- 10 Rekomendasi Sandal Homyped untuk Pria, Wanita, dan Anak (2023)
- Mau Hangout Santai Tapi Keren? Yuk, Pakai Satu dari 10 Sandal Adidas Model Terbaru Ini!
- 9 Sandal dan Sepatu Sandal yang Simpel dan Modis dari Kickers dan Cocok untuk Segala Usia
- 8 Sandal Jepit Havaianas yang Berkualitas dan Nyaman untuk Jalan-jalan Santai
- Cocok untuk Dipakai ke Pantai, Inilah 8 Sandal Khas Joger yang Unik untuk Pria
Bikin gaya kasualmu makin keren dengan memakai sandal laki laki yang oke
Sendal menjadi pilihan utama untuk melengkapi dandanan casual. Praktis digunakan, juga simpel. Tentunya, musti memilih sendal yang keren dan trendy juga.
Perlu diingat, sendal terbaik juga dibuat dari bahan terbaik. Sendal dengan bahan terbaik juga akan lebih tahan lama. Menggunakan sandal berkualitas baik juga akan menjadikan Anda lebih nyaman dan bisa menikmati jalan-jalan sore dengan nyaman juga. Ingin harga yang lebih murah, Anda bisa mempertimbangkan produk dalam negeri.
Jenis sandal laki-laki terpopuler yang wajib punya
Sandal gunung
Sandal gunung adalah sendal yang terkuat, karena akan menghadapi medan yang terjal. Jelas, karena sandal ini digunakan untuk mendaki gunung, di mana Anda akan bertemu dengan sejumlah medan yang tidak rata, terjal dan sulit ditaklukkan.
Sandal gunung juga memiliki tali yang sangat kuat. Bahkan, cara mengikatnya juga unik, sehingga tidak mudah lepas. Gayanya juga unik, sporty dan menjadi favorit banyak orang. Tidak hanya itu, semakin hari, desainnya juga semakin inovatif dengan hadirnya warna-warna menarik.
Sandal flip flop
Flip-flop adalah jenis sendal yang paling sering digunakan dalam banyak situasi. Sendal flip-flop adalah nama lain untuk sendal jepit. Paling sering memiliki tali berbentuk huruf V dan mudah digunakan.
Paling sering ditemukan di Indonesia adalah sendal berbahan karet. Sendal satu ini bahkan disebut sendal "sejuta umat" karena banyaknya yang menggunakannya. Selain simpel, penuh warna, nyaman, harganya juga terjangkau.
Sandal sepatu
Sendal selalu identik dengan dandanan casual, khususnya sendal flip-flop. Oleh karenanya, sendal tidak bisa digunakian untuk menghadiri atau datang ke kegiatan yang lebih formal. Nah, itulah sejarah awal hadirnya sendal sepatu.
Awalnya, sendal sepatu tersebut hadir untuk menjadikan sebuah alas kaki yang bisa digunakan saat santai dan formal sekalipun dengan praktis. Nah, sendal sepatu terus berinovasi dan hadir dalam banyak desain yang baru. Hasilnya, semakin banyak sendal sepatu yang trendi bermunculan dan menjadi salah satu alas kaki favorit banyak orang.
Birkenstocks
Sesuai namanya, sendal birkenstock pertama diciptakan oleh produsen sepatu asal Jerman yakni Birkenstock. Sendal birkenstock hadir dengan desain khas sneaker. Meski terkesan oldies, namun sendal satu ini tetap terus menjadi trend dan bisa digunakan kapan saja.
Secara umum, sendal birkenstock merupakan sendal flatbed yang tidak memiliki flat dan ada di atas gabus kayu. Sendal satu ini terkesan kasual dan biasanya harganya cukup mahal. Namun, sendal satu ini merupakan salah satu pelengkap dandanan Anda yang pas untuk digunakan.
Shower slides
Sandal shower slides merupakan sendal yang digunakan sehabis mandi. Sendal satu ini kemudian terus berkembang, sehingga menjadi salah satu jenis alas kaki yang pas untuk dandanan kasual Anda.
Jadi, meski namanya masih sendal shower slides, namun sendal ini sekarang sudah beralih fungsi tidak hanya menjadi sendal sehabis mandi saja. Sendal satu ini juga sudah menjadi salah satu pilihan terbaik untuk melengkapi dandanan Anda.
Rekomendasi sandal laki laki terbaru untuk memantapkan penampilanmu
adidas cyprex ultra sandal ii
Sendal pertama yang direkomendasikan untuk Anda adalah Adidas Cyprex Ultra Sendal II. Sendal satu ini adalah sendal yang didesain dengan bahan sintetis dengan ujung kaki terbuka dan tali ganda. Bahan yang digunakan merupakan material quickdry yang menjadikan Anda tidak akan tergelincir dengan mudah ketika menggunakan sendal satu ini.
Bagian insole-nya terbuat dari bahan EVA sedangkan bahan outsolenya berbahan karet. Hadir dalam warna hitam yang menarik dan tali pengikatnya bisa dengan mudah disesuaikan dengan kaki. Dapatkan produk ini di Zalora seharga Rp 800.000 atau bisa juga dipesan di situs resmi Adidas seharga Rp 664.300.
Hush Puppies Gabe Howston
Sendal berikutnya adalah Hush Puppies Gabe Howston. Sendal dari Hush Puppies ini merupakan sendal kasual yang semakin menarik dengan detail stitching. Bagian upper dan insole-nya dibuat dari bahan kulit, sedangkan outsolenya dibuat dari bahan karet.
Dengan bahan-bahan terbaik, tidak hanya menjadikan sendal ini lebih trendy dan fashionable, tapi juga sangat nyaman ketika digunakan. Sendal dengan style slip on ini juga memiliki desain ujung kaki terbuka. Dapatkan sendal ini di Zalora seharga Rp 799.200.
Billabong Revolver Thong
Sendal berikutnya adalah jenis sendal jepit, alias sendal flip-flop. Salah satu yang direkomendasikan adalah Billabong Revolver Thong. Sendal satu ini semakin menarik dengan detail logo di produknya.
Sendal Billabong Revolver Thong hadir dalam kombinasi warna antara hitam dan abu yang menjadikannya semakin keren dan maskulin. Bagian insole dan outsole-nya terbuat dari bahan karet yang berkualitas tinggi. Sendal dengan style slip on dan ujung kaki terbuka ini bisa Anda pesan di Zalora dengan harga Rp 183.200.
Homyped Colorado Men Sandal Gunung
Ingin tampil sporty dengan sendal gunung yang menarik? Salah satu yang direkomendasikan untuk Anda adalah Homyped Colorado Men Sandal Gunung. Sendal dari Homyped satu ini merupakan salah satu sendal yang anti slip dan memiliki tali ganda dan sling back.
Sendal ini memiliki bagian sol dan insole yang terbuat dari bahan karet berkualitas yang anti slip dan nyaman, serta empuk. Sedangkan bagian uppernya terbuat dari bahan kulit sintetis dalam warna hitam yang menawan. Dapatkan produk ini di Zalora seharga Rp 173.940.
Navara Clark Navy
Berikutnya, ada produk sendal thong dari Navara yang sangat ikonik, yakni Navara Clark Navy. Hadir dalam warna navy yang menarik dengan desain bagian depan kaki terbuka. Sendal ini memiliki upper yang terbuat dari bahan PU Leather dan insole bahan sintetis yang nyaman dan empuk.
Bagian outsole terbuat dari bahan karet berkualitas yang menjadikannya anti slip dan tidak mudah tergelincir. Dapatkan produk ini di Zalora seharga Rp 264.000.
CBR SIX SANDAL GUNUNG PRIA RAKITIC 136 (OLIV)
Kembali ke sendal gunung, kali ini yang BP-Guide rekomendasikan adalah CBR Six Sandal Gunung Pria Rakitic 136. Sendal satu ini merupakan sendal gunung yang dibuat dengan bahan anyaman dalam warna olive yang memukau.
Bagian solnya dibuat dari bahan karet yang berkualitas tinggi. Bagian depan terbuka untuk sirkulasi udara terbaik dan ada perekat yang kuat. Anda bisa mendapatkan sendal gunung satu ini di Zalora seharga Rp 142.500.
Hush Puppies Adams 2 Straps
Kembali ke produk Hush Puppies, kali ini produk yang bisa Anda jadikan pertimbangan adalah Hush Puppies Adams 2 Straps. Sendal satu ini terbuat dari bahan kulit dalam style monokrom yang solid. Desain double strapnya selain menjadikan sendal ini nyaman digunakan, juga menjadikannya semakin keren.
Sendal ini memiliki outsole yang terbuat dari bahan karet yang berkualitas dan menjejak tanah dengan baik. Sedangkan bagian upper dan insole terbuat dari bahan kulit berkualitas. Sendal dengan style slip on ini didesain dalam warna tan yang menarik dan bagian ujung jari terbuka. Dapatkan sendal ini di Zalora seharga Rp 999.000.
Aldo Kesterson Slides
Ingin sendal dengan model shower slides? Salah satu sendal yang bisa menjadi pilihan jitu adalah Aldo Kesterson Slides. Sendal dari Aldo satu ini merupakan sendal keren dengan warna yang solid.
Bagian uppernya juga bagian insole dibuat dari bahan tekstil yang berkualitas tinggi. Sedangkan bagian outsole terbuat dari bahan sintetis. Sendal dengan style slip on ini bisa Anda dapatkan di Zalora seharga Rp 776.500.
Birkenstock Boston Birko-Flor Embossed Soft Footbed
Salah satu brand sendal yang musti Anda pertimbangkan adalah Birkenstock. Salah satu produk dari Birkenstock yang bisa Anda pertimbangkan adalah Birkenstock Boston Birko-Flor Embossed Soft Footbed.
Sendal satu ini dibuat dengan bahan unik, yakni Eva yang ringan, sedangkan bagian upper adalah Birko-Flor yang merupakan bahan hasil ciptaan dari Birkenstock. Bahan satu ini selain kuat, juga ringan dan nyaman digunakan. Bahan tersebut dilapisi lagi dengan kulit berkualitas tinggi. Sedangkan bagian sol dan outsole dibuat dengan detail yang kontras. Dapatkan sendal satu ini di Mapemall seharga Rp 1.019.400.
Lacoste Coupri Leather Slip-Ons
Ingin hadir dengan sendal jepit yang desainnya trendi, Lacoste menjadi salah satu bahan pertimbangan selanjutnya. Lacoste Coupri Leather Slip Ons adalah sendal yang bisa menjadi penunjang gaya Anda sehari-hari. Selain keren, sendal ini juga tahan air, loh.
Sendal ini dibuat dengan upper berbahan kulit berkualitas tinggi, sedangkan outsole dibuat dari bahan karet. Bagian logo dibuat dengan warna metalik menjadikannya lebih keren. Ditambah lagi dengan bahan heavy nilon untuk webbingnya. Dapatkan produk ini di Mapemall seharga Rp 999.000.
Tampil Nyentrik dan Santai dengan Sendal Pria Terbaik
Sendal menjadikan gaya Anda semakin santai dan tentunya keren. Apalagi, bila sendal pilihan Anda juga keren. Jadi, rekomendasi dari BP-Guide di atas bisa Anda jadikan bahan pertimbangan untuk memilih sendal terbaik. Harganya juga terjangkau, dan bisa Anda jadikan pelengkap tampilan Anda sehari-hari.