Gaya Maskulin Pria dengan Tas Pria Hush Puppies Terbaru
Bagi Anda yang selalu ingin tampil keren dan penuh gaya, pasti sudah akrab dengan merek Hush Puppies. Merek dengan logo anjing ini menyediakan banyak ragam fashion kaum pria. Dari mulai sepatu, dompet, ikat, pinggang, hingga tas.
Untuk tas, Hush Puppies termasuk produsen yang memiliki taste tinggi. Desainnya selalu bagus dan menarik, dan yang penting diminati masyarakat. Bahan dan kualitas produksinya membuat Hush Puppies dikenal awet dan tidak mudah rusak.
Tas pria Hush Puppies bakal menambah tampilan maskulin Anda.
Mengapa Harus Brand Hush Puppies?
Ada banyak merek tas pria yang dijual di pasaran. Lalu kenapa Anda harus memilih tas pria Hush Puppies? Hush Puppies punya desain dengan karakter yang kuat. Ciri khasnya adalah gaya kasual dengan balutan modern.
Hush Puppies juga selalu menyematkan teknologi terbaru dalam setiap produknya. Penggunaan bahan yang juga selalu dijaga kualitasnya. Terlebih lagi, dengan kualitas yang ditawarkan, harga tas Hush Puppies masih cukup terjangkau.
Brand Internasional Kontemporer
Hush Puppies memang bukan produk asli Indonesia. Awalnya, Hush Puppies akan diberi nama Laser saat produk mereka mulai dipasarkan pada 1958. Berkat sebuah kejadian tak sengaja, nama Hush Puppies akhirnya muncul sebagai brand yang kini sudah mendunia.
Adalah James Gaylord Muir, manajer pemasaran produk tengah beristirahat dalam sebuah perjalanan ke Amerika Serikat bagian tenggara. Saat beristirahat itulah, Muir melihat seorang petani melempar makanan anjing khas daerah selatan Amerika yang bernama Hush Puppies. Petani itu memberikan makanan untuk menenangkan anjingnya yang terus-terusan menggonggong.
Kini Hush Puppies sudah menjadi brand yang diakui di dunia internasional. Produknya tidak hanya tas, melainkan sudah merambah sepatu, dompet, kacamata, jam tangan, hingga mainan.
Fokus di Kasual Pria/Wanita/Anak
Sejak menciptakan produk pertama mereka lebih dari 50 tahun yang lalu, Hush Puppies mampu menjaga konsistensi dengan membuat produk-produk kasual. Baik itu sepatu maupun aksesoris lainnya seperti tas dan dompet.
Produk Hush Puppies kini sudah tersebar di 120 negara di dunia. Untuk di Indonesia, penjualan Hush Puppies berada di bawah bendera Transmarco Group, perusahaan yang memfokuskan diri terhadap produk yang bisa memenuhi gaya hidup masyarakat.
Pelebaran market Hush Puppies terus dilakukan. Tak hanya fokus kepada produk kaum pria, Hush Puppies juga membuat produk menarik dengan desain kekinian bagi para wanita dan anak-anak.
Kelebihan Tas Pria Hush Puppies
Tas pria Hush Puppies termasuk yang disukai kaum Adam. Bentuknya yang simpel, tapi tetap mengedepankan unsur kasual nan elegan. Selain itu, penggunaan material yang berkualitas membuat Hush Puppies selalu dilirik para pria yang tengah mencari tas untuk menemani keseharian mereka.
Satu hal yang tidak bisa dilepaskan dari brand Hush Puppies adalah keunikan nama dan logo yang dipakai. Gambar anjing yang menjadi maskot mengesankan jika produk mereka dijual untuk anak-anak. Ternyata justru menjual produk yang bisa dipakai oleh semua usia.
Lalu, apa lagi kelebihan dari tas pria Hush Puppies?
Brand Terkenal Jaminan Kualitas dan Mutu
Sebagai sebuah brand yang dikenal baik di lebih dari 120 negara di dunia, Hush Puppies pasti tidak mau reputasi mereka menjadi buruk karena menjual produk berkualitas jelek. Karena itu, Hush Puppies selalu meningkatkan pengawasan terhadap produk yang dijual agar tidak mengecewakan masyarakat.
Inovasi menjadi salah satu poin yang membuat produk Hush Puppies terus dipercaya publik sebagai barang berkualitas tinggi. Desain yang diciptakan pun selalu mengikuti zaman dan perkembangan tren fashion terbaru. Sehingga Anda tidak akan merasa ketinggalan zaman ketika menggunakan produk tas dari Hush Puppies.
Usaha untuk terus meningkatkan kualitas produk mereka bisa terlihat jika kita melihat awal perkembangan Hush Puppies. Awalnya, produk yang mereka hasilkan hanyalah sepatu. Desain kasual nan santai menjadi unggulan sepatu Hush Puppies.
Setelah brand Hush Puppies semakin dikenal di dunia, pengembangan produk pun terus dilakukan. Kini Hush Puppies tak hanya dikenal sebagai produsen sepatu berkualitas. Tapi juga aksesoris lainnya seperti ikat pinggang, dompet, sandal, jaket, dan tentu saja tas.
Memiliki Bahan Kulit Terbaik
Untuk tas pria Hush Puppies dipastikan menggunakan bahan yang terbaik. Di antaranya menggunakan bahan kulit asli, suede, dan kulit sintetis.
Bahan-bahan yang digunakan dalam membuat tas pria Hush Puppies memang tidak melulu kulit asli. Ada sejumlah model tas yang menggunakan kulit sintetis. Tapi ingat, meski menggunakan kulit sintetis, Hush Puppies tetap menjamin kualitas tinggi dari setiap produknya.
Bahkan tas dari kulit sintetis relatif lebih mudah dibersihkan. Cukup dengan menggunakan lap kain yang sedikit basah lalu digosokkan ke bagian yang kotor. Selama dirawat dengan baik, kulit sintetis juga bisa tahan lama seperti halnya kulit asli.
Model Kasual yang Mengikuti Mode
Perkembangan mode dalam dunia fashion terus berjalan tanpa pernah berhenti. Setiap tahun selalu muncul tren fashion terbaru yang bisa memenuhi selera masyarakat. Begitu pula dengan tas pria. Setiap tahun selalu muncul tren terbaru untuk dikonsumsi publik.
Apalagi tas bagi para pria saat ini sudah bukan lagi sebagai alat untuk membawa barang keperluan mereka. Melainkan sudah menjadi penunjang penampilan, terutama ketika berada di tengah-tengah pergaulan. Bahkan, tas dari brand tertentu bisa meningkatkan status sosial penggunanya.
Hush Puppies sudah memahami hal tersebut. Mereka selalu meluncurkan produk terbaru berdasarkan tren yang tengah terjadi di tengah masyarakat. Sehingga, siapa pun yang membeli tas produk Hush Puppies dipastikan akan tetap tampil penuh gaya dan selalu trendi.
Model Tas Pria Hush Puppies yang Bisa Dijadikan Panduan
Sebagai sebuah benda yang tugas utamanya membawa barang keperluan manusia, tugas tas sejatinya memang hanya itu. Namun perkembangan zaman telah mengubah semuanya. Tas bukan lagi punya fungsi standar. Melainkan telah menjadi sebuah aksesoris yang bisa meningkatkan penampilan di hadapan orang lain.
Ada banyak model dan desain tas pria Hush Puppies yang dijual saat ini. Agar tidak menjadi bingung, berikut kami berikan beberapa rekomendasi tas pria Hush Puppies yang bisa menjadi pilihan Anda.
Hush Puppies Tas Pria Chuck Document Bag
Buat Anda yang suka dengan desain tas yang simpel dan lebih menonjolkan fungsi, Hush Puppies Tas Pria Chuck Document Bag akan cocok bagi Anda. Tas dengan bentuk satchel bag ini menggunakan bahan PU leather berkualitas. Kompartemen yang disediakan cukup untuk membawa barang-barang keseharian Anda.
Dimensi tas berwarna cokelat ini adalah 20 x 10 x 15 cm. Bisa Anda dapatkan melalui Blibli atau Ezyhero dengan kisaran harga Rp 1.039.200 sampai Rp 1.150.000.
Hush Puppies Tas Slempang Pria Tommy Messenger
Tas selempang Tommy Messenger ini punya desain yang simpel tapi fungsional. Di bagian dalam ada dua buah kompartemen. Salah satunya bisa dipakai untuk menyimpan laptop 14 inci.
Di bagian penutup ada kantong lebar dengan resleting. Begitu pula di bagian belakang tas ada kantong lain yang juga menggunakan resleting. Warna yang disediakan cenderung gelap, yaitu hitam dan olive. Dimensi tas 30 x 10 x 15 cm.
Harganya cukup bervariasi jika Anda membelinya melalui jalur online. Seperti di Ezyhero seharga Rp 1.079.100 dan Rp 1.199.000 di Lazada.
Hush Puppies Tas Formal Pria Dodi NS Document
Selain tas kasual, Hush Puppies juga membuat tas bergaya formal. Salah satunya adalah seri Dodi NS Document. Menggunakan bahan PU Leather berkualitas dan pegangan di bagian atas. Di bagian kompartemen utama terdapat satu kantong kecil dengan detail resleting.
Dimensi tas 35 x 10 x 28 cm. Warna yang tersedia hanya cokelat. Bisa dibeli melalui Lazada dan Zalora dengan harga Rp 909.300.
Hush Puppies Tas Slempang Pria Cyril Crossbody
Jika Anda ingin mempunyai tas pria Hush Puppies yang bisa dipakai di acara formal maupun kasual, pilihannya sudah tentu Hush Puppies Tas Slempang Pria Cyril Crossbody. Desainnya sederhana tapi tidak ketinggalan zaman. Menggunakan bahan PU Leather warna hitam.
Meski terkesan sederhana, tas ini memiliki tiga kompartemen dengan detail resleting dan kancing magnet di kompartemen tengah. Pada kompartemen belakang terdapat satu kantong untuk menyimpan uang yang dilengkapi resleting.
Masih kurang? Di bagian belakang tas juga disediakan satu kantong dengan detail resleting untuk menyimpan benda-benda kecil yang dibutuhkan.
Tas seharga Rp 1.199.000 ini bisa Anda beli melalui Zalora maupun Lazada.
Hush Puppies Tas Titus Backpack Pria
Tidak hanya fokus pada model tas selempang, Hush Puppies juga meluncurkan tas ransel alias backpack. Warnanya pun cukup menarik, merah. Terkesan lebih lembut dibanding tas Hush Puppies lain yang cenderung berwarna gelap.
Tas ransel berbahan utama kanvas ini berdesain cukup menarik. Ada tiga buah kantong kecil di bagian depan dan samping. ketiganya menggunakan detail resleting. Ditambah dua kantong jaring di bagian samping.
Kompartemen utamanya bisa menampung laptop 14 inci dan beberapa buah buku atau pakaian ganti. Cocok bagi Anda yang punya aktivitas tinggi.
Dapatkan di Lazada dengan harga Rp 769.300.
Hush Puppies 693265 Shoulder Bag 11.5"
Berbeda dengan tas selempang buatan Hush Puppies yang menggunakan bahan PU Leather, tas Hush Puppies 693265 dibuat dari bahan nilon. Bahan ini tahan air dan mudah dibersihkan.
Desainnya sangat simpel tapi tetap fungsional. Selain kompartemen utama yang bisa menampung tablet atau iPad, terdapat dua buah kantong tambahan di bagian depan dan belakang.
Tas ini akan membuat tampilan Anda lebih muda, dinamis, dan tentu saja lebih modis. Di Lazada tas ini dijual seharga Rp 585.000.
Hush Puppies 693266 Double - Deck Brief 16.5"
Model tas briefcase yang ditawarkan Hush Puppies ini cukup menarik. Menyediakan kompartemen yang cukup luas untuk menampung laptop dan dokumen penting lainnya. Tidak hanya menawarkan kenyamanan berkat bobotnya yang ringan, tapi juga fungsional yang maksimal.
Selain memiliki strap yang tidak membuat bahu menjadi lecet, juga disediakan pegangan di bagian atas. Ditambah dengan dua kantong di bagian depan dan belakang. Tas ini dijual dengan harga Rp 990.000.
Hush Puppies Tas Backpack Pria Hazel Flap BC61041
Desain tas buatan Hush Puppies memang selalu up to date. Seperti halnya tas backpack Hazel Flap BC61041. Menggunakan bahan PU Leather berkualitas dengan desain yang menarik dalam ukuran yang tidak terlalu besar.
Di bagian dalam, selain kompartemen utama terdalam beberapa kantong kecil untuk menyimpan telepon seluler atau iPod. Di bagian depan juga kantong kecil.
Dijual di Lazada dengan harga Rp 1.099.000.
Hush Puppies Slingbag Pria Phill Crossbody
Slingbag Pria Phill Crossbody dari Hush Puppies ini cocok bagi Anda yang tidak terlalu banyak membawa barang ketika bepergian. Hanya disediakan dua kompartemen dan satu kantong di bagian belakang tas. Setiap kompartemen dan kantong menggunakan resleting
Simpel dan elegan, itulah yang memang coba ditawarkan Hush Puppies dari tas selempang ini. Warnanya yang cokelat membuat kesan elegan semakin kuat. Dilapisi dengan bahan kulit sintetis berkualitas.
Anda bisa mendapatkan tas ini di Lazada dengan harga Rp 1.099.000.
Tampil mengikuti tren mode bukan cuma milik wanita. pria pun bisa!
Tas pria Hush Puppies yang BP-Guide rekomendasikan di atas bisa membuat Anda terlihat makin ngetren dengan model-model terbaru saat ini. Tak perlu lagi minder jika menggunakan tas pria Hush Puppies, sebab produk-produk terbaru di atas bisa jadi andalan Anda untuk makin percaya diri!