Kamu Penggemar Aquascape? Ini 3 Rekomendasi Gunting dan 6 Rekomendasi Paket Pembuatan Aquascape (2023)

Kamu Penggemar Aquascape? Ini 3 Rekomendasi Gunting dan 6 Rekomendasi Paket Pembuatan Aquascape (2023)

Aquascape menampilkan keindahan seni tersendiri yang membuat kagum banyak orang. Daya tarik yang dimiliki aquascape membuat banyak orang ingin membuatnya sebagai dekorasi rumah. Tak sedikit pula yang menjadikan seni aquascape ini sebagai hobi. Apa kamu juga memiliki aquascape di rumah? Simak rekomendasi gunting aquascape dan berbagai paket untuk pembuatan aquascape.

Menikmati Pemandangan Hijau dari Aquascape

Aquascape merupakan salah satu seni untuk menciptakan keindahan alam dalam air menggunakan akuarium. Aquascape ini pun kini menjadi hobi kebanyakan orang. Aquascape berbeda dengan menghias akuarium. Akuarium fokus dalam pemeliharaan ikan hias sedangkan aquascape lebih fokus pada tumbuhan yang hidup di dalamnya.

Tumbuhan tersebut ditata sedemikian rupa dan ditambah dengan hiasan lainnya agar terlihat makin cantik. Karena itulah aquascape ini sering juga dikatakan sebagai seni berkebun di dalam air. Mereka para penggemar aquascape akan merancang dan menghias akuarium hingga berbentuk pemandangan yang indah untuk dinikmati.

Dalam membuat aquascape, komponen yang dibutuhkan lebih banyak, seperti ikan, tanaman dan tumbuhan air, kayu, bebatuan, dan berbagai pernak-pernik pendukung lainnya. Tentunya untuk menata semua itu agar terlihat indah juga tidak mudah karena dibutuhkan kreativitas dan selera seni yang tinggi. Tapi bukan berarti kamu juga nggak bisa membuat aquascape sendiri, lho!

Cara Mudah Membuat Aquascape Sendiri

Siapkan Akuarium

Untuk memulai membuat aquascape tentu kamu harus menyiapkan sebuah akuarium. Kamu bisa memilih akuarium dengan ukuran yang kamu inginkan, baik yang besar, sedang, atau kecil. Setelah menemukan akuarium yang tepat bersihkanlah bagian luar dan dalam akuarium dari debu dan kotoran hingga bersih dan steril. Untuk membersihkannya kamu bisa menggunakan lap basah dan produk pembersih. Namun pastikan tidak ada sisa produk pembersih yang tertinggal ya!

Isi Pasir di Dalam Akuarium

Sumber gambar sarungpreneur.com

Setelah akuarium bersih, langkah selanjutnya untuk membuat aquascape adalah mulai menata bagian dasar akuarium dengan pasir. Kamu bisa menggunakan pasir silica, pasir malang, atau campuran keduanya. Pasir malang ini mengandung zat hara yang dibutuhkan tanaman. Namun, kamu juga bisa memilih jenis pasir lain yang kerap digunakan untuk dasar akuarium.

Jika kamu memilih menggunakan pasir silika, nanti pada dasar akuarium bisa ditambahkan pupuk. Kamu juga perlu menambahkan karbon aktif agar zat berbahaya yang terkandung dalam air bisa terserap. Taburkan pasir hingga ketebalan 2-3 cm dan pada bagian samping dibuat lebih tinggi sehingga berbentuk pola lekukan pada bagian tengahnya.

Beri Pupuk

Sumber gambar sarungpreneur.com

Karena aquscape bisa dikatakan dengan berkebun di dalam air, maka kamu juga membutuhkan pupuk agar tanaman dapat tumbuh subur di dalamnya. Pupuk yang digunakan adalah pupuk dasar untuk memberikan nutrisi pada tanaman. Pupuk ini digunakan jika kamu menaruh tanaman berakar di dalamnya.

Jika tanaman yang akan kamu masukkan mampu menyerap nutrisi dari daun, maka penggunaan pupuk bisa dilewatkan. Taburkan pupuk di atas lekukan pasir yang telah dibuat tadi dengan ketebalan sekitar 2-3 cm. Gunakan pupuk berkualitas agar tanaman dapat tumbuh dengan baik.

Selanjutnya adalah menutup kembali bagian atas pupuk dengan pasir sehingga pupuk tidak kelihatan baik dari atas maupun samping. Kamu bisa mengkreasikan bentuk tumpukan pasir agar bernilai estetis. Apakah dibuat datar, bergelombang, berlekuk, atau berbukit. Karena hal yang paling penting dari membuat aquascape ini adalah keindahannya.

Tambahkan Aksesori

Setelah selesai menata bagian dasar akuarium, selanjutnya kamu bisa menambahkan berbagai pernak-pernik untuk hiasannya, apakah batu, kayu, atau aksesori lainnya. Bagian menata bebatuan dan kayu-kayuan ini juga sangat penting agar nantinya aquascape yang kamu buat terlihat seperti pemandangan yang indah.

Tatalah batu dan kayu yang sudah kamu siapkan semenarik mungkin. Untuk memberikan efek kedalaman atau curam kamu bisa membuat tumpukan pasir pada bagian belakang akuarium jadi lebih tinggi.

Masukkan Tanaman

Langkah selanjutnya adalah menambahkan tanaman ke dalam akuarium. Mulailah dengan mengisi akuarium dengan air hingga seperempat tinggi akuarium. Masukkan air secara perlahan agar pasir di dasar akuarium tidak berantakan. Kamu juga bisa memanfaatkan saringan atau alat khusus agar dasar akuarium yang telah kamu tata tidak rusak.

Selanjutnya mulailah untuk menanam tanaman yang telah kamu siapkan. Jenis tanaman yang bisa kamu tanam dalam akuarium adalah Echinodorus, Cabomba, Spatterdock, rumput air (Tiger Nymphea Lotus Tenelus), Valisneria, dan Wendtii. Aturlah tata letak setiap tanaman agar indah dipandang.

Isi dengan Air

Jika semua tanaman telah selesai kamu tata, waktunya untuk mengisi air akuarium hingga penuh. Kemudian buang kembali air akuarium yang telah terisi penuh sebanyak 70% agar kandungan zat kimia berbahaya dan kotoran yang terdapat dalam air terbuang keluar.

Kemudian isi kembali akuarium hingga penuh. Saat mengisi air lakukanlah dengan hati-hati dan perlahan agar komponen dalam aquascape yang telah kamu tata tidak berantakan. Jangan khawatir jika air dalam akuarium terlihat keruh karena dalam beberapa hari air akan menjadi jernih dengan sendirinya.

Pasang Perangkat di Dalam Akuarium

Sumber gambar tamanair.net

Setelah aquascape kamu selesai dibuat, sekarang waktunya untuk menambahkan beberapa perangkat pada akuarium. Perangkat yang dibutuhkan adalah berupa lampu sebagai penerangan, filter untuk menyaring air, dan diffuser CO2 untuk membantu proses fotosintesis tanaman.

Diffuser CO2 ini akan mengubah cahaya menjadi energi sehingga bisa dimanfaatkan oleh tanaman. Karena lampu dalam akuarium dapat memicu pertumbuhan algae penyebab air keruh dan bisa mengganggu tanaman, maka kamu hanya perlu menghidupkan lampu selama 8-10 jam saja dalam sehari.

Masukkan Ikan

Sebagai pelengkap aquascape tentu kamu juga harus menambahkan ikan ke dalamnya. Namun, kamu harus menunggu selama 2 minggu untuk memasukkan ikan ini. Aquascape yang baru saja dibuat, dalam airnya masih terkandung zat berbahaya, kotoran, dan amonia yang bisa membuat ikan mati.

Beberapa jenis ikan yang cocok hidup dalam aquascape adalah ikan tetra, komet, dan manfish. Saat menambahkan ikan ke dalam aquascape juga tidak bisa sembarangan. Kamu harus menempatkan kantong pembungkus ikan dalam air akuarium selama 10 menit.

Hal ini berguna agar ikan tidak stres akibat perubahan suhu dan kondisi air yang drastis. Dengan cara ini ikan pun akan menyesuaikan diri secara perlahan hingga kamu lepaskan ke dalam habitat barunya.

Melakukan Perawatan Tanaman Aquarium

Hal yang tak kalah penting dalam membuat aquascape adalah melakukan perawatan tanaman. Perawatan ini penting untuk dilakukan agar ekosistem dalam aquascape dapat hidup dengan baik dan keindahannya terjaga. Perawatan khusus harus dilakukan selama 2 minggu pertama.

Dalam satu minggu pertama buanglah air akuarium sebanyak 30% dari volume air dan kemudian ganti dengan air bersih yang baru. Tujuannya adalah untuk membuang kotoran dan zat berbahaya yang masih terkandung di dalam air. Penggantian air ini juga bermanfaat untuk memicu pertumbuhan bakteri baik dalam akuarium.

Dalam minggu kedua kamu juga perlu melakukan hal yang sama. Namun frekuensinya semakin berkurang, yakni cukup 3 kali dalam seminggu. Untuk perawatan lanjutan kamu hanya perlu melakukan langkah ini sekali seminggu. Dan di saat kamu ingin menambahkan aksesori dan hiasan baru ke dalam aquascape, kamu perlu mengganti airnya sebanyak 50% dari volume akuarium.

Rekomendasi Gunting untuk Membantu Membuat dan Merawat Aquascape

(Bengkok) - Gunting Aquascape Panjang Ujung Bengkok Trimming Clamper Stainless Steel

Untuk merawat dan menjaga keindahan tanaman aquascape tentu kamu juga membutuhkan gunting. Salah satu yang bisa kamu gunakan adalah (Bengkok) - Gunting Aquascape Panjang Ujung Bengkok Trimming Clamper Stainless Steel.

Gunting aquascape ini bisa kamu gunakan untuk memotong cabang-cabang tanaman yang telah mati dan mengatur ketinggian tanaman. Dengan gunting ini kamu juga bisa memangkas dan membentuk tanaman dalam akuarium.

Gunting ini memiliki bagian ujung yang lurus dan bengkok. Bagian ujung gunting yang lurus sangat multifungsi, sedangkan yang bengkok akan memudahkan kamu memotong tanaman yang terletak pada bagian sudut akuarium. Bahan gunting ini terbuat dari stainless steel antikarat sehingga lebih awet.

Harga Rp. 50.000-127.000

(Gelombang) - Gunting Aquascape Gelombang 27 cm Kandila

(Gelombang) - Gunting Aquascape Gelombang 27 cm Kandila merupakan gunting aquascape berbentuk unik yang melekuk. Gunting ini efektif digunakan dalam akuarium karena dapat menjangkau bagian yang sulit dijangkau.

Gunting dengan desain 2 lekukan ini juga multifungsi karena dapat digunakan untuk memotong, mengatur, dan membentuk cabang tanaman. Bahan gunting terbuat dari stainless steel berkualitas.

Harga Rp. 100.000-227.000

(Lurus) - Hopar Gunting Lurus Aquascape Trimming 28 cm

(Lurus) - Hopar Gunting Lurus Aquascape Trimming 28 cm juga bisa membantu kamu dalam perawatan aquascape.

Gunting sebagai penunjang untuk berkebun dalam air ini dapat digunakan untuk keperluan apa saja. Mulai dari memotong kabel, dakron hingga memotong cabang dan akar tanaman hias. Gunting ini juga akan memudahkan kamu dalam proses trimming tanaman stem plant.

Gunting dengan ujung lurus ini memiliki pegangan yang nyaman digunakan. Bahan pembuatnya adalah material stainless steel berkualitas yang tahan terhadap karat.

Harga Rp. 62.500-95.000

Rekomendasi Paket Perawatan dan Pembuatan Aquascape

Paket Aquascape DIY

Paket Aquascape DIY berisi paket tanaman yang cocok hidup dalam aquascape. Tanaman dalam paket ini merupakan jenis yang perawatannya gampang dan tidak mudah mati.

Kamu pun tidak perlu khawatir dengan kebutuhan akan nutrisi dan cahaya tanaman karena tanaman yang dipilih dapat hidup dalam cahaya rendah. Kamu juga tidak perlu repot dengan perawatan tanaman karena jenis tanaman dalam paket ini pertumbuhannya sedikit lambat.

Dalam satu paket aquascape ini terdiri dari tanaman microsorum pteropus windelv, hydrophilla sunset, bucephalandra, moss peacock batu, bonsai senggani, cryptocoryne wendtii, echinodorus amazonicus, dan anubias nana.

Harga Rp. 146.100-221.000

Paket Stem Plant Aquascape

Paket Stem Plant Aquascape merupakan paket hemat aquascape yang cocok untuk pemula. Dalam satu paket ini kamu akan mendapatkan 10 jenis stem plant.

Stem plant jenis tanaman yang mudah ditemukan dan dijual utuh dengan akarnya. Stem plant sebaiknya ditanam pada bagian belakang akuarium karena tanaman ini dapat tumbuh memanjang dan menyebar sehingga cocok dijadikan background.

Untuk menanam stem plant ini kamu harus membuat jarak antara batang satu dengan yang lainnya agar akar dapat tumbuh dengan baik.

Harga Rp. 30.000-74.000

Paket Media Tanam Aquascape

Paket aquascape lengkap yang juga dibutuhkan adalah Paket Media Tanam Aquascape. Dalam satu paket terdiri dari Eco One Bakteri Starter, Natural One Pupuk Dasar, Base One Rumah Bakteri, dan Platinum soil. Untuk susunan dari lapisan tanaman ini adalah Eco One (bakteri starter), Base Oone (rumah bakteri), Natural One (pupuk dasar), dan Platinum Soil.

Eco One ini mengandung bibit bakteri yang telah didormansikan dan dikemas dalam bahan penyerap air seperti tanah liat Montmorillonite dan bakteri akan aktif setelah dimasukkan ke dalam aquascape.

Base One merupakan lapisan dasar untuk aquascape yang kaya dengan bacteri starter, peat, carbon dan asam humat. Base One juga kaya akan mineral dan nutrisi untuk membantu pertumbuhan akar tanaman. Base One juga bemanfaat untuk menurunkan amonia, mempercepat pertumbuhan bakteri, dan mempermudah sirkulasi udara dalam air.

Natural One merupakan pupuk dasar yang di dalamnya terkandung nutrisi yang komplit dan seimbang sehingga berguna untuk memberikan keseimbangan ekosistem dalam air. Dalam pupuk juga terkandung bakteri nitrifikasi untuk membantu proses detoxifikasi amonia dan nitrit.

Soil merupakan bahan substrat untuk menciptakan lingkungan alami dalam aquascape sehingga ikan dan tanaman dapat tumbuh dengan baik. Di dalamnya terkandung asam organik dan nutrisi yang bagus untuk pertumbuhan akar tanaman. Soil terbuat dari bahan alami pilihan yang dilengkapi dengan essential minerals dan trace elements.

Harga Rp. 65.000-279.000

Paket Hemat Ikan Hias Aquascape

Paket Hemat Ikan Hias Aquascape berisi bermacam-macam ikan hias berumur remaja dalam ukuran 1-1,5 cm. Ikan ukuran kecil memang lebih cocok untuk aquascape karena ikan kecil tidak akan merusak tumbuhan. Ukurannya yang kecil juga membuat aquascape tampak lebih indah.

Akan lebih bagus lagi jika ikan yang dipilih memiliki warna yang cantik dan bentuk yang unik. Jenis ikan yang bisa kamu dapatkan dari paket yang dipilih adalah neon tetra, rednose tetra, cardinal tetra, pink danio zebra, corydoras albino, ramirezi bluetic, cherry barb, chinese algae eater, udang black coco, dan udang red cherry.

Harga Rp. 53.500-374.000

Paket Undergravel Aquascape

Paket Undergravel Aquascape merupakan paket yang berisi perangkat aquascape, yakni undergravel 60, mesin pompa, dan busa bantal ukuran 30 cm x 90 cm.

Under gravel filter ini banyak dipilih untuk aquascape karena media filternya adalah substrat tanaman dan filter jenis ini dapat menyuplai O2.

Filter ini diletakkan di bawah lapisan kerikil atau pasir. Filter ini akan menjernihkan dan mengoptimalkan kondisi air. Filter jenis ini juga baik untuk pertumbuhan bakteri yang hidup di bawah lapisan pasir.

Harga Rp. 60.000-94.300
From our editorial team

Yuk, Coba Bikin Aquascape Sendiri!

Tertarik memiliki aquascape untuk dekorasi di rumah? Jika dibeli harganya lumayan mahal juga, lho! Karena itu tak ada salahnya untuk coba bikin aquascape sendiri dengan mengikuti langkah pembuatan aquascape yang telah BP-Guide berikan. Rekomendasi gunting aquascape dan paket lengkap pembuatan aquascape juga akan memudahkanmu dalam membuatnya.

Tag