Baca juga
- 12+ Sepatu Sandal Wanita yang Wajib Dimiliki di 2023
- Selalu Cantik Dalam Berbagai Kesempatan dengan Sendal Cantik, Beserta 10+ Rekomendasi Produk Sendal Cantik yang Pas untuk Gaya Anda.
- Bikin Tampilan Kebayamu Makin Cantik dengan 10 Inspirasi Sepatu dan Sandal Menawan Ini
- Penampilanmu Semakin Lengkap dengan 7 Rekomendasi Sandal Wanita yang Tren di Tahun Ini
- 15 Rekomendasi Sandal Gunung untuk Wanita, Stylish, dan Nyaman untuk Mendaki! (2023)
Silaturahmi tanpa Ribet dengan Sandal
Menjelang Lebaran, banyak yang harus dipersiapkan. Mulai dari mempersiapkan rumah agar nyaman untuk tamu dan saudara, mempersiapkan suguhan kue kering, mempersiapkan outfit Idul Fitri, hingga persiapan untuk melakukan silaturahmi.
Dalam persiapan silaturahmi, salah satu hal yang perlu dipersiapkan adalah memilih alas kakinya. Dengan alas kaki yang tepat, silaturahmi jadi lebih simpel. Pemilihan alas kaki kerap dianggap sepele.
Padahal, alas kaki yang tepat selain bisa bikin nyaman dan mendukung aktivitasmu juga bisa mendukung gaya fashion kamu, loh. Jenis alas kaki secara umum ada dua, yakni sepatu dan sandal. Untuk silaturahmi saat Lebaran, kami sarankan memakai sandal.
Alas kaki bernama sandal memang lebih terbuka jika dibandingkan sepatu. Ini memberi kesan santai dan kasual pada pemakainya. Meski demikian, sandal lebih mudah untuk dilepas pakai daripada sepatu. Hal ini tentu memudahkan kamu saat harus lepas pasang alas kaki ketika bersilaturahmi.
Bagi wanita, penampilan adalah segalanya. Jangan khawatir, dengan memakai sandal, kamu bisa kok meng-upgrade penampilan kamu jadi lebih stylish.
Sekarang ini ada banyak sekali model sandal dan warna sandal yang bisa disesuaikan dengan gaya berbusana dan hasil fashion yang ingin kamu tampilkan. Jadi, tidak perlu khawatir kamu tampil kurang oke saat Lebaran nanti. Nah, simak dulu yuk tips memilih sandal wanita untuk Lebaran di bawah ini!
Tips Memilih Sandal Wanita untuk Lebaran
Utakaman Kenyamanan
Hal pertama yang perlu dipertimbangkan saat memilih sandal wanita untuk Lebaran adalah utamakan kenyamanan pemakaiannya. Hindari memilih sandal hanya karena kamu suka warna dan modelnya saja. Percuma model dan warnanya bagus dan menarik jika kaki kamu tersiksa selama memakainya.
Kenyamanan sebuah sandal bisa dilihat dari beberapa faktor. Pertama, faktor bahannya. Dengan bahan berkualitas tinggi, maka kaki semakin nyaman memakainya untuk berbagai aktivitas. Kedua, faktor jahitannya. Pastikan jahitannya kuat dan rapi sehingga tidak mudah rusak saat dikenakan.
Ketiga, ukurannya. Pilih ukuran yang sesuai supaya kaki tidak lecet dan kamu bisa terhindar dari cedera saat memakainya.
Pilih yang Mudah Dilepas Pasang
Jenis dan model sandal di pasaran memang ada banyak. Kamu harus pandai memilih yang tepat. Untuk silaturahmi saat Lebaran, pilih yang mudah dilepas pasang. Ini supaya kamu nyaman saat keluar masuk rumah tetangga atau saudara untuk silaturahmi.
Hindari model bertali atau model yang ribet untuk dikenakan dan dilepas. Ini hanya akan membuang waktu dan bikin kamu jadi ribet sendiri. Selain itu, bisa merusak mood kamu juga karena kamu jadi terlalu lelah melepas pasang sandal.
Pilih Ukuran yang Pas
Pilih ukuran yang pas saat memilih sandal. Bukan sekadar nyaman dikenakan namun kamu harus memastikan ukurannya pas guna menghindari kelelahan berlebihan pada kaki. Sandal yang pas adalah sandal yang tidak bikin jari kakimu menggantung di bagian depan, samping dan belakang solnya.
Ukuran dari satu merek sandal dengan lainnya bisa jadi berbeda. Maka dari itu, pastikan kamu mengecek panjang sandalnya dan sesuaikan dengan panjang kaki kamu supaya kamu mendapatkan ukuran yang tepat.
Jika kamu membeli di toko langsung, pastikan mencobanya dulu. Kenakan kedua sandalnya lalu cobalah berjalan untuk menentukan kenyamanannya saat dipakai.
Jika kamu membeli di toko online, kamu sebaiknya bertanya panjang dari produk yang akan kamu beli lalu sesuaikan dengan panjang kaki kamu supaya tidak salah beli.
Sesuaikan dengan Outfit Lebaranmu
Saat memilih sandal Lebaran, sesuaikan dengan outfit Lebaran kamu. Rencanakan baju warna apa yang akan kamu kenakan. Dengan begini, kamu bisa lebih mudah memilih warna sandal yang akan kamu beli supaya serasi.
Jika kamu malas padu padan, kamu bisa memilih sandal dengan warna netral supaya nyaman dan cocok-cocok saja untuk dipadukan dengan aneka warna outfit yang kamu pakai.
Rekomendasi Sandal Wanita Lebaran
LURAD Sandal Wedges Wanita L270
LURAD Sandal Wedges Wanita L270 merupakan sandal yang bisa mendukung gaya kamu saat Lebaran. Sandal ini memiliki hak tinggi yang tidak bikin kamu lelah saat memakainya. Bahannya empuk dan lembut dikenakan. Dilengkapi bantalan EVA foam sehingga kaki nyaman berpijak.
Sandal dengan model tali jepit ini modelnya simpel dan mudah dipadukan dengan berbagai outfit. Tersedia ukuran S hingga L yang cocok untuk ukuran 36 hingga 40.
Patris Bree Sandal Wanita Platform
Patris Bree Sandal Wanita Platform adalah pilihan sandal empuk dan nyaman untuk menunjang kaki kamu selama Lebaran. Nyaman dipakai karena bahannya empuk dan lembut di kaki. Terbuat dari bahan kulit sintetis, jahitannya kuat dan rapi.
Sandal tersedia dalam pilihan warna black gigas, cream heros, mocca istvan, peach helios, dan beige felix. Sol sandalnya non slip jadi nyaman di berbagai permukaan. Memiliki heel setinggi 3 cm. Ada ukuran 37 hingga 40, ya.
Pollenzo Larissa Bl-827
Pollenzo Larissa Bl-827 merupakan model sandal baru yang wajib jadi koleksi kamu. Sandal yang satu ini keren untuk dikenakan pada acara formal hingga kasual. Cocok untuk Lebaran dan mudah dipadukan dengan outfit Lebaran kamu.
Sandal model slip on ini solnya anti selip di berbagai permukaan. Tersedia dalam 4 pilihan warna. Pembelian lengkap dengan silica gel dan tisu sandal. Bahan sandalnya dari kulit sintetis dengan sol dari karet javarino. Tersedia dalam ukuran 36 hingga 40.
Fladeo L21/LDS452-1HP
Fladeo L21/LDS452-1HP merupakan sandal jepit yang bisa jadi andalan saat Lebaran. Desainnya simpel dan manis dengan aksen pita. Sandalnya datar sehingga tidak bikin lelah kaki saat dipakai berjalan jauh. Modelnya memang simpel namun tampak trendi dikenakan.
Bahan insole, outsole, dan uppernya dari PVC jelly. Sandal hadir dengan high sole 1 cm. Tersedia dalam pilihan warna hitam, putih, dan beige. Ada ukuran 36 hingga 40 yang tersedia.
HARA Sepatu Sandal Mules Wanita Flat Shoes Slip On By LAMELIKA
HARA Sepatu Sandal Mules Wanita Flat Shoes Slip On By LAMELIKA merupakan sandal yang nyaman dikenakan. Sandal slip on model mules ini bikin tampilan terkesan formal. Ujungnya runcing dan tampak stylish dikenakan.
Sandal keren ini bisa dikenakan saat Lebaran. Terbuat dari bahan kulit sintetis yang lembut dan nyaman di kaki. Sambungannya kuat dan tidak mudah lepas. Tersedia pilihan warna hitam dan vanila. Ukurannya tersedia dari 36 hingga 40. Outsole sandalnya anti selip.
FARADELA Sandal Jepit Wanita F07-01.1
FARADELA Sandal Jepit Wanita F07-01 adalah sandal jepit dengan desain manis. Ada aksen bunga pada tali sandalnya. Tersedia dalam pilihan warna Hitam, Moca, Tan, Salem, dan Cream. Terbuat dari bahan Premium Grade Synthetic sehingga sangat empuk, lembut, dan nyaman di kaki.
Sandal cantik ini nyaman dikenakan ke berbagai acara. Dengan double foam sehingga kesannya empuk dan nyaman di kaki. Dibuat para pengrajin profesional sehingga kualitasnya tidak perlu diragukan. Tersedia dalam ukuran 36 hingga 40.
URBAN&CO Woman Sandal Charity Champagne
URBAN&CO Woman Sandal Charity Champagne tentu bisa jadi pilihan kamu. Sandal yang satu ini terbuat dari bahan PU berkualitas tinggi. Sandalnya tersedia dalam pilihan warna Black, Champagne, Gold, dan Silver.
Sandal ini kesannya mewah. Desainnya flat sehingga tidak bikin kaki mudah lelah. Produk tersedia dalam ukuran 35 hingga 40.
Havaianas Flash Urban 3282-Bordeaux
Havaianas Flash Urban 3282-Bordeaux adalah sandal dengan model yang keren. Kesannya berkualitas tinggi dan tampak fashionable saat dipakai dengan desain alas rice pattern dan outsole berbahan karet, sandal nyaman dikenakan dalam keseharian. Produk tersedia dalam ukuran 35 sampai 42.
Patris Zoe Sandal Wanita Platform
Patris Zoe Sandal Wanita Platform adalah sandal yang super empuk. Kualitasnya tidak perlu diragukan lagi. Desainnya cantik dengan model block heel. Nyaman dipakai di berbagai acara. Sandalnya terbuat dari bahan kulit sintetis dengan sol non slip di berbagai permukaan.
Sandal ini tersedia dalam pilihan warna Biscuit Adelino, Black Abercio, Cream Achiles, Milo Adelfo, dan Mocca Afanas. Sandal memiliki heels 3 cm. Tersedia dalam ukuran 37 hingga 40.
CALLA-Sahiku Sandal Wanita
CALLA-Sahiku Sandal Wanita adalah pilihan terakhir kami. Sandal yang satu ini hadir dengan desain tali-tali yang bikin kaki makin cantik saat memakainya. Kesannya simpel namun tetap elegan saat dipakai. Kamu bisa memakainya saat Lebaran.
Ada banyak pilihan warna yang bisa dipilih. Bahannya berkualitas tinggi dan rapi sehingga bisa mendukung tampilan fashion kami. Tersedia dalam ukuran 36 hingga 40.
Beli Sesuai Bujet
Menjelang Lebaran, orang-orang cenderung kalap membeli berbagai hal termasuk dalam hal fashion item. Dari baju, celana, tas, hingga sandal. Saran kami, sebaiknya tidak berlebihan dalam pembelian fashion item termasuk sandal. Sesuaikan harga sandal yang kamu inginkan dengan bujet yang kamu punya. Tidak perlu memaksakan diri untuk membeli sandal dengan merek yang terbilang mahal, apalagi hanya demi gengsi. Utamakan kenyamanan saat dikenakan. Ada banyak kok, sandal berkualitas dengan harga terjangkau yang bisa kamu miliki.