10 Merek Kacamata Photochromic Terbaik Untuk Pria dan Wanita (2023)

10 Merek Kacamata Photochromic Terbaik Untuk Pria dan Wanita (2023)

Kacamata photochromic memang dirancang untuk dapat bereaksi ketika terkena sinar UV. Molekul yang terdapat di dalam lensa kacamata photochromic dapat membuat warna lensa menjadi lebih gelap.

Baca juga

Mengenal Lensa Kacamata Photochromic

Lensa photochromic merupakan salah satu jenis lensa yang paling banyak digunakan. Lensa photochromic adalah lensa kacamata bening yang bisa berubah warna menjadi lebih gelap ketika terkena sinar matahari.

Jika dalam ruangan dengan kondisi cahaya normal, lensa kacamata ini akan terlihat sama seperti lensa pada umumnya. Namun, akan berbuah warna otomatis ketika berada di luar ruangan.

Lensa photochromic juga sering disebut sebagai lensa adaptif. Lensa jenis ini memiliki fungsi utama untuk melindungi mata dari radiasi sinar UV yang dipaparkan sinar matahari.

Sebab, paparan sinar UV secara berlebihan bisa menyebabkan peradangan pada kornea mata. Akibatnya, terjadi gangguan penglihatan seperti gejala mata merah, sakit, dan sering mengeluarkan air mata.

Manfaat Menggunakan Lensa Photochromic

Melindungi Mata dari Sinar UV

Manfaat menggunakan kacamata dengan lensa photochromic adalah dapat melindungi mata dari paparan sinar UV. Sinar UV bisa jadi sangat berbahaya bagi kesehatan mata, sebab dapat merusak makula sensitif pada mata. Makula berperan mengontrol penglihatan utama.

Namun, kemampuan penglihatan bisa melemah karena usia, kebiasaan merokok, dan sinar UV. Penggunaan kacamata photochromic dapat melindungi mata dari sinar UV ketika bepergian ke area terbuka, seperti daerah pantai atau jalan raya yang terkenal menyilaukan.

Mampu Berubah Warna dengan Cepat

Saat ini, kemampuan lensa photochromic sudah ditingkatkan. Transisi lensa dari terang ke gelap dan sebaliknya dapat berlangsung dengan lebih cepat. Dahulu, banyak orang kurang menyukai lensa ini karena lambat berganti warna. Seiring waktu, banyak produsen yang mengembangkan teknologi baru untuk mempersingkat waktu transisi dan membuat penggunanya menjadi lebih nyaman.

Praktis dan Serbaguna

Salah satu manfaat dan kelebihan lain kacamata photochromic adalah lebih serbaguna dan praktis untuk digunakan dalam berbagai kegiatan. Dengan menggunakan kacamata photochromic, Anda tak perlu repot berganti-ganti kacamata, terutama jika Anda mengalami miopia dan hyperopia.

Anda bisa menggunakan kacamata dengan lensa photochromic sebagai alat bantu melihat sekaligus melindungi mata dari paparan sinar UV. Dengan begitu, Anda dapat bekerja dengan baik di dalam maupun di luar ruangan.

Anti Silau

Ketika Anda berkendara di tengah jalan raya atau liburan ke pantai, masalah yang sering dijumpai adalah pantulan sinar matahari yang menyilaukan. Hal tersebut dapat membuat Anda merasa tidak nyaman, sampai-sampai harus menyipitkan mata agar tidak kesilauan.

Jika dibiarkan, pantulan sinar matahari tersebut juga bisa mengganggu konsentrasi jika ketika sedang berkendara. Penggunaan kacamata photochromic bisa membantu mengurangi pantulan sinar yang menyilaukan.

Melindungi Mata dari Cahaya Biru

Kacamata dengan lensa photochromic saat ini juga sudah menggunakan teknologi Blue Light. Teknologi ini mampu memblokir cahaya biru di dalam ruangan daripada lensa kacamata biasa. Apalagi mata manusia tidak memiliki perlindungan alami terhadap cahaya biru.

Paparan cahaya biru dalam waktu lama bisa mengganggu kesehatan mata. Cahaya biru ini bisa berasal dari layar ponsel atau gadget yang Anda gunakan setiap hari.

Fleksibel dalam Segala Kondisi

Manfaat lain dari kacamata photochromic adalah memiliki fleksibilitas yang baik. Artinya, warna lensanya bisa berubah mengikuti intensitas sinar UV yang ada. Pada siang hari yang terik, lensa photochromic bisa berubah menjadi sangat gelap.

Namun, ketika cuaca mendung bisa jadi hanya bagian atas lensa saja yang berubah warna, sementara bagian bawah lensa tetap terang. Teknologi ini dapat membantu Anda melindungi mata dari sinar UV sekaligus menjaga penglihatan Anda agar tetap jelas.

Tips Memilih Kacamata Photochromic

Lakukan Pemeriksaan Mata

Jika kondisi mata Anda normal alias tidak menderita miopia atau hyperopia, Anda bisa mengabaikan tips pertama ini. Namun, jika Anda merupakan pengguna kacamata sebagai alat bantu penglihatan, disarankan untuk memeriksa kembali kondisi mata Anda.

Hal ini dilakukan agar Anda dapat memilih ukuran lensa yang tepat. Pasalnya, kondisi mata minus atau hyperopia bisa saja bertambah seiring waktu. Selain itu, Anda juga perlu mengetahui nilai axis kacamata Anda agar lebih pas saat dipakai.

Pilih Lensa yang Sesuai

Tips kedua adalah memilih lensa yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Lensa photochromic dibedakan lagi menjadi beberapa jenis. Jika Anda sering bekerja di depan komputer, sebaiknya gunakan lensa anti-radiasi atau lensa yang mendukung teknologi Blue Light Filter.

Jika Anda mencari kacamata photochromic hanya untuk kegiatan luar ruangan, jenis lensa standar sudah cukup untuk melindungi mata Anda.

Tentukan Desain Frame yang Ideal

Setiap orang memiliki bentuk wajah yang berbeda. Jika Anda ingin tampil stylish dengan kacamata yang Anda gunakan, sebaiknya sesuaikan desain kacamata dengan bentuk wajah Anda. Bentuk kacamata yang tepat akan membuat Anda lebih nyaman saat memakainya.

Penampilan Anda juga akan terlihat lebih menarik. Selain itu, sesuaikan juga desain frame kacamata dengan tujuan penggunaan. Misalnya, jika Anda senang berolahraga, Anda bisa memilih frame kacamat khusus olahraga dengan tambahan karet kepala.

Pertimbangkan Bahan Frame Kacamata

Tips terakhir dalam memilih kacamata photochromic adalah pertimbangkan jenis material frame kacamata yang digunakan. Sebagian kacamata menggunakan material plastik keras yang tidak elastis, sehingga lebih mudah patah. Namun, material jenis ini memang lebih terjangkau.

Ada juga frame kacamata yang memadukan material plastik dan stainless steel yang membuatnya terlihat lebih mewah. Selain itu, jika Anda ingin frame kacamata yang anti patah, Anda bisa memilih material plastik elastis yang bisa dilenturkan dan cenderung ringan.

Merek Kacamata Photochromic Terbaik

MIGHTY EYEWEAR

Rekomendasi pertama adalah kacamata photochromic MIGHTY EYEWEAR yang bisa digunakan oleh pria dan wanita. Tersedia banyak sekali pilihan bentuk frame kacamata yang menarik dan dapat menyempurnakan penampilan Anda.

Optik yang satu ini menyediakan aneka desain kacamata photochromic yang dapat berubah warna, mendukung teknologi blueray, dan bluechromic.

Selain kacamata, toko ini juga menjual aksesoris lainnya seperti kalung tali kacamata dan tempat kacamata. Anda juga bisa memesan kacamata photochromic dengan lensa minus dengan menyertakan keterangan ukuran lensa Anda.

Harga Rp. 109.000-129.000

Rockbros Photochromic Sunglasses

Jika Anda memiliki hobi bersepeda atau aktivitas outdoor lainnya, Anda bisa menggunakan kacamata Rockbross Photochromic Sunglasses. Sesuai dengan fungsinya, kacamata ini dirancang khusus untuk kegiatan bersepeda dan olahraga luar ruangan lain yang membutuhkan banyak gerakan.

Kacamata ini memiliki desain sporty dengan model lensa yang menyudut dan melengkung. Menariknya, Anda bisa membongkar pasang lensa kacamata Rockbross ini dengan variasi lensa lain.

Bagian frame kacamatanya juga didesain memiliki lekukan, sehingga Anda bisa menyelipkannya pada rongga helm sepeda dengan aman dan tidak akan terjatuh.

Harga Rp. 119.000-259.000

Berrybarton Tony Stark K0039

Jika Anda penggemar film Marvel terutama seri terakhir The Avengers, Anda tentu masih ingat model frame kacamata Tony Stark si superhero Iron Man. Anda juga bisa memiliki kacamata photochromic dengan model frame yang sama dari Berrybarton.

Kacamata Berrybarton Tony Stark K0039 ini bisa dipasang dengan beberapa jenis lensa, seperti lensa anti radiasi, lensa blue ray, lensa photochromic, photochromic blue ray, dan lensa minus. Dengan frame berbahan metal yang kokoh, kacamata ini tersedia dalam berbagai pilihan warna yang sangat menarik, mulai dari gold, siler, hingga rose gold.

Harga Rp. 79.000-150.000

Berrybarton Foldable 341

Rekomendasi selanjutnya adalah kacamata Berrybarton Foldable 341 yang elastis dan dapat dilipat. Kacamata ini memiliki desain yang trendy dan dapat menyempurnakan penampilan Anda.

Kacamata lipat ini bisa digunakan oleh pria, wanita, maupun anak-anak. Menariknya, kacamata anti UV ini memiliki desain yang dapat dilipat dan disimpan dengan praktis.

Material frame-nya berbahan resin dengan lensa polycarbonate yang tahan benturan. Kacamata lipat ini juga tersedia dalam beragam pilihan warna.

Harga Rp. 100.000-200.000

Rudy Project Rydon Carbonium ImpactX

Kacamata photochromic selanjutnya adalah kacamata Rudy Project Rydon Carbonium ImpactX yang didesain khusus untuk kegiatan luar ruangan, seperti bersepeda, olahraga berat, hingga surfing. Kacamata ini memiliki desain frame sporty yang sangat aerodinamis, sehingga bisa dikenakan dengan nyaman dan tidak mudah lepas.

Lensa yang digunakan terbuat dari bahan terbaik yang tahan benturan dan tahan gesekan. Bahan yang digunakan secara keseluruhan membuat kacamata ini jadi lebih ringan dibandingkan kacamata sejenis pada umumnya. Menariknya, Anda juga bisa menyesuaikan bantalan hidung dan mengganti lensanya.

Harga Rp. 4.825.000

Hamlin Elodie

Kacamata photochromic berikutnya merupakan jenis kacamata sepeda merek Hamlin Elodie yang bisa digunakan oleh pria maupun wanita. Sesuai fungsinya, kacamata ini dirancang dengan bentuk aerodinamis yang nyaman dikenakan saat bersepeda.

Lensa kacamatanya memiliki ukuran yang sangat lebar, sehingga bisa melindungi area mata secara maksimal dari sinar UV dan debu. Kacamata ini menggunakan material polycarbonate yang elastis dan tidak mudah patah, sehingga sangat cocok untuk digunakan saat bersepeda.

Harga Rp. 528.000-1.041.000

Aonijie E4414

Aonijie E4414 merupakan kacamata photochromic yang cocok digunakan untuk olahraga sedang, seperti jogging atau melakukan gerakan aerobik. Kacamata ini menggunakan lensa anti silau yang mampu mengurangi distorsi cahaya.

Selain itu, lensa yang digunakan juga bisa mencegah munculnya embun dan mampu disesuaikan dengan bentuk wajah, sebab memiliki bantalan hidung yang bisa diatur ketinggiannya. Frame kacamatanya dilapisi bahan rubber yang lembut di kulit dan nyaman dipakai.

Harga Rp. 349.000-400.000

Bitzen BZ05

Bitzen BZ05 merupakan kacamata photochromic dengan harga terjangkau yang cocok digunakan untuk pemakaian harian. Jika Anda sering terganggu karena pantulan cahaya matahari yang menyilaukan ketika mengemudi, Anda bisa menggunakan kacamata yang satu ini.

Kacamata ini menggunakan frame berbahan polycarbonate dan aluminium. Meskipun mudah patah, namun masih mumpuni digunakan untuk pemakaian sehari-hari.

Harga Rp. 50.000-121.000

Decathlon Kalenji Photochromic Glasses

Decathlon Kalenji Photochromic Glasses merupakan jenis kacamata sport yang cocok digunakan untuk jogging ringan hingga lari sedang. Kacamata ini menggunakan frame dan grip yang fleksibel dan kokoh, sehingga bisa mengikuti bentuk wajah dan kepala.

Selain itu, kacamata ini menggunakan lensa tahan benturan dan anti kabut untuk mencegah embun pada lensa yang dapat mengganggu pandangan. Sama seperti kacamata sport lainnya, kacamata Decathlon ini juga memiliki lensa yang dapat berubah warna sesuai dengan kondisi cahaya sekitar.

Harga Rp. 681.000-726.000

K-ion Nano Premium 5

Rekomendasi terakhir adalah kacamata terapi K-ion Nano Premium 5 yang terbuat dari material karet termoplastik, sehingga lebih awet dan fleksibel. Kacamata ini memiliki teknologi nano yang mampu melepaskan ion negatif dan sinar infra merah jarak jauh.

Dengan begitu, mata Anda akan terasa lebih segar, rileks, bahkan mencegah berbagai masalah pada mata. Kacamata K-ion ini tersedia dalam tiga pilihan lensa, yaitu lensa blueray, anti UV, dan anti kabut yang bisa Anda pilih sesuai kebutuhan.

Harga Rp. 868.000-899.000
From our editorial team

Jangan telat gunakan kacamata photochromic mulai sekarang!

Manfaat kacamata photochromic yang membuat hidup lebih simpel tak boleh terlewatkan. Yuk, segera pilih rekomendasi kami di atas agar Anda bisa segera mendapatkan kenyamanan sekaligus perlindungan mata dari sinar UV secara lengkap!

Tag