Sampo Selsun adalah Sampo Antiketombe yang Sudah Dikenal Luas

Sumber gambar https://www.lazada.sg

Memilih sampo yang tepat adalah salah satu cara mengatasi masalah ketombe. Di antara berbagai merek sampo antiketombe yang beredar di pasaran, sampo Selsun bisa menjadi pilihan. Sampo ini mengandung bahan selenium sulfide yang mampu melwan infeksi dan menghilangkan jamur yang berlebihan pada kulit kepala.

Tak hanya mengatasi ketombe, sampo ini juga diformulasi untuk membuat rambut lebih bersih dan sehat. Produk ini juga bermanfaat dalam memperlambat proses penuaan dan matinya sel-sel kulit kepala. Dengan demikian, kulit kepala menjadi tidak mudah gatal dan berketombe.

Jenis-jenis Ketombe Berdasarkan Penyebabnya

Ketombe Disebabkan Jamur

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Berdasarkan penyebabnya, ketombe dibedakan menjadi beberapa jenis. Pertama adalah ketombe yang disebabkan oleh jamur. Jenis ketombe ini biasanya disebabkan oleh infeksi Malassezia globosa yang cepat menyebar ke seluruh kulit kepala.

Ketombe karena jamur memunculkan beberapa gejala, antara lain kulit kepala gatal dan muncul serpihan ketombe putih atau kekuningan. Kulit kepala yang berminyak membuat ketombe ini lebih cepat menyebar. Jenis ketombe ini juga bisa menular melalui barang-barang pribadi, seperti sisir, topi, dan handuk.

Ketombe karena Kulit Kering

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Kulit kering ternyata juga bisa menjadi penyebab ketombe. Kondisi ini bisa dipicu oleh cuaca dingin dan juga jarang keramas. Pemilik rambut keriting juga rentan mengalami masalah ketombe ini karena kondisi kulit kepala yang lebih kering.

Penderita ketombe karena kulit kering akan mengalami beberapa gejala. Kulit kepala akan terasa lebih ketat dan muncul ketombe berbentuk serpihan kecil, bundar, dan kering. Agar ketombe tidak semakin parah, sebaiknya hindari sampo yang mengandung sulfur dan memiliki banyak busa.

Ketombe karena Kulit Kepala Berminyak

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Punya kulit kepala berminyak ternyata juga rentan mengalami masalah ketombe. Pemilik kulit kepala berminyak biasanya memiliki ketombe berupa bercak putih dengan serpihan besar pada rambut.

Ketombe ini disebabkan oleh produksi sebum atau minyak alami rambut yang berlebihan. Sebum yang bercampur dengan kotoran dan sel-sel kulit mati akan menghasilkan ketombe jenis ini.

Ketombe karena Penumpukan Kotoran Sisa Produk

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Apakah kamu sering menggunakan produk penataan rambut? Penggunaan produk penataan rambut terlalu sering ternyata dapat menyebabkan penumpukan kotoran sisa produk. Sisa produk yang menumpuk ini kemudian menyebabkan ketombe.

Beberapa produk yang kerap menyebabkan penumpukan kotoran, antara lain gel, pomade, mousse, hair spray, serum, dan kondisioner. Biasanya kotoran akan menyatu dengan sel kulit mati dan menimbulkan ketombe. Ketombe karena penumpukan kotoran umumnya diiringi dengan iritasi pada kulit kepala dan juga rambut rontok.

Ketombe karena Dermatitis Seboroik

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Jenis ketombe berikutnya adalah ketombe karena dermatitis seboroik. Dermatitis seboroik adalah kondisi kulit yang mengalami inflamasi kronis akibat reaksi terhadap jamur, perubahan stres maupun hormon.

Ketombe karena kondisi ini biasanya berupa serpihan putih atau kekuningan. Sementara itu, pada kulit kepala muncul bercak bersisik, kemerahan, dan berminyak.

Ketombe karena Psoriasis

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Kondisi kulit berikutnya yang menimbulkan ketombe adalah psoriasis. Psoriasis merupakan kondisi kulit kronis akibat imunitas tubuh menyerang jaringan kulit yang sehat. Dengan demikian, produksi sel kulit baru berlangsung lebih cepat bahkan sebelum kulit mati mengelupas.

Ketombe karena psoriasis umumnya menimbulkan bercak bersisik dengan warna perak. Serpihannya juga lebih tebal dan besar di kulit kepala. Kondisi ini biasanya akan disertai dengan rasa gatal ringan dan juga kemerahan.

Manfaat Sampo Selsun

Mengatasi Ketombe

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Berbicara tentang sampo Selsun, ada beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan jika menggunakannya. Manfaat pertama adalah mampu mengatasi ketombe.

Bukan rahasia lagi bahwa sampo ini dinilai efektif dalam memulihkan kulit kepala yang mengalami masalah ketombe. Diformulasi secara khusus, sampo ini hadir dengan aneka varian yang dapat disesuaikan dengan tingkatan masalah ketombe.

Mengatasi Dermatitis Seboroik

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Tak hanya ketombe biasa, sampo Selsun juga mampu dalam mengatasi masalah dermatitis seboroik. Dermatitis seboroik adalah ketombe yang menyebabkan kulit kepala mengelupas, memerah, dan bersisik.

Dalam mengatasinya tentu diperlukan dengan formulasi khusus. Selsun adalah pilihan sampo yang tepat karena mengandung bahan aktif Selenium Sulfide yang efektif mengatasi berbagai masalah kulit kepala.

Mengatasi Panu

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Salah satu masalah kulit yang banyak dikenal adalah panu. Penyakit yang disebabkan oleh jamur ini tak hanya menyerang kulit wajah dan tubuh, namun juga dapat menyerang kulit kepala.

Bagi kamu yang mengalami panu di kulit kepala, memilih sampo antiketombe yang tepat adalah salah satu solusinya. Salah satu produk yang cocok dipilih adalah Selsun. Sampo ini mengandung Selenium Sulfida yang merupakan zat anti ketombe paling efektif untuk mengatasi masalah kulit kepala.

Ingin Rambut Bebas Ketombe? Cek 10 Rekomendasi Sampo Selsun di Bawah Ini

Selsun Yellow

Rekomendasi sampo Selsun yang pertama adalah Selsun Yellow. Sampo ini merupakan sampo anti ketombe dengan kandungan selenium sulfide 1,8%. Kandungan ini bermanfaat dalam mengobati infeksi ringan pada kulit kepala, seperti ketombe.

Efektif dalam menghilangkan ketombe, sampo ini juga baik digunakan untuk mencegahnya datang lagi. Sampo ini juga mampu mengurangi gatal-gatal pada kulit kepala, sehingga aktivitas menjadi lebih nyaman. Untuk hasil terbaik, sampo ini sebaiknya digunakan 2 kali seminggu dan dibiarkan 2-3 menit sebelum dibilas.

Harga: Rp. 40.500-49.500

Selsun Yellow Double Impact

Punya masalah ketombe yang berat? Tak perlu khawatir, karena ketombe bisa diatasi dengan Selsun Yellow Double Impact. Sampo keluaran Selsun ini diformulasi khusus untuk mengatasi ketombe yang berat serta mengurangi rasa gatal karena ketombe.

Selsun Yellow Double Impact terbuat dari kombinasi 2 zat anti ketombe terbaik, yaitu selenium sulfide 1% dan zinc PtO 1%. Kinerja kedua zat yang sinergis mampu mengatasi ketombe yang mengganggu kulit kepala secara efektif. Produk ini bisa digunakan bersama dengan Selsun Blue 5 atau Selsun Gold untuk hasil yang terbaik.

Harga: Rp. 38.000-39.600

Selsun Blue

Dalam memilih sampo antiketombe tentu harus disesuaikan dengan kondisi dan tingkatan masalah ketombe yang dialami. Mengatasi ketombe tingkat awal berbeda dengan mengatasi ketombe yang sudah parah. Bagi yang memiliki masalah ketombe tingkat awal, Selsun Blue adalah salah satu produk yang direkomendasikan.

Selsun Blue adalah sampo antiketombe yang mengandung selenium sulfide 1%. Kandungan ini mampu mengurangi ketombe lebih efektif dibandingkan zat antiketombe lain, seperti zinc PtO atau coal tart. Sampo ini dapat digunakan untuk mengatasi ketombe tingkat awal sampai sedang dan mengurangi rasa gatal karena ketombe.

Harga: Rp. 40.000-56.100

Selsun Blue 5

Rekomendasi sampo Selsun berikutnya adalah Selsun Blue 5. Sampo antiketombe ini diperuntukkan bagi yang memiliki masalah ketombe tingkat sedang. Selain mengatasi masalah ketombe, sampo ini juga efektif mengatasi gatal-gatal akibat ketombe.

Selsun Blue 5 diformulasi dari Selenium Sulfide 1% yang merupakan zat antiketombe terbaik. Produk ini juga diperkaya dengan extra conditioner dan aloe vera yang bermanfaat dalam menjaga kelembutan dan kesuburan rambut. Lembut di kulit kepala, sampo ini juga membuat rambut tetap sehat.

Harga: Rp. 29.800-40.500

Selsun Gold

Selsun Gold adalah sampo antiketombe berikutnya yang direkomendasikan. Selain digunakan untuk mencegah masalah ketombe, sampo ini juga dapat digunakan sebagai perawatan rambut setelah styling. Dengan demikian, rambut tetap sehat meski telah melalui pewarnaan, pelurusan, atau pengeritingan.

Produk ini diformulasikan dengan selenium sulfide 1% dan double conditioner yang membuat rambut lembut. Sampo ini efektif menjaga kulit kepala agar sehat setiap hari. Rambut juga menjadi mudah diatur, sehingga membuat penampilan lebih percaya diri.

Harga: Rp. 40.000-45.000

Selsun 7 Flowers

Rekomendasi sampo Selsun berikutnya adalah Selsun 7 Flowers. Sampo keluaran Selsun ini berguna dalam menjaga kulit kepala dan rambut tetap sehat. Selain berguna sebagai sampo antiketombe, produk ini juga memiliki beragam manfaat lain bagi rambut dan kulit kepala.

Selsun 7 Flowers mengandung selenium sulfide dan zinc PtO sebagai zat antiketombe yang merawat kulit kepala. Produk ini juga diperkaya dengan vitamin E, pro vitamin B5, dan double conditioner yang bermanfaat untuk menjaga kekuatan dan kelembutan rambut. Sampo ini juga membuat rambut wangi sepanjang hari karena mengandung keharuman 7 bunga.

Harga: Rp. 32.700-42.180

Selsun 7 Herbals

Dalam merawat rambut, produk-produk herbal banyak disukai karena dinilai lebih aman dan efektif. Begitu pula dalam memilih sampo yang merupakan salah satu produk perawatan rambut paling sering digunakan. Selsun 7 Herbals adalah salah satu produk sampo herbal yang direkomendasikan.

Selsun 7 Herbals mengandung selenium sulfide dan zinc PtO yang berguna sebagai antiketombe. Diperkaya dengan pronalen fibro active, ginseng extract, dan sophora japonica extract, sampo ini juga mampu merawat kekuatan rambut. Produk ini dilengkapi dengan natural conditioner yang membuat rambut lebih lembut.

Harga: Rp. 31.500-43.015

Selsun Blue Itchy Dry Scalp Naturals

Cuaca yang tak menentu membuat rambut udah mengalami masalah. Salah satu masalah yang kerap muncul adalah kulit kepala kering dan munculnya rasa gatal. Tentu hal ini membuat tidak nyaman dalam beraktivitas, apalagi bagi kamu yang banyak bergerak.

Tak perlu khawatir, masalah ini dapat diatasi dengan Selsun Blue Itchy Dry Scalp Naturals. Sampo keluaran Selsun ini difomulasi khusus untuk mengurangi gatal di kulit kepala. Formulanya yang lembut membuat rambut lebih bersih dan sehat.

Harga: Rp. 485.000-514.140

Selsun 2-In-1 Treatment

Rekomendasi sampo keluaran Selsun berikutnya adalah Selsun 2-In-1 Treatment. Produk ini merupakan kombinasi sampo dan kondisioner yang tersedia dalam satu botol. Praktis digunakan, produk ini cocok digunakan sebagai perawatan harian rambut.

Selsun 2-In-1 Treatment mengandung selenium sulfide 1% yang berguna dalam mengatasi masalah ketombe. Dilengkapi dengan kondisioner membuat rambut lebih lembap dan lembut dalam satu langkah mudah. Produk ini juga efektif dalam menghilangkan gatal pada kulit kepala akibat ketombe dan dermatitis seboroik.

Harga: Rp. 1.180.000

Selsun Blue Purple Deep Cleansing

Selsun Blue Purple Deep Cleansing adalah produk keluaran Selsun yang terakhir direkomendasikan. Sampo ini mengandung selenium sulfide 1% yang merupakan zat antiketombe. Produk ini diformulasi khusus untuk melawan ketombe dan juga rasa gatal yang disebabkannya.

Sampo ini merupakan kombinasi pembersih dan kondisioner yang berguna dalam merawat dan membersihkan kulit kepala. Produk ini cocok pemilik rambut normal hingga berminyak. Keramas menggunakan Selsun Blue Purple Deep Cleansing membuat rambut lebih bersih dan lembut.

Harga: Rp. 194.940-237.000
From our editorial team

Jangan Tunda Lagi, Segera Atasi Masalah Ketombe

Sebelum ketombe di rambutmu semakin parah, sudah seharusnya segera kamu atasi dengan memilih sampo yang paling tepat. Pemilihan sampo Selsun bisa jadi solusi paling efektif mengingat setiap varian sampo ini memiliki kandungan zat antiketombe. Kamu bisa menggunakannya secara rutin untuk rambut sehat bebas ketombe.