Ketahui Bedanya American Pancake dan Japanese Pancake serta 9 Topping Lezat untuk Pancake

Ketahui Bedanya American Pancake dan Japanese Pancake serta 9 Topping Lezat untuk Pancake

Pancake sebagai salah satu menu sarapan memang praktis, mudah dibuat, dan tentunya lezat. Kini terdapat berbagai varian pancake dan juga aneka topping lezat pelengkap pancake. Semuanya akan meningkatkan seleramu saat sarapan.

Pancake memang sudah tidak asing di telinga kita. Selain sebagai menu sarapan, juga banyak disajikan sebagai kudapan di kafe atau restoran. Proses pembuatannya pun cukup mudah dan tidak perlu terlalu banyak bahan.

Jika selama ini kita mengenal pancake ala Amerika yang lembut dan empuk, kini ada varian sejenis yang lagi viral, yaitu japanese pancake. Untuk bahan-bahannya memang tidak ada banyak perbedaan, tapi soal bentuk dan teksturnya sangat jauh berbeda.

Pancake ala Jepang ini ukurannya lebih tinggi dengan tekstur yang lembut mirip dengan souffle atau japanese cheesecake.

Ada dua bahan utama yang membuat pancake Jepang ini super lembut, mengembang dan lezat.Yang pertama adalah buttermilk yang bisa dibeli di pasaran maupun dibuat sendiri di rumah, dengan bermodal susu dan cuka atau air perasan jeruk lemon.

Sedangkan bahan lainnya adalah mayones. Memang terasa sedikit aneh menambahkan mayones ke dalam pancake, tapi menambahkan sedikit saja ke dalam adonan akan memastikan pancake terasa ekstra lembut.

Tidak harus menggunakan mayones kebanggaan Jepang yaitu Kewpie, kamu bisa juga menggunakan merek apa pun.

Untuk lebih jelasnya, yuk simak perbedaan resep pancake ala Amerika dan Jepang, serta berbagai variasi topping lezat untuk menggoyang lidah.

American Pancake

Untuk membuat pancake ala Amerika, kamu membutuhkan bahan-bahan seperti tepung terigu, baking powder, garam, gula, susu, telur yang dikocok lepas, mentega cair atau minyak nabati.

Pertama, ayak tepung, baking powder, garam, dan gula ke dalam mangkuk besar. Dalam wadah terpisah, aduk perlahan susu, telur, dan mentega cair hingga tercampur rata. Tuangkan campuran susu ke wadah bahan kering lalu aduk dengan garpu hingga membentuk adonan yang halus. Biarkan selama beberapa menit.

Panaskan wajan antilengket dan tambahkan sedikit mentega. Tuangkan satu sendok adonan dan tunggu hingga bagian atas pancake mulai menggelembung. Balik dan masak sisi lainnya hingga berwarna kecokelatan. Siap disajikan dengan topping kesukaanmu.

Japanese Pancake

Siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu, yaitu telur yang dipisahkan bagian kuning dan putihnya, buttermilk, gula, ekstrak vanilla, mayones, tepung terigu, dan baking powder.

Dalam mangkuk besar, kocok kuning telur, gula, buttermilk, vanilla, dan mayones. Ayak tepung dan baking powder, lalu campur perlahan hingga membentuk adonan yang lembut dan halus.Di wadah terpisah, kocok putih telur dengan mikser listrik berkecepatan sedang hingga kaku atau sekitar 2 menit.

Ambil sepertiga dari putih telur kocok dan tambahkan ke adonan. Aduk dengan gerakan seperti melipat secara perlahan dari bawah kemudian tambahkan putih telur yang tersisa dan campur dengan hati-hati hingga adonannya halus.

Untuk mendapatkan bentuk pancake yang mengembang tinggi, gunakan cetakan berbentuk cincin yang sebelumnya diolesi minyak goreng. Panaskan wajan dan tambahkan sedikit minyak goreng atau mentega, lalu atur cetakan di atasnya.

Isi cetakan dengan adonan hingga hampir penuh, tutup, dan masak hingga adonan mengembang kurang lebih sekitar 4 menit. Dengan menggunakan spatula dan sarung tangan oven, letakkan spatula di bawah pancake dengan hati-hati, balik dengan lembut masih dengan memegang cetakan cincin.

Tutup wajan dan kembali masak selama 4 menit hingga kedua sisi matang dan berwarna keemasan. Untuk menyajikannya, dorong pancake ke luar dari cetakan perlahan dan sajikan dengan topping favorit.

Aneka Topping untuk Pancake

Topping Berbahan Manis

Untuk pilihan topping yang sederhana dan tentunya lezat, kamu bisa menambahkan berbagai jenis madu, sirop maple, atau cukup menaburkan gula bubuk untuk membuat pancake tampak cantik dan manis.

Untuk variasi lain yang lebih kaya rasa, hangatkan sirop maple atau madu dan tambahkan batang kayu manis, kapulaga, cengkeh, adas, kulit jeruk kering, jahe segar, atau vanili. Saring sebelum menambahkannya ke atas tumpukan pancake.

Selai Buah

Selain irisan buah segar, selai buah menjadi pilihan favorit terutama untuk anak-anak. Ada banyak jenis selai buah yang bisa dipilih, tapi tidak ada salahnya menjajal membuatnya sendiri di rumah.

Misalnya saus apel yang sederhana tapi kaya rasa, lemon curd yang bikin merem melek, atau strawberry chia seed yang bukan hanya bikin makin pancake lezat, tapi juga baik bagi kesehatan tubuh.

Lelehan Cokelat

Siapa saja bisa tergoda dengan kelezatan lelehan cokelat di atas setumpuk pancake. Kamu bisa menggunakan dark chocolate yang punya banyak manfaat kesehatan. Tambahkan juga di atasnya irisan pisang, yang tidak hanya memberikan tambahan nutrisi, tapi juga membuatnya terasa makin nikmat.

Yoghurt atau Whipped Cream

Pancake terasa luar biasa dengan sedikit yoghurt tawar, irisan buah, dan sirop maple yang bikin hidangan ini makin lengkap. Sajian sarapan di pagi hari ini juga cukup nikmat disantap dengan whipped cream dan buah segar.

Kacang-kacangan

Jika kamu mencari sedikit variasi tekstur, kacang cincang bisa jadi paduan sempurna untuk pancake. Ada banyak jenis kacang lezat dan sehat yang bisa dipilih, mulai dari pecan, walnut, hazelnut, pistachio, macadamia, mede, hingga kacang tanah yang dipanggang.

Coba pasangkan pistachio panggang dengan ricotta atau krim kocok dengan hazelnut dan stroberi. Untuk sensasi rasa tropis, gunakan parutan kelapa kering, kacang macadamia, nanas segar, dan sedikit gula palem.

Es Krim

Es krim di atas pancake untuk sarapan? Yes, please! Kapan lagi bisa menikmati es krim di pagi hari, jika tidak disandingkan dengan pancake. Pilih rasa favoritmu dan pasangkan dengan lelehan cokelat, selai Nutella, kacang-kacangan, selai buah, atau buah segar.

Kombinasi Gurih dan Manis

Penyuka rasa gurih akan menyukai beberapa topping yang ternyata cocok dipadupadankan dengan pancake hangat. Misalnya saja perpaduan sour cream dengan selai berry.

Jika ingin kombinasi rasa yang lebih gurih, gunakan sour cream untuk membuat saus tzatziki khas Yunani yang menyegarkan. Cukup campurkan krim asam dengan parutan mentimun, tambahkan sedikit minyak zaitun dan bumbui dengan daun dill atau mint segar yang dicincang. Sajikan dingin di tengah hari yang panas untuk sensasi yang menyegarkan.

Selain sour cream, kamu juga bisa menambahkan keju. Bukan hanya diparut, ada pilihan topping lain yang membutuhkan usaha lebih tapi setimpal dengan kenikmatan yang dibawanya. Coba deh membuat pizza pancake.

Awali dengan membuat pancake tanpa gula, lalu dalam kondisi setengah matang tambahkan saus marinara, parutan keju cheddar, irisan sosis, dan potongan daun bawang. Masak kembali hingga keju meleleh, sajikan selagi hangat.

Daging Asap

Orang Amerika sangat suka menyantap pancake dengan topping sirop maple dan bacon. Untuk pilihan yang lebih halal dan sama lezatnya, kamu bisa menggantinya dengan daging asap yang sebelumnya dipanggang atau dimasak terlebih dahulu.

Kombinasikan dengan keju cheddar parut, saus tomat, mayones, dan sayuran segar. Bawa sebagai bekal makan siang yang tidak hanya mengenyangkan, tapi juga bergizi.

From our editorial team

Pastikan Wajan Cukup Panas untuk Memasak Pancake

Salah satu kunci keberhasilan membuat pancake yang enak adalah menyiapkan wajan yang cukup panas dan merata. Setelah menambahkan mentega atau minyak ke dalam wajan, biarkan agar panas dulu namun tidak sampai berasap. Jika wajan tidak cukup panas, maka adonan akan menyerap mentega atau minyak tersebut sehingga pancake-nya menjadi berminyak.