Gorengan Lauk Makin Kriuk dengan 10 Rekomendasi Tepung Roti Berikut (2023)

Gorengan Lauk Makin Kriuk dengan 10 Rekomendasi Tepung Roti Berikut (2023)

Orang Indonesia gemar membuat lauk gorengan. Jenis gorengan yang renyah lebih disukai karena bisa menghadirkan cita rasa yang enak dan sensasi makan yang lebih memuaskan. Nah, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat makanan lebih renyah. Salah satunya adalah dengan melumuri bahan makanan yang akan digoreng dengan tepung roti.

Banyak yang Masih Bingung Membedakan Tepung Roti dan Tepung Parnir

Orang Indonesia gemar membuat lauk gorengan. Jenis gorengan yang renyah lebih disukai karena bisa menghadirkan cita rasa yang enak dan sensasi makan yang lebih memuaskan. Nah, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat makanan lebih renyah. Salah satunya adalah dengan melumuri bahan makanan yang akan digoreng dengan tepung roti.

Bahan masakan bernama tepung roti sudah banyak digunakan dalam aneka gorengan lauk. Sayangnya, masih banyak orang yang keliru membedakan antara tepung roti dan tepung panir. Keduanya memang mirip dan memiliki fungsi yang sama. Meski demikian, ada perbedaan signifikan antara keduanya.

Dari segi bahan pembuatan, tepung roti dan tepung panir sudah berbeda. Keduanya berasal dari roti namun dibuat dari bagian yang berbeda. Tepung roti dibuat dari bagian tengah roti yang berwarna putih dan masih segar. Bagian tengah tersebut dikeringkan lalu dihancurkan secara kasar. Sementara itu, tepung panir dibuat dari pinggiran roti yang bewarna kecokelatan dan sudah dikeringkan dulu baru dihancurkan.

Dari segi tekstur, keduanya jelas berbeda. Tepung roti teksturnya lebih kasar dengan bentuk panjang dan lebih besar sehingga jika sekilas dilihat seperti remahan roti dalam ukuran sedikit besar. Tekstur yang dihasilkan saat digoreng tentu jadi lebih garing. Beda halnya dengan tepung panir. Tepung ini teksturnya lebih lembut dan halus dan butirannya lebih kecil. Makanan yang digoreng tetap renyah, namun tak serenyah gorengan dengan tepung roti.

Dari segi warna, tepung roti dan tepung panir juga berbeda. Tepung roti memiliki warna putih sementara warna tepung panir cenderung oranye kekuningan. Makanan yang digoreng dengan tepung panir memiliki warna yang lebih menarik.

Ketika memakai tepung roti dan panir juga berbeda. Tepung roti lebih cocok untuk makanan yang teksturnya lebih padat seperti seafood, daging, ayam dan lainnya. Tepung panir memiliki tekstur lebih lembut sehingga cocok untuk makanan bertekstur lunak seperti kroket, risoles, nugget, dan lain sebagainya.


Tips Memilih Tepung Roti

Pilih Teksturnya

Saat memilih tepung roti, baiknya kamu memilih dari segi teksturnya dahulu. Tekstur tepung roti yang tepat akan menghasilkan hasil olahan makanan yang lebih enak. Maka dari itu, pilih tekstur tepung yang pas untuk disesuaikan dengan bahan yang akan dimasak.

Jika ingin menggoreng udang atau ayam, maka lebih baik memakai tepung roti dengan tekstur kasar. Ukuran tepung rotinya lebih besar sehingga ini membuat hasil gorengan lebih gemuk dan krispinya bisa tahan lebih lama. Usahakan menggorengnya dengan perlahan agar bagian dalam tepung roti bisa matang dengan sempurna.

Jika ingin membuat kroket, risoles, atau jajanan semacamnya, kamu bisa andalkan tepung roti dengan tekstur sedang. Ini akan memberikan hasil yang tidak berlebihan. Hidangan tetap bisa menghasilkan bentuk yang lebih besar dan renyahnya pun dapat.

Kamu bisa juga memilih tepung roti yang teksturnya halus. Umumnya jenis tepung roti ini cocok untuk melapisi hidangan berukuran kecil. Ini cocok untuk roti goreng isi, gorengan yang ditusuk sebelum digoreng, dan lain sebagainya. Secara tampilan, kesannya ringan. Namun renyahnya tak bertahan lama. Masakan bisa lebih cepat matang karena panas api bisa lebih cepat merasuk ke dalam tepung roti.

Cek Warnanya

Ketika memilih tepung roti, kamu bisa juga memilih warnanya. Pastikan memilih warna yang putih dan tidak terlalu kusam. Biasanya warna tepung roti adalah putih hingga putih gading. Hindari tepung yang terlalu kusam. Ini dikhawatirkan tepung roti tersebut kualitasnya menurun dan tidak layak untuk dikonsumsi.

Cek Tanggal Kedaluwarsa

Jangan lupa juga untuk mengecek tanggal kedaluwarsa dari produk tepung roti. Kamu tinggal cek pada kemasannya. Saat membelinya, pastikan kedaluwarsanya masih lama. Ini karena kamu tidak mungkin habis memakainya dalam sekali pakai saja. Bisa jadi kamu hanya membutuhkan sedikit lalu menyimpannya. Simpan dengan baik agar kamu bisa memakainya lagi nanti. Namun, pastikan kamu memakainya sebelum tanggal kedaluwarsanya lewat, ya.

Pastikan Keamanan Produk

Kamu juga wajib mengecek keamanan produk yang akan kamu gunakan. Pastikan tepung roti yang akan kamu konsumsi adalah produk yang legalitasnya terjamin. Kamu bisa cek apakah sudah ada izin BPOM atau PIRT. Ini untuk menjamin produknya aman dikonsumsi. Selain itu, untuk yang muslim bisa juga mengecek apakah produknya sudah lulus uji dan mendapat sertifikat halal MUI. Dengan begini, kamu bisa aman menggunakan produk tersebut tanpa was-was dan khawatir.

Ini Dia Rekomendasi Tepung Roti Terbaik untuk Aneka Hidangan

Mama Suka Tepung Roti White

Mama Suka Tepung Roti White dibuat dari tepung roti tawar yang berbahan tepung terigu berkualitas tinggi. Pengolahannya dilakukan secara teliti, mendetail, dan sangat higienis. Ini membuat produknya begitu bagus remahannya, garing, dan memiliki aroma wangi khas roti tawar.

Kamu bisa memakai tepung Mamasuka ini untuk menggoreng aneka lauk seperti ayam, ikan, udang, dan lainnya. Pastinya rasanya lebih renyah, lebih enak, dan aromanya pun lebih menggoda. Dikemas dalam sachet dengan isi 200 gram, kamu bisa lebih cepat menghabiskannya dan tidak perlu menyimpannya terlalu lama.

Produk ini mengandung gluten. Warna tepungnya putih bersih sehingga saat usai digoreng, penampilannya sangat menggoda. Gorengan pun lebih renyah tahan lama. Tepung roti ini sudah mendapatkan izin BPOM dan MUI sehingga aman untuk dikonsumsi.

Harga Rp. 7.500-30.000

Kumala Bread Crumb’s Tepung Roti

Kumala Bread Crumb’s Tepung Roti cocok untuk gorengan hingga tambahan pada bumbu kacang. Selama ini kebanyakan dari kita paling hanya memakai tepung roti untuk lapisan gorengan atau kue saja. namun siapa sangka tepung roti juga bisa menjadi campuran bumbu kacang. Untuk hindangan dengan bumbu kacang seperti sate, somay, gado-gado, dan lainnya bisa ditambahkan tepung roti. Rasanya enak dan pastinya ada tekstur unik dari tepung roti.

Produk ini dikemas dalam ukuran 500 gram dalam plastik. Bahan pembuatannya adalah mentega, terigu, garam, gula, ragi, dan telur ayam. Tepung roti ini aman digunakan untuk makanan seluruh keluarga.

Harga Rp. 7.500-19.000

Fiesta Tepung Roti Crispy Crumbs

Fiesta Tepung Roti Crispy Crumbs cocok untuk aneka hidangan gorengan. Kamu bisa menggoreng udang, ayam, ikan, hingga daging dengan tepung roti ini. Teksturnya besar sehingga bisa menutup bahan makanan dengan sempurna. Rasanya juga dijamin lebih kres dan kriuk. Pastinya gorengan makin menggoda selera.

Dikemas dalam ukuran sedang, kamu bisa memakainya sebelum tepung ini kedaluwarsa. Produk ini bisa juga untuk menggoreng tempe, kroket, risoles, dan aneka bahan makanan. Warnanya putih bersih sehingga saat usai digoreng bisa menghasilkan hasil gorengan yang lebih cantik.

Harga Rp. 12.000-15.000

Orgran Crispi Rice Breadcrumbs

Orgran Crispi Rice Breadcrumbs adalah tepung roti yang bisa kamu gunakan untuk menunjang hidup yang lebih sehat. Produk ini bikin kamu bebas mengonsumsi gorengan yang renyah, kriuk, dan bertekstur tanpa was-was. Tepung roti ini bebas gluten dan aman untuk yang vegetarian. Cocok juga untuk kamu yang alergi gandum. Berbahan tepung beras merah, kandungan seratnya lebih tinggi.

Bahannya berkualitas dan diolah secara higienis membuatnya memiliki mutu yang baik untuk dikonsumsi. Kamu bisa juga menggoreng dengan air fryer agar hasil gorengan jadi lebih enak dan menyehatkan. Produk ini dikemas dalam dus ukuran 300 gram.

Harga Rp. 60.000-118.000

Finna Tepung Roti

Finna Tepung Roti hadir dengan tekstur kasar layaknya flakes. Ini membuat tampilan gorengan begitu cantik karena bahan makanan bisa tertutup sempurna dengan tepung rotinya. Warnanya putih jadi saat usai digoreng warnanya akan kuning keemasan. Teksturnya bikin saat makan jadi lebih meriah karena garing dan kriuk. Kamu bisa menggoreng cumi-cumi, udang, ayam, dan lainnya dengan produk ini.

Dikemas dalam ukuran 200 gram, kamu bisa segera menghabiskan dalam sekali pakai. Bahan pembuatannya aman karena terdiri dari tepung terigu, minyak nabati, maizena, tapioka, pengemulsi ragi, garam, pengembang, dan gula.

Harga Rp. 12.000-17.000

Kriukz Bread Crumbs

Kriukz Bread Crumbs cocok untuk kamu yang membuka usaha berjualan. Kamu yang ingin berjualan makanan yang digoreng dengan tepung roti bisa lebih hemat jika memakai produk ini. Kemasan produknya jumbo dengan isian 10 kg jadi harganya lebih murah ketimbang kalau kamu membeli kemasan sachet kecil isi 200 atau 300 gram.

Tepung roti ini hadir dengan bulir besar dan tekstur kasar. Ini membuat gorengan lebih gemuk dan lebih renyah. Rasa kriuknya juga jadi tahan lama. Warnanya juga cantik dan pastinya menggugah selera yang melihatnya.

Harga Rp. 170.000-306.000

Merbabu Tepung Roti

Merbabu Tepung Roti begitu sehat dan higienis untuk dikonsumsi. Tepung ini merupakan merek lokal yang sudah dikenal kualitasnya. Produknya higienis karena diolah secara teliti. Bahannya juga pilihan sehingga menghasilkan produk yang bermutu.

Tekstur tepung roti ini lebih halus. Ini cocok untuk menggoreng kroket, risoles, udang, cumi, dan lain sebagainya. Kemasannya berisi 200 gram sehingga bisa cepat dihabiskan.

Harga Rp. 3.600-5.500

Kobe Breadcrumbs Tepung Roti

Kobe Breadcrumbs Tepung Roti bisa digunakan jika kamu ingin menghasilkan gorengan dengan tekstur dan warna yang lebih cantik. Tekstur tepung roti ini halus sehingga bisa menempel sempurna pada bahan makanan yang diinginkan. Hasil gorengan juga renyah dan tahan lama sehingga bikin nagih.

Kamu bisa menggoreng sayuran, ayam, cumi, ikan, udang, dan lain sebagainya. Produk ini akan melapisi dengan tipis namun merata sehingga bahan makanan lebih cepat matang dan warnanya juga lebih cantik. Dikemas dalam ukuran 200 gram jadi kamu bisa segera menghabiskannya dalam sekali pakai.

Harga Rp. 8.500-12.600

Golden Crumb Tepung Roti

Golden Crumb Tepung Roti dikemas dalam ukuran 100 gram sehingga akan segera habis dalam sekali pakai. Kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Produk yang satu ini cocok untuk para penggemar gorengan yang kriuk. Dengan tepung roti ini kamu bisa menggoreng cumi, ayam katsu, udang, dan lain sebagainya.

Tepungnya mudah digunakan dan bisa menghasilkan gorengan yang menggoda selera. Teksturnya sedikit kasar namun bisa bertahan lama rasa kriuknya. Aroma produk ini harum sehingga saat makanan matang bisa makin menggoda selera. Produk ini dikemas dalam kemasan plastik dengan zipper lock.

Harga Rp. 11.000-30.000

Wilmond Bread Crumb Tepung Roti

Wilmond Bread Crumb Tepung Roti memiliki tekstur unik yakni chewy. Tepung roti ini membuat hasil gorengan lebih kenyal dan terasa menggoda untuk mencobanya lagi. Gorengan juga bisa lebih cepat matang karena teksturnya sedikit kasar. Produk ini bikin kamu tak bisa berhenti mengunyah gorengan. Dikemas dalam ukuran 210 gram dan 1 kg, kamu bisa memilih mana yang sesuai dengan kebutuhan.

Harga Rp. 15.000-67.000
From our editorial team

Cek Aroma Tepung Roti

Sebelum menggunakan tepung roti, cium dulu aromanya. Jika kemasan produknya baru dan expirednya masih lama, kamu tidak perlu melakukan hal ini. Namun, jika kamu sudah pernah membuka kemasannya lalu menyimpannya, maka saat memakainya kembali, kamu wajib mengecek aromanya, jika sudah ada bau apek dan tengik, sebaiknya jangan lagi digunakan. Meski expirednya masih lama, namun jika produk sudah lama dibuka, maka kemungkinan bisa tercemar dari luar. Ini membuat tepungnya rusak dan tidak bisa dipakai kembali. Hindari juga memakai tepung yang terlihat menggumpal. Ini artinya kualitasnya sudah buruk.