Maskara sangat Penting untuk Mempercantik Matamu

Sumber gambar youtube.com

Merupakan bagian penting dari wajah, mata menjadi salah satu pusat perhatian yang perlu dipercantik dengan makeup. Bulu mata menjadi bagian yang tak boleh dilewatkan karena bulu mata yang lentik, panjang, dan tebal bisa membuat wajahmu terlihat lebih segar.

Sekarang ini banyak maskara yang dapat menyulap bulu matamu menjadi bulu mata impian. Ditambah dengan teknik penggunaan maskara yang tepat, tak akan ada masalah bulu mata yang menggumpal atau saling menempel.

Tips Memilih Maskara Sesuai Jenis Bulu Mata

Mampu memberi efek dramatis bagi mata, kamu harus memilih maskara yang tepat untuk jenis bulu matamu. Memilih maskara bisa dibilang susah-susah gampang karena tiap wanita punya jenis bulu mata yang berbeda. Supaya tak salah pilih, kamu bisa mengikuti tips untuk memilih maskara sesuai dengan bulu matamu.

Bulu Mata Renggang

Sumber gambar perfectbeauty.id

Tumbuh dengan panjang yang tak sama membuat bulu mata jenis ini tampak renggang. Untuk memberi efek yang tebal dan menutrisi, kamu bisa menggunakan produk primer khusus bulu mata dan sikatlah satu arah menggunakan mascara volumizing yang bisa merapatkan sela bulu mata.

Bulu Mata Lurus

Sumber gambar perfectbeauty.id

Maskara yang memberi hasil curly atau melentikkan akan menyempurnakan tampilan bulu mata yang lurus. Biasanya maskara jenis ini memiliki bentuk yang sedikit melengkung dan bisa mengangkat bulu mata yang lurus menjadi lentik. Dengan bulu sikatnya yang unik membuat setiap bulu mata tertahan sempurna sehingga menjadi lentik dan tahan lama.

Bulu Mata Bertumpuk

Sumber gambar perfectbeauty.id

Terjadi secara alami, bulu mata bertumpuk akan makin sempurna dengan penggunaan maskara bersikat kecil dan rapat. Jenis sikat ini akan membuat bulu matamu menjadi tersisir satu per satu. Salah satu produk maskara yang direkomendasikan adalah Bourjois Pars Mascara Waterproof Twist Up The Volume karena memiliki aplikator yang bisa memisahkan bulu mata sehingga tak terkesan menumpuk.

Bulu Mata Pendek

Sumber gambar perfectbeauty.id

Jika kamu memiliki bulu mata pendek, maskara dengan efek memanjangkan sangatlah berguna. Umumnya jenis maskara ini memiliki sikat maskara yang panjang dengan bulu yang pendek. Cenderung lebih kecil, maskara ini membuat Anda lebih mudah untuk memulaskannya pada bulu mata yang pendek dan mencegah cairan maskara yang luber serta menjadikannya lebih panjang dan cantik.

Maskara Waterproof vs Maskara Nonwaterproof

Sumber gambar www.elle.com

Jenis maskara materproof adalah yang tahan air sehingga sangat cocok dipakai di negara tropis seperti Indonesia. Maskara ini memiliki beberapa kelebihan, yaitu tahan air, punya fitur smudgeproof, tahan saat digosok, cepat kering setelah diaplikasikan, dan membuat bulu matamu lentik seharian.

Sayangnya, maskara jenis ini juga punya kekurangan, yaitu harus dibersihkan dengan oil based cleanser, dapat membuat bulu mata rontok saat dibersihkan, dan memiliki formula wax yang akan membuat bulu mata menjadi kering dan rapuh. Contoh maskara waterproof, yaitu Maybelline Hypercurl, Wardah EyeExpert Pefect Curl, L’oreal Curl Impact Collagene, dan lain-lain.

Jika tidak tahan air, maka maskara itu berjenis nonwaterproof. Meskipun tak tahan air, maskara ini memiliki banyak kelebihan, yaitu formulanya ramah terhadap bulu mata, gampang dibersihkan, dan aman dipakai untuk jangka panjang. Kekurangannya juga ada, yaitu bisa luntur terkena air, tidak cocok untuk eyelid yang berminyak dan mata berair, cenderung kering lebih lama, dan tidak smudgeproof.

30 Rekomendasi Maskara Waterproof

Maskara Bentuk Sisir

1. Maybelline The Falsies Push Up Angel, Cocok untuk Mata Kecil dan Sipit

Maskara satu ini cocok untuk digunakan oleh Anda yang memiliki mata kecil dan sipit karena dapat membantu bulu mata Anda tampak tebal dan terangkat seperti sedang menggunakan bulu mata palsu.

Mata Anda akan tampak lebih besar dan dramatis karena sikat maskara yang memiliki bentuk seperti sisir ini akan memisahkan tiap bulu mata agak tidak menggumbal. Produk ini juga waterproof serta memiliki formula yang membuat efek lentik bulu mata Anda lebih tahan lama sehingga dapat digunakan seharian.

Harga: Rp. 135.000

2. Benefit Roller Lash Mascara, Mata Tampak Lentik dan Panjang

Dengan aplikator seperti sisir dengan bentuk micro-fiber, maskara ini dapat membuat setiap helai bulu mata Anda tidak akan menyatu dan menggumpal ketika digunakan sehingga hasil akhir yang akan Anda dapat adalah bulu mata yang natural namun terlihat lebih tebal dan panjang.

Produk ini dirancang untuk penggunaan sehari-hari untuk hasil make-up yang natural. Dengan mengaplikasikan produk ini selapis saja sudah cukup untuk membuat bulu mata Anda tampak lentik dan panjang.

Harga: Rp. 120.000

3. Benefit Cosmetics BADgal Waterproof Mascara, Miliki Warna Hitam yang Intens

BADgal Waterproof Mascara dari Benefit Cosmetics mampu memberikan bulu mata yang sangat bervolume. Dengan formula Gravitasi-Defying yang mengandung partikel-aero yang sangat ringan, maskara ini memiliki lapisan warna hitam yang sangat intens, sehingga mampu memberikan bulu mata yang tebal dan bervolume.

Maskara BADgal Waterproof memiliki sikat yang bisa menjangkau akar hingga ke ujung serta sudut ke sudut bulu mata atas dan bawah untuk mencapai volume hingga 360⁰. Keunggulan lain yang dimiliki oleh maskara ini, yaitu smudgeproof, kedap air, memberikan volume pada bulu mata sebesar 90%, memperpanjang bulu mata hingga 92%, dan mengandung Pro-Vitamin B5.

Harga: Rp. 135.000

4. MAC False Lashes Waterproof Mascara, Bulu Mata Besar dan Melengkung

MAC False Lashes Waterproof Mascara menggunakan formula ultra-penebalan yang dikombinasikan dengan kuas berbentuk yang unik. Setelah menggunakan maskara ini, Anda akan mendapatkan bulu mata cantik yang tahan air, keringat, lembap, dan guncangan hingga 12 jam.

Dengan MAC False Lashes Waterproof Mascara, Anda akan mendapatkan bulu mata yang sangat besar dan berlipat ganda yang tebal, panjang, melengkung, dan bervolume.

Harga: Rp. 205.000

5. Holika Holika Holi Pop Fixing Cara, Kombinasi Bahan yang Sempurna

Memiliki tekstur gel, Holika Holika Holi Pop Fixing Cara akan membuat bulu mara hitam Anda menjadi lebih hidup. Maskara tahan air ini memiliki sikat berbentuk C yang akan membuat bulu mata Anda lebih lentik tahan lama. Mengandung kombinasi bahan alami dan kimia yang sempurna.

Harga: Rp. 128.000

Maskara Bentuk Lurus

6. The ONE 5-in-1 Wonder Lash Waterproof Mascara, Bulu Mata Lebih Lentik dan Tebal

Produk yang sudah lama ada di Indonesia ini membuat bulu mata terlihat jauh lebih lentik dan tebal. Aplikator yang digunakan juga tidak terlalu besar dan tidak terlalu kecil sehingga ukurannya pas untuk membuat bulu mata tampak lebih bervolume. Maskara waterproof ini tahan terhadap air seharian namun tetap mudah dibersihkan dengan menggunakan micellar water.

Harga: Rp. 65.000

7. Esenses Waterproof Volume Mascara, Bulu Mata Sehat dan Terawat

Maskara dengan kandungan vitamin E ini tidak hanya membuat bulu mata Anda tampak tebal dan indah untuk waktu yang lama namun juga tetap merawat bulu mata Anda lebih sehat dan terawat ketika menggunakan maskara dalam jangka waktu yang lama.

Harganya juga sangat terjangkau sehingga cocok untuk digunakan para pelajar. Dengan produk ini Anda tidak hanya mendapatkan bulu mata yang cantik dan tebal namun juga sehat.

Harga: Rp. 18.000

8. Wet N Wild Mega Length Waterproof Mascara, Bulu Mata Sehat dan Cantik

Wet N Wild Mega Length Waterproof Mascara adalah maskara yang mampu memberi ketahanan lebih lama hingga 80% pada bulu mata Anda. Menggunakan campuran wax yang diformulasi secara khusus, maskara ini bisa mengangkat dan memperpanjang bulu mata dengan mengedepankan daya tahan yang kuat dan tahan lama.

Termasuk dalam maskara waterproof, Wet N Wild Mega Length Waterproof Mascara akan membuat bentuk bulu mata Anda tetap bertahan meskipun terkena air. Tidak mengandung bahan berbahaya, produk ini bisa mempercantik bulu mata sekaligus menyehatkannya.

Harga: Rp. 127.000

9. Make Over Ultimate Lash Mascara, Memanjangkan Bulu Mata 3x Lebih Panjang

Dengan formula waterproof yang diciptakan khusus untuk tampilan bulu mata yang lentik dan panjang, Make Over Ultimate Lash Mascara adalah maskara yang bisa memanjangkan bulu mata hingga 3x lebih panjang dan melebatkan setiap helainya. Mengandung 3D polymer, maskara ini tahan air dan awet sepanjang hari.

Harga: Rp. 110.000

10. Wardah EyeXpert The Volume Expert Mascara, Awet Ketika Digunakan

Dengan aplikator Lash Precision Brus, maskara ini dapat memberikan efek bulu mata yang lebih hitam dan bervolume. Selain mengangkat semua bulu mata Anda dengan warna yang intens, maskara ini juga memiliki kandungan argan oil sehingga dapat menguatkan akar bulu mata dan dapat mengurangi kerontokan dari bulu mata.

Cocok untuk digunakan seharian karena tahan lama dan waterproof sehingga lebih awet ketika digunakan. Produk yang sudah mendapatkan sertifikasi halal ini aman untuk digunakan oleh Muslimah.

Harga: Rp. 60.000

11. Focallure Curling Eyelash Mascara, Tepat untuk Bulu Mata halus dan Pendek

Makara dari merek Focallure ini memiliki kuas mikro 2,3 mm yang mampu melapisi 360 derajat bulu mata Anda. Maskara ini dilklaim dapat membuat bulu mata Anda tampak lebih panjang, melengkung, dan juga tidak membuat bulu mata menggumpal dan menyatu.

Dengan harga yang terjangkau, maskara ini dapat menjadi pilihan Anda yang memiliki bulu mata halus dan pendek. Tidak hanya waterproof, bulu mata ini juga tahan lama, tahan keringat, tidak menggumpal dan tahan sebum.

Harga: Rp. 29.000

Maskara Bentuk Melengkung

12. Mustika Ratu Beauty Queen Pro Volume Mascara Black, Menutrisi Bulu Mata dengan Baik

Packagingnya yang berwarna merah muda dan sentuhan glossy ini tampak menarik ketika dilihat. Brand Mustika Ratu yang merupakan merek yang terkenal dengan rangkaian perawatan tubuh ini memiliki produk maskara waterproof dengan kandungan Moringa Seed yang tinggi akan antioksidan.

Sehingga dapat menutrisi bulu mata Anda. Dengan maskara ini, bulu mata Anda akan tampapk lebih terlihat bervolume dengan warna hitam yang lebih intens dan pekat.

Harga: Rp. 70.000

13. Implora Deep Black Mascara, Bulu Mata Terlihat Lebih Bervolume

Brand Implora yang terkenal dengan harga produk yang sangat terjangkau dengan kualitasnya yang cukup baik ini memiliki produk maskara waterproof dengan harga yang lebih friendly untuk dibeli oleh pelajar. Bulu mata Anda akan terlihat lebih bervolume, tebal, dan juga terlihat lebih hitam.

Ujung dari aplikator yang runcing membuat maskara ini dapat memisahkan setiap helai dari bulu mata Anda sehingga tidak menyatu satu sama lain. Anda juga hanya perlu menggunakannya sekali swipe karena sudah dapat membuat bulu mata Anda lebih bervolume.

Harga: Rp. 16.000

14. LANCÔME Grandiôse Waterproof, Miliki Formula yang Cepat Kering

Tahan air hingga 24 jam, LANCÔME Grandiôse Waterproof adalah maskara yang bisa membuat bulu mata menjadi tampak panjang dan bervolume. Dengan kuas elastomer berbentuk bunga monoi, Anda bisa mengatur pengaplikasian maskara saat menggunakannya. Maskara ini anti mengelupas sepanjang hari. Dengan warna yang hitam dan mengkilat, maskara ini memiliki formula yang cepat kering.

Harga: Rp. 589.900

15. Maybelline Lash Sensational Mascara, Mampu Menjangkau Setiap Helai Bulu Mata

Sensational Lash Mascara dari Maybelline New York merupakan maslara dengan manfaat untuk melentikkan, menebalkan, dan merawat bulu mata. Berteknologi sikat lash catcher yang menjangkau setiap helai bulu mata, bagian kuas sisi pendek akan melentikkan bulu mata pendek, dan sisi yang panjang melentikkan keseluruhan bulu mata.

Maskara Sensational Lash Mascara termasuk dalam kategori waterproof mascara yang mampu menciptakan volume hingga 9 kali. Maskara ini mengandung serum yang merawat bulu mata agar lebih panjang dan aman digunakan untuk pengguna softlens. Sudah lolos uji dermatologis, tes alergi, dan uji klinis, maskara ini sangat aman digunakan bahkan untuk mata sensitif sekalipun.

Harga: Rp. 121.000

16. O.TWO.O Waterproof Mascara Long Lasting Natural Curling Eye Lash, Bulu Mata Tampak Lebih Lentik

Dengan bulu sikat yang tebal dan melengkung, bulu mata Anda akan tampak lebih lentik ketika Anda menggunakan maskara waterproof ini. Tidak hanya membuat bulu mata Anda tampak lentik, maskara ini juga dapat membuat bulu mata Anda lebih panjang dan tebal, serta dapat melembapkan bulu mata Anda dan memberikan hasil yang lebih natural. Apabila Anda hendak menggunakan make-up seharian, maka produk ini cocok utuk Anda karena tahan lama meskipun Anda melakukan kegiatan outdoor yang berkeringat.

Harga: Rp. 35.000

17. Emina Squeeze Me Up Mascara, Tampilan Bulu Mata Lebih Panjang

Maskara dari produk lokal Emina ini menghasilkan tampilan bulu mata yang lebih panjang dan juga lentik. Dengan harga yang cukup terjangkau dan kualitas yang sangat baik, produk dari Emina ini dapat Anda gunakan seharian tanpa takut maskara akan berantakan dan membuat bawah mata Anda tampak hitam seperti pAnda, karena selain waterproof, maskara ini juga smudgeproof dan tahan lama.

Harga: Rp. 50.000

18. Kiss Me Heroine Make Long and Curl Mascara Super Waterproof, Bulu Mata Jadi Bervolume

Produk keluaran dari Jepang yang banyak digunakan oleh pengguna maskara ini tidak hanya memberikan efek yang dapat membuat bulu mata Anda tampak panjang namun juga terlihat lebih tebal namun tetap tampak natural. Produk ini dapat memberikan hasil bulu mata yang lebih bervolume dan berisi. Cocok untuk digunakan seharian karena selain waterproof, ia juga tahan lama dan sudgefree.

Harga: Rp. 165.000

Maskara Bentuk Jam Pasir

19. L’Oreal Paris Voluminous Lash Paradise Mascara, Bulu Mata Jadi Super halus

Para pecinta make-up pastinya sudah tidak asing lagi dengan maskara yang populer ini. Tidak hanya dapat melentikkan bulu mata Anda, produk ini juga memberikan efek bulu mata yang lebih bervolume sehingga banyak digandrungi oleh para pecinta make-up.

Bulu sikatnya yang lembut dapat menjangkau setiap helai dari bulu mata, ditambah dengan formula silky smoothnya yand dapat menciptakan bulu mata yang lebih lentik, tebal, dan juga super halus.

Harga: Rp. 100.000

20. Too Faced Better Than Sex Waterproof Mascara, Miliki Bahan Aktif yang Diformulasikan

Too Faced Better Than Sex Waterproof Mascara adalah maskara dengan kuas jam pasir yang unik. Kuas yang ada pada maskara ini akan membuat formula di dalam maskara bisa memanjangkan, mengeritingkan, dan membuat bulu mata Anda menjadi bervolume. Dengan tiga kali pulasan, bulu mata Anda akan cantik, tebal, dan menggoda.

Maskara Too Faced Better Than Sex Waterproof mengandung bahan-bahan aktif yang diformulasi khusus. Di dalamnya terkandung bahan polimer yang kedap air, ekstrak bunga porselen untuk melembabkan dan mengondisikan bulu mata, dan peptida unik yang bisa menghitamkan warna bulu mata.

Harga: Rp. 220.000

21. Rose All Day All New Thunder Lash Mascara Volumizing, Mata Lebih Sehat dan Kuat

Maskara dari brand lokal ini memiliki kualitas yang tidak kalah dari brand ternama yang ada di dunia. Thunder Lash Mascara Volumizing ini mampu memberikan efek tebal dan bervolume pada bulu mata Anda.

Tidak hanya membuat bulu mata Anda tampak cantik, produk ini juga dapat menutrisi bulu mata Anda lebih sehat dan kuat dengan kandungan vitamin B5, avocado oil dan juga sweet almond oil. Kandungannya juga membuat bulu mata Anda tetap terlihat badai setelah seharian digunakan.

Harga: Rp. 129.000

22. MAKE UP FOR EVER Aqua Smoky Extravagant Mascara, Tidak Lengket dan Tidak Menggumpal

Aqua Smoky Extravagant Mascara dari Make Up Forever adalah maskara yang bisa menegaskan bentuk dan warna bulu mata dengan hasil micro-defining yang melapisi permukaan bulu mata dengan pigmen hitam yang tahan lama. Menggunakan kuas sintetis two in one berbentuk corong berujung presisi, maskara ini mampu memisahkan bulu mata dengan bagian dasarnya hingga menciptakan volume dan menegaskan presisinya.

Maskara Aqua Smoky Extravagant mengandung wax complex yang tidak lengket dan tidak menggumpal. Untuk hasil yang sempurna, Anda bisa menjepit bulu mata dan aplikasikan dari garis bulu mata dan gerakkan aplikatornya bolak-balik pada bagian ujungnya. Anda dapat memakainya sebagai sisir alis juga.

Harga: Rp. 1.024.000

Maskara Bentuk Jumbo

23. Oriflame OnColour Big Lash Mascara Waterproof, Mampu Meanebalkan Bulu Mat

Desain dari sikat bulu mata maskara Oriflame ini memiliki bentuk Big Lash Brush dengan bulu sikat horizontal dan vertikal disekelilingnya. Bulu sikat ini dapat menjangkau seluruh helai dari bulu mata Anda dengan sempurna. Untuk Anda yang memiliki bulu mata pendek maka jangan khawatir karena produk ini dapat menjangkau bulu mata Anda dan menebalkan bulu mata Anda.

Harga: Rp. 40.000

24. Madame Gie Gorgeous Wink Celebs Pretty Thick, Tahan hingga 48 Jam

Dengan harga yang sangat terjangkau, produk ini dapat membuat riasan mata Anda tampak lebih indah dan cantik. Maskara dengan teknologi silk fiber formula ini dapat membuat bulu mata Anda terangkat secara maksimal dan membuat bulu mata terlihat lebih tebal.

Produk ini juga memiliki kandungan Copernicia Cerifera Wax dari daun Brazilian Tropical Palm Tree yang aman untuk digunakan. Maskara ini diklaim dapat tahan hingga 48 jam dan tidak mudah menggumpal.

Harga: Rp. 22.000

25. Etude House Lash Perm Curl Fix Mascara, Aman dan Tidak Meninggalkan Noda

Lash Perm Curl Fix Mascara adalah maskara yang bisa membuat bulu mata Anda mengeriting selama 24 jam. Dengan teknologi Curl 24HR, maskara dari Etude House ini akan memberikan kinerja maksimal, yaitu mengangkat, mempertegas, dan mengeriting bulu mata yang pendek sekalipun.

Maskara Lash Perm Curl Fix menggunakan sikat C-curl yang bisa memberikan tampilan bulu mata yang sempurna tanpa gumpalan. Maskara ini juga tidak meninggalkan noda karena tahan air, keringat, dan sebum.

Harga: Rp. 257.000

26. Somethic Hangover Voluminous Fiber Lash Smudge Proof Mascara, Bulu Mata Tampak Lentik Seharian.

Produk dari Somethic ini banyak dinilai sebagai salah satu produk maskara dari brand lokal yang terbaik dengan harga yang terjangkau. Maskara ini sudah memiliki formula all day slick curl dan volume lock technology sehingga dapat membuat bulu mata Anda tampak lentik seharian.

Anda tidak perlu khawatir lagi apabila menggunakan maskara seharian di outdoor karena maskara ini diklaim tidak hanya waterproof namun juga tidak mudah geser dan berantakan serta tahan terhadap minyak.

Harga: Rp. 79.000

Maskara 2 in 1

27. QL Cosmetic Eyecatching 2 Step Mascara, Sangat Mudah Dibersihkan

Maskara dengan 2 fungsi ini memiliki formula waterproof dan tahan lama, namun meskipun begitu, maskara ini mudah dibersihkan dengan hanya dengan menggunakan sedikit pembersih wajah sehingga Anda dapat menghemat penggunaan make-up remover Anda. Maskara ini sudah menyediakan base coat berwarna putih yang tidak akan membekas ketika Anda timpa dengan top coat berwarna hitam.

Harga: Rp. 50.000

28. Pixy Cosmetic Lash Fantasy Mascara, hasil yang Lebih Natural

Maskara dari pixy ini memiliki kemasan 2 in 1 dimana ia hadir dengan maskara berwarna hitam dan maskara bening untuk hasil yang lebih natural. Formula Elastis Fiber pada maskara bening mampu membuat tiap helai dari bulu mata terpisah sehingga akan memberikan efek mata yang terlihat lebih lebar dengan bulu mata yang lebih tebal. Anda bisa melapisi bulu mata Anda lagi dengan warna hitam sebagai top coatnya apabila Anda ingin hasil yang lebih sempurna.

Harga: Rp. 46.000

29. Revlon 2 in 1 Waterproof & Long Lash Volume Mascara, Terlihat Lebih Tegas dan Cantik

Maskara dengan harga yang super duper murah meriah ini mampu membuat mata Anda terlihat lebih tegas dan juga cantik. Bulu mata Anda akan tampak lebih bervolume dan juga tebal serta terangkat. Maskara ini juga sudah dilengkapi dengan eyeliner di bagian sisi lainnya sehingga lebih praktis ketika ingin dibawa kemana-mana. Baik eyeliner dan juga maskara pada produk ini memiliki formula waterproof sehingga aman digunakan seharian.

Harga: Rp. 9.500

30. Luxcrime Double Duty Mascara, Aman untuk Kegiatan Sehari-hari

Salah satu sisi dari maskara 2 in 1 ini adalah serum bulu mata yang dapat membuat bulu mata Anda tampak lebih lebat dan menutrisi bulu mata Anda agar tetap sehat dengan kandungan wild yam root, aloe, dan akar gingseng, meskipun Anda menggunakan maskara seharian.

Maskara pada satu sisi lainnya ini dapat mebuat bulu mata Anda tampak lebih panjang dan juga lebih tebal seharian. Maskara ini juga tidak mudah luntur dan sudah waterproof sehingga bisa digunakan untuk kegiatan sehari-hari.

Harga: Rp. 125.000
From our editorial team

Gunakan Maskara dengan Baik dan Tidak Berlebihan

Meskipun kita mengetahui bahwa dengan menggunakan maskara akan membuat bulu mata kita terlihat lebih lentik dan cantik, namun jangan pula sampai berlebihan menggunakannya karena akan terlihat tidak bagus atau malah merusak bulu mata.