Baca juga

Simpan Foto-Foto Kenanganmu di Bingkai yang Keren

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Bingkai foto menjadi salah satu kekuatan untuk memperindah dinding rumah. Sembari meletakkan momentum indah dalam hidup, atau mungkin memamerkan kesuksesan tertentu, namun sekaligus membuat dinding rumah terkesan lebih artistik.

Tentunya berbagai cara bisa digunakan. Mulai dari penataan letak foto tersebut, kolase bingkai foto dan sebagainya. Hal ini sering menjadi pilihan bagi banyak orang untuk memperindah rumah mereka.

Bingkai foto yang keren menjadi pilihan utama. Desain dari bingkai foto yang menarik, berpadu dengan foto yang indah serta penuh makna akan menjadikan hiasan dinding Anda menjadi lebih memukau. Tentu hal ini menjadikan Anda mendapatkan dua hal sekaligus, yakni hiasan dinding sekaligus kenangan indah yang terpampang di dinding rumah.

Sedikit Kreativitas, Anda Bisa Buat Sendiri Bingkai Foto yang Keren dan Lucu

Bingkai Foto dari Kertas Majalah

Sumber gambar www.kriya.co.id

Apakah di rumah Anda banyak terdapat majalah bekas dan kardus bekas yang terbengkalai? Daripada dibuang, benda-benda itu bisa dikreasikan menjadi bingkai foto yang keren, loh.

Caranya, Anda hanya memerlukan kertas-kertas dari majalah bekas, kardus bekas, gunting, pisau dan lem. Bahan terakhir tentunya foto yang akan dipajang di bingkai kreasi ini. Tentunya, peralatan dan bahan tersebut sudah ada di rumah Anda, bukan?

Cara membuatnya dimulai dari memotong kardus dengan ukuran yang tepat, yakni lebih lebar 5 cm dari setiap sisi dari foto yang akan dipajang. Kemudian, potong lagi kardus satu lagi di bagian tengahnya sehingga wajah foto bisa tampak di bingkai. Rekatkan kedua kardus itu, buat penyangga untuk foto juga dari bahan kardus. Lalu letakkan foto itu di antaranya.

Berikutnya, potong kertas majalah dengan panjang yang beda, lalu gulung hingga menjadi gulungan yang lebih kecil. Rekatkan gulungan-gulungan kecil itu dengan lem dan pasangkan di sisi-sisi frame kardus juga dengan lem. Nah, bingkai foto Anda sudah siap dipajang.

Bingkai Foto dari Ranting Pohon

Sumber gambar i2.wp.com

Bila di rumah Anda ada pohon yang rindang, maka biasanya ranting-ranting pohon akan berjatuhan dan berserakan, bukan? Ranting pohon yang berserakan itu bisa Anda buat menjadi bingkai foto yang unik dan rustic loh.

Caranya, Anda perlu menyiapkan ranting kayu sebisanya cari yang teksturnya unik serta kuat. Siapkan kertas karton yang tebal, tali, lem, selotip dan foto yang akan dibingkai.

Cara membuatnya, Anda perlu menempelkan foto terlebih dulu di karton. Setelah itu, Anda mulai menyusun ranting-ranting yang bagian ujungnya diikat dengan tali. Setelah ranting sudah dirangkai, tempelkan foto tadi di ranting, gunakan selotip. Nah, silahkan pamerkan foto dengan bingkai unik ini di dinding rumah Anda.

Bingkai Foto dari Batu Kerikil

Sumber gambar i0.wp.com

Batu kerikil juga sangat mudah ditemukan, apalagi yang tinggal di daerah pedesaan. Batu kerikil bisa dikreasikan menjadi berbagai hiasan, salah satunya bingkai foto.

Cara membuatnya, Anda memerlukan batu kerikil ukuran kecil dalam jumlah secukupnya. Siapkan juga triplek atau bisa diganti dengan papan, juga siapkan kayu untuk bingkai. Siapkan paku, palu, gergaji, air, serta semen secukupnya.

Cara membuatnya, siapkan kayu dan potong menjadi 4 bagian yang sama panjang. Tentunya, panjang kayu yang dipotong bisa disesuaikan dengan ukuran foto yang akan dibingkai. Satukan keempat kayu itu menjadi persegi panjang dan gunakan paku untuk menyatukannya. Usakan persegi panjang yang bakal menjadi bingkai ini terpasang dengan rapi.

Berikutnya, batu kerikil yang sudah dibersihkan dan dicuci serta dikeringkan mulai ditempelkan ke kayu tersebut dengan menggunakan semen. Semen tersebut sebelumnya sudah dicampur air dan diaduk merata. Untuk proses ini diperlukan kehati-hatian agar kerikil dapat menempel sempurna. Jangan lupa segera lap adukan semen yang tumpah ke kerikil.

Terakhir, tunggu sampai kering. Lalu, untuk finisihing, Anda bisa membersihkan dengan amplas, lalu dipernis dalam jarak yang tidak dekat. Nah, setelah semuanya selesai, pasang foto Anda lalu pajang.

Harus Tahu Juga, Ini Macam-Macam Ukuran Foto

Ukuran Foto 3 x 4

Sumber gambar kumparan.com

Ukuran foto yang pertama adalah ukuran 3x4. Ini ukuran yang sangat kecil yakni pas foto yang memuat foto diri mulai dari setengah badan ke atas. Foto seperti ini paling sering melengkapi CV, ijazah dan berbagai surat atau dokumen resmi lainnya.

Karena diperlukan untuk hal yang resmi, maka pakaian yang digunakan juga mesti formal dan backgroundnya berwarna polos, bisa jadi merah atau biru. Warna lain yang biasa digunakan adalah putih.

Nah, ukuran 3x4 ini merupakan ukuran terkecil kedua setelah 2x3. Hanya saja, ukuran 3x4 paling sering dipasang atau digunakan pada surat-surat resmi dan sebagainya. Jadinya, sangat penting bagi Anda untuk memiliki setidaknya satu kopian foto ukuran ini.

Ukuran Foto 3R

Sumber gambar thegorbalsla.com

Ukuran foto 3R adalah foto dengan ukuran 3,5 inch x 5 inch atau bila diubah ke ukuran cm, berarti berukuran 8x12 cm. Dengan ukuran tersebut, berarti foto tersebut ukurannya mirip dengan kartu pos.

Untuk foto satu ini, agar hasil fotonya jelas dan tajam minimal ukuran pikselnya adalah 1051 x 1500 px. Ukuran yang lebih besar tentunya bisa mendukung foto tetap dengan gambar yang tajam.

Ukuran ini biasa ditemukan pada album foto keluarga atau sendiri. Dengan ukuran tersebut, foto tetap terlihat semua momentnya, tapi ukurannya pas dan mudah disimpan. Satu album foto berukuran besar bisa menyimpan foto setidaknya hingga ratusan foto bila ukuran 3R.

Ukuran Foto 4R

Sumber gambar i0.wp.com

Ukuran berikutnya yang juga sering digunakan dan dicetak adalah 4R. Ukuran 4R ini merujuk pada ukuran 4 inch x 6 inch. Atau bila diubah ke satuan cm, berarti 10,2 x 15,2 cm. Dengan ukuran satu ini, maka akan sangat pas bila diberi bingkai.

Ukuran satu ini agar tetap dapat menampilkan gambar yang tajam dan tidak pecah, berarti Anda perlu gambar dengan ukuran 1205 x 1795 pixel. Bisa dibilang, ini adalah ukuran minimal yang pas untuk diberi bingkai dan dipajang di dinding rumah Anda.

Selain itu, bingkai foto 4R juga sangat mudah ditemukan. Bahkan, ukuran bingkai yang paling banyak ditemukan di pasaran adalah ukuran bingkai 4R. Karena itulah, foto ukuran 4R menjadi salah satu yang sering dicetak banyak orang.

Ukuran Foto 5R

Sumber gambar made-blog.com

Lebih besar lagi dari ukuran 4R, adalah ukuran 5R. Ukuran 5R adalah foto berukuran 5 inch x 7 inch. Bila diubah ke satuan cm, berarti 12,7 x 17,8 cm. Ukuran satu ini juga sangat pas untuk menjadi hiasan dinding karena lebih besar.

Untuk mencetak foto ukuran ini dengan hasil terbaik, dibutuhkan ukuran minimal 1500 x 2102 piksel. Karena itu, sejumlah kamera ponsel pintar keluaran terbaru juga sudah mampu menghasilkan foto seukuran itu. Jangan kurang ukurannya dari itu.

Agar mendapatkan hasil terbaik, maka sebaiknya foto yang ukurannya 5R merupakan foto yang didapatkan dari kamera profesional. Karena bisa dipastikan resolusinya sangat pas dan gambarnya tidak pecah.

Ukuran Foto 10R

Sumber gambar cdns.klimg.com

Ukuran berikutnya adalah 10R yang berarti 10 inch x 12 inch. Ukuran tersebut berarti 254 x 305 mm. Dengan demikian, ukuran tersebut bisa disebut cukup besar.

Ukuran 10 R bisa digunakan untuk mencetak foto bahagia sendiri, berdua maupun beramai-ramai. Dengan ukurannya yang besar tersebut maka foto itu biasa terletak di ruang tamu, dan tentunya mampu menyita perhatian siapapun yang duduk di ruang tamu Anda.

Selain ukuran 10R biasa, ada juga ukuran 10R plus yang lebih besar sedikit ketimbang 10R. Bedanya, bila 10R membutuhkan gambar minimal 3000 x 3602 pixel resolusinya, maka 10R plus membutuhkan 3000 x 4500 piksel resolusi foto. Dengan kebutuhan resolusi yang begitu besar, maka bisa dipastikan untuk mencetak foto ukuran ini dibutuhkan kamera profesional.

Rekomendasi Bingkai Foto yang Pastinya Keren untuk Dipajang

Hermosa 2 in 1 Photo Frame

Rekomendasi bingkai foto keren yang pertama adalah Hermoso Photo Frame Minimalis 2in1. Produk satu ini hadir dalam 3 varian warna yang bisa dipilih sesuai warna dinding Anda. Tidak hanya itu, produk ini juga dilengkapi dengan engsel, jadinya bisa dilipat.

Dibuat dengan bahan berkualitas tinggi, serta dilengkapi pula dengan kaca. Bingkai ini memiliki dimensi 25x17 cm dengan ketebalan 1 cm. Jadinya, sangat pas untuk foto berukuran 4R.

Dengan ukurannya yang pas dan desainnya yang unik, maka bingkai satu ini bisa dipakai untuk menghias interior rumah. Bisa Anda letakkan di kantor, rumah bahkan di kamar Anda. Meski harganya cukup terjangkau, namun kualitasnya mumpuni.

Harga: Rp. 110.000-165.000

Informa - Twilight 6 Frame Set

Produk berikutnya yang bisa Anda pertimbangkan adalah Informa - Twilight Set Bingkai Foto 6 pcs. Satu produk ini terdiri dari 6 bingkai foto dengan ukuran yang berbeda, namun tetap satu set yang jadikan desainnya begitu menarik.

Dalam satu set, ada 6 bingkai dengan ukuran 8R satu buah, 6R 3 buah dan 5R 2 buah. Tentunya, Anda bisa memilih foto-foto yang tepat serta susunan yang tepat juga untuk menjadikan desain rumah Anda menjadi begitu memukau.

Ditambah lagi produk berbahan plastik ini juga didesain klasik namun elegan. Jadinya, menjadikan tampilan interior rumah Anda semakin memukau. Kelebihan lainnya adalah, produk ini juga mudah dibersihkan.

Harga: Rp. 259.900-300.000

Jbrothers MF11 Mix Frame Figura Foto

Selanjutnya, bingkai foto keren yang bisa Anda pertimbangkan adalah Frame Foto JBrothers Mix Frame 10 Oopenings MF11. Produk satu ini merupakan bingkai yang bahannya kuat, penyangganya juga kokoh sehingga tidak mudah jatuh juga tidak mudah rusak.

Produk ini merupakan satu set bingkai dengan isi 10 frame berukuran beda-beda. Beberapa bingkai yang tersedia 5 di antaranya berukuran 3R, 4 bingkai berukuran 4R dan 1 bingkai berukuran 7,5 x 7,5 cm. Tentunya, Anda bisa menyusun bingkai-bingkai ini sesuai keinginan Anda untuk menjadikan tampilan interior rumah semakin menarik.

Bingkai ini dibuat dari bahan PVC berkualitas dengan desain yang simpel, minimalis namun tetap modern dan stylist. Hadir dalam warna hitam yang memukau, tentunya akan mudah berbaur dengan warna yang ditampilkan di foto Anda.

Harga: Rp. 202.500-274.000

Usupso Photo Frame Purple Love

Berikutnya ada USS Photo Frame Purple Love. Produk satu ini adalah bingkai foto keren berbahan kayu yang berkualitas dan aman digunakan. Motif hati (love) menjadikan foto-foto yang penuh cinta dan moment yang indah bisa dipajang di bingkai ini.

Bingkai ini memiliki desain yang unik, jadinya sangat pas untuk menunjang desain interior rumah Anda. Ukurannya adalah 28 cm x 23 cm dengan berat 371 gram.

Tidak hanya itu, kayu yang digunakan juga aman dan berkualitas. Jadi tidak usah takut rusak, berjamur dan sebaganya.

Harga: Rp. 62.650-89.500

Inno Foto 07853

Berikutnya ada set bingkai dari Inno Foto (07853) 7284B Happines Ship White. Produk satu ini merupakan produk dari Innograph yang sudah terpercaya sejak tahun 90-an.

Desainnya lucu dan menarik, juga memiliki frame yang bisa berputar. Desainnya seperti kapal dan bahannya plastik yang ringan juga sangat aman. Jadinya, sangat pas untuk memajang foto anak Anda, apalagi bila masih imut dan kecil.

Dalam satu set tersedia 3 bingkai, 2 di antaranya berukuran 2x2,5 inch. Sedangkan satu lagi berukuran 5x3 inch. Jadinya, Anda bisa memilih foto terbaik dari si kecil untuk menempati bingkai unik ini, lalu jadikan sebagai pajangan yang indah di dinding rumah Anda.

Harga: Rp. 116.000-142.100

Funika SGL003 Bingkai Foto

Sedang mencari bingkai foto dengan bahan kayu? Nah, produk yang direkomendasikan berikutnya adalah Funika SGL003 WH - Bingkai Foto. Produk satu ini dibuat dari bahan solid wood terbaik, dan dicat dengan cat terbaik pula.

Jadinya, warnanya indah dan memukau. Kelebihan lainnya adalah produk ini mendapatkan label Green Label dari Singapore Environment Council karena produksi yang mendukung ekologi. Produk ini juga memiliki garansi sparepart apabila ada yang rusak ketika 3 hari dari produk tersebut diterima pembeli.

Produk ini bisa dirakit sendiri di rumah, namun dengan inovasi easy teknologi menjadikan Anda tidak perlu alat apapun untuk merakitnya. Selain itu, karena datang dalam bentuk sparepart, jadinya tidak akan rusak di perjalanan. Produk ini memiliki dimensi 20,8 x 2,5 x 26 cm.

Harga: Rp. 88.000-228.000

Neoframe Typography Sarah Bingkai Foto

Berikutnya ada Neoframe Frame Foto/ Bingkai Foto Typography Sarah. Produk satu ini merupakan pilihan bingkai dengan desain yang elegan, juga ekslusif. Jadinya, sangat pas untuk mendukung suasana mewah di interior rumah Anda.

Bingkai satu ini memiliki model yang minimalis, dan dibuat dari bahan polysterine. Dibuat dari bahan kaca doff berkualitas tinggi yang tidak menimbulkan refleksi cahaya serta matboard putih bagian belakangnya.

Produk ini memiliki bingkai selebar 2 cm dan ketebalan 2 cm juga. Hadir dalam warna hitam yang polos menambah kesan mewah dari bingkai ini.

Harga: Rp. 95.000-171.000

Jbrothers FP04 Bingkai Foto

Berikutnya, masih bingkai foto berbahan kayu yang solid. Produk yang direkomendasikan adalah Jbrothers FP04 Bingkai foto. Karena terbuat dari bahan kayu solid yakni kayu jati belanda, maka produk ini lebih tahan lama juga tidak mudah rusak.

Selain itu, bahannya menjadikan produk ini lebih terkesan artistik dan menarik. Bagian kacanya diganti dengan mika, jadi tidak takut kaca pecah lagi. Tersedia untuk foto berukuran 5R.

Catnya menggunakan spray duco yang sangat baik untuk menjadikan tampilannya tambah artistik. Tersedia juga standing di bagian belakang bila Anda ingin memasang bingkai berdiri, atau bisa juga digantung di tembok.

Harga: Rp. 49.000-70.000

Ikea TOLSBY Bingkai Foto 2 Sisi Frame

Berikutnya ada produk dari Ikea. Produk yang direkomendasikan adalah IkeaTolsby Bingkai Frame 2 sisi. Kelebihan produk satu ini adalah bingkainya terbuka di dua sisi, yakni depan dan belakang. Cara mengganti foto juga sangat mudah dengan menggeser panel depan.

Produk ini memiliki panel di depan, namun tidak memiliki panel di belakang. Jadinya, bisa digantung atau dipasang ditembok juga seperti bingkai pada umumnya. Panel tersebut juga bisa digunakan untuk memudahkan penggantian foto.

Produk ini mudah dirawat, karena mudah dibersihkan hanya dengan kain kering saja. Produk ini berbahan plastik ABS sedangkan pelindung depan berbahan plastik polistirena.

Harga: Rp. 14.500-19.500

JYSK Photo Frame With 4 Hole Oak

Produk berikutnya yang bisa Anda pertimbangkan adalah JYSK Bingkai Foto MDF Photo Frame 4 Hole Oak. Produk satu ini merupakan produk andalan dari JYSK Grup yang sudah berada di Indonesia sejak 2014. Andalannya adalah desain bergaya Scandinavia.

Produk satu ini merupakan bingkai foto berbahan MDF dengan warna oak white. Hadir dalam ukuran 28 x 28 x 2 cm yang pas untuk foto dengan ukuran yang tepat.

Tidak hanya itu, dengan desainnya yang keren dan bergaya Scandnavia tentunya akan menunjang desain interior Anda. Ditambah lagi, paduan warna dan desainnya menjadikan foto Anda terasa lebih indah dan hidup.

Harga: Rp. 304.000-356.000
From our editorial team

Pilih Bingkai Foto Terbaik untuk Menyimpan Moment-moment Terindah Anda

Rekomendasi bingkai foto di atas adalah pilihan yang tepat untuk menyimpan moment terindah Anda bersama orang-orang yang Anda cintai. Karena itu, Anda bisa menjadikan salah satu di antaranya sebagai pilihan jitu. Selain menyimpan dan memamerkan momentum terindah di hidup Anda, bingkai foto di atas juga menjadikan desain interior rumah menjadi semakin indah.