Mari Nikmati Bersama Keindahan 13 Tempat Wisata dan Acara Menakjubkan di Hongkong

Mari Nikmati Bersama Keindahan 13 Tempat Wisata dan Acara Menakjubkan di Hongkong

Hongkong, sejak zaman kekaisaran masih berkuasa di Cina, merupakan kota pelabuhan penting dan kota bisnis. Oleh sebab itu, Inggris pun ingin merebut Hongkong dari Kekaisaran Manchuria. Sekarang ini, Hongkong sudah kembali ke Cina. Meskipun begitu, Hongkong tetap menjadi kota bisnis. Oh iya, Hongkong tidak hanya merupakan kota bisnis saja, lho. Negara kota ini memiliki segudang destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi.

Pesona Hongkong dengan Magnet Wisatanya

Sumber gambar anekatempatwisata.com

Destinasi wisata di Asia ini sangat beragam. Anda yang hobi belanja pastinya tak akan melewatkan Hongkong sebagai destinasi wisata favorit. Namun saat ini, Hongkong ternyata tak hanya dikenal sebagai wisata surga belanja saja, loh.

Berada di kawasan laut China Selatan, Hongkong berkembang sangat pesat. Kota ini didominasi oleh gedung pencakar langit yang menunjukkan kesibukan ekonomi para masyarakatnya. Hongkong juga memiliki daya tarik lain selain wisata belanja, yakni deretan wisata menariknya, dari Museum Lilin hingga DisneyLand semua bisa didapati di sini. Jangan hanya sekadar menikmati wisata belanja merek-merek ternama saja. Luangkan waktu untuk wisata bersama keluarga Anda, ya.

Tur ke Hongkong, Tur Terbaik Bersama Keluarga

Sumber gambar tempatwisataseru.com

Salah satu kota terbesar dan tersibuk di Tiongkok adalah Hongkong. Hal ini didukung oleh adanya pelabuhan internasional yang menghubungkan Hongkong dengan dunia bisnis luar negeri. Pariwisata pun menjadi terdongkrak dengan adanya pelabuhan internasional ini.

Selalu ada yang baru dan juga unik di Hongkong, mulai dari taman bermain hingga kuil dan pusat belanja selalu saja menarik untuk dikunjungi berkali-kali. Destinasi menarik di Hongkong ini membuatnya menjadi tempat tur favorit untuk anak dan keluarga.

Fakta Seputar Hongkong yang Harus Anda Tahu

Tidak Perlu Visa

Berjalan-jalan ke luar negeri memang menyenangkan, tetapi terkadang memang harus sedikit repot. Beberapa negara mewajibkan para pelancong memiliki visa. Sementara itu, pengurusan visa sangat memakan tenaga dan juga waktu. Ini membuat beberapa pelancong yang tak sempat mengurus visa jadi terhalang mengunjungi beberapa negara.

Namun, Anda tak usah risau karena Hongkong membebaskan kunjungan tanpa visa. Ini juga yang menyebabkan kota ini jadi destinasi wisata favorit. Hongkong hanya menerapkan Visa on Arrival yang artinya Anda boleh sepuasnya berada di Hongkong maksimal 30 hari.

Waktu Terbaik untuk Mengunjungi Hongkong

Sumber gambar i.ytimg.com

Warga Indonesia yang berlibur di Hongkong umumnya berkisar 12 persen. Kebanyakan memilih liburan saat akhir semester maupun liburan sekolah. Jadi, jangan kaget jika di pertengahan dan akhir tahun Hongkong jadi sangat ramai oleh wisatawan.

Hongkong saat ini memang sedang mempromosikan wisatanya, utamanya wisata keluarga dan surga wisata kuliner. Selain itu, gema wisata halal di Hongkong bikin makin banyak turis asal Indonesia dan negara Islam lainnya berbondong bondong menuju Hongkong.

Bila ingin berkunjung ke Hongkong, sesuaikan dengan iklim dan cuaca yang ada. Jika ingin suhu yang tak terlalu dingin bisa kunjungi di 3 bulan terakhir menuju akhir tahun. Anda bisa dapat pemandangan langit bersih tanpa mendung dan hawa yang sedang saja. Anda bisa juga mengunjungi Hongkong kala sedang banyak event seperti pada bulan Februari sampai April.

Kemudahan dalam Menggunakan Transportasi Umum

Sumber gambar ddhongkong.org

Jika mengunjungi Hongkong, Anda akan menemukan beragam kemudahan. Ini menunjukkan bahwa Hongkong adalah kota metropolitan papan atas di kawasan Asia. Untuk masalah transportasi umum misalnya, Anda akan sangat mudah menggunakan jasanya.

Berkeliling Hongkong akan dipermudah meski Anda naik transportasi umum. Jika ingin praktis, Anda bisa kenakan MTR. Anda juga bisa naik bus umum dan taksi dengan aneka rute. Anda bisa beli kartu pass yang bisa memudahkan Anda untuk naik seluruh moda transportasi di Hongkong, kecuali taksi.

Kota yang Sangat Aman untuk Dikunjungi

Sumber gambar www.police.gov.hk

Bagi solo traveller, biasanya tempat teraman adalah negeri sendiri. Solo traveller ke luar negeri kebanyakan adalah laki laki karena perempuan umumnya lebih suka pergi bersama keluarga dan teman dengan alasan keamanan. Berbeda halnya jika mengunjungi Hongkong, nih.

Sebagai informasi, Hongkong merupakan kota yang sangat aman untuk dikunjungi. Tingkat kejahatan tergolong rendah sehingga wanita pun aman untuk travelling sendirian di kota ini. Di tahun 2011, data dari PBB menyebutkan bahwa Hongkong merupakan kota dengan tindak kriminal paling rendah di dunia, loh.

Bahasa Inggris itu Umum Digunakan

Sumber gambar cdn3.i-scmp.com

Namanya juga berwisata ke negeri orang lain pastinya sedikit banyak perlu tahu bahasa asalnya. Ini akan mempermudah kita menawar barang atau berkomunikasi saat ingin menyewa hotel atau menggunakan suatu jasa di negeri tersebut. Intinya, jika mengerti bahasa setempat, maka akan lebih mudah untuk beraktvfitas.

Di Hongkong, Anda tak perlu repot belajar bahasa China. Ini karena mereka kebanyakan sudah berbahasa Inggris. Sebagai kota yang sarat akan aktivitas bisnis dan pariwisata tak heran jika penduduknya mahir dalam dua bahasa yakni Cina dan Inggris. Ini tentu memudahkan kita mengunjungi Hongkong.

Acara-acara Spesial dan Tempat di Hongkong yang Bisa Kamu Lihat dan Nikmati Langsung

Hongkong Winter

Sumber gambar partnernet.hktb.com

Jika memilih untuk mengunjungi Hongkong di akhir tahun, Anda bisa menikmati festival Hongkong Winter, ya. Nikmati suasana musim dingin penuh gemerlap untuk Anda yang ingin suasana romantis. Aneka produk dan makanan khas musim dingin pun bisa Anda nikmati di Hongkong.

Di penghujung tahun, yakni Desember hingga awal tahun, Hongkong akan mengadakan perayaan musim dingin termasuk juga untuk Natal. Aneka kegiatan yang hanya bisa dilakukan saat musim salju pun bisa Anda nikmati kala mengunjungi Hongkong di akhir tahun. Nikmati juga diskon besar pada semua mal dan outlet kala akhir dan awal tahun.

Hongkong Food Festival

Hadiri juga acara sensasional lain di Hongkong seperti Food Festival. Di sini tentu Anda bisa menjajal aneka makanan khas Hongkong hingga minuman seperti anggur.

Ada lebih dari 400 gerai dengan beberapa koki ternama juga. Anda bisa menyaksikan hasil karya kuliner terbaik selain juga aneka makanan kaki lima khas Hongkong. Festival kuliner Hongkong ini juga mempersembahkan aneka santapan dari berbagai belahan dunia loh. Umumnya festival ini digelar pada bulan November dan Desember.

Hongkong New Year Countdown Celebration

Mendekati penghujung tahun pasti Anda dan keluarga sudah bersiap ingin segera memilih tempat yang pas untuk merayakan tahun baru. Anda bisa pilih Hongkong sebagai destinasi favorit nih. Hongkong selalu mengadakan perayaan meriah yang sayang untuk dilewatkan.

Dengan kembang api dan juga pyrotechnic yang spektakuler dari 7 atap gedung, ada lagi aneka kembang api unik yang bikin para wisatawan betah berfoto dengan latar kembang api yang meriah. Kendati saat perayaan tahun baru suhu berada di bawah 1 derajat Celcius, tetapi dijamin Anda tetap bisa menikmati bahagianya menyambut tahun baru dengan hangatnya kebahagiaan bersama keluarga.

Ada permainan lampu symphony of light dari pelabuhan serta Hongkong Pulse 3D Light Show yang bisa Anda nikmati. Aneka tempat wisata akan sangat memanjakan Anda dan keluarga terutama di malam tahun baru.

Hongkong Wetland Park

Sumber gambar upload.wikimedia.org

Kalau ke Hongkong, Anda wajib menyusuri beberapa tempat wisata menarik. Salah satu yang paling menarik perhatian adalah Wetland Park. Ini merupakan lembaga konservasi sekaligus wisata edukasi. Lokasinya ada di utara Tin Shui Wai di Yuen Long. Area ini menjadi area mitigasi ekologi untuk lahan basah yang hilang usai dibangunnya Kota Tin Shui Wai.

Lahan seluas 10000 meter persegi ini memiliki toko souvenir dan banyak galeri serta teater dan tempat bermain indoor. Tempat ini mulai buka untuk umum sejak 2006 lalu. Anda bisa juga mendengarkan nyanyian kicauan burung-burung yang ada di sini. Menariknya ada taman kupu-kupu hingga lahan pertanian dan hutan bakau juga di tempat ini. Ada ilustrasi konsep lahan basah yang ditampilkan pada galeri dalam gedung. Serangkaian permainan interaktif juga disiapkan di tempat ini membuatnya menjadi wisata edukatif yang cocok untuk satu keluarga.

Anda bisa menuju kemari dengan menaiki MTR Light Rail dengan rute 705, 706, serta 761. Lokasi ini buka dari hari Rabu hingga Senin. Untuk memasuki tempat ini biayanya Rp 48.000.

The Peak

Sumber gambar www.scmp.com

Buka di awal tahun 1888, The Peak Tram merupakan trem kabel yang paling curam di dunia. Hanya 7 menit saja Anda akan dibawa melalui deretan pemandangan luar biasa yang tak akan Anda lupakan keindahannya. Tempat ini buka dari pukul 7 pagi hingga tengah malam. The Peak tak pernah surut dari rasa penasaran pengunjung yang ingin menjajal adrenalin.

Lokasinya ada di daerah Central dan bisa dijangkau dengan MTR maupun taksi. Yang membuat Anda menghabiskan banyak waktu di sini adalah antreannya yang cukup lama. Apalagi, kala musim liburan tiba maka antrean akan semakin panjang. Untuk naik kereta ini, biayanya adalah Rp 132.000 untuk sekali naik. Kereta ini terdiri dari 2 gerbong dan melaju dengan kecepatan sedang. Nantinya kereta akan melewati tanjakan tajam dan Anda akan bisa melihat deretan gedung tinggi.

Selanjutnya, Anda akan sampai di atas dan bisa memasuki mal di puncaknya bernama Sky Terrace. Bisa singgah dan naik eskalator untuk lebih ke puncak lagi. Anda bisa melihat pemandangan bukit indah dan keseluruhan Hongkong yang penuh dengan gedung pencakar langit. Jangan lupa berfoto karena landscape-nya benar benar menakjubkan. Di mal ini, juga ada museum Madame Tussaud dan museum Trickeye yang mendunia. Anda bisa beli tiket terusan untuk naik ke The Peak lanjut ke Sky Terrance hingga Madame Tussaud dengan harga kisaran Rp 432.737.

Hongkong Disneyland

Sumber gambar travel.kompas.id

Taman hiburan Disneyland ini memang paling cocok untuk liburan satu keluarga. Di Hongkong, taman hiburan ini merupakan yang terkecil di dunia dan dibangun tahun 2005. Ada 7 tema taman yang bisa dikunjungi di Disneyland Hongkong.

Selain menikmati aneka wahana yang ada, Anda pastinya akan terhibur dengan dua karnaval yang ditampilkan di sini. Karnaval digelar mulai jam 3 sore dan ada juga yang digelar jam 8 malam. Jangan lewatkan juga pertunjukan akrobat dan musik yang ada pukul 12 siang dan pukul 2 siang. Aneka aktivitas permainan bertema Disney siap menghibur Anda dan keluarga. Untuk masuk ke sini, Anda perlu merogoh kocek sebesar Rp 708.844 untuk satu orangnya.

Sempurnakan Natal dan libur tahun baru Anda dengan menginap di Disneyland dan menghabiskan malam menyenangkan dengan aneka perayaan dan pesta meriah khas Disney. Beragam toko kartun favorit akan memeriahkan perayaan libur Anda. Dekorasi menarik hingga para penari latar juga serpihan salju siap menghibur Anda. Pesta kembang api tak lupa akan lebih memeriahkan acara Anda di Disneyland.

Lokasi taman ini berada di Lantau Island yang tak jauh dari bandara. Tempatnya indah dan menghadap ke laut Tiongkok Selatan. Anda bisa ke sana naik kereta dari stasiun Sunny Bay. Perjalanan dengan kereta hanya memakan waktu 6 menit saja. Anda bisa juga naik taksi dengan biaya sekitar Rp 225.023.

Sky100 Hong Kong Observation Deck

Sumber gambar sky100.com.hk

Dari namanya, Anda pasti sudah membayangkan sebuah tempat ketinggian. Tempat ini merupakan gedung 100 lantai yang menyajikan keindahan pemandangan dari puncak langit. Anda akan dibawa menuju lantai 100 dengan lift berkecepatan super tinggi.

Liftnya bergerak dalam kecepatan 60 detik saja. Setibanya di atas, Anda akan difoto sebagai suvenir dengan membayar sekitar Rp 173.095. Sebagai informasi, gedung ini merupakan gedung tertinggi nomor 4 di dunia dengan tinggi 484 meter.

Sky 100 Hongkong ada di gedung ICC di Austin Road West Kowloon, tepatnya di International Commerce Centre Hongkong. Silakan ke sini dengan naik MTR dan turun di Stasiun Mongkok. Untuk mengunjungi lokasi ini, Anda dikenakan biaya sekitar Rp 290.799. Tiketnya bisa dibeli secara online melalui website resmi atau bisa juga beli pada saat sampai di tempat.

Museum Lilin Madame Tussaud

Sumber gambar upload.wikimedia.org

Kurang lengkap banget kalau Anda sudah ke Hongkong, tetapi melewatkan museum lilin yang sudah terkenal. Museeum Madame Tussaud ini siap memukau Anda dengan deretan patung orang terkenal dari lilin, dari toko pemimpin hinga penyayi dan bahkan tokoh kartun pun ada di sini.

Uniknya, semua patung dibuat semirip mungkin dengan aslinya, seperti disesuaikan tinggi badan, detail wajah, dan baju yang dikenakannya. Anda harus bayar sekitar Rp 276.952 untuk masuk ke sini. Puaskan berfoto dengan patung ini karena sangat mirip dengan aslinya, loh.

Di tempat ini ada sekitar 100 lebih patung lilin. Lokasi museum lilin ini ada di Victoria Peak Hongkong dan dekat kawasan stasiun Peak Tram. Anda bisa juga beli tiket terusan dari tram tersebut seharga Rp 346.190.

Repulse Bay and Beaches

Berada di bagian selatan Hongkong, Pantai Repulse Bay ini merupakan tempat wisata penuh sejarah. Dulunya, daerah ini merupakan tempat masuk bajak laut yang menyerang Hongkong. Kini, Repulse Bay sudah sangat aman dan beralih fungsi menjadi tempat wisata.

Pantai ini menjadi area tinggal yang mewah dan cocok untuk relaksasi hingga aneka macam kegiatan air. Tempat ini bersuhu 16 hingga 26 derajat Celcius sehingga banyak dipakai untuk berjemur para turis asing. Dengan pasir putih lembut, tempat ini jadi tempat andalan turis untuk bersantai.

Selain melakukan bergam kegiatan air yang menyenangkan Anda bisa juga nih berjalan ke sekitar pantai. Anda akan mendapati Kuil Kwun Yam yang dikenal denga Longevity Bridge nya. Untuk menuju ke Repulse Bay gunakan MTR lalu menuju ke Exchange Plaza lewat pintu Exit A. Lanjut dengan memakai bus nomor 6 dengan membayar seharga Rp 13.674.

Temple Street Night Market

Sumber gambar www.discoverhongkong.com

Lokasinya memanjang dari Man Ming Lane daerah utara hingga Selatan Nanking Street. Ini merupakan kawasan pasar paling ramai di Hongkong. Pasar ini tepatnya berada di Kowloon. Anda jadi bisa menikmati pemandangan khas pasar serta aneka aroma makanan khas dari kios-kios yang ada. Makanannya beragam dari mi sederhana, hidangan laut, bahkan restoran hotpot juga ada.

Di sini orang-orang banyak belanja jam tangan hingga aneka fashion. Ada juga yang sekadar makan atau beli barang replika. Anda harus pandai menawar kala belanja di sini ya, biar kantong tak cepat bolong. Anda juga bisa jajal keberuntungan pada peramal yang ada di sini. Untuk berkunjung ke Temple Market sebaiknya dari pukul 7 hingga 10 malam ya. Gunakan MTR untuk menuju tempat ini lalu berjalanlah di sepanjang Bowring Street untuk sampai ke pasarnya.

Po Lin Monastery

Sumber gambar upload.wikimedia.org

Kunjungi saja biara Po Lin yag ada di puncak Gunung Muyu. Lokasinya di Paulau Lantau Hongkong. Biara ini dibangun tahun 1924 silam dengan hiasan patung perunggu Budha Tian Tan. Patung ini nilainya sekitar 60 juta HKD atau senilai Rp 103 milyar.

Patung ini memiliki tinggi 34 meter dan butuh 12 tahun untuk menyelesaikan pembuatannya. Patung ini menghadap ke daratan China. Ada 268 anak tangga yang harus Anda lewati untuk mencapai patung besar ini. Nikmati keindahan laut dan sejuknya hawa pegunungan selama perjalanan menaiki anak tangga.

Po Lin Monastery ini juga menjadi rumah biksu. Jadi selain untuk wisata rohani, tempat ini juga menyuguhkan tempat wisata penuh ketenangan. Jajaran restoran vegetarian bisa Anda temui di sini. Untuk menuju tempat ini, Anda bisa naik kereta dan keluar dari pintu keluar B di Stasiun Tung Chung. Anda harus naik Ngong Ping Cable Car selama 25 menit. Setelah itu, Anda berjalan 10 menit untuk sampai di kawasan ini.

Lan Kwai Fong

Sumber gambar www.discoverhongkong.com

Kalau berlibur di Hongkong pastinya tak boleh melewatkan kehidupan malamnya, ya. Ada Lan Kwai Fong yang merupakan daerah hiburan malam lengkap. Di sini ada restoran, kafe, pub, bahkan diskotik.

Daerah ini merupakan tempat jalan berbentuk L. Ada 100 lebih restoran, bar, serta klub. Orang berkumpul di sini untuk menikmati kehidupan malam khas Hongkong. Bagi Anda yang ingin nongkrong bisa banget nih kunjungi tempat satu ini.

Selain sebagai tempat hiburan malam, lokasi ini juga sering ada festivalnya, seperti festival bir yang terkenal atau beberapa karnaval di saat ada event tertentu.

Ocean Park

Sumber gambar airyougotravels.com

Taman bermain bertema lautan ini cocok untuk Anda dan seluruh anggota keluarga. Wahana yang ada sangat variatif dan tentunya menantang untuk dicoba. Anda bisa ke stasiun Admiralty dengan naik MTR dan cari exit B. Lanjut dengan naik bus menuju Ocean Park.

Tiket untuk ke Ocean Park ini bisa dibeli secara online di website resmi. Namun, tiketnya bisa juga dibeli langsung di tempatnya. Harga tiket mulai dari Rp 1.453.998 untuk tiket Gold Pass. Sementara itu, untuk Silver Pass, tiketnya senilai dengan Rp 1.142.427.

Ada area Waterfront di depan pintu masuk di mana terdapat danau buatan yang menjadi tempat show musikal di malam hari. Dan ada pula area Summit yang harus dicapai dengan cable car atau Ocean Express. Aneka wahana menarik siap memanjakan liburan Anda sekeluarga di sini, ya.

From our editorial team

Yuk ke Hongkong!

Anda tidak perlu takut untuk pergi ke Hongkong. Hongkong adalah negara kota teraman di dunia. Patut disayangkan apabila Anda dana keluarga Anda tidak pernah menikmati destinasi di Hongkong. Anda bakal bertemu dengan orang-orang yang bersahabat juga kok. Aman, indah, dan ramah adalah keunggulan yang ditawarkan Hongkong untuk para wisatawan.

Tag