7 Rekomendasi Selai Aprikot yang Lezat dan Kaya Manfaat untuk Kesehatan (2023)

7 Rekomendasi Selai Aprikot yang Lezat dan Kaya Manfaat untuk Kesehatan (2023)

Mengawali hari dengan makanan sehat adalah keharusan. Selai aprikot yang lezat dan kaya manfaat ini wajib masuk sebagai salah satu daftar makanan sehat untuk disantap. Melalui artikel ini, BP-Guide akan merekomendasikan selai aprikot terlezat hanya untukmu.

Baca juga

Aprikot Memiliki Banyak Manfaat untuk Tubuh

Kamu pasti sudah tidak asing dengan buah aprikot bukan? Dari tampilan luarnya, buah ini memang mirip banget dengan buah persik. Tapi setelah digigit, kamu akan merasakan manis alami yang luar biasa. Aprikot merupakan buah yang sangat digemari di mancanegara. Jarang dimakan langsung, kebanyakan diolah menjadi perasa minuman atau selai siap saji.

Sebagai buah yang tidak terlalu dikenal di Indonesia, manfaat aprikot juga tidak terlalu familiar di kalangan masyarakat. Padahal buah yang satu ini kaya akan nutrisi lho. Ada vitamin A, C, E, serat, kalium, hingga karbohidrat. Aprikot juga dikenal sebagai sumber beta karoten dan antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas dari dalam tubuh.

Berbagai Manfaat Mengonsumsi Aprikot

Mengobati Gangguan Pencernaan

Kalau kamu punya pencernaan yang bermasalah, cocok banget nih mengonsumsi buah aprikot. Aprikot memiliki kandungan yang bisa menjaga kesehatan usus, meningkatkan kemampuan usus dalam menyerap nutrisi, dan membantu perkembangan bakteri baik dalam usus.

Manfaat kesehatan lain adalah mencegah sembelit, melancarkan metabolisme tubuh, dan mencegah kram otot. Oh iya, aprikot juga kaya akan mineral dan vitamin penting yang bisa membantu meredakan demam.

Baik untuk Perawatan Kulit

Kaum wanita pasti suka nih. Buah aprikot punya kandungan vitamin C yang tinggi, sehingga mampu meningkatkan produksi kolagen yang sangat dibutuhkan oleh kulit. Selain itu, aprikot juga membantu proses eksfoliasi kulit, mengangkat sel kulit mati secara sempurna, dan mendorong tumbuhnya sel kulit baru yang lebih sehat.

Skincare yang memiliki kandungan buah aprikot juga dipercaya dapat mengencangkan kulit, membuatnya awet muda, dan menyamarkan tanda-tanda penuaan. Selain itu aprikot juga sangat baik untuk melawan jerawat dan komedo.

Meningkatkan Kesehatan Jantung

Manfaat aprikot untuk organ tubuh juga sangat tinggi. Salah satunya adalah jantung. Aprikot membantu melindungimu dari serangan jantung karena memiliki kandungan vitamin C, potassium, dan serat yang tinggi.

Sebuah penelitian yang dilakukan di pusat medis Stanford University, AS menunjukkan bahwa antioksidan yang dimiliki buah aprikot sangat tinggi dan mampu melindungi jantung dari serangan radikal bebas. Selain itu kandungan karotenoid dalam aprikot dapat membantu mencegah penyakit kanker.

Membantu Menurunkan Berat Badan

Kabar baik buat kamu yang sedang berusaha menurunkan berat badan. Kandungan nutrisi dalam buah aprikot dapat merangsang sel otak untuk memberikan sugesti pada tubuh bahwa kamu sudah kenyang. Dengan konsumsi aprikot, metabolisme tubuh juga berjalan lebih lancar sehingga makanan yang kamu makan dapat segera diolah menjadi energi.

Aprikot adalah buah rendah kalori dengan kandungan nutrisi yang cukup lengkap sehingga membuatmu kenyang lebih lama. Tidak hanya makin langsing, kamu juga akan lebih sehat dengan buah yang satu ini.

Mengobati Kondisi Pernapasan

Manfaat kesehatan lain dari aprikot adalah membantu meredakan gejala asma dan gangguan pernapasan lainnya. Aprikot kaya akan kandungan vitamin E yang bekerja sebagai antioksidan untuk meningkatkan kesehatan tubuh dan mencegah penyakit ringan seperti flu dan pilek. Selain itu mengonsumsi aprikot juga membantu mencegah dehidrasi.

Aprikot juga Hadir Dalam Bentuk Selai

Darbo Apricot Jam Selai

Darbo Apricot Jam Selai diolah dengan resep tradisional asli Austria yang telah turun temurun. Produk ini juga bebas kandungan sirop jagung fruktosa tinggi dan tidak mengandung bahan pengawet serta pewarna buatan. Dapatkan nutrisi alami buah aprikot melalui selai ini. Selai ini dibuat hanya menggunakan buah aprikot terbaik.

Harga Rp. 75.000-110.000

Apricot Jam Beerenberg

Dapatkan manfaat aprikot emas yang dipilih secara hati-hati untuk menciptakan rasa selai yang lezat dan sehat. Selain buah aprikot murni, selai ini juga diolah dengan jus lemon, pektin, asam sitrat, dan gula.

Semua kandungan bahannya alami sehingga kamu tidak perlu khawatir dengan kesehatanmu. Apricot Jam Beerenberg adalah selai asal Australia yang telah mengantongi sertifikat halal dari MUI. Jadikan selai ini olesan untuk roti dan kue kesukaanmu.

Harga Rp. 71.000-119.000

Alce Nero Organic Apricot Jam

Sumber gambar www.lazada.sg

Selai organik ini hanya menggunakan bahan-bahan yang alami dan aman untuk mempersembahkan selai aprikot terbaik. Diolah menggunakan buah aprikot asli tanpa tambahan pektin, selai ini dimasak dalam waktu yang relatif singkat untuk mempertahankan rasa dan aromanya.

Dengan tambahan bahan alami lainnya seperti gula anggur dan jus lemon organik, menghasilkan rasa selai terlezat yang pernah kamu cicipi. Alce Nero Organic Apricot Jam adalah selai buatan asli Italia yang bisa kamu beli di Lazada Singapura seharga Rp 90.245.

Barkers: Apricot Spreadable Fruit

Sumber gambar www.paleochoice.co.nz

Selai aprikot buatan Selandia Baru ini memiliki rasa tradisional yang lezat dan tidak kamu temukan di merek lain. Tambahan bahan seperti gula konsentrat jus lemon dan pektin buah untuk menambah kekentalan menghasilkan rasa yang otentik dan lezat.

Selai ini aman untuk dikonsumsi karena terbuat dari semua bahan alami, tanpa pewarna, dan tanpa pemanis buatan. Kamu bisa membeli New Zealand Apricot Jam - Barkers di paleochoice.co.nz seharga Rp 75.890.

Dalmatia Organic Apricot Spread

Satu lagi selai aprikot organik yang wajib masuk dalam makanan sehatmu. Warna emas asli buah aprikot terlihat sangat menggoda dengan campuran rasa keju tua yang lunak dan khas. Selai ini adalah pelengkap yang sempurna untuk mengawali hari.

Selai impor ini terbuat dari bahan alami, bebas pengawet, bebas pewarna, dan bebas dari pemanis buatan. Sangat aman untuk dikonsumsi seluruh anggota keluarga.

Harga Rp. 108.000-122.000

Schwartau Extra Apricot Jam

Sumber gambar www.theshop.mu

Sebagai buah nomor satu di Jerman, selai aprikot dari negara tersebut sudah tidak perlu diragukan kelezatan dan kesehatannya. Terbuat dari buah-buahan terbaik yang dipilih secara hati-hati, menjadikan sarapanmu lebih spesial dan menyenangkan.

Selai bebas gula ini sangat cocok untuk vegetarian. Dapatkan manfaat kesehatan buah aprikot dengan Schwartau Extra Apricot Jam yang bisa dibeli di theshop.mu seharga Rp 21.031 atau di safka.co.nz seharga Rp 45.791.

Morin Apricot Jam

Morin Apricot Jam diolah melalui proses yang higienis, menggunakan buah aprikot alami yang kaya manfaat. Selai aprikot yang satu ini mengandung semua manfaat dan kebaikan aprikot yang bisa kamu dapatkan. Kamu tak perlu khawatir untuk mengonsumsinya karena selai ini sudah mengantongi sertifikat halal dari MUI.

Harga Rp. 22.300-63.000
From our editorial team

Sehat Juga Menyenangkan Lho

Kini sudah tidak zamannya lagi makanan sehat tapi rasanya tidak lezat. Buktinya adalah selai aprikot rekomendasi BP-Guide di atas. Hadir dalam warna emas yang menggoda, rasanya pun sangat lezat dan sempurna untuk mengawali harimu. Kalau kamu belum pernah mencoba selai aprikot, sekarang adalah saat yang tepat. Yuk, buruan coba!