10 Translucent Powder Terbaik untuk Riasan yang Natural (2023)

10 Translucent Powder Terbaik untuk Riasan yang Natural (2023)

Setiap wanita pasti ingin riasan yang natural dan tahan lebih lama. Translucent powder dapat mengunci makeup dan menjadikan kulit Anda lebih smooth. Temukan rekomendasi produk translucent powder terbaik sesuai kebutuhan kulit dalam artikel BP-Guide berikut ini!

Baca juga

Bedak Translucent, Solusi Riasan Bebas Kilap Seharian

Siapa sih yang tidak ingin riasan flawless sepanjang hari? Rahasianya ternyata ada di bedak translucent lho! Bedak dengan warna transparan ini bisa menyatu sempurna dengan kulit Anda sehingga riasan tidak akan terlihat cakey.

Yang tidak kalah penting, bedak ini diformulasikan secara khusus untuk mengontrol kelebihan minyak, sehingga wajah akan bebas kilap seharian. Kulit Anda akan terlihat lebih halus, pori-pori nampak lebih kecil, dan tanda penuaan pada kulit pun tersamarkan.

Selain itu, karena ini bedak yang ringan sehingga aman digunakan sehari-hari. Karena tidak memiliki pigmen warna tertentu, bedak ini cocok untuk semua warna kulit.

Manfaat Menggunakan Translucent Powder Untuk Riasan

Makeup Tahan Lebih Lama

Melakukan retouch saat beraktivitas tentu cukup merepotkan. Apalagi jika riasan Anda perlahan luntur seiring berjalannya waktu. Translucent powder bekerja mengunci riasan Anda sehingga bisa tahan lebih lama. Penggunaan bedak ini untuk setting powder setelah foundation akan membuat makeup Anda bertahan lama dan tidak mudah luntur.

Tidak Mengubah Warna Foundation

Tahukah Anda kalau salah memilih warna bedak bisa membuat foundation berubah warna juga lho! Akibatnya, riasan Anda pun juga akan terlihat berbeda. Namun jika menggunakan translucent powder, warna foundation dan hasil akhir makeup akan tetap sama, jadi Anda akan mendapatkan hasil akhir riasan yang diinginkan.

Menahan Minyak Wajah

Untuk pemilik kulit berminyak, bedak tabur memang lebih disarankan karena tidak akan menyumbat pori. Selain itu, bedak tabur seperti translucent powder juga bisa menahan minyak dengan baik, mencegah bedak luntur karena kringat seharian. Aplikasikan sedikit lebih banyak bedak di T-zone yang lebih cepat berminyak.

Menghasilkan Riasan Natural

Translucent powder yang tanpa warna akan memberikan kesan riasan yang natural pada wajah. Unttuk penggunaan sehari-hari, Anda malah akan terlihat seperti tidak menggunakan makeup sama sekali! Hebatnya lagi, meskipun Anda mengaplikasikan bedak ini berulang kali, riasan tidak akan terlihat tebal.

Mencegah Eyeshadow Luntur

Setiap aspek makeup Anda harus diperhatikan jika ingin tampil sempurna. Tidak terkecuali eyeshadow. Translucent powder dapat mencegah eyeshadow luntur ke bagian wajah yang lain saat terkenal keringat atau panas selama Anda beraktivitas.

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Translucent Powder

Kemasan dan Aplikator

Selain kandungan di dalamnya, kedua hal ini juga sangat penting dipertimbangkan saat Anda membeli translucent powder. Terutama jika Anda ingin membawanya bepergian.

Sementara itu, aplikator yang digunakan juga mempengaruhi hasil akhir yang akan Anda dapatkan. Misalnya untuk mendapatkan coverage yang maksimal, Anda bisa menggunakan puff untuk mengambil bedak dalam jumlah banyak. Aplikator brush dapat membersihkan kelebihan bedak dari wajah agar tekstur kulit makin halus.

Hasil Akhir

Translucent powder akan memberikan hasil akhir berbeda, jadi pastikan Anda mengetahui jenis dan kebutuhan kulit Anda. Untuk kulit berminyak dan kombinasi, misalnya, hasil akhir matte akan lebih disukai karena mampu menahan minyak dan mencegah kilap. Sementara hasil akhir dewy atau glowy cocok untuk pemilik kulit kering karena bisa membuat kulit terlihat lebih berkilau.

Partikel

Partikel bedak juga ikut menentukan hasil akhir. Bedak dengan partikel yang halus dapat menyatu dengan sempurna pada kulit, menghasilkan riasan yang flawless. Selain itu, pori-pori wajah juga tertutup dengan baik tanpa meninggalkan kesan cakey karena bedak yang menggumpal.

Rekomendasi Translucent Powder Terbaik Untuk Riasan Natural

GOBAN Translucent Setting Powder Blur

Brand lokal kini tidak kalah dengan brand impor lho! Seperti GOBAN Translucent Setting Powder Blur ini. Keunggula produk ini adalah mampu memberikan hasil akhir sesuai keinginan Anda.

Bedak ini memiliki 2 varian, yaitu blur untuk hasil akhir matte bebas kilap seharian, dan Natural Glow untuk hasil akhir dewy. Kandungan vitamin E dan squalane di dalamnya bekerja menjaga kulit tetap lembap, menahan minyak, serta menyamarkan pori-pori yang besar.

Harga Rp. 130.000-160.000

The Body Shop Loose Face Powder

Kualitas produk The Body Shop memang tidak perlu diragukan lagi. Termasuk The Body Shop Loose Face Powder, setting powder translucent yang cocok untuk semua warna kulit! Bedak ini punya butiran yang halus dan mampu menahan minyak dengan sangat baik.

Hasil akhir yang diberikan adalah netral, tidak terlalu hangat atau dingin dan tidak mengubah warna foundation Anda. Untuk meratakan bedak ke seluruh wajah dengan sempurna, aplikasikan dengan powder brush berukuran besar.

Harga Rp. 180.000-250.000

N'PURE Cica Beat The Sun Powder

N'PURE Cica Beat The Sun Powder adalah bedak yang lebih dari sekedar bedak, karena dilengkapi SPF 30 untuk melindungi kulit Anda dari bahaya sinar UV. Tidak hanya itu, produk ini juga sudah menyediakan brush bawaan sebagai aplikator untuk memudahkan Anda touch up kapan saja.

Translucent powder ini adalah kombinasi physical dan chemical sunscreen yang mampu memberikan perlindungan pada kulit secara maksimal. Ada juga centella asiatica di dalamnya untuk menenangkan kulit iritasi. Anda yang bermasalah dengan jerawat akan sangat cocok menggunakan produk yang satu ini.

Harga Rp. 100.000-125.000

NARS Light Reflecting Loose Setting Powder

NARS Light Reflecting Loose Setting Powder jadi andalan kaum hawa yang mendambakan riasan natural atau no makeup makeup look. Dengan formula yang ringan, bedak tabur ini bisa menyatukan riasan Anda dan membuat tampilan Anda lebih sempurna.

Produk ini juga diformulasikan dengan teknologi photochromic yang dapat menyesuaikan dengan sumber cahaya, sehingga Anda tetap terlihat oke di depan kamera. Ada juga light reflecting complex yang bekerja mengoptimalkan pantulan cahaya sehingga kerutan, garis halus, dan pori-pori yang besar dapat tersamarkan.

Harga Rp. 250.000-400.000

Make Over Silky Smooth Translucent Powder

Satu lagi produk lokal yang patut Anda pertimbangkan. Make Over Silky Smooth Translucent Powder akan memberikan Anda riasan yang natural dan halus. Bedak tabur ini punya tekstur yang sangat lembut seperti namanya!

Selain dapat menjadi setting powder, bedak ini juga bekerja melembapkan wajah dan menyerap kelebihan minyak di wajah. Anda pun akan terlihat segar selama seharian penuh. Dengan kandungan moisturizer, Anda tidak perlu khawatir kulit jadi kering.

Harga Rp. 100.000-135.000

Laura Mercier Translucent Loose Setting Powder

Ini dia translucent powder kesayangan para beauty blogger. Tekstur Laura Mercier Translucent Loose Setting Powder ini sangat halus dan bisa bekerja menahan minyak dengan sangat baik. Cocok nih buat Anda yang punya kulit berminyak dan berjerawat.

Bedak ini juga punya formula ringan, tapi coverage-nya sangat baik lho. Ketahanannya juga sudah teruji, jadi Anda tidak perlu khawatir bedak mudah luntur dan tidak perlu touch up berulang kali seharian. Hasil akhir bedak ini adalah matte.

Harga Rp. 300.000-500.000

Dear Me Beauty Airy Poreless Powder Translucent

Ingin bedak tabur yang ringan hingga tidak terasa memakai bedak? Anda bisa coba Dear Me Beauty Airy Poreless Powder Translucent. Bedak tabur dari brand lokal ini dapat menyamarkan pori-pori dan menge-set riasan Anda. Partikelnya yang lembut bekerja mengontrol sebum, menghasilkan riasan yang lembut dan bebas minyak seharian.

Produk ini diformulasikan untuk Anda wanita yang tinggal di iklim tropis. Dilengkapi dengan kandungan antioksidan serta vitamin E untuk melembapkan kulit dan mencegah munculnya tanda penuaan. Selain itu, meski hasil akhirnya matte, kulit Anda tetap terlihat glowing kok!

Harga Rp. 75.000-130.000

Luxcrime Second Skin Loose Powder Translucent

Seperti namanya, bedak tabur ini bekerja sebagai kulit kedua yang menyatu sempurna dengan riasan Anda. Luxcrime Second Skin Loose Powder Translucent akan menghasilkan tekstur kulit yang lebih halus, terlihat natural, dan tanpa white cast. Bedak tabur ini juga akan menyerap kelebihan minyak pada wajah seharian.

Produk ini cocok untuk semua jenis kulit dan tidak akan mengubah warna foundation Anda. Anda juga bisa mengaplikasikan lebih banyak bedak pada area tertentu seperti bawah mata, T-zone, garis senyum, dan dagu untuk menyamarkan ketidaksempurnaan.

Harga Rp. 100.000-130.000

PINKFLASH OhMySelf Oil Controller Loose Setting Powder

PINKFLASH OhMySelf Oil Controller Loose Setting Powder hadir dalam kemasan mini yang praktis dibawa kemada saja. Produk ini diformulasikan khusus untuk kulit yang sangat berminyak karena diklaim mampu menyerap minyak seketika. Hasil akhirnya adalah extreme matte, sehingga kulit Anda akan bebas kilap selama 8 jam!

Aplikator double layer flocking puff memudahkan Anda untuk retouch kapan saja dibutuhkan. Selain translucent, bedak ini juga hadir dalam 2 shade lainnya.

Harga Rp. 30.000-100.000

Y.O.U NoutriWear+ Airy Fit Loose Powder

Y.O.U NoutriWear+ Airy Fit Loose Powder adalah bedak tabur yang diklaim mampu mengontrol minyak berlebih pada wajah hingga 24 jam. Produk yang punya formula ringan ini memiliki kandungan Soft Light-diffusing Powder dan Immortelle C-lock Essence yang membuat bedak menempel lebih lama.

Bedak ini sudah diuji secara dermatologis, non comedogenic, dan non acnegenic. Anda bisa menggunakannya dengan atau tanpa foundation, sehingga cocok untuk riasan sehari-hari.

Harga Rp. 50.000-80.000
From our editorial team

Perhatikan Berapa Kali Anda Retouch Dalam Sehari

Translucent powder seperti rekomendasi BP-Guide di atas memang rata-rata memiliki formula yang ringan. Oleh karena itu, Anda bisa retouch saat diperlukan. Meskipun demikian, perhatikan berapa banyak Anda retouch dalam sehari ya! Terlalu sering mengaplikasikan bedak dan terlalu banyak bedak menempel di kulit lama-lama juga bisa berisiko menyebabkan jerawat dan komedo lho!