Percantik Kulitmu dengan 10 Rekomendasi Sabun Zaitun dari Berbagai Merek serta Tips agar Kulit Tetap Awet Muda dan Sehat

Percantik Kulitmu dengan 10 Rekomendasi Sabun Zaitun dari Berbagai Merek serta Tips agar Kulit Tetap Awet Muda dan Sehat

Memiliki kulit wajah dan tubuh yang sehat tentu menjadi impian setiap wanita. Sudahkah kamu tahu jika buah zaitun dapat membuat kulitmu semakin indah dan cantik? Nah, kali ini BP-Guide punya rekomendasi sabun mandi yang terbuat dari buah zaitun. Nggak sabar? Yuk, simak ulasannya!

Sabun Zaitun akan Membantumu Mendapatkan Kulit Indah

Sumber gambar www.khasiat.co.id

Dari ratusan tahun yang lalu, zaitun alias olive dikenal sebagai bahan alami yang baik untuk merawat kulit tubuh. Diekstrak menjadi minyak dan juga beragam bahan kosmetik, zaitun dipercaya mampu membuat kulit tubuh maupun wajah menjadi lebih sehat. Bukan hanya diolah menjadi minyak, supaya lebih mudah digunakan dan diambil manfaatnya, zaitun juga diproses hingga berbentuk sebuah sabun.

Nah, dalam bentuk sabun zaitun, kamu bisa mendapatkan kulit indah dengan lebih mudah. Sabun zaitun biasanya terbuat dari kombinasi minyak zaitun, susu dan juga madu. Perpaduan bahan tersebut akan menghasilkan produk perawatan kulit yang luar biasa.

Sabun zaitun bisa membersihkan kulit dan melindungi kulit dari berbagai kotoran. Sabun zaitun bisa juga menghilangkan bekas make up serta melembabkan kulit secara alami. BP-Guide akan menunjukkan deretan rekomendasi sabun zaitun terbaik untuk kamu.

10 Rekomendasi Sabun Zaitun yang Sudah Terbukti Ampuh

Herborist Sabun Zaitun

Sumber gambar cdn.shopify.com

Herbosrist adalah brand yang bernaung di bawah asuhan PT. Victoria Care Indonesia. Perusahaan tersebut dikenal memproduksi aneka perawatan tubuh serta wajah. Herborist sendiri fokus pada produk perawatan kulit, terutama yang berbahan minyak zaitun. Dengan memanfaatkan minyak zaitun alami, produk dari Herborist mampu menutrisi dan juga menjaga kelembaban kulit pemakainya.

Herborist Sabun Zaitun ini hadir dalam ukuran 80 gram. Produk berupa sabun kecantikan ini bisa digunakan semua jenis kulit. Dengan whitening ekstrak, sabun ini bukan hanya membersihkan namun juga bisa mencerahkan kulit. Produk ini bisa melembabkan dan juga melindungi kulit dari radikal bebas yang merusak kulit. Dalam sabun ini juga mengandung vitamin E dan antioksidan yang bisa mempercantik kulit kamu. Bisa dibeli di Shopee dengan harga Rp 19.200.

Serambi Botani IPB Sabun Zaitun

Sumber gambar bukalapak.com

IPB sebagai sebuah perguruan tinggi ternama di Bogor, turut mengembangkan produk berbahan minyak zaitun. IPB berusaha untuk membina banyak UKM supaya lebih mandiri dan juga mampu menghadirkan produk yang berstandar mutu tinggi.

Sadar bahwa manfaat zaitun sangat besar, maka IPB ingin berkontribusi pada masyarakat melalui penelitian ilmiah yang akhirnya membuahkan hasil berupa sabun zaitun yang kaya akan nutrisi.

Serambi Botani merupakan sebuah gerai yang mempersembahkan aneka produk bermutu dari sabun sampai obat herbal. Ada juga kosmetik dan juga produk perawatan tubuh yang disediakan.

Salah satunya adalah Serambi Botani IPB Sabun Zaitun. Ini merupakan sabun berbahan minyak zaitun yang bisa membuat kulit jadi lebih lembut. Produk ini bisa membersihkan sisa kosmetik tanpa membuat kulit jadi iritasi. Cocok untuk semua jenis kulit, sabun ini bisa mengurangi komedo dan membuat pori kulit menjadi mengecil. Dengan kandungan pH normal sehingga aman untuk kulit. Produk bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 40.000.

Nesti Dante Il Frutteto Olive And Tangerine Sabun Mandi

Sumber gambar jd.id

Nesti Dante merupakan sebuah brand sabun alami. Produknya sudah mulai dibuat pada tahun 1947 dengan bahan berkualitas. Produk asal kota Florencia di Italia ini terbuat dari bahan bermutu tinggi dan diproses secara modern. Untuk sebuah sabun, mereka membutuhkan proses 5 hari kerja sehingga sangat premium produknya.

Nesti Dante Il Frutteto Olive And Tangerine Sabun Mandi ini hadir dalam ukuran 250 gram. Sabun ini berbahan minyak zaitun murni. Memiliki aroma Olive and Tangerine, membuat produk ini begitu disukai. Produk ini cocok untuk semua jenis kulit dan usia. Bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 110.075.

Nabawi Sabun Duru

Sumber gambar blibli.com

Sabun zaitun Duru adalah produk bagus yang diimpor dari Mesir. Produk ini dikenal sebagai sabun kecantikan dan juga sabun kesehatan. Berbahan asli minyak zaitun sehingga cocok untuk perawatan kulit.

Sabun ini tak hanya menghaluskan kulit tubuh saja, lho. Namun bisa juga melembabkan kulit muda dan menyegarkan badan. Produk ini memiliki keharuman yang menawan sehingga membuat pemakainya jadi rileks usai memakainya. Produk ini hadir dalam ukruan 190 gram. Bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 43.000.

The Body Shop Olive Soap

Sumber gambar www.beautyheaven.com.au

The Body Shop International merupakan sebuah brand perawatan tubuh yang sudah dikenal luas di dunia. Brand ini mempunyai 2400 toko tersebar di 61 negara. Produk dari perusahaan yang berpusat di Sussex Barat Inggris ini beragam. Produknya memakai zat herbal dan premium sehingga memiliki kualitas tinggi. Dari sabun hingga body butter, semua produknya bisa kamu coba gunakan.

The Body Shop Olive Soap ini merupakan sabun batang yang hadir dalam ukuran 100 gram. Produk ini mengandung tumbuhan alami yang bisa membersihkan kulit. Ada kandungan minyak zaitun organik yang bikin kulit jadi lembab alami. Dengan aroma mediteranian yang halus, membuat rileks pikiran. Produk ini bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 46.550.

Bathaholic Olive & Honey Face Soap

Sumber gambar www.thebathaholic.com

Bathaholic Olive & Honey Face Soap adalah sabun kecantikan yang bisa kamu pilih. Produk ini berbahan minyak zaitun yang memiliki khasiat melembapkan dan melembutkan kulit. Pakai secara teratur supaya kulit wajah bisa terhindar dari rasa kering dan bersisik.

Dalam sabun ini juga terkandung essential oil Tea Tree, Rosemary, dan Lavender. Kandungan tersebut mampu menghindarkan kulit dari bakteri yang dapat menyebabkan jerawat. Sabun ini bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 60.000.

Dalan d'Olive Glycerine Soap with Olive Oil

Sumber gambar souq.com

Dalan d'Olive adalah sebuah produk yang sudah teruji klinis pada laboratorium independen di Jerman. Cocok untuk semua jenis kulit karena berbahan minyak zaitun alami. Produk ini sudah diproduksi lebih dari 75 tahun. Dengan vitamin E dan antioksidan dalam minyak zaitun, produk ini mampu memberikan kamu kulit indah dan sehat.

Dalan d'Olive Glycerine Soap with Olive Oil ini hadir dalam ukuran 200 gram. Produk ini merupakan sabun perawatan tubuh yang kaya gliserin dan minyak zaitun. Produk ini cocok untuk kamu yang berkulit sensitif juga. Bisa melembapkan kulit dan membersihkan hingga maksimal. Sabun ini bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 79.000.

Nubian Heritage Olive Oil & Green Tea Bar Soap

Sumber gambar www.nubianheritage.com

Nubian Heritage Olive Oil & Green Tea Bar Soap ini hadir dalam ukuran 142 gram. Produk sabun batangan ini dilengkapi shea butter. Sabun ini juga memiliki kandungan alpukat dan juga minyak zaitun. Ini membuat produk mampu menghidrasi kulit secara alami.

Sabun ini bisa melembapkan kulit dan menghilangkan rasa bersisik pada kulit. Produk dilengkapi dengan kandungan teh hijau yang bisa membuat kulit makin halus. Sabun ini akan membuat kulit lebih muda, sehat dan berseri. Produk sudah bersertifikat B corporation. Bisa dibeli di Bukalapak dengan harga Rp 85.000.

Eucalie Relax Extra Gentle Soap

Sumber gambar lemonilo.com

Eucalie adalah sebuah rangkaian produk berbahan organik yang baik untuk perawatan tubuh. Dengan bahan alami berkualitas tinggi produknya cocok untuk menutrisi dan memanjakan wajah serta tubuh. Bisa memberikan ketenangan dan keseimbangan untuk kulit, produk ini tak mengandung paraben dan bahan kimia lain yang berbahaya.

Eucalie Relax Extra Gentle Soap ini hadir dalam ukuran 200 ml. Produk sabun cair ini kaya nutrisi baik untuk kulit. Bisa menyembuhkan kulit kering dan juga gatal-gatal. Produk ini bisa juga menyembuhkan psioris. Dengan kandungan sunflower oil, dan juga olive oil mampu menghaluskan dan melembabkan kulit. Ada juga kandungan castor oil dan coconut oil yang kaya vitamin. Bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 139.000.

Purbasari Sabun Zaitun

Sumber gambar purbasari.com

Purbasari merupakan sebuah brand yang memproduksi aneka produk perawatan kulit dan kosmetik. Purbasari juga telah menghadirkan deretan produk berbahan zaitun. Mulai dari sabun hingga lulur semua tersedia lengkap. Bahannya alami dan juga pasti aman digunakan.

Sabun zaitun dari Purbasari bisa jadi pilihan. Produk ini menghadirkan busa lembur berlimpah. Mampu membersihkan serta melindungi kulit agar tetap lembut dan bersih. Produk ini memiliki ekstrak alami bengkoang yang bisa mencerahkan kulit. Ada juga minyak zaitun yang bisa melembabkan kulit kering. Sabun ini memiliki whitening juga sehingga bisa membuat kulit lebih cerah alami. Bisa dibeli di Shopee dengan harga Rp 5.400.

Selain Sabun Zaitun, Tips Ini akan Membuat Kulit Awet Muda

Konsumsi Teh Hijau

Sumber gambar viva.co.id

Kulit awet muda adalah dambaan tiap wanita. Kulit sehat ditandai dengan kelembapan yang pas, tidak kering, kenyal, dan berseri. Untuk mendapatkan kulit sehat tentu wajib melakukan perawatan. Sebenarnya tak terlalu sulit kok asalkan kamu tahu apa saja yang harus dilakukan.

Kamu bisa gunakan produk seperti sabun zaitun untuk merawat kelembapan dan juga elastisitas kulit kamu. Selanjutnya kamu bisa mengonsumsi teh hijau sebagai pendukung dan perawat kulit dari dalam. Teh hijau sejak 4000 tahun lalu sudah terbukti aman dan populer untuk kesehatan tubuh.

Segelas teh hijau mengandung 150 miligram polifenol yang kaya manfaat. Ada juga mineral dan vitamin dalam teh hijau yang bisa menjadi toner alami kulit untuk mengurangi minyak berlebih pada wajah.

Pastikan Cukup Konsumsi Air

Sumber gambar www.isigood.com

Mendapatkan kulit awet muda hanya perlu ketelatenan saja. Selain perawatan dari luar dengan memakai produk kecantikan, kamu bisa juga melakukan perawatan dari dalam. Kamu perlu membiasakan diri untuk melakukan hal yang bisa membuat kulit kamu tetap cantik. Salah satunya adalah memastikan bahwa kamu sudah cukup mengkonsumsi air.

Penuhi kebutuhan mineral tubuh setiap harinya. Setidaknya kamu butuh 8 gelas air setiap harinya. Selain berfungsi untuk melancarkan peredaran darah, air putih juga bisa menghindarkan kulit dari dehidrasi loh. Bahaya banget kalau kamu sampai kurang minum dan akhirnya dehidrasi. Bukan hanya kulit yang kering dan terasa bersisik, bibir juga akan terlihat pecah-pecah dan wajah jadi terlihat kusam.

Perbanyak Konsumsi Buah dan Sayuran

Mendapatkan kulit indah bukan sekadar impian belaka, lho. Kamu juga bisa memperoleh kulit cantik dengan perawatan yang benar. Gunakan produk berbahan minyak zaitun untuk merawat dari luar. Sementara dari dalam, kamu bisa memperbanyak konsumsi makanan sehat.

Sebaiknya hindari banyak makanan berlemak seperti gorengan. Kamu bisa perbanyak buah dan sayuran segar. Pilih aneka buah dan sayur untuk kamu konsumsi secara seimbang setiap harinya. Selain membuat kulit jadi lebih baik, pencernaan jadi lebih lancar dan kulit akan makin cerah.

Kandungan antioksidan dalam berbagai sayur dan buah bisa secara alami memutihkan dan mencerahkan kulit. Belum lagi kandungan vitamin dalam buah dan sayurnya, pastinya bikin kulit kamu makin berseri deh.

From our editorial team

Perawatan Kulit Itu Penting

Siapa bilang kalau bagian wajah saja yang harus diperhatikan? Kesehatan dan kelembapan kulit tubuh pun perlu diperhatikan, jangan sampai terlewatkan sedikit pun. Itulah gunanya menggunakan sabun mandi yang terbuat dari bahan alami seperti zaitun, agar tubuhmu tetap terawat serta sehat.