- 9 Masker Kain yang Pas untuk Kamu yang Mengendarai Motor Sehari-hari
- Ingin Merasakan Sensasi Merokok Yang Beda? Coba 10 Pilihan Rokok Elektrik Terbaik Berikut Ini
- Punya Bibir Kering? Ini 30 Lipstik Menurut Pakar Kecantikan yang Akan Membuat Bibir Lembap dan Indah (2023)
- 9 Pilihan Kacamata Wanita untuk Wanita Fashionable di 2023
- Tampil Classy Dan Stylish Dengan 10 Rekomendasi Kacamata Dior Berkelas
Aksesoris Unik, Penyempurna Penampilan Wanita
Apa yang terlintas di benakmu ketika mendengar kata aksesoris? Aksesoris merupakan aneka benda yang umumnya dipakai untuk melengkapi penampilan. Aksesoris menjadikan penggunanya lebih percaya diri dan bahkan bisa menutup kekurangan yang ada dari penampilan seseorang.
Aksesoris bisa dikenakan siapa saja. Pria dan wanita dewasa hingga anak-anak pun bisa memakai aksesoris. Ini karena penggunaan aksesoris memang untuk melengkapi kebutuhan penampilan semua orang.
Untuk aksesoris wanita terdiri dari beragam model dan bentuk. Mulai dari perhiasan hingga tas sampai kacamata dan jam tangan. Untuk pria, aksesorisnya lebih simpel, seperti dasi, topi, arloji, dan sabuk. Segala pernik tersebut memang sengaja dipilih untuk dipakai supaya tampil lebih percaya diri.
Wanita adalah makhluk yang tak bisa lepas dari aksesoris. Penampilan akan serasa hambar tanpa adanya aksesoris penunjang fashion. Maka dari itu aksesoris untuk wanita dipakai untuk menyempurnakan penampilan.
Tips Jitu Memilih Model Aksesoris yang Pas
Fungsi aksesoris adalah menyempurnakan penampilan. Supaya tak berkesan terlalu ramai, jangan menggunakan semua aksesoris bersamaan. Kenakan saja 1 atau 2 aksesoris yang cocok, agar tampilan lebih elegan dan keren. Berikut ada tips jitu dari BP-Guide untuk menentukan aksesoris yang pas buat kamu.
Pakai Kalung yang Sesuai dengan Panjang Leher
Aksesoris wanita umumnya berupa perhiasan. Nah, yang paling sering dipilih karena simpel adalah kalung. Fashion item satu ini sangat praktis dikenakan dan efeknya juga besar pada penampilan kamu. Pastikan kala menggunakan kalung, modelnya sesuai dengan panjang leher.
Buat kamu yang lehernya pendek, kamu bisa pilih kalung model V. Kalung ini memberi efek leher lebih jenjang. Bagi si leher kurus dan panjang, jangan menggunakan kalung V namun kenakanlah kalung yang bentuknya melingkar. Supaya leher panjangnya lebih berimbang dan proporsional.
Buat kamu yang memiliki leher gemuk bisa pilih kalung juntai yang panjangnya 45 cm. Sementara bagi yang lehernya memperlihatkan tulang belikat bisa memakai rantai kalung menjuntai 2,5 cm. Bagi yang lehernya melebar memang sebaiknya memakai kalung jenis juntai supaya leher tampak proporsional.
Sesuaikan ukuran Gelang dengan Besar Tangan
Perhiasan lain yang kerap jadi aksesoris andalan wanita adalah gelang. Aksesoris ini mempermanis pergelangan tangan. Bisa juga digabung dengan jam tangan agar lebih manis.
Saat membeli gelang biasanya ada ukuran all size dan ukuran permanen. Ukuran all size berarti gelang bisa disesuaikan ukurannya. Sedangkan ukuran permanen berarti ukurannya dibuat pas sesuai pergelangan tangan.
Untuk menentukan besarnya pergelangan tangan kamu bisa lakukan cara ini. Siapkan benang jahit lalu ukur pergelangan tangan. Setelahnya bentangkan benang pada penggaris untuk mengetahui ukuran pergelangan tangan kamu.
Gunakan ukuran gelang yang sesuai dengan besar tangan. Jika gelang terlalu besar maka kesannya tangan kamu jadi keberatan membawa gelangnya. Sementara jika gelang terlalu kecil maka akan terlihat tenggelam di tangan.
Jangan Pakai Jam Tangan dan Gelang di Tangan yang Sama
Kadang kita ingin menggunakan gelang namun juga butuh jam tangan untuk mengetahui waktu. Kamu boleh saja kok menggunakan kedua aksesoris ini bersamaan. Namun jangan dipakai di satu tangan yang sama, ya.
Jika tak ingin terlalu ramai, jangan pakai gelang dan jam tangan di lengan yang sama. Kenakan gelang di tangan yang tak mengenakan jam tangan. Dengan demikian tampilan kamu tetap elegan dan anggun.
Ingin Punya Aksesoris yang Beda dan Unik? Kamu Bisa Mendapatkan Koleksi Aksesoris dari 10 Merek Berikut Ini
Eden by Sight
Eden by Sight merupakan pengrajin aksesoris asal Indonesia loh. Mereka memproduksi aneka aksesoris secara handmade. Produknya unik namun tentu berkonsep elegan. Beberapa yang bisa kamu coba antara lain:
Gold Cassia Choker yang dijual Rp 207.200. Kalung model choker ini memiliki dimensi 6 mm dengan panjang 38 cm. Dihias batuan howlite, kalung ini berbahan suede dan dilengkapi rantai emas 16 karat. Kamu bisa membelinya di Bobobobo.
Lalu ada Alena Bangle yang pastinya keren. Produk persembahan Eden by Sight ini bisa didapatkan di situs resminya dengan harga Rp 449.000. Dilengkapi stone agate warna hitam, bikin produk cantik ini keren untuk acara resmi.
Ada juga produk Eliza Necklace dari brand asal tanah air ini. Produk ini dilengkapi butiran kristal dengan dimensi 2,5 x 1,5 cm. Panjang kalungnya 80 cm dan terbuat daru bahan rhodium. Produk ini bisa dibeli di situs Milamili dengan harga Rp 438.000.
Youniq
Rekomendasi berikutnya masih dari merek pengrajin perhiasan asal Indonesia. Youniq membuat aneka aksesoris handmade untuk wanita dengan harga terjangkau. Semua produknya sangat apik dan menarik. Mereka membuat gambar makanan hingga kartun untuk produknya sehingga terlihat keren dan berbeda.
Seperti Youniq Jewelry BLVCK FLOWER. Produk berupa kalung ini dijual di Lazada dengan harga Rp 170.000. Sangat elegan, kalung ini berbahan resin metal. Berbentuk unik dan menarik karena rantai kalung berdesain etnik. Panjang kalungnya 48 cm.
Kamu juga bisa lirik Youniq Jewelry Gelang Snack Edition. Gelang satu ini bisa dibeli di Qlapa dengan harga Rp 73.000. Berbahan polyester resin, gelang metal chain ini dipadukan cotton knitting yarn. Panjang gelangnya 17 cm.
Bisa juga kenakan Youniq Basic Korean Line & Round Gold Star Necklace. Kalung ini dijual Rp 143.413 di Zalora. Choker hitam ini bisa digunakan dengan 2 gaya berbeda. Panjang rantai kalung bisa disesuaikan. Elegan untuk dipakai dalam segala suasana.
KLAR
KLAR awal munculnya diprakarsai karena tugas sekolah. Selanjutnya menjadi sebuah usaha kecil dan kini berkembang semakin besar. KLAR banyak membuat aksesoris dari akrilik. Kamu bisa beli produk mereka di The Goods Dept. dan Monstore Jakarta. Selain itu bisa juga membeli di Other Bag Enterprise dan District 27 Surabaya. Lirik juga Happy Go Lucky Bandung untuk mendapatkan produk cantik dari KLAR.
Salah satu produknya adalah Tika Earring yang imut ini. Dijual Rp 169.000 di Zalora. Berbahan akrilik, produk anting ini berwarna clear.
Beli juga memilih Fig 19 clear yang dibuat secara handmade. Produk ini dibuat satu persatu secara manual sehingga jarang ada yang identik. Kamu bisa mendapatkan molded acrylic ini dengan harga Rp 259.000 di Hglhouse.
House of Jealouxy
House of Jelauxy didirikan oleh Andi Yulianti pada tahun 2009. Ia membuat aneka aksesoris dengan bahan bermutu tetapi tidak mahal. Produknya mengusung tema chic nan unik. Toko pertamanya ada di Level One Grand Indonesia. Kini produk merek ini telah banyak dipakai untuk model majalah dan lain sebagainya.
Lovina Belt Necklace adalah salah satu produk House Of Jealouxy yang kami rekomendasikan. Kalung ini dijual Rp 388.000 di Zalora. Memiliki rantai gold dengan marble putih. Ada signature resin bentuk icicle dengan warna light dusty blue.
Ada juga Gold Leaf Wrap Choker. Kalung model choker ini berbahan suede. Produk seberat 12 gram ini memiliki panjang 150 cm. Dengan warna black gold, tampilan kalungnya sangat berkelas. Kalung ini dijual di Bobobobo dengan harga Rp 134.400.
Batur Earrings jadi pilihan lain dari House of Jealouxy. Produk anting ini dijual Rp 328.000. Berbahan perak, anting ini juga disertai bahan akrilik bening dan mutiara imitasi serta rantai perak. Produk seberat 12 gram ini bisa dibeli langsung di situs Houseofjealouxy.
Monili
Koleksi dari Monili juga bisa menjadi alternatif untuk kamu yang tengah mencari aksesoris wanita yang unik. Arti dari "monili" sendiri adalah "perhiasan". Karena nama ini mirip dengan nama pemiliknya maka dibuatlah merek bernama Monili.
Cincin batu bulan alias moonstone ini bisa kamu miliki. Cukup mengeluarkan biaya Rp 175.000 kamu bisa membawa pulang cincin dengan batu bulan ukuran 1 x 1,5 cm ini. Batu ini berwarna putih dengan pancar corak biru. Cincin ini berbahan kawat tembaga silver. Silakan kunjungi Qlapa untuk membelinya.
Monili Accessories Agate Necklace Blue bisa jadi pilihan kamu selanjutnya. Produk seharga Rp 185.100 ini memiliki panjang 60 cm. Sangat simpel dengan hiasan batu agate biru. Ada aneka bentuk dari oval hingga bulat pada kalungnya. Silakan kunjungi Elevenia untuk membeli produk ini.
Berikutnya ada Kalung Batu Indian Agate yang patut jadi koleksi kamu. Dijual seharga Rp 285.000 di Tokopedia. Kalung sepanjang 50 cm ini dilengkapi dengan liontin 12 cm. Terbuat dari bahan batuan alam Indian Agate, kalung ini dihias aksen liontin besi ukir 4x2 cm.
From Tiny Island
Desainer muda Nathalisa Octavia dan Jane Odelia Lukman merupakan dua sahabat yang mendirikan From Tiny Island. Merek aksesoris ini mulai didirikan pada 2013 lalu. Produk dari merek asal Indonesia ini menyasar usia 20 hingga 30-an.
Fleet E. Earing Gold Plated ini adalah salah satu produk brand From Tiny Island. Dijual Rp 300 ribuan, anting kuningan ini dilapis emas 18 karat. Memiliki gesper perak, anting ini juga memiliki bahan perak sterling bermutu tinggi. Bisa dibeli di toko online resmi mereka.
Haru Neclace ini bisa kamu jajal juga. Produk kurva perak silver ini dihiasi pink Tourmaline. Berbahan perak sterling dan dilapisi emas 18 karat. Kamu bisa beli kalung cantik ini di situs resmi Fromtinyisland dengan harga Rp 575.000.
Pakai juga produk cincin Sala R yang dibanderol Rp 325.000 di situs resmi mereka. Produk ini merupakan cincin perak sterling dengan lapisan emas. Makin cantik karena cincin ini dihias batuan zircon.
Stratto
Produk dari Stratto ini tak kalah cantik, nih. Lihat saja Lizzy Necklace Gold dengan harga Rp 99.000. Produk berbahan alloy ini memiliki panjang 76 cm. Kamu bisa membelinya di Hijabenka. Kalung ini keren untuk yang berhijab maupun tidak. Pas untuk suasana kasual maupun formal.
Kyra Necklace Stratto juga layak jadi koleksi kamu. Kalung sepanjang 40,5 cm ini dibanderol Rp 50.000 di Berrybenka. Dengan model choker, kalung ini keren bagi yang suka gaya edgy. Padankan dengan atasan model sabrina biar tampilan makin keren ya.
Istana Accessorries
Ada aneka aksesoris yang diproduksi oleh Istana Accessories. Produk mereka berkualitas tinggi dengan harga yang sangat terjangkau. Berdiri sejak 2011, merek satu ini berkembang secara online juga.
Seperti Marianmar Statement Necklace. Produk berwarna merah ini bisa kamu beli di situs resmi Istana Accessorries. Sangat fashionable, produknya dijual Rp 120.000 saja. Kamu bisa pakai produk trendi nan unik ini untuk segala acara.
Kalung Sakira Fashion Necklace keren juga, loh. Dengan warna silver, produk ini berbahan alloy. Tak membuat alergi, produk ini sangat ringan dan nyaman juga fashionable. Kalung ini bisa dipesan di Zalora dengan harga Rp 187.200.
Forliya Ring Fashion bisa jadi pilihan kamu selanjutnya. Cincin seharga Rp 92.000 ini sangat berkesan glamor. Dengan desain elegan, cincin ini sangat fashionable. Segera beli ke Lazada.
1901 Jewellery
Berdiri tahun 2013, merek 1901 Jewellery ini memiliki misi untuk mengapresiasi perempuan Indonesia. Produknya memiliki gaya vintage yang luxurious. Selain itu perhiasan mereka juga dikenal memiliki gaya glamor yang indah.
Twinkle Necklace ini dijual Rp 210.000. Berbahan burned silver dengan gold plate, kalung ini tampak sangat elegan. Kamu bisa membelinya di situs resmi 1901jewelry.
Key Lock Chain Necklace dengan multicolor ini juga keren loh. Produk seharga Rp 816.000 ini memiliki kualitas tinggi dan sangat fashionable. Modis dengan multicolor, kalung ini bisa didapatkan di Lazada.
Vinivera Earrings ini bisa jadi koleksi keren kamu. Dijual seharga Rp. 299.000 di Zalora. Produk ini berbahan gold plate. Model dangle earring cocok untuk pesta. Dengan warna emas, anting ini keren untuk gaya outlook.
Jangan Berlebihan Memakai Aksesoris
Aksesoris pada intinya memang dibuat untuk meningkatkan penampilan. Memakai aksesoris secara berlebihan hanya akan membuatmu terlihat aneh. Tidak indah pula dipandang mata. Justru dengan aksesoris yang pas, tampilan kamu bisa meningkat dan jadi pusat perhatian orang-orang di sekitarmu.