12 Khasiat Madu yang Menjaga Tubuh dan Melindungi Diri dari Penyakit

12 Khasiat Madu yang Menjaga Tubuh dan Melindungi Diri dari Penyakit

Sejak lama, madu dipercaya sebagai bahan alami yang sangat baik untuk melindungi tubuh dari berbagai penyakit. Apalagi, saat ini tengah mewabah virus Corona, tentunya Anda sangat baik bila melindungi diri Anda dengan baik. Berikut ulasan terkait madu dan khasiatnya, simak ya.

Madu Memiliki Beragam Khasiat Termasuk untuk Kesehatan

Madu adalah cairan yang diproduksi oleh lebah dari nektar bunga. Cairan yang memiliki tekstur kental ini memiliki beragam khasiat. Khasiat madu ternyata telah dimanfaatkan manusia sejak zaman dahulu. Beberapa catatan sejarah telah menjelaskan bahwa madu telah dimanfaatkan sejak peradaban Mesir. Madu memiliki rasa yang manis, sehingga sering dimanfaatkan sebagai pengganti gula.

12 Manfaat Madu untuk Kesehatan

Meningkatkan Metabolisme Tubuh

Madu mengandung nutrisi yang dapat meningkatkan metabolisme tubuh manusia. Metabolisme adalah proses perubahan zat gizi menjadi energi. Energi yang dihasilkan dari proses metabolisme tersebut digunakan untuk membuat semua organ dapat bekerja.

Madu dipercaya memiliki banyak kandungan vitamin dan mineral. Kandungan tersebut berperan dalam meningkatkan metabolisme tubuh.

Mengurangi Risiko Penyakit Jantung dan Kanker

Madu mengandung flavonoid yang sangat bagus untuk jantung. Kandungan tersebut dapat mencegah penggumpalan darah, sehingga jantung dapat mengaliri darah ke seluruh tubuh dengan lancar. Selain itu, madu juga mengandung antioksidan tinggi.

Kandungan tersebut dapat menangkal pertumbuhan sel-sel jahat di dalam tubuh, khususnya kanker. Mengonsumsi madu secara rutin dapat membuat Anda terhindar dari risiko penyakit jantung dan kanker.

Memperkuat Kekebalan Tubuh

Madu dapat membuat tubuh Anda selalu sehat. Berdasarkan penelitian dari School of Medicine, Cardiff University, Inggris, madu dapat merangsang tubuh untuk memproduksi sel-sel kekebalan tubuh. Rutin mengonsumsi madu dapat membuat imunitas dan kekebalan tubuh Anda menjadi lebih kuat.

Membersihkan Bakteri di Dalam Tubuh

Berbagai bakteri seperti E. coli, salmonella, methicillin-resistant staphylococcus aureus, dan pseudomonas aeruginosa adalah bakteri yang dapat berkembang biak dengan cepat di tubuh Anda dan dapat membuat Anda jatuh sakit. Berbagai jenis bakteri tersebut masuk ke tubuh dan menyerang daya imun.

Agar semua bakteri pengganggu tersebut mati dan tidak bisa berkembang biak lagi, Anda bisa memanfaatkan madu. Berdasarkan penelitian klinis, madu dapat membasmi berbagai bakteri yang menyerang tubuh dan menjadi penyebab tubuh menjadi sakit.

Mencegah Penyakit Diabetes

Diabetes adalah penyakit yang disebabkan kadar gula di dalam darah terlalu tinggi. Penyakit ini disebabkan karena mengonsumsi gula yang terlalu banyak. Penyakit ini tentunya menjadi ancaman yang menakutkan bagi Anda yang suka makanan atau minuman manis.

Salah satu solusinya adalah mengganti gula dengan madu. Hal ini karena madu mengandung fruktosa dan glukosa yang dapat membantu tubuh mengatur kadar gula darah.

Melancarkan Pencernaan

Madu memiliki kandungan yang sangat baik untuk pencernaan manusia. Madu dapat meningkatkan produksi lendir di dalam usus, sehingga dapat membuat pencernaan Anda menjadi lebih lancar.

Tidak hanya itu saja, madu juga dapat memperkuat usus dan mempersiapkan sistem pencernaan. Sehingga Anda tidak akan sembelit saat makan makanan yang berat.

Meredakan Batuk dan Sakit Tenggorokan

Madu mengandung senyawa dekstrometorfan yang dapat menyembuhkan penyakit batuk dan sakit tenggorokan yang Anda alami.

Batuk dan sakit ternggorokan biasanya akan bertambah parah saat malam hari, sehingga Anda tidak bisa tidur dengan nyenyak. Anda bisa mengonsumsi madu sebelum tidur.

Kandungan senyawanya dapat membuat frekuensi batuk Anda menurun dan Anda bisa mendapatkan waktu tidur yang berkualitas.

Membantu Mengatasi Alergi

Bagi Anda yang memiliki tubuh yang sensitif dan sering alergi, Anda bisa memanfaatkan madu sebagai obatnya. Madu mengandung jejak serbuk sari bunga dan paparan alergen yang sangat baik untuk mengobati reaksi alergi.

Anda bisa menggunakan madu sebagai obat oles atau juga obat yang dikonsumsi sehingga gangguan alergi bisa berkurang.

Mencegah Terjadinya Obesitas

Meskipun memiliki rasa yang manis, namun rasa manis dari madu berbeda dengan rasa manis dari gula biasa. Kandungan manis di dalam madu tidak akan memicu penumpukan lemak.

Tidak hanya itu saja, madu juga dapat membakar lemak di malam hari. Anda bisa mengonsumsinya sebelum tidur. Mengonsumsi madu secara rutin dapat menurunkan kolesterol dan berat badan, sehingga Anda akan terhindar dari risiko obesitas.

Membantu Tidur Lebih Nyenyak

Madu dapat meningkatkan kadar insulin di dalam tubuh. Sehingga dapat membuat Anda bisa menikmati tidur yang lebih nyenyak.

Madu dapat membuat insulin merangsang pelepasan trytophan di otak. Tryptophan inilah yang akan berubah menjadi serotonin yang dapat menjadi hormon relaksasi. Sehingga tidur Anda menjadi lebih pulas dan berkualitas.

Membantu Mengobati Luka Luar

Madu tidak hanya dapat menyehatkan tubuh Anda dari dalam, tetapi juga mampu menyehatkan Anda dari luar. Kandungan zat antimikroba di dalam madu dapat mempercepat penyembuhan luka. Madu dapat membersihkan luka dan menstimulasi pertumbuhan lapisan kulit pada luka luar.

Meningkatkan Stamina Tubuh

Saat beraktivitas atau berolahraga, stamina tubuh Anda akan menghilang. Hal ini dapat membuat Anda tidak memiliki tenaga untuk beraktivitas kembali. Anda bisa memanfaatkan madu untuk mengembalikan energi.

Tidak hanya mengembalikan energi saja, madu juga dapat membuat stamina Anda semakin meningkat. Hal inilah yang menjadi alasan madu selalu digunakan sebagai bahan dasar minuman peningkat stamina.

Cara Mengonsumsi Madu dengan Tepat agar Mendapat Manfaat yang Maksimal

Diutamakan Konsumsi Madu di Pagi Hari

Sebenarnya, madu sangat baik jika dikonsumsi tiga kali sehari. Namun, waktu yang terbaik untuk mengonsumsi madu adalah pagi hari.

Hal ini dikarenakan saat pagi, tubuh butuh energi yang cukup untuk beraktivitas seharian. Nutrisi dari madu dapat membuat energi harian Anda tercukupi.

Tidak hanya itu, madu juga dapat membuat suasana hati Anda menjadi bahagia. Sehingga Anda bisa menjalani hari dengan mood yang baik.

Jika Ingin Mencampurnya dengan Air, Gunakan Air Bersuhu Biasa

Jika Anda kurang suka mengkonsumsi madu secara langsung, Anda bisa mencampurkannya dengan air. Air dapat membuat madu dapat diserap tubuh lebih cepat. Namun, suhu air juga perlu Anda perhatikan.

Hal ini dikarenakan enzim penting di dalam madu dapat rusak jika suhu air terlalu panas atau terlalu dingin. Maka dari itu, pilihlah air yang memiliki suhu normal.

Pastikan Takaran Madu Tidak Berlebihan

Seperti semua obat, madu juga memiliki batasan takaran. Meskipun madu memiliki banyak khasiat yang baik bagi tubuh, namun jika dikonsumsi secara berlebihan maka dapat memberikan dampak buruk bagi tubuh Anda. Takaran yang baik untuk madu adalah satu sendok setiap harinya.

Namun jika Anda sedang dalam program diet, Anda bisa mengonsumsi madu maksimal empat sendok sehari. Takaran tersebut adalah takaran yang aman untuk tubuh Anda.

From our editorial team

Dengan Takaran yang pas dan Madu Berkualitas, Kesehatan Anda akan Terjaga

Madu yang berkualitas dengan takaran yang tepat, tentunya menjadikan kesehatan akan tetap terjaga. Dengan demikian, Anda bisa tetap sehat dan tentunya bisa mengerjakan apa saja yang Anda inginkan. Pilih bahan alami agar risiko efek samping bisa dihindari.

Tag