Baca juga
- 30 Rekomendasi Produk Indofood yang Jadi Favorit Orang Indonesia dari Ahlinya (2023)
- Sudah Coba Seluruh Produk Nestle? Ini 30 Rekomendasi Produk Andalan Nestle yang Menjadi Favorit Banyak Orang dari Para Ahli (2023)
- Rekomendasi Tempat Belanja 10 Jenis Oleh-Oleh Paling Berkesan di Singapura
- Rasakan Beragam Manfaat Perawatan Kulit dengan 10 Resep Masker Teh Alami yang Bisa Kamu Buat Sendiri di Rumah!
- Segarkan Hari dengan 9 Resep Kreasi Minuman Teh yang Enak dan Mudah Dibuat
Teko Identik dengan Budaya Minum Teh
Minum teh menjadi tradisi rutin pagi atau sore hari, apalagi untuk orang Indonesia. Selain langsung diseduh di cangkir, beberapa orang juga menggunakan teko teh.
Teko keramik atau kaca menjadi teko teh yang paling tepat untuk melengkapi momen ngeteh Anda di rumah. Menggunakan teh keramik akan lebih menjaga rasa teh secara sempurna.
Beragam teko keramik juga sangat menarik, mulai dari bahan yang digunakan hingga desain yang unik. Bahkan, selain untuk ngeteh, terkadang teko keramik juga digunakan sebagai interior yang cantik di rumah.
Tidak ada salahnya karena teko keramik juga sangat estetik untuk menghias rumah. Kualitas teh yang dihasilkan juga baik dan menjaga teh agar tetap enak selama berada di dalam teko keramik tersebut.
Cara Memilih Tea Pot Terbaik
Bahan Keramik dapat Mempengaruhi Rasa Teh
Tidak dipungkiri bahwa teko berbahan keramik memiliki kualitas yang terbaik dari bahan lainnya, seperti tanah liat, porselin, atau stainless steel. Bahan keramik sangat unggul dalam penyerapan air dan menyaring kotoran di dalam air.
Bahan keramik dapat melembutkan rasa teh dalam penyeduhannya, sehingga rasa teh menjadi lebih sempurna. Selain itu, bahan keramik juga dapat mengekstrak astringent sehingga rasa teh menjadi seimbang.
Anda yang menginginkan rasa teh yang original bisa menggunakan teko berbahan keramik. Bisa juga untuk menyeduh teh jenis apa pun, dari teh wangi, teh hijau, atau teh cita rasa bunga.
Sesuaikan Bahan Teko dengan Jenis Teh
Jenis bahan teko juga mempengaruhi rasa teh seduhan. Sebelum memilih teko pastikan ketahui kebutuhan seduhan teh Anda di rumah. Apabila Anda lebih sering menggunakan teh hijau atau cita rasa sepat bisa menggunakan teh bahan tembikar.
Teko keramik bisa Anda gunakan jika sering menyeduh teh cita rasa wangi atau bunga. Bahan teko keramik akan membuat rasa tehnya tetap original.
Jenis Saringan
Beberapa teko keramik juga memiliki saringan dari bahan logam atau besi atau drop in. Saringan logam biasanya hanya memiliki lubang di bagian bawah dan tidak menghilangkan rasa teh asli.
Saringan berbahan besi biasanya akan meninggalkan rasa logam yang tercampur di dalam teh. Apalagi jika teko keramik masih baru, tentu saja dapat merusak rasa teh yang autentik.
Saringan drop in akan lebih mudah dalam proses pembersihan setelah teko digunakan. Sisi buruknya, teh tidak bisa tersebar dan membatasi pergerakan teh.
Ukuran dan Ruang Teko
Memilih teh keramik harus Anda sesuaikan dengan kebutuhan teh di rumah. Banyak ukuran teh keramik di pasaran, mulai dari yang kecil, sedang, hingga besar.
Teko ukuran 200-240 ml cocok untuk penyajian teh 2-3 cangkir. Ukuran 480-600 dapat menampung hingga 4-5 cangkir. Sesuaikan ukuran teko dengan kebutuhan keluarga Anda.
Selain ukuran, Anda juga perlu memerhatikan ruang teko. Apakah teko memiliki ruang yang sempit ataukah luas. Sangat disarankan untuk memilih teko dengan ruang yang luas agar teh dapat tersebar dan rasanya juga lebih enak.
Desain
Pemilihan desain teko keramik sebenarnya sesuai selera masing-masing. Saat ini bahkan teko keramik memiliki desain yang unik dan cantik. Bahkan harga teko keramik juga beragam, semakin desainnya unik semakin harganya tinggi.
Selain untuk momen ngeteh, Teko keramik juga sangat cantik menjadi interior dapur atau tea table Anda di rumah. Itu mengapa, banyak orang yang juga memilih desain yang cantik.
10 Rekomendasi Teh Keramik yang Cocok untuk Momen Ngeteh
Mizu Yozakura Ceramic Tea Pot
Memiliki desain dan motif bunga sakura khas Jepang. Meski memiliki warna hitam, tetapi memberikan kesan motif malam yang cantik.
Memiliki kualitas keramik yang bagus sehingga tetap memberikan rasa teh yang original. Tersedia pula saringan teh dan air teh akan keluar dengan bersih.
Ruang di dalamnya juga lebar sehingga teh bisa lebih sempurna menyebar. Satu setnya terdiri dari 1 teko, 4 cups, dan 1 nampan bambu.
Nampan bambunya tidak mudah berjamur. Setelah digunakan, sebaiknya langsung dikeringkan agar tetap awet.
Tea pot ini juga cocok untuk tamu ataupun keluarga. Sangat cantik pula jika dijadikan untuk melengkapi interior rumah.
Lotus Classic Chinese Tea Pot
Menggunakan bahan keramik dengan tekstur pasir. Anda akan merasakan seperti minum teh sebagai budaya China.
Meskipun demikian, tetapi bahan keramik tersebut tidak menghilangkan rasa teh. Ruang teko yang lebar juga membuat teh lebih mudah melebar.
Desainnya yang khas China cocok dijadikan sebagai hadiah. Kamu bisa menjadikan sebagai kado pernikahan, pindah rumah, ulang tahun, atau anniversary.
Satu setnya terdiri dari 1 teko dan 6 pcs cups yang cangat cantik. Ada pilihan varian lotus leaves, lotus flower, mountain, round red lotus, round calligraphy, dan round lotus leaves.
Mizu Versailles Classic
Memiliki desain Eropa yang klasik dan cocok untuk tamu Anda. Memiliki bentuk yang memanjang tapi ruang teko dapat membuat teh menyebar sempurna.
Menjadi teko set 10 in 1 yang lengkap. Satu setnya memiliki 1 teko, 1 creamer jug, 1 sugar jar, 6 cangkir, dan 1 nampan.
Sugar jar bisa Anda gunakan untuk menyimpan gula, sedangkan creamer jug untuk susu atau creamer. Anda bisa menyajikannya sekaligus kepada tamu atau keluarga.
Bisa Anda gunakan untuk sendiri di rumah atau hadiah. Bentuknya yang mewah cocok untuk kado pindah rumah, rekan bisnis, pernikahan, atau ulang tahun.
Kopin Teko Teh Keramik
Memiliki desain khas Indonesia yang klasik dengan gambar ayam jago. Bisa untuk menyajikan teh atau kopi kepada keluarga atau tamu.
Bahan keramiknya sangat kuat dan bisa dimasukkan ke dalam microwave atau oven. Sangat mudah dibersihkan sehingga warna teh atau kopi tidak melekat di dalam teko.
Memiliki ruang yang lebar sehingga teh atau kopi dapat tercampur menyeluruh. Memiliki gambar jago di kedua sisinya. Selain untuk keluarga, cocok pula sebagai hadiah atau kado.
Zetta Teko Set Keramik
Memiliki desain floral yang sangat cantik dan cocok di meja tamu Anda. Cocok pula sebagai kado pernikahan atau pindahan rumah.
Tekonya memiliki diameter 10,2 cm, tinggi 11 cm, volume 950 ml. Dengan ruang teko yang lebar akan membuat teh tersebar dan rasanya tetap enak.
Adapun ukuran cangkirnya, yaitu diameter 8,9 cm, tinggi 5,7 cm, dan volume 230 ml. Cangkirnya sangat pas untuk momen minum kopi bersama keluarga.
Satu set tea pot Zetta teko ini memiliki 1 teko, 6 cangkir, 6 alas cangkir atau saucer, dan 6 sendok kecil stainless steel. Satu set lengkap ini bisa memenuhi kebutuhan minum teh di rumah.
Capodimonte Tea Set
Anda akan merasakan seperti ngeteh ala Jepang. Desainnya khas Jepang dengan tema floral yang memenuhi seluruh teko dan cangkir.
Menggunakan material keramik yang berkualitas. Rasa teh Anda tidak akan berubah dan masih orisinal.
Memiliki saringan yang akan memisahkan ampas teh Anda. Teko memiliki ukuran diameter 14 cm dan tinggi 10 cm. Dengan ruang yang lebar, teh akan tercampur dengan sempurna.
Satu setnya terdiri dari 1 teko dan 6 buah cangkir yang cantik. Cangkirnya memiliki ukuran tinggi 8 cm dengan diameter 6,5 cm.
Solecasa Ceramic Pot
Terbuat dari bahan keramik berkualitas yang dapat menjaga rasa teh tetap enak. Desainnya sangat elegan yang cocok untuk momen minum teh keluarga ataupun sebagai hadiah.
Dibuat dengan konstruksi yang kuat dan kokoh sehingga dapat tahan lama. Mampu menampung teh hingga 1000CC dan cocok untuk kebutuhan yang besar.
Ruang teko lebar sehingga teh dapat tercampur dengan sempurna. Bahan keramiknya juga mudah dibersihkan. Segera bersihkan setelah memakai untuk menghindari warna yang tertinggal.
Doraemon Teko Keramik
Penyuka karakter kartun doraemon bisa memilih teko set ini. Memiliki gambar doraemon untuk teko dan cangkirnya dengan bolak balik.
Memiliki ruang teko yang lebar dan tinggi, sehingga mampu membuat teh tercampur dengan sempurna. Cangkirnya memiliki volume yang lebar sehingga cocok untuk Anda yang senang dengan minum teh jumlah besar.
Menggunakan keramik berkualitas yang kuat dan mudah dibersihkan. Jangan lupa untuk mengeringkan teko dan cangkir setelah menggunakannya.
Sango Adelaide Blue
Menyajikan tampilan minum teh yang dengan gaya klasik Eropa. Memiliki desain floral yang cantik dan cocok untuk meja tamu Anda.
Anda juga bisa menjadikannya sebagai hadiah pindahan rumah atau pernikahan.
Menggunakan material keramik yang berkualitas dan sangat kuat. Tekonya memiliki ukuran diameter 12.8 cm dengan tinggi 20.7 cm.
Bisa Anda gunakan untuk minum teh dalam jumlah besar karena mampu menampung hingga 1280 ml. Tersedia dua pilihan warna, yaitu biru dan hitam.
Oolong Classic Tea Pot
Memberikan tampilan minum teh seperti di China. Chinese Tea Pot Set ini memiliki bentuk yang mungil. Ruangnya yang lebar mampu menampung teh hingga 4 cangkir.
Teh dapat mencampur dengan sempurna. Menggunakan keramik berkualitas sehingga tetap menjaga cita rasa teh.
Satu setnya memiliki 1 teko dan 4 cangkir dengan warna yang sama. Meskipun tidak memiliki tambahan gambar desain, tetapi bentuknya tetap cantik.
Selain bisa Anda gunakan sendiri di rumah, set pot ini juga bisa untuk kado. Tersedia varian warna putih, hitam, dan hijau. Tersedia gift box pula jika Anda ingin menggunakannya sebagai hadiah.
Minum Teh Menjadi Tradisi, Ciptakan Momen yang Sempurna
Cipatakan momen minum teh dengan teko teh keramik yang unik dan estetik. Pilihan model dan kualitas keramik jangan dilupakan. Meskipun teko sangat cantik menghiasi meja tamu Anda, tetapi rasa teh juga perlu tetap enak.