Hati-hatilah Bila Berat Badan Bayi Anda Kurang

Sumber gambar https://www.pexels.com/

Kelahiran seorang bayi menjadi hal yang paling dinantikan ibu hamil dan keluarga. Bayi yang terlahir sehat dan sempurna pun menjadi harapan bagi semua orang. Berat badan bayi saat lahir yang ideal berkisar antara 2.500 - 4.000 gram. Jika bayi lahir dengan berat badan lebih dari 4.000 gram, maka akan menyulitkan ibu untuk melalui proses persalinan normal.

Namun, jika bayi lahir dengan berat badan kurang dari 2.500 gram malah berakibat lebih buruk lagi. Bayi yang terlahir dengan berat badan rendah berisiko mengalami masalah dalam tumbuh kembang otak dan fisiknya. Setelah lahir berat badan bayi harusnya terus bertambah setiap bulannya.

Bayi perempuan berusia 3 bulan normalnya mengalami kenaikan berat badan sekitar 5,4 - 6,5 kg. Untuk bayi laki-laki normalnya berkisar antara 5,8 - 7 kg. Jika kenaikan berat badan bayi tidak sesuai dengan yang seharusnya, artinya bayi mengalami gangguan pada pertumbuhannya.

Penyebabnya bisa dipengaruhi oleh banyak faktor, seperti pola makan, masa pertumbuhan, gangguan kesehatan pada bayi atau ibu sewaktu hamil, postur tubuh ibu selama hamil, dan kurangnya asupan nutrisi. Untuk mengatasi masalah kurangnya berat badan bayi ini bisa dengan memberikan asupan nutrisi harian yang cukup.

Selain ASI, bayi bisa mendapatkan sumber nutrisi dari pemberian susu formula sesuai dengan usinya. Nah, jika anak Anda mengalami masalah berat badan yang kurang, sebaiknya berhati-hatilah dan upayakan agar berat badan si kecil dapat naik sesuai yang seharusnya.

Tidak Hanya Sehat, Susu Formula juga Dapat Menambah Berat Badan Bayi

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Memberikan asupan nutrisi yang dibutuhkan bayi tentunya jadi tugas seorang ibu. Hanya saja terkadang meski bayi sudah diberikan ASI tetap saja berat badannya sulit naik. Hal ini pun menjadi kegalauan bagi banyak ibu karena bayi tidak tumbuh dan berkembang sesuai dengan usianya.

Alhasil berbagai upaya pun akan dilakukan agar anak dapat tumbuh sehat. Hal yang bisa dilakukan untuk menambah berat badan bayi yang kurang ini adalah dengan mencukupi kebutuhan nutrisi hariannya. Sumber nutrisi terbaik bagi bayi tentunya adalah ASI. Namun, ada beberapa faktor yang menyebabkan bayi tidak minum ASI sehingga harus dibantu dengan susu formula.

Dilansir dari Ibupedia.com, dikatakan bahwa susu formula dapat mencukupi kebutuhan gizi dan nutrisi bayi sehingga ia dapat tumbuh sehat dengan baik. Bahkan susu formula juga dapat menambah berat badan bayi karena dalam susu formula terkandung nilai gizi yang lengkap untuk mendukung pertumbuhan bayi.

Para Ibu pun Wajib Tahu Manfaat Susu Formula untuk Bayi

Kandungan Protein Tinggi

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Sebagai ibu, tentunya Anda harus tahu lebih banyak manfaat susu formula untuk bayi selain sebagai pendamping ASI. Susu formula terbuat dari protein yang berasal dari sapi dengan kandungan yang tinggi dan mudah diserap tubuh. Kandungan protein ini sangat dibutuhkan bayi agar dapat berkembang dengan optimal.

Alfa laktalbumin yang merupakan bagian dari whey protein juga berperan dalam membunuh bakteri jahat dalam usus bayi. Dengan adanya kandungan tersebut si kecil pun terhindar dari masalah diare atau infeksi saluran cerna. Jadi, Anda yang masih merasa berat memberikan susu formula tambahan untuk bayi, bisa mulai mempertimbangkan untuk memberikannya pada si kecil.

Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Bayi

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

ASI diketahui mengandung zat antibodi yang bagus untuk kekebalan tubuh bayi, susu formula pun demikian. Di dalam susu formula terkandung sumber energi, vitamin A dan B, fosfor, protein, dan nutrisi lainnya yang juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jadi, jika dirasa ASI kurang memadai untuk si kecil, Anda bisa memberikan susu formula untuk mencukupi kebutuhan nutrisi si kecil.

Merangsang Perkembangan Otak dan Mata

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Manfaat lain dari susu formula adalah dapat merangsang pertumbuhan otak dan mata bayi. Hal ini telah dibuktikan dalam sebuah penelitian yang hasilnya adalah anak yang rutin mengonsumsi susu setiap hari lebih cerdas dibanding anak yang tidak mengonsumi susu.

Hal ini dikarenakan di dalam susu terdapat kandungan AA dan DHA untuk membantu pertumbuhan sistem saraf pusat dan fungsi penglihatan. AA (asam arakhidonat) berperan sebagai neurotransmitter (zat penghantar), sedangkan DHA (docosahexanoic acid) berperan dalam pembentukan sel-sel saraf dan sinapsis (cabang sel saraf). Selain itu dalam susu juga ada kandungan omega 3 dan 6 yang berperan dalam membentuk membran sel otak.

Anda bisa mendapatkan informasi lebih jauh lagi di Ibupedia.com, Pusat Informasi Seputar Ibu dan Anak. Segera kunjungi ya!

10 Merek Susu Penambah Berat Badan Bayi

Susu Frisolac Gold 1

Susu Frisolac Gold 1 merupakan susu formula untuk bayi usia 0-6 bulan yang dapat dijadikan sebagai susu penambah berat badan bayi. Susu formula ini akan memenuhi kebutuhan nutrisi bayi yang tidak mengonsumsi ASI. Susu ini dapat dikonsumsi bayi sesuai dengan anjuran dokter.

Susu formula dengan kandungan gizi yang tinggi ini mengandung Lactobacillus Casei, Nukleotida, dan Probiotik Bifidobactium yang melindungi saluran cerna bayi dari bakteri jahat sekaligus menstimulasi sistem imun. Sementara kolin sebagai kelompok vitamin B akan membantu mengoptimalkan tumbuh kembang bayi.

Harga: Rp. 125.000-586.000

NAN PH Pro 1

Susu penambah berat badan bayi yang juga bisa Anda jadikan pilihan adalah NAN PH Pro 1. Susu formula ini dapat dikonsumsi oleh bayi baru lahir hingga usia 6 bulan. Meski begitu, berikanlah susu formula ini pada bayi sesuai dengan anjuran dokter dan usahakanlah agar bayi tetap bisa mengonsumsi ASI.

Susu rasa plain dengan kandungan Optipro HA Protein hypoallergenic, Bifidobacterium Lactis, dan DHA ini akan mencukupi kebutuhan nutrisi si kecil yang kurang. Susu ini pun juga dapat mengurangi risiko alergi pada bayi.

Harga: Rp. 130.000-507.000

Susu Enfamil A+1

Susu Enfamil A+1 merupakan susu formula pendamping ASI yang dapat diberikan pada bayi usia 0-6 bulan. Susu ini sudah teruji secara klinis dapat mendukung memori dan problem solving/kemampuan memecahkan masalah serta membantu mempertahankan konsentrasi.

Nutrisi penting yang terkandung dalam susu ini adalah DHA, ARA, dan Prebiotik GOS yang bagus untuk kesehatan saluran cerna dan tumbuh kembang bayi. Enfamil A+1 diproduksi oleh Mead Johnson, perusahaan asal AS.

Perusahaan ini memformulasikan nutrisi yang terkandung dalam susu berdasarkan ilmu pengetahuan dan penelitian ilmiah sehingga takarannya pas untuk memenuhi kebutuhan bayi.

Harga: Rp. 145.000-1.500.000

Susu Nutribaby 1

Meski bayi sudah diberi ASI, namun terkadang tetap saja ibu membutuhkan susu penambah berat badan bayi jika dirasa berat badan si kecil masih kurang. Salah satu susu formula yang bagus untuk bayi adalah Susu Nutribaby 1 yang cocok untuk anak usia 0-6 bulan.

Susu ini mengandung banyak nutrisi yang dibutuhkan bayi untuk tumbuh dengan optimal di tahap emasnya. Nutrisi penting yang terkandung dalam susu ini adalah AA & DHA, omega 3 & 6, 18 vitamin, 12 mineral, laktosa, dan prebiotik. Tekstur susu ini sangat mirip dengan ASI sehingga dapat dicerna lambung bayi dengan mudah.

Harga: Rp. 155.900-498.000

Nestle Lactogen 1 Gold

Nestle Lactogen 1 Gold, susu formula dengan kandungan protein, 12 vitamin, karbohidrat, lemak, dan 11 mineral untuk membantu pertumbuhan sel-sel dalam tubuh bayi. Susu untuk bayi usia 0-6 bulan ini juga mengandung zat besi, LA, dan ALA.

Untuk menjaga kesehatan fungsi saluran cerna pada bayi, dalam susu ini juga terkandung probiotik dengan serat Frukto Oligo Sakarida (FOS) dan Galakto Oligo Sakarida (GOS).

Kandungan DHA dalam susu pun bagus untuk perkembangan otak anak. Dalam susu ini terdapat pula kandungan zat besi untuk mencegah anemia akibat defisiensi zat besi.

Harga: Rp. 109.000-130.000

Similac Advance

Similac Advance juga merupakan susu formula yang bisa dijadikan sebagai pendamping ASI. Dalam susu ini terdapat kandungan DHA, ALA dan AA untuk perkembangan otak, zat besi, kalsium, vitamin, dan mineral yang sangat dibutuhkan bayi. Sebagai nutrisi tambahan, susu ini sekaligus menjadi susu penambah berat badan bayi yang kurang atau susah naik.

Agar bayi mendapat asupan nutrisi yang pas, berikanlah susu pada bayi sesuai dengan takaran yang dianjurkan. Susu produksi dari Abbott Manufacturing Singapore Private Limited ini dijamin berkualitas dan bagus untuk bayi. Sebelum memberikan susu pada bayi perhatikanlah tabel penggunaan agar takaran susu sesuai dengan yang dianjurkan.

Harga: Rp. 390.500-780.000

Susu Bebelove Nutricia 1

Susu Bebelove Nutricia 1 juga merupakan susu formula yang dapat menambah berat badan bayi. Susu untuk bayi usia 0-6 bulan ini mengandung nutrisi yang sesuai dengan kebutuhan si kecil.

Di dalam susu terkandung kalsium yang berperan dalam pertumbuhan tulang dan gigi, zat besi untuk mencegah anemia, dan prebiotik FOS untuk kesehatan pencernaan bayi. Susu rasa plain ini akan disukai oleh bayi dan terbebas dari kandungan gula sehingga membuat bayi aman dari obesitas.

Harga: Rp. 320.000-576.000

Wyeth S-26 Promil Gold 1

Wyeth S-26 Promil Gold 1 kaya akan kandungan DHA, zink, zat besi, vitamin, mineral, protein, karbohidrat, kalsium, dan asam linoleat yang akan mengoptimalkan tumbuh kembang bayi baru lahir. Semua nutrisi yang terkandung dalam susu bagus untuk menunjang pertumbuhan bayi dan dapat dijadikan sebagai susu pendamping ASI.

Bayi dengan berat badan rendah pun sangat bagus mengonsumsi susu ini. Susu formula ini dapat diberikan pada bayi usia 0-6 bulan dan sebaiknya penggunaannya sesuai dengan anjuran dokter.

Harga: Rp. 321.600-448.000

Nutricia Nutribaby Royal Acti Duobio+1

Nutricia Nutribaby Royal Acti Duobio+1 bisa menjadi sumber nutrisi tambahan untuk bayi usia 0-6 bulan. Dalam susu ini terdapat kandungan whey protein, galakto oligo sakarida (GOS), frukto oligo sakarida (FOS), mineral, AA dan DHA, vitamin, taurin, L-sistein, dan nutrisi lainnya.

Kandungan nutrisi dalam susu telah disesuaikan dengan kebutuhan bayi dan susu ini mudah dicerna usus bayi karena teksturnya mirip ASI. Agar kebutuhan gizi dan nutrisi bayi terpenuhi dengan baik, berikanlah susu pada bayi sesuai dengan takaran yang dianjurkan, tidak terlalu pekat dan tidak pula terlalu encer.

Harga: Rp. 100.000-330.400

Susu Morinaga BMT 1

Bayi dengan berat badan kurang memang menjadi kekhawatiran tersendiri bagi orang tua karena bayi yang sehat akan tumbuh sesuai dengan tahap perkembangan usianya dari bulan ke bulan. Tapi Anda tidak perlu khawatir karena memberikan susu formula bisa menjadi solusi untuk mencukupi kebutuhan nutrisi harian bayi.

Susu Morinaga BMT 1 ini bisa jadi pilihan berikutnya bagi Anda yang membutuhkan susu penambah berat badan untuk bayi usia 0-6 bulan. Nutrisi yang dibutuhkan bayi dalam tumbuh dan berkembang dengan optimal sudah diformulasikan dalam susu ini.

Dalam susu BMT ini terkandung AA & DHA, laktoferin, prebiotik, laktulosa, vitamin, dan mineral yang penting untuk perkembangan buah hati Anda. Jika bayi Anda lahir dengan berat badan rendah, susu ini bisa menjadi solusi untuk membantu menaikkan berat badannya.

Harga: Rp. 45.590-96.600
From our editorial team

Susu Formula Bagus Sebagai Pendamping ASI Si Kecil

ASI memang yang terbaik bagi si kecil, tapi susu formula juga dapat dijadikan sebagai pendamping ASI untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian si kecil. Terutama untuk bayi yang berat badannya sulit naik dan untuk bayi yang tidak mau diberikan ASI. Namun, pilihlah susu formula yang bagus dengan kandungan nutrisi lengkap dan aman dikonsumsi buah hati Anda.