Memasak Lebih Cepat dengan 10 Rekomendasi Kocokan Telur Elektrik Ini! (2023)

Memasak Lebih Cepat dengan 10 Rekomendasi Kocokan Telur Elektrik Ini! (2023)

Mengocok telur tak bisa asal saja supaya hasil adonan atau hasil masakan lebih enak. Simak tips mengocok telur dan juga tips memilih kocokan telur dari kami di BP-Guide!

Baca juga

Mengocok Telur Perlu Dilakukan dengan Benar Agar Hasilnya Lebih Memuaskan

Telur merupakan salah satu bahan penting dalam membuat kue dan juga membuat aneka masakan. Penanganan telur yang benar akan membuat hidangan yang ktia sajikan jadi istimewa rasanya. Sebaliknya, jika salah mengolah telur, maka bukan tak mungkin aroma hingga rasa hidangan jadi kurang enak.

Salah satu proses krusial dalam membuat kue adalah mengocok telur. Langkah mengocok telur ini terlihat simpel namun sangat tricky. Banyak yang gagal membuat kue hanya karena proses pengocokan telurnya salah. Nah, ternyata ada teknik mengocok telur yang benar supaya kue atau masakan jadi lebih berhasil.

Ketika hendak mengocok telur, pastikan Anda memakai wadah yang bersih. Jangan sampai ada sisa air, minyak, atau kotoran dalam wadah karena ini bisa membuat kocokan telur tidak bisa mengembang sempurna. Ada baiknya Anda memakai wadah dari kaca, keramik, atau stainless steel.

Selanjutnya, pilih telur yang segar supaya hasil kocokan telur lebih memuaskan. Alat untuk mengocok telur pun wajib diperhatikan. Ada banyak alat untuk mengocok telur, mulai dari whisk manual, whisk elektrik, atau mikser. Apapun alat yang Anda gunakan, pastikan untuk memakai kecepatan rendah hingga sedang. Ini akan membuat hasil kocokan telur lebih stabil.

Tips terakhir dalam mengocok telur yang benar adalah memisahkan bagian putih dan kuning. Kocok dlu bagian putih telur sampai mengembang sempurna. Berikutnya, masukkan kuning telur dan kocok kembali. Hasil dari pemisahan ini akan lebih baik ketimbang jika Anda mengocok putih dan kuning telur secara bersamaan.

Tips Memilih Kocokan Telur

Pilih Pengocok Telur Berdasarkan Kebutuhan

Ada banyak jenis pengocok telur yang bisa kita gunakan. Nah, Anda bisa sesuaikan dengan yang Anda sukai atau yang sekiranya mudah untuk Anda gunakan. Semisal Anda tak punya kocokan telur khusus, Anda bisa gunakan mikser atau blender untuk mengocok telur. Jika Anda memiliki kocokan telur manual, maka Anda bisa memilih beragam jenisnya.

Untuk kocokan telur manual ada beragam jenis yang bisa dicoba. Ada flat whisk, spiral whisk, ballon whisk, french whisk, dan twirl whisk. Masing-masing kocokan telur ini memiliki bentuk dan fungsi lain yang berbeda-beda, meski pada umumnya fungsinya sama yakni untuk mengocok telur. Misalnya saja, balloon whisk yang multifungsi karena bisa mengocok telur, whipped cream, susu, dan lainnya. Atau, french whisk yang kegunaanya selai mengocok telur adalah untuk membuat saus, custard, dan adonan pancake.

Belakangan ini, ada juga kocokan telur yang elektrik. Jenis yang satu ini lebih praktis untuk digunakan. Fungsinya juga lebih beragam karena tak hanya untuk mengocok telur.

Utamakan yang Pegangannya Tidak Licin

Jika Anda memilih untuk memakai kocokan telur yang manual, maka pastikan memilih yang pegangan kocokannya tak licin. Saat kocokan nyaman dipegang, Anda jadi bisa lebih cepat saat mengocok telur atau bahan makanan apapun. Ada baiknya Anda memilih yang pegangannya berbahan stainless steel. Ini akan membuat kocokan telurnya nyaman digenggam dan mudah untuk mengocok adonan. Beda halnya jika Anda memilih kocokan telur yang bahan pegangannya dari silikon. Bahan silikon umumnya tidak memunculkan gerakan yang kuat saat mengocok sehingga hasil kocokan kurang sempurna.

Pilih yang Mudah Dibersihkan

Apapun jenis kocokan telur yang Anda pilih, pastikan untuk memilih yang mudah dibersihkan. Kocokan telur wajib mudah dibersihkan agar tak meninggalkan noda apalagi bau saat hendak dipakai lagi. Jika kocokan telurnya sulit dibersihkan, maka yang terjadi adalah ada sisa kotoran dan bakteri yang tertinggal. Kalau sudah begini, makanan yang kita buat selanjutnya jadi terkontaminasi dan berbahaya bagi kesehatan.

Cek Review Pembeli dan Pilih yang Harganya Sesuai Budget

Jika Anda membeli kocokan telur secara online, pastikan Anda tak salah beli ya. Cek review pembeli agar Anda tahu produk yang akan Anda beli benar-benar bagus kualitasnya. Baca deskripsi lalu cocokkan dengan deskripsi pembeli untuk memastikan bahwa produknya memang sesuai dengan ekspektasi.

Hal lain yang wajib dipertimbangkan saat membeli kocokan telur adalah harganya. Pastikan Anda membeli yang sesuai dengan budget yang Anda miliki. Jika ingin yang praktis, tentu Anda bisa memilih kocokan telur elektrik. Kendati demikian, kocokan telur elektrik harganya jauh lebih mahal daripada kocokan telur manual. Jika budget belum mencukupi, tak masalah membeli yang manual dulu.

Kocokan Telur Elektrik Lebih Praktis dan Hemat Waktu

Sumber gambar www.kitchenware.pk

Bagi Anda yang sibuk, aneka pekerjaan tentu ingin Anda selesaikan dengan cepat. Begitu pula dengan memasak atau membuat kue. Supaya lebih simpel dan hemat waktu, Anda bisa mengandalkan kocokan telur elektrik. Produk semacam ini lebih praktis untuk digunakan. Proses mengocok telur bisa dilakukan dalam waktu singkat dan Anda bisa segera mengolah telur yang sudah dikocok. Hasil kocokan telur pun lebih sempurna karena kocokannya lebih stabil ketimbang memakai kocokan manual. Anda bisa juga menyesuaikan kecepatan kocokan karena alat kocokan elektrik dilengkapi dengan pengatur kecepatan.

Ini Dia Rekomendasi Kocokan Telur Elektrik untuk Anda!

Wonder Egg Electric Beater

Wonder Egg Electric Beater merupakan produk pertama yang wajib Anda coba. Kocokan telur elektrik ini memiliki tingkat kebisingan rendah sehingga tak mengganggu saat digunakan. Dengan tingkat keefisienan yang tinggi, produk ini bisa berputar dengan kecepatan hingga 12000 RPM. Anda bisa menyesuaikan kecepatan sesuai dengan keinginan. Produk ini mudah untuk dioperasikan karena cukup menekan tombol dan alat bisa bekerja dengan baik. Terbuat dari bahan baja antikarat, egg beater ini desainya simpel. Dalam pembelian sudah lengkap dengan USB untuk mencharge ulang. Anda juga akan mendapatkan dua lapis beater head selain pengocok telur biasa.

Harga Rp. 173.000-435.000

New 2 In 1 Electric Handheld Milk Frother Egg Beater

Selanjutnya, Anda bisa gunakan New 2 In 1 Electric Handheld Milk Frother Egg Beater. Produk yang satu ini mudah dibersihkan sehingga kehigienisan makanan jadi lebih terjamin. Alat ini selain bisa dipakai untuk mengocok telur bisa juga dipakai untuk mengocok susu menjadi buih, mengocok adonan, dan lain sebagainya. Dengan fitur USB rechargeable, Anda tak butuh baterai pengganti. Ada dua jenis whisk yang disediakan dan bisa dipilih sesuai kebutuhan. Ada 3 tingkat kecepatan yang bisa Anda pilih untuk dijalankan. Alat ini terbuat dari bahan stainless steel yang kokoh dan tahan lama. Ukuran alat ini adalah 31 x 173 cm. Produk ini sudah elngkap dengan kabel USB dalam pembelian.

Harga Rp. 106.000-211.000

Mini Drink Frother Pengaduk Minuman Pembusa Susu

Ada juga Mini Drink Frother Pengaduk Minuman Pembusa Susu yang bisa jadi pilihan. Produk yang satu ini desainya simpel namun kesannya elegan. Anda bisa memakainya untuk mengocok telur dan bisa juga untuk membusakan susu. Alat yang satu ini juga membuat Anda lebih mudah saat akan membuat whipping cream. Praktis digunakan, alat ini bisa menghemat waktu memasak. Bagian pegangan alat ini terbuat dari bahan plastik ABS yang kuat. Alat ini bagian pengocoknya terbuat dari bahan stainless steel sehingga mudah untuk dibershikan. Untuk mengoperasikannya, alat ini butuh 2 buah baterai.

Harga Rp. 11.000-36.000

Stainless Steel Electric Handheld Milk Frother Foamer Whisk Mixer Egg Beater

Stainless Steel Electric Handheld Milk Frother Foamer Whisk Mixer Egg Beater ini tentu saja bisa jadi pilihan selanjutnya. Produk yang satu ini mudah untuk digunakan karena tinggal menekan tombol saja. Alat ini akan berputar dengan stabil dan bisa mengocok dengan kecepatan penuh. Pengocok yang satu ini tak berisik saat digunakan sehingga tak mengganggu sekitar. Alat ini selain bisa dipakai untuk mengocok telur juga bisa untuk membusakan susu dan lainnya. Bagian whisk alat ini terbuat dari bahan stainless steel anti karat. Alat ini dioperasikan dengan 3 buah baterai AAA. Dalam pembelian juga akan disertakan cleaning brush sehingga Anda lebih mudah membersihkannya.

Harga Rp. 176.000-330.000

Electric Milk Frother 2 Whisk Hand Milk Foamer Kitchen Mixer

Electric Milk Frother 2 Whisk Hand Milk Foamer Kitchen Mixer ini juga merupakan alat yang bagus untuk Anda miliki. Produk ini memiliki kecepatan putaran hingga 19000 RPM. Ada pilihan warna hitam dan silver untuk pengocok telur yang satu ini. Produk ini terbuat dari bahan stainless steel yang anti karat dan plastik yang nyaman untuk pegangan sehingga tak licin. Pengocok telur ini bisa juga dipakai untuk mengocok susu, adonan, dan lainnya. Ukuran pengocok ini adlaah 24 x 9 cm. Untuk mengoperasikannya dibutuhkan baterai AAA sebanyak 3 buah.

Harga Rp. 81.000-188.000

Pengocok Telur Susu Minuman Elektrik

Ada juga Pengocok Telur Susu Minuman Elektrik untuk Anda gunakan. Produk yang satu ini bisa dipakai mengocok telur, mengocok susu, membuat minuman jus, frappe, dan lain sebagainya. Pemakaiannya mudah karena hanya tinggal menekan tombol. Alat ini bisa menghasilkan putaran yang super cepat. Pengocok telur ini memiliki ukuran 4 x 21 cm. Ada berbagai warna menarik yang bisa Anda pilih.

Harga Rp. 45.000-83.000

Hand Mixer Mini

Hand Mixer Mini ini tentu saja bisa jadi pilihan Anda selanjutnya. Produk ini akan mengocok telur dengan sempurna. Anda bisa juga memakainya untuk mengocok susu, jus, dan lainnya. Alat ini juga cocok untuk membuat whipped cream, adonan kue, dan lainnya. Untuk menjalankannya dibutuhkan dua buah baterai. Pengaduk elektrik ini hadir dalam ukuran mini sehingga lebih mudah dibawa kemana saja. Produk ini cocok digunakan dalam keseharian. Ada banyak pilihan warna menarik yang bisa dipilih. Alat ini terbuat dari bahan stainless steel sehingga lebih mudah dibersihkan dan tak mudah berkarat.

Harga Rp. 25.000-59.000

Alat Pengocok / Pengaduk Telur / Kopi / Susu Elektrik Mudah Dibawa

Alat Pengocok / Pengaduk Telur / Kopi / Susu Elektrik Mudah Dibawa ini tak kalah dari produk lainnya. Alat yang satu ini terbuat dari bahan stainless steel sehingga tak mudah berkarat. Bagian bodinya terbuat dari bahan plastik ABS yang kokoh dan tak mudah pecah. Produk ini mudah dioperasikan dengan adanya tombol on dan off. Pengocok telur elektrik ini tak akan membuat wadah jadi tergores. Alat ini mudah dibersihkan. Selain dipakai mengocok telur, alat ini bisa juga untuk mengocok kopi, susu, dan lainnya. Untuk mengoperasikannya dibutuhkan 2 buah baterai AA.

Harga Rp. 27.000-97.000

Gregorio Whisk Alat Pengocok Telur Kopi Susu Elektrik Diskon

Gregorio Whisk Alat Pengocok Telur Kopi Susu Elektrik adalah alat selanjutnya untuk Anda. Produk yang satu ini selain bisa mengocok telur, juga bisa mengocok susu, aneka minuman, dan bahkan bisa membuat whipped cream. Alat dapur ini dioperasikan dengan dua buah baterai AA. Produk ini memiliki ukuran 19,7 cm x 3,7 cm x 2,6 cm. Pengocok elektrik ini sangat mudha untuk digunakan. Bahan pengocoknya terbuat dari stainless steel sehingga mudah dibersihkan.

Harga Rp. 67.000-83.000

N2004 HW Alat Pengocok / Pengaduk Susu / Kopi / Telur Elektrik

N2004 HW Alat Pengocok / Pengaduk Susu / Kopi / Telur Elektrik adalah produk selanjutnya untuk Anda. Alat yang satu ini terbuat dari bahan stainless steel berkualitas tinggi sehingga tak mudah berkarat. Bagian pegangan alat ini terbuat dari bahan plastik ABS sehingga nyaman digenggam. Alat ini tak berisik saat digunakan. Produk ini mudah dibawa kemana saja karena bobotnya ringan. Selain bisa dipakai mengocok telur, alat ini juga bisa dipakai mengocok susu, krim, dan lainnya. Untuk mengoperasikannya dibutuhkan 2 buah baterai AA.

Harga Rp. 77.000-192.000
From our editorial team

Kocokan Telur Elektrik Mudah Dibawa Kemana Saja

Beberapa dari kita tentu mempertanyakan mengapa harus memilih kocokan telur elektrik. Jawabannya mudah saja. Ini karena kocokan telur elektrik memiliki banyak keunggulan. Selain lebih hemat waktu dan praktis digunakan, alat ini juga sangat mudah dibawa kemana saja. Untuk mengoperasikannya hanya butuh baterai sehingga tak merepotkan. Nah, cek yuk rekomendasi kocokan telur dari kami di atas!