Mau Naik Gunung? Pastikan 10 Rekomendasi Produk Survival Kit Terbaik Ini Ada Dalam Ranselmu (2023)

Mau Naik Gunung? Pastikan 10 Rekomendasi Produk Survival Kit Terbaik Ini Ada Dalam Ranselmu (2023)

Mendaki gunung tanpa persiapan yang matang sama saja dengan bunuh diri. Pastikan kamu membawa perlengkapan dan peralatan penting untuk pendakian. Beberapa survival kit berikut ini penting sekali untuk keadaan darurat, lho.

Waspada Keadaan Darurat, Survival Kit Menjadi Perlengkapan Penting Saat Naik Gunung

Sumber gambar stepzapp.com

Kegiatan mendaki gunung beberapa waktu terakhir memang sedang banyak diminati. Dari remaja hingga dewasa banyak menyukai kegiatan ini karena memang sangat menyenangkan. Selain menyehatkan jantung, kegiatan ini juga bisa memanjakan mata dan membuat kita untuk belajar lebih mencintai alam sekitar kita.

Saat hendak mendaki gunung tentu saja ada banyak persiapan matang yang harus dilakukan. Salah satunya adalah mempersiapkan survival kit dalam bawaan kita. Keadaan darurat bisa datang kapan saja dan kita harus selalu siap menghadapinya. Untuk menghindari atau meminimalkan hal buruk yang terjadi, lengkapi isi dari survival kit kamu. Bersama BP-Guide mari intip apa saja survival kit yang wajib kamu miliki dalam tas ransel kamu.

Beberapa Survival Kit yang Harus Tersedia Dalam Ransel

Kompas

Sumber gambar quieninvento.net

Peralatan bertahan hidup pertama yang wajib kamu miliki adalah kompas. Penunjuk arah mata angin ini sangat penting fungsinya. Bisa saja kamu terpisah dari rombongan tanpa sengaja, kompas ini bisa kamu gunakan sebagai penunjuk arah supaya bisa menemukan rombongan kamu. Dengan membawa kompas kamu jadi bisa tenang karena tahu benar kemana arah yang kamu tuju.

Bagi yang beragama muslim keberadaan kompas juga sangat penting. Menikmati keindahan alam ciptaan-Nya tentu tidak boleh membuat kita lengah akan kewajiban kita untuk beribadah. Dengan kompas kita jadi tahu di mana arah kiblat yang tepat.

Korek atau Pemantik Api

Sumber gambar www.leatherman.com

Kamu butuh alat untuk menyalakan api yakni korek alias pemantik api. Ini karena api memiliki banyak kegunaan untuk kelangsungan hidup di saat kamu mendaki gunung. Kita bisa memakai api untuk menghangatkan tubuh dengan cara membuat perapian. Api juga berguna untuk memasak makanan dan minuman kala kita sedang merasa kelaparan. Satu lagi manfaat penting api adalah untuk memberi sinyal kepada tim SAR.

Pisau Multifungsi

Sumber gambar allcampingstuff.com

Peralatan survival selanjutnya yang wajib kita miliki adalah pisau multifungsi. Saat di dalam hutan atau saat mendaki, ada kalanya kita membutuhkan alat yang satu ini. Kita bisa memotong ranting dan tali atau membuat lubang dengan memakai pisau. Pisau multifungsi bisa juga digunakan untuk memotong aneka bahan makanan yang kita bawa.

Biasanya pisau multifungsi hadir dalam desain simpel. Salah satu contoh pisau multifungsi adalah pisau Victorinox Swiss Army Super Tinker. Produk ini hadir dengan 14 fungsi lengkap untuk membuat petualanganmu di alam jadi lebih seru.

Kotak P3K

Sumber gambar www.aoa-adventures.com

Perlengkapan yang paling penting dalam suatu survival kit adalah kotak P3K. Jangan meremehkan fungsi kotak yang satu ini karena tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi kala kita di alam bebas.

Dalam sebuah kotak P3K sebaiknya dilengkapi obat-obatan hingga aneka peralatan untuk menunjang kesehatan. Biasanya ada tabung oksigen kecil, obat alergi, dan aneka multivitamin dalam kotak P3K. Selain itu, kotak ini juga dilengkapi aneka peralatan dasar untuk menangani luka bakar. Lengkapi juga isi kotak P3K dengan peralatan untuk penanganan hipotermia. Dengan begini kamu siap bertualang dan bertahan hidup di alam bebas.

Peluit

Sumber gambar survival-mastery.com

Peluit adalah salah satu survival kit yang tidak bisa kamu sepelekan. Alat yang satu ini bisa menghasilkan suara yang melengking tinggi. Kita bisa saja tersesat tanpa alat komunikasi atau mungkin tidak ada sinyal pada alat komunikasi yang kita bawa. Maka peluit bisa menjadi penolong kamu dan bisa kamu gunakan sebagai petunjuk bahwa kamu ada di daerah itu.

10 Rekomendasi Produk yang Bisa Kamu Beli

Coghlans Boussole Pour Cartes Map Compass

Sumber gambar www.tokopedia.com

Coghlans Boussole Pour Cartes Map Compass adalah jenis kompas yang dilengkapi dengan peta berskala 1:25.000. Produk ini bahannya berkualitas tinggi dengan lisensi dari USA. Hadir dengan desain portabel,, kompasnya mudah dibawa dan cocok dibawa untuk aneka kegiatan outdoor. Kamu bisa membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 230.000.

Brunton Nomad V2 Digital Compass

Sumber gambar www.blibli.com

Jenis kompas digital banyak disukai karena jauh lebih praktis. Kompas digital tidak memakai magnet untuk mendeteksi medan magnetis bumi. Kompas ini sudah dilengkapi sensor di dalamnya sehingga bisa lebih akurat. Tampilannya mudah dipahami sehingga lebih mudah untuk digunakan.

Brunton Nomad V2 Digital Compass ini adalah produk yang bisa kamu gunakan. Alat ini hadir dengan navigasi akurat dan begitu simpel digunakan. Ada fitur pembacaan suhu digital, alat pemberi tahu tanggal, dan juga alarm harian. Layar pada produk ini dilengkapi backlit sehingga memudahkan navigasi dalam kondisi redup atau gelap. Kamu bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 790.000.

OEM Korek Api Mancis Torch With Double Cigar Punch

Sumber gambar www.blibli.com

OEM Korek Api Mancis Torch With Double Cigar Punch ini merupakan alat yang wajib ada di dalam survival kit kamu. Produk korek api ini mampu menghasilkan semburan api yang sangat panas dan tekanan yang kuat. Tahan tiupan angin sehingga akan mempermudah kamu kala akan menghidupkan api.

Kamu bisa membawanya kala berpetualang mulai dari camping, berburu, atau memancing. Ada 2 ukuran cigar punch pada bagian bawah korek api sehingga bisa memudahkan kamu. Bisa diisi ulang, produk ini dapat dibeli di Blibli dengan harga Rp 212.900.

Laix D3-H Stainless Steel Magnesium Fire Starter Protection Tactical Pen - Black

Sumber gambar shopee.co.id

Korek api yang dibawa untuk berpetualang di alam tentu saja berbeda dengan korek api pada umumnya. Kalau bisa, kamu harus memakai korek api yang mempunyai spesifikasi windproof dan waterproof. Dengan demikian api bisa tetap dinyalakan kendati keadaannya basah atau cuaca tengah berangin.

Laix D3-H Stainless Steel Magnesium Fire Starter Protection Tactical Pen ini hadir dalam warna hitam. Produk ini hadir dengan batang magnesium pada bagian dalam pena. Bagian tersebut bisa digunakan untuk membuat api. Sementara ujung dari pena memiliki kompas. Bahan penanya dari aerograde metal yang kuat sehingga tahan lama. Ujung pena runcing dan tajam jadi bisa digunakan sebagai alat perlindungan. Kamu bisa membelinya di Shopee dengan harga Rp 53.700.

Victorinox Swiss Champ Silvertech Army Knife

Sumber gambar www.blibli.com

Pisau Swiss Army adalah alat yang kamu butuhkan untuk bertahan di alam liar. Pisau ini tajam dan memiliki aneka kegunaan. Pisau lipat buatan Swiss asli biasanya bahannya sangat berkualitas dan bisa diandalkan dalam berbagai situasi sulit.

Victorinox Swiss Champ Silvertech Army Knife ini bisa menjadi pilihan kamu. Terbuat dari stainless steel yang pastinya antikarat, sehingga pisaunya dijamin kuat dan tahan lama. Pisau ini cocok untuk dibawa saat sedang berpetualang di hutan. Memiliki 32 fungsi, produk ini menjadi alat yang sempurna untuk kamu bawa dan mempermudah aktivitas kamu di hutan. Dapatkan di Blibli dengan harga Rp 1.300.000.

Armor Knive Knife Pisau Lipat [D29]

Sumber gambar www.tokopedia.com

Pisau survival dibuat dengan tujuan untuk membantu kita bertahan hidup di lingkungan hutan belantara. Pisau semacam ini biasanya digunakan dalam situasi darurat misalnya saja saat kita kehilangan sebagian besar peralatan utama. Pisau ini berguna untuk menjebak, memotong, menguliti kayu hingga untuk melindungi diri.

Armor Knive Knife Pisau Lipat D29 adalah produk yang bisa kamu pilih. Hadir dengan ukuran 15,5 cm, pisau ini cocok dijadikan koleksi perlengkapan outdoor. Pisau lipat ini memiliki pouch untuk memudahkan kita membawanya. Terbuat dari bahan stainless sehingga pisaunya tahan lama dan kuat. Dapatkan di Tokopedia dengan harga Rp 70.000.

Onemed Kotak P3K [Kecil]

Sumber gambar www.blibli.com

Onemed Kotak P3K ukuran kecil ini jangan sampai tidak kamu bawa kala sedang berpetualang di alam. Berbahan plastik, kotak ini mudah dibawa dan cocok untuk aneka kegiatan outdoor. Isinya lengkap sehingga kamu selalu siap dengan segala situasi yang ada.

Di dalam kotak ini terdapat kasa steril ukuran 16 x16cm, alkohol swab, verband, dan kapas. Selain itu ada juga rivanol, ecodine, gunting dan plester. Kotak ini juga lengkap berisi sarung tangan dan plester non woven. Dapatkan di Blibli dengan harga Rp 37.000.

Kenmaster Kotak Obat P3K

Sumber gambar www.blibli.com

Kenmaster Kotak Obat P3K ini adalah produk selanjutnya yang bisa kamu pilih. Kotak penyimpanan obat yang satu ini terbuat dari bahan plastik. Bisa dipakai untuk menyimpan berbagai macam perlengkapan P3K, kotaknya mudah dibawa kemana saja. Kamu bisa juga meletakkan kotak ini di rumah dengan cara digantung di dinding untuk memudahkan penyimpanan.

Di dalam kotak ini terdapat minyak kayu putih, kasa steril, kapas dan plester luka. Ada juga Betadine, gunting kecil, dan alkohol pad di dalamnya. Dapatkan produk ini di Blibli dengan harga Rp 50.300.

Pro Smash Pluit Elektrik

Sumber gambar www.blibli.com

Pro Smash Pluit Elektrik ini hadir dalam warna kuning. Produk yang satu ini terbuat dari plastik dengan desain yang trendi. Hadir dengan tombol switch on/off dan saklar pilihan mode suara atau nada, produk ini lebih mudah untuk digunakan.

Ada corong pelantang dan saklar penyimpanan baterai kering pada peluit elektrik ini. Kamu bisa memakainya untuk keperluan olahraga atau membawanya untuk bertualang di hutan. Dapatkan produk ini di Blibli dengan harga Rp 304.750.

Best Seller Peluit Multifungsi dengan Kompas Termometer dan Kaca Pembesar Senter

Sumber gambar www.blibli.com

Best Seller Peluit Multifungsi dengan Kompas Termometer dan Kaca Pembesar Senter tentu bisa menjadi produk yang tepat untuk kamu. Jangan sampai melewatkan alat ini untuk kamu bawa sebagai bagian dari survival kit.

Alat ini fungsi utamanya adalah sebagai peluit. Kendati demikian, alat ini juga bisa berfungsi sebagai kompas dan termometer. Uniknya lagi ada kaca pembesar, senter, dan cermin yang disematkan dalam alat ini. Ideal untuk aneka kegiatan outdoor, kamu bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 65.000.

From our editorial team

Setelah Survival Kit Lengkap, Kamu pun Siap untuk Mendaki

Jika survival kit beserta peralatan lain yang wajib dibawa selama pendakian sudah kamu lengkapi, artinya kamu sudah siap untuk mendaki dan menikmati indahnya alam. Pastikan kamu selalu waspada dan berhati-hati selama pendakian, ya.

Tag