semisal dengan cara rutin ganti oli. Sebaiknya kamu mengganti oli motor setiap kilometer di motor sudah bertambah 1.000 km.

Atur Kecepatan

Motor matic memang mudah digunakan dan membuat kita bebas mengatur kecepatan sesuka hati. Namun harap perhatikan bahwa kecepatan pada motor matic sebaiknya tidak diubah seenak hati sesering mungkin ya. Sebab, perubahan kecepatan dari rendah ke tinggi secara mendadak bisa membuat mesin motor matik rusak.

Biasakan memakai motor matic dalam kecepatan yang stabil dan bukannya dari kecepatan kencang dan mendadak rem lalu gas lagi. Umumnya pengendara terlalu terlena dengan kecepatan matic yang mudah diatur sehingga membuat motor cepat rusak. Jika sudah begini maka kamu jadi harus merelakan danamu untuk memperbaiki sparepart yang rusak akibat cara berkendara yang salah.

Panaskan Mesin Sebelum Digunakan

Sebelum memakai motor matic, ada aturan yang harus kamu patuhi yakni memanaskan mesin. Hal ini perlu dilakukan agar proses pembakaran di dalam mesin bisa lebih sempurna. Memanaskan mesin motor juga akan membuat oli mampu melumasi seluruh bagian dalam mesin motor. Tujuan lain dari memanaskan mesin ini supaya temperatur mesin motor menjadi tetap stabil.

Kamu hanya butuh 5 hingga 10 menit saja untuk memanaskan motor. Gunakan kick starter berulang-ulang dengan kontak dalam keadaan off. Ini supaya oli bisa mencapai seluruh bagian mesin dan membuatnya bisa bekerja lebih optimal.

Cek Aki dan Busi Secara Berkala

Performa dari sebuah motor matic akan sangat dipengaruhi oleh aki dan juga busi. Kedua komponen ini berperan penting dalam membuat laju sepeda motor jadi lebih prima. Kamu perlu merawat dengan baik kedua komponen ini supaya motor jadi lebih bertenaga kala melaju di jalanan.

Jika busi sudah tidak berfungsi maka lakukan penggantian dengan yang baru. Sama halnya dengan aki, jika kamu memakai motor, cek selalu kondisi aku guna menunjang sistem kelistrikan motor. Gantilah aki dengan yang baru sesuai dengan anjuran dari dealer agar motor tidak mogok di tengah jalan saat bepergian.

Periksa Belt

Motor matic dilengkapi dengan belt sebagai penggerak. Belt ini juga menjadi salah satu komponen pendukung motor yang penting untuk diperhatikan dan juga dirawat. Belt merupakan komponen yang rentan sekali dengan kerusakan karena pemakaian dan juga kotoran dalam ruang transmisinya.

Kamu dianjurkan untuk memeriksa belt secara rutin. Jika kondisi sudah tidak layak maka sebaiknya digantik dengan yang baru dan asli. Pastikan apakah belt pada motor matic kamu masih aman dipakai. Jangan sampai belt-nya mengalami kerusakan dan terputus saat motor sedang melaju di jalan raya.

8 Rekomendasi Motor Matic Terbaru yang Bisa Anda Jadikan Pilihan

Yamaha Mio S 125 Blue Core

Sumber gambar www.blibli.com

Yamaha Mio S 125 Blue Core merupakan motor matic yang dirilis pada tahun 2017 lalu. PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing menggaet Isyana Sarasvati untuk memasarkan produk yang satu ini.

Hadir dengan ban lebar dan desain depan yang lebih oke, motor yang satu ini tampilannya jauh lebih menawan. Desain bodinya dinamis untuk berkendara di perkotaan. Dengan fitur Answer Back System, motor ini bisa memudahkan pemilik motor mencari motornya yang sedang diparkir. Selain itu, motor ini juga lengkap dengan lampu hazard untuk memberi tanda dalam situasi darurat.

Motor ini juga terbilang lebih irit dengan kapasitas tangki bensin 4,2 liter. Kamu bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 15.925.000.

Yamaha Aerox 155

Sumber gambar www.blibli.com

Yamaha Aerox 155 merupakan motor yang bertenaga karena adanya Variable Valve Actuation. Modelnya sporty sehingga banyak disukai anak muda.

Motor ini juga lengkap dengan Smart Motor Generator sehingga suaranya lebih halus saat dinyalakan. Desain bagasinya luas sehingga bisa memuat helm full face serta perlengkapan berkendara lainnya. Bagian speedometer memiliki tampilan full digital yang modern dan informatif bagi pengendara.

Motor ini hadir dengan smart key system sehingga makin praktis dan aman digunakan. Ada juga kontrol pengereman yang lebih maksimal sehingga saat berkendara jadi lebih aman. Kamu bisa membeli motor ini di Blibli dengan harga Rp 27.950.000.

Honda Beat Street

Sumber gambar www.blibli.com

Honda All New BeAT eSP FI Street CBS Sepeda Motor ini sayang untuk kamu lewatkan. Dengan teknologi Enhanced Smart Power, sepeda motor yang satu ini tidak hanya ramah lingkungan namun juga irit bahan bakar. Terdapat fitur New Eco Indicator untuk menginformasikan bahwa kendaraan sedang dioperasikan secara efisien. Indikator ini sangat presisi karena mengacu pada ECU.

Kelebihan lain dari motor ini adalah adanya Naked Handle Bar yang bisa memaksimalkan gaya kamu saat mengendarai motor. Selain itu ada juga ban tubeless yang bikin berkendara jadi lebih aman dan nyaman. Kamu bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 16.180.000.

All New Yamaha X Ride 125

Sumber gambar www.blibli.com

Yamaha kembali menghadirkan produk kerennya yakni All New X-Ride 125. Dengan teknologi Blue Core teranyar, motor ini dirilis guna menyasar anak muda masa kini di wilayah urban. Selain hadir dengan flat seat untuk memberikan kenyamanan, motor ini juga lengkap dengan naked handle bar guna meningkatkan rasa percaya diri pengendara.

Bodi motor dilengkapi dengan LED Modern headlight dan Day Running Light sehingga bisa lebih terang dan tahan lama. Ban motornya tubeless sehingga berkesan makin tangguh. Hadir dengan sub-tank rear suspension, motor ini makin stabil dan nyaman digunakan.

Motor ini memiliki bodi ramping sehingga bisa memudahkan untuk bermanuver di segala kondisi jalan. Kamu bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 16.899.000.

Yamaha Fino Grande

Sumber gambar www.blibli.com

Yamaha Fino Grande merupakan sepeda motor dengan mesin 125cc. Produk ini hadir dengan bodi keren dan halus. Motornya cukup irit dan nyaman digunakan untuk berkendara. Lengkap dengan lampu LED yang desainnya elegan dan bisa memberikan cahaya yang lebih terang dan fokus.

Sepeda motor ini hadir dengan advance key system dan juga Eco Indicator. Ada Smart Stand Side Switch yang membuat motor lebih aman ketika diparkir. Dapatkan di Blibli dengan harga Rp 18.650.000.

Suzuki Address Playful

Sumber gambar www.blibli.com

Suzuki merilis produk motor matic bernama Address Playful. Terinspirasi dari semangat kaum muda yang energik yang ceria dan dinamis, motor yang satu ini hadir dengan 10 pilihan warna aksesori panel bodi menarik. Mesinnya menggunakan mesin 113cc yang super irit dan bertenaga.

Motor ini lengkap dengan sistem pendingin udara serta sistem pembakaran fuel injection. Produk ini juga dilengkapi dengan sistem transmisi CVT yang sangat responsif. Dalam produk ini ada juga sistem pengapian Electronic ignition yang akan memaksimalkan tenaga dan torsi motor ini.

Suzuki telah menjamin mesin motornya memiliki power serta torsi cukup besar. Kapasitas tangki bahan bakar cukup luas hingga 5,2 liter. Bagasinya juga luas karena memiliki kapasitas 20,6 liter sehingga bisa menampung satu buah helm full face ataupun berbagai barang bawaan lainnya. Dapatkan di Blibli dengan harga Rp 15.200.000.

Yamaha XMAX 250

Sumber gambar www.blibli.com

Yamaha XMAX 250 ABS Sepeda Motor ini merupakan skuter terbaru dari Yamaha dengan performa mesin yang tangguh. Sepeda motor ini hadir dengan aneka fitur modern yang menarik. Bodi motornya cukup bongsor dengan panjang 1 meter dan lebarnya sekitar 775 mm. Bagian jok motornya tebal dan juga lebar. Motor ini juga memiliki rancangan stang motor yang dipasangkan windshield kit sebagai penunjang tampilan motor yang lebih gagah.

Motor ini memakai lampu LED sehingga sorot lampunya lebih terang. Ada juga teknologi Traction Control Sytem yang bisa mengurangi risiko tergelincir saat melakukan akselerasi. Produk ini juga lengkap dengan Electric Power Socket untuk menunjang pengisian daya smartphone saat sedang berkendara. Kamu bisa membeli motor ini di Blibli dengan harga Rp 60.634.000.

All New Honda Scoopy

Sumber gambar www.blibli.com

Motor yang satu ini hadir dengan teknologi eSP yang membuatnya ramah lingkungan dan hemat bahan bakar. Produk ini juga lengkap dengan fitur ACG Starter yang dapat menghidupkan mesin tanpa suara keras atau kasar.

Desain motor bernuansa retro sehingga bikin kamu jadi lebih percaya diri. Motor ini hadir dalam pilihan 3 warna menarik. Yuk bergaya dengan motor keren seharga Rp 19.800.000 ini di Blibli.

From our editorial team

Motor, Kendaraan Praktis untuk Mendukung Mobilitasmu

Untuk bepergian memang lebih nyaman naik mobil karena kamu jadi terhindar dari panas dan hujan. Namun jika sedang terburu-buru dan ingin segera sampai, kamu bisa andalkan motor. Kendaraan yang satu ini lincah berjalan di area macet sekali pun. Kamu bisa cek deretan motor matic yang praktis digunakan untuk mobilitas kamu di atas ya!