Yuk, Cek Fakta Seputar Rokok dan Intip 10 Rokok Mahal yang Wajib Kamu Tahu!

Yuk, Cek Fakta Seputar Rokok dan Intip 10 Rokok Mahal yang Wajib Kamu Tahu!

Rokok bukanlah hal yang baru bagi kita. Rokok dekat dengan kehidupan sekitar kita. Meski kita tak merokok, pasti ada satu atau dua orang di sekitar kita yang merokok. Meski sudah tahu bahaya merokok, tetap saja banyak perokok yang sulit meninggalkan kebiasaan merokok. Nah, kenali aneka fakta mengenai rokok, yuk! Selain itu, cek juga rokok yang dijual dengan harga mahal di bawah ini!

Banyak Orang Gemar Merokok Meski Tahu Akibatnya

Rokok memang erat kaitanya dengan kematian. Kandungan rokok sama sekali tidak ada yang bikin sehat atau memberikan manfaat pada penghisapnya. Perokok aktif berisiko meninggal karena berbagai penyakit yang disebabkan oleh kandungan bahan kimia dalam rokok. Kendati demikian, masih banyak orang yang gemar merokok meski tahu nyawa taruhannya.

Orang kesulitan berhenti merokok karena tembakau pada rokok bersifat adiktif. Saat nikotin dalam rokok dihisap, maka akan terserap ke darah dan diteruskan ke otak. Selanjutnya diterima reseptor dan terjadilah pelepasan dopamin yang bisa memberi kenyamanan. Ketika dopamin terasa berkurang, maka akan ada keinginan untuk kembali merokok.

Rokok juga jadi andalan orang untuk bisa lebih cepat akrab dengan orang lain. Sembari merokok, orang bisa ngobrol dan makin dekat satu sama lain. Ini yang membuat orang lebih sulit lepas dari rokok dan sulit berhenti untuk tidak merokok kembali.

Sensasi merokok sulit untuk dilupakan. Hal ini membuat banyak orang sulit move on dari rokok. Setiap batang rokok memiliki awal yang lezat, bagian tengah yang tak terlupakan, dan akhir yang memuaskan menurut para perokok. Kerap kali sebatang rokok tidak cukup untuk mereka sehingga harus nambah lagi untuk merasakan kenikmatan tersebut.

Rokok juga banyak jadi teman bagi mereka yang penyendiri. Beberapa orang kadang butuh waktu untuk sendiri. Saat itulah rokok jadi teman yang pas. Melihat kepulan asap seolah melihat aneka benang kusut di pikiran terurai. Ini memberikan rasa puas tersendiri bagi para perokok tersebut.

Alasan lain mengapa sulit berhenti merokok adalah karena adanya tuntutan lingkungan. Ada yang lingkupnya memang dipenuhi perokok. Ini membuat orang tersebut ikut jadi perokok pula. Jika tak merokok, ada anggapan mereka pengecut dan lain sebagainya. Karena tidak mau ribet dengan sanksi sosial, maka akhirnya mereka ikut merokok dan susah berhentinya.

Fakta Seputar Rokok yang Mencengangkan

Biaya Kesehatan Akibat Penyakit yang Disebabkan oleh Rokok mencapai Triliunan

Merokok memang membahayakan kesehatan. Dari riset yang diadakan Smoke-Free Agents, didapatkan fakta bahwa merokok bukan hanya membahayakan kesehatan tapi juga bisa menghilangkan produktivitas. Selain itu, penyakit yang disebabkan oleh rokok bisa menelan anggaran biaya kesehatan negara yang tidak sedikit.

Sebagai contoh, di tahun 2013 lalu, negara kita telah mengeluarkan biaya kesehatan karena penyakit akibat rokok sekitar Rp 125 triliun. Lalu, ada beban biaya akibat rokok yakni hilangnya produktivitas yang disebabkan kematian prematur dan disabilitas yang ditaksir sekitar Rp 105 triliun. Pendapatan negara dari cukai rokok hanya sebesar Rp 73 triliun. Artinya, kita kekurangan sebanyak Rp 158 triliun guna menutup beban kesehatan dan juga beban ekonomi akibat rokok.

Lebih dari 200.000 Orang Meninggal Karena Rokok Tiap Tahunnya

Fakta telah berbicara bahwa rokok memang bukan sesuatu yang bisa disepelekan. Rokok tak hanya membahayakan mereka yang aktif namun juga yang pasif. Bahkan angka kematian perokok aktif dan pasif juga sangat tinggi. Dari catatan WHO, sekitar 10% dari total kematian akibat rokok adalah dari para perokok pasif. Jika tercatat ada 6 juta kematian per tahun akibat rokok, maka 600.000 diantaranya meninggal karena merupakan perokok pasif. Di negara kita, kematian akibat rokok juga sangat besar. Angka kematian berkisar 217.000 hingga 240.000 jiwa per tahun.

Kandungan Rokok Begitu Kompleks

Mari kita telaah lebih lanjut apa saja yang ada di dalam rokok. Mengapa benda yang berukuran kecil, yang katanya rasanya nikmat tersebut, justru bisa menimbulkan dampak yang luar biasa dan berujung dengan kematian dan aneka penyakit berbahaya.

Perlu diketahui bahwa setidaknya ada 4000 bahan kimia ada di dalam sebatang rokok. Mirisnya lagi, kebanyakan bahan tersebut adalah bahan yang mengandung racun dan bisa merusak tubuh. Bahkan, ada zat-zat yang biasanya digunakan pada produk pembersih yang dimasukkan dalam rokok.

Beberapa zat berbahaya tersebut antara lain, nikotin yang biasa digunakan dalam cairan pembunuh serangga, aseton yang bisa jadi pembersih kuku dari kuteks, hingga karbon monoksida yang merupakan zat beracun pada asap kendaraan. Di dalam rokok juga ada tar yang biasanya dipakai dalam cairan pembersih rumah tangga. Ada pula bahan toluene yang banyak digunakan dalam pembuata cat.

Rokok juga mengandung asam asetat yang digunakan untuk cat rambut. Selain itu, bagian dalam rokok juga diberi methanol yang merupakan bahan bakar roket. Ada juga bahan arsenik yang merupakan bahan beracun untuk membunuh tikus. Rokok juga diberi naftalena yang merupakan bahan pembuatan kapur barus.

Begitu banyak bahan berbahaya lain yang ada dalam sebatang rokok. Bayangkan jika semua zat itu masuk ke dalam tubuh setiap hari. Kandungan kompleks tersebut merasuk dalam tubuh dan merusak tubuh perlahan tapi pasti. Tentunya, tubuh kita akan sangat menderita setiap harinya.

Perokok Pasif Terkena Dampak yang Tak Kalah Membahayakan

Perokok pasif adalah mereka yang kesehariannya tidak merokok namun berada di sekitar para perokok aktif. Mulai dari anak-anak, bayi, wanita muda, hingga orang tua memiliki risiko menjadi perokok pasif. Mereka lebih rentan terkena aneka infeksi seperti infeksi hidung, dada, hingga telinga. Mereka juga rentan terkena asma.

Selain itu, perokok pasif juga berisiko mengalami kematian secara tiba-tiba. Para perokok pasif juga bisa terjangkit kanker paru-paru dan penyakit jantung. Ini jika mereka terpapar asap rokok dalam waktu yang lama. Untuk para wanita hamil yang menjadi perokok pasif juga bisa menyebabkan bayi lahir prematur dan juga berat badan bayi yang rendah.

Ini Dia Deretan Rokok Mahal yang Wajib Kamu Tahu

Marlboro Vintage

Marlboro Vintage merupakan produk rokok yang terbilang mahal. Brand ini bisa ditemui di Indonesia untuk varian rokok lainnya. Namun akan sangat jarang untuk bisa mendapatkan rokok Marlboro versi vintage. Versi yang satu ini merupakan rokok edisi terbatas. Ini membuatnya begitu mahal. Sebungkusnya dijual seharga Rp 146.000. Produk yang satu ini berada di bawah naungan korporasi Philip Morris. Desain keren, tembakau pilihan, dan proses pembuatan yang higienis dan teliti membuat harganya begitu tinggi.

Sobraine Black Russians

Sobraine Black Russians merupakan rokok mahal yang bisa kamu temui selanjutnya. Rokok ini dijual sebungkus dengan harga Rp 173.000. Produk yang satu ini berasal dari Rusia. Produk ini sudah ada sejak tahun 1879 silam. Rokok ini memiliki banyak varian, seperti Sobranie Cocktail, Sobranie Gold, Sobranie Black Russian, dan Sobranie White Russian. Dibuat dengan tembakau pilihan dengan cita rasa yang khas, rokok ini bikin nagih.

Treasurer Luxury Black

Treasurer Luxury Black adalah produk lainnya yang bisa kamu lirik. Rokok termahal ini dijual per bungkus dengan harga Rp 930.000. Produk yang satu ini dibalut kertas warna emas, putih, dan hitam. Ini menjadi ciri khas perusahaan tersebut. Rokok ini memakai tembakau dengan kualitas paling baik di dunia. Tidak heran jika harganya bisa melambung tinggi. Rasanya kuat dan tentu saja memiliki keunikan jika dibandingkan dengan rasa rokok lainnya.

Nat Shermans

Nat Shermans juga tidak bisa dilewatkan sebagai rokok termahal. Rokok yang satu ini sebungkusnya dibanderol harga Rp 155.000. Rokok yang sudah ada sejak tahun 1930 ini awalnya diproduksi di New York, Amerika Serikat. Produk ini dulu hanya dijual eksklusif dalam jumlah terbatas. Rokok ini diproduksi Altria yang merupakan produsen tembakau terbesar di dunia. Rokoknya terbakar lebih lama jika dibanding dengan rokok lainnya membuat kenikmatan merokok bisa lebih lama. Dibungkus kertas maduro cokelat, ujungnya juga berwarna cokelat.

Treasurer Alumunium Gold

Treasurer Alumunium Gold menjadi rokok termahal selanjutnya. Produk yang satu ini sebungkusnya dibanderol dengan harga fantastis, yakni Rp 833.000. Kemasannya sangat eksklusif. Ada segel pita air mata hologram pada bungkusnya. Kertas rokok juga memiliki tanda air. Tembakau yang digunakan adalah tembakau khusus bebas kimia. Produk yang satu ini banyak didapati di area Burbank dan Moorpark California.

Dunhill

Dunhill menjadi merek rokok mahal berikutnya. Produk rokok yang satu ini, per bungkusnya dibanderol harga Rp 127.000. Rokok Dunhill hadir dengan kemasan yang mewah dan juga berkelas. Rokok yang diproduksi di bawah British American Tobacco ini tergolong sebagai rokok premium.

Harga Rp. 60.000-289.000

Export A

Export A menjadi produk berikutnya yang kita bahas. Rokok yang satu ini juga terbilang mahal di pasaran. Ini karena per bungkus rokoknya bisa memiliki harga kisaran Rp 123.000. Salah satu faktor yang membuat rokok ini begitu mahal adalah karena kualitas tembakaunya yang luar biasa. Rokok ini hanya memakai tembakau daun Virginia yang dikenal akan kualitas utamanya. Rasa yang dihasilkan begitu kuat dan juga nikmat. Tidak heran jika mereka yang sudah mencobanya jadi ketagihan dan ingin lagi.

Parliament

Parliament adalah rokok mahal selanjutnya yang bisa kamu coba. Rokok ini awalnya diproduksi tahun 1831. Merek yang satu ini cukup ternama. Rokok ini bahkan juga masuk dalam daftar 20 perusahan rokok terbesar di Amerika. Rokok yang diproduksi Philip Morris ini memakai filter kertas bekas. Ada 3 varian yang tersedia dari jenis rokok ini.

Harga Rp. 595.000-1.190.000

Lucky Strike

Lucky Strike juga tidak bisa disepelekan. Rokok ini cukup populer di pasaran. Harganya yang mahal tidak membuat masyarakat berhenti membelinya. Ini tidak lain dan tidak bukan adalah karena rasa tembakau yang dihadirkan begitu kuat dan unik. Selain itu, proses tembakau yang dipanggang bukan digiling membuatnya terasa makin beda dari rokok merek lainnya. Jangan lupa coba rokok yang satu ini jika kamu ingin cita rasa yang beda.

Harga Rp. 24.800-341.000

Pall Mall

Pall Mall merupakan produk rokok yang terbilang sebagai salah satu yang termahal. Rokok yang satu ini dikenal karena desain bungkusnya. Ada pilihan warna hijau, merah, dan biru. Rokok yang berada di bawah perusahaan Bentoel Group Indonesia ini mudah didapati di berbagai marketplace. Cita rasa tembakau pada produk ini memang beda dari lainnya. Rasanya begitu kuat dan tidak cepat hilang di mulut. Rokok ini sempat menjadi rokok yang paling banyak dijual di Eropa dan Asia.

Harga Rp. 40.000-980.000
From our editorial team

Sebaiknya Hentikan Kebiasaan Merokok

Setelah mengetahui aneka bahaya rokok, ada baiknya kamu berhenti merokok. Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk menghentikan kebiasaan merokok, misalnya mengganti kebiasaan merokok dengan makan permen kopi atau minum kopi. Berhenti merokok bukan hanya bagus untuk kesehatan kamu namun juga bagus untuk keuangan kamu. Uang yang biasa kamu bakar untuk merokok, bisa kamu tabung dan dibelikan keperluan yang lainnya.

Tag