Jaga Tubuh Tetap Sehat dengan 8 Produk Olahan Susu Lezat yang Baik Dikonsumsi

Jaga Tubuh Tetap Sehat dengan 8 Produk Olahan Susu Lezat yang Baik Dikonsumsi

Susu adalah minuman sehat yang banyak digemari dan punya banyak manfaat untuk tubuh. Tak hanya berbentuk minuman, susu juga bisa diolah menjadi produk lain dengan rasa yang lebih enak. Yuk, simak beragam produk olahan susu yang baik dikonsumsi rekomendasi BP-Guide!

Susu, Bahan Pangan Alami Bernutrisi Lengkap dan Kaya Manfaat

Sumber gambar www.thekitchn.com

Susu adalah bahan pangan alami yang diperoleh dari pemerasan sapi atau hewan menyusui lainnya. Susu mengandung nutrisi yang lengkap dan sangat baik dikonsumsi oleh manusia. Zat gizi yang terkandung di dalam susu antara lain protein, kerbohidrat, lemak, dan beberapa vitamin dan mineral.

Susu telah dikonsumsi oleh seluruh lapisan masyarakat, karena zat-zat yang terkandung didalam susu sangat seimbang dan dibutuhkan manusia, selain itu susu juga mudah dicerna dan diserap oleh tubuh.

Jenis Produk Olahan Susu yang Biasa Dijumpai

Mentega (Butter)

Sumber gambar www.livestrong.com

Karena mengandung manfaat yang berlimpah, susu sering diolah menjadi berbagai produk. Salah satunya adalah mentega. Mentega berasal dari lemak hewani yang berasal dari susu, sehingga mentega memiliki kalori dan lemak jenuh yang lebih banyak dibandingkan margarin.

Dalam penggunaannya, mentega biasa digunakan untuk membuat curd, karena teksturnya yang lebih lembek. Sayangnya, mentega tidak dapat disimpan di luar terlalu lama, karena akan mengakibatkan mentega beraroma tidak sedap.

Keju

Olahan selanjutnya adalah keju. Keju merupakan salah satu olahan susu yang sangat digemari masyarakat kontinental. Keju memiliki warna yang bervariasi dari putih hingga kecokelatan, karena tergantung dari penggolongannya yang meliputi cara pembuatan, proses fermentasi, dan tekstur.

Es Krim

Produk olahan susu selanjutnya adalah es krim. Es krim adalah makanan beku yang terbuat dari produk susu seperti krim dan dicampurkan perasa dan pemanis. Cara pembuatan es krim ini adalah mencampurkan krim, perasa, dan pemanis, kemudian didinginkan. Selanjutnya diaduk sambil mengurangi suhunya untuk mencegah pembentukan kristal es besar.

Yoghurt

Selanjutnya adalah yoghurt. Yoghurt adalah produk olahan susu yang melalui proses fermentasi bakteri asam laktat, lactobacillus bulgaricus, dan streptococcus thermophilus. Yoghurt sangat berguna bagi kesehatan manusia, karena yoghurt menjaga keseimbangan asam lambung dan menekan pertumbuhan bakteri patogen di usus.

Kelebihan yoghurt dari susu adalah jumlah proteinnya. Jumlah protein dari yoghurt lebih tinggi dari pada susu dikarenakan penambahan protein yoghurt dari sintesa mikroba dan kandungan protein dari mikroba tersebut.

Rekomendasi Produk Susu Berkualitas yang Baik Dikonsumsi

Susu DYCO

Sumber gambar dilokasi.com

Salah satu produk susu yang aman dikonsumsi adalah Susu DYCO. Produk ini terbuat dari kolostrum, cairan prasusu yang dihasilkan dari induk mamalia dalam 24-36 jam pertama setelah melahirkan (pasca persalinan).

Manfaat dari susu kolostrum Dyco adalah menurunkan kadar kolesterol dan kadar gula darah bagi penderita diabetes, kemudian merangsang pertumbuhan tulang dan memelihara kekuatan tulang atau mengatasi osteoporosis, meningkatkan fleksibilitas tulang punggung dan persendian, meregenerasi sel saraf otak yang berfungsi mengatasi stroke dan lumpuh.

Manfaat selanjutnya adalah mencegah penyempitan pembuluh darah, mengatasi masalah susu akut, menghambat pertumbuhan sel kanker, membantu mengatasi asam urat, reumatik, dan asma, yang terakhir adalah memelihara fungsi hati, jantung, ginjal, paru-paru, kantong kemih, dan saluran pernafasan.

Susu ini adalah pelengkap gizi sempurna untuk segala usia karena yang mengandung berbagai faktor imun dan berkalsium tinggi. Untuk pembelian produk olahan susu yang memiliki banyak manfaat ini, Anda dapat membelinya di Bukalapak dengan harga Rp 625.000.

Green Valley Grated Parmesan Cheese

Sumber gambar www.tokopedia.com

Produk olahan susu selanjutnya adalah Green Valley Grated Parmesan Cheese. Green Valley Grated Parmesan Cheese dengan memiliki aroma yang kuat, cocok sebagai topping pasta, omelette ataupun topping snack. Produk original dari USE ini dikemas dalam botol plastik. Untuk pembelian produk olahan susu ini, Anda dapat membelinya di Blibli dengan harga Rp 32.400.

Keju Gouda Baros

Sumber gambar www.horeca-mart.co.id

Olahan susu selanjutnya adalah Keju Gouda Baros. Keju produk lokal ini memiliki cita rasa yang sangat gurih. Keju Gouda Baros cocok disajikan sebagai topping atau campuran makanan dan juga aman jika dimakan langsung.

Keju Gouda Baros berwarna kuning pucat dan terbuat dari susu sapi. Jika Anda ingin merasakan gurihnya olahan susu ini, Anda dapat membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 14.000.

Susu UHT Diamond

Sumber gambar www.tokopedia.com

Produk selanjutnya adalah Susu UHT Diamond. Olahan yang terbuat dari susu segar. Diproses dengan pemanasan dengan suhu yang sangat tinggi namun dalam waktu yang singkat agar semua bakteri terbunuh.

Olahan susu yang tidak memakai bahan pengawet ini mengandung vitamin yang lengkap seperti vitamin A, C, D, E, K, B1, B2, B5, B6, serta mineral seperti kasium, seng, magnesium, fosfor, selenium. Jika Anda tertarik dengan produk olahan susu ini, Anda dapat membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 12.500.

Wijsman Butter

Sumber gambar www.bukalapak.com

Olahan susu selanjutnya adalah Wijsman Butter. Mentega yang terbuat dari lemak hewani ini berasal dari susu sapi yang dihidrogenasi dan menghasilkan mentega dengan aroma yang harum dan rasa yang gurih.

Wijsman Butter lebih gurih dibandingkan margarin sehingga cocok untuk dijadikan bumbu masak. Jika Anda ingin merasakan kegurihan dari Wijsman Butter, Anda dapat membelinya di Blibli seharga Rp 69.000.

Paket Keju Mozarella

Sumber gambar www.blibli.com

Produk selanjutnya adalah Paket Keju Mozarella. Keju mozzarella memiliki kadar air yang rendah antara 45% sampai 52%, d imana mozzarella biasa memiliki kadar air sebesar 60%. Paket Keju Mozarella ini memiliki sifat stretchy dan relatif tidak mudah putus ketika ditarik, namun tetap lembut dan creamy ketika Anda makan.

Paket Keju Mozarella terbuat dari susu whole di mana masih mengandung cream. Setelah susu menjadi keju, kemudian dipasteurisasi sehingga masih mengandung enzim lipase. Enzim ini bertanggung jawab untuk menciptakan rasa susu terbaik di dalam produk keju.

Anda bisa membeli Paket Keju Mozarella di Blibli dengan harga Rp 90.000.

Yogurt Almond Toms Farm

Sumber gambar snackdelivery2u.com

Olahan susu selanjutnya yang menjadi rekomendasi adalah Yogurt Almond Toms Farm. Yoghurt almond adalah snack khas Korea yang tidak hanya enak dikonsumsi tetapi juga menyehatkan. Hadir dengan perpaduan rasa yoghurt dan Yakult yang menyelimuti kacang almond renyah.

Snack yang memiliki rasa manis, asin, dan gurih ini dapat Anda gunakan sebagai pengganti daging dan susu, karena memiliki nilai protein, kalsium, dan fosfor yang seimbang. Untuk pembelian produk ini, Anda dapat membelinya di Lazada dengan harga Rp 168.000.

Indoprima Skim Susu Bubuk Diet

Sumber gambar www.lazada.co.id

Rekomendasi olahan susu terakhir adalah Indoprima Skim Susu Bubuk Diet. Susu bubuk ini diformulasikan khusus untuk diet karena tidak ada kandungan lemak. Kandungan vitamin dalam Indoprima Skim Susu Bubuk Diet akan membantu Anda dalam menahan nafsu makan.

Selain itu, Indoprima Skim Susu Bubuk Diet juga memiliki kandungan kalsium yang tinggi, sehingga membuat susu ini sangat cocok dikonsumsi segala tingkatan usia, dari remaja hingga tua.

Untuk pembelian Indoprima Skim Susu Bubuk Diet, Anda dapat membelinya di Blibli seharga Rp 85.500.

From our editorial team

Pilih Produk Susu Kaya Manfaat dan Konsumsi Secara Teratur

Susu adalah salah satu minuman sehat yang kaya akan nutrisi terutama kalsium yang baik untuk pertumbuhan serta menjaga kepadatan tulang dan gigi. Jika Anda gemar mengonsumsi susu, Anda juga bisa mengonsumsi produk olahan susu lainnya sesuai dengan kebutuhan. Anda juga bisa menambahkannya pada makanan lain untuk menambah rasa dan nutrisinya.