Unik Banget, 4 Resto dan Kafe Bertemakan Film Ini Bisa Jadi Spot Selfie Andalan

Unik Banget, 4 Resto dan Kafe Bertemakan Film Ini Bisa Jadi Spot Selfie Andalan

Banyak restoran dan kafe yang berlomba-lomba menawarkan menu unik dan lezat. Selain itu, interior ruangannya pun juga dibuat tidak biasa dan menarik. Lihat saja beberapa tempat makan berikut ini yang punya desain bangunan dan ruangan yang bertema film.

Ide dan inspirasi bisa datang dari mana saja, termasuk dari film-film laris yang kita tonton. Seperti ide pendirian restoran dan kafe unik dengan tema yang terinspirasi dari tayangan sebuah film serta penokohan atau lakon tertentu yang bisa kita jumpai di Indonesia ini. Penasaran? Ini dia beberapa resto dan kafe unik dengan tema film yang bisa jadi spot selfie terbaik.

Mie Kungfu, Jakarta

Sumber gambar infojakarta.net

Ingat film "Kungfu Panda"? Nah, kafe di kawasan Ruko Cordoba Blok F Nomor 8, Pantai Indah Kapuk, Jakarta ini mengusung tema film kartun yang populer dengan Po sebagai pemeran utamanya. Begitu masuk rumah makan ini, mural Po bisa kita jumpai di mana-mana dan kita bahkan bisa melihat penayangan filmnya.

Menu yang bisa kita pilih adalah Bakmie Singkawang, yaitu mi yang dicampur dengan potongan daging ayam kecap, bakso ikan, irisan telur dan udang rebus, atau Bakmie Ayam Bakso Sapi, yaitu mi yang disajikan dengan potongan daging ayam dan bakso sapi.

D'Moners Home, Bandung

Sumber gambar tayanias.blogspot.com

Ide pembuatan D'Moners berasal dari film kartun asal Jepang, "Doraemon". Layaknya orang Jepang, kita bisa menikmati menu sajian sambil lesehan. Di dinding bagian dalam D'Moners, kita bisa melihat wallpaper dengan gambar Doraemon dan tokoh-tokoh lain seperti Nobita, Giant, dan juga Soneo.

Ada juga chalkboard berhiaskan gambar komik Doraemon dan Nobita di bagian atas tembok dan juga hiasan di langit-langit yang menggantung di atas seolah-oleh tokoh-tokoh komik ini sedang terbang menggunakan baling-baling bambu.

Di tempat ini, kita bisa mencoba menu mi ramen dengan kuah kari dan aneka topping yang disebut Dorami Curie. Datang saja langsung ke Jl. PH.H. Mustofa No.73, Sukapada, Bandung.

Alice Tea Room, Malang

Sumber gambar www.wisatamalangku.com

Kafe unik yang berlokasi di Jalan Rinjani nomor 5, Malang ini terinspirasi dari tokoh Alice di film fantasi "Alice in Wonderland".

Kesesuaian antara tema yang dipilih dengan desain interior ruangan dan dekorasi sangat jelas terlihat dengan perpaduan antar warna pink dan putih yang memberikan kesan lembut dan cantik khas seorang gadis. Banyak sekali spot menarik di baik di dalam maupun halaman kafe yang sangat cocok untuk selfie.

Alice Tea Room menawarkan menu yang beragam, seperti bermacam-macam kopi, moktail, dan minuman lainnya, juga aneka dessert lezat seperti cake in jar, cup cake, muffin, dan menu lain seperti spaghetti dan french fries. Harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau, mulai Rp 10 ribuan.

Bubba Gump, Bali

Sumber gambar www.event1001.com

Dari penampakan bagian depan, fans berat film "Forrest Gump" pasti sudah dapat menduga jika ide pembuatan resto ini berasal dari film yang pernah ngetop di tahun 1990-an dengan Tom Hanks sebagai bintang utama. Ya, bangku kosong dengan sepatu di bawahnya memang khas Forrest Gump banget.

Dekorasi tempat ini juga diambil dari beberapa quote yang ada di film, seperti "Run Forrest Run" dan "Stop Forrest Stop." Jika ingin mencoba menu sajian resto, kita harus menyediakan cukup uang karena harga yang dipatok lumayan pricey. Segera datang ke Jalan Kartika Plaza Nomor 8X, Kuta.

From our editorial team

Makan Sekaligus Memanjakan Mata

Berkunjung ke kafe atau restoran tujuannya seringkali bukan untuk sekadar makan saja. Kita juga seringkali ingin menikmati suasana yang ada di tempat tersebut. Jika kamu punya maksud seperti itu, segera meluncur ke tempat-tempat yang direkomendasikan dalam artikel ini. Selain perut menjadi kenyang, mata Anda pun akan puas dimanjakan oleh berbagai pemandangan resto atau kafe yang unik.

Tag