Ini Dia 10 Rekomendasi Produk Elektronik yang Patut Dimiliki oleh Setiap Rumah (2023)

Ini Dia 10 Rekomendasi Produk Elektronik yang Patut Dimiliki oleh Setiap Rumah (2023)

Memiliki rumah baru kerap membuat Anda bingung dalam menentukan barang-barang apa saja yang patut dibeli untuk mengisinya. Di antara aneka kebutuhan rumah, alat elektronik merupakan jenis barang yang mampu menunjang kinerja sehari-hari. Lantas, alat elektronik apa saja yang sebaiknya dimiliki oleh setiap rumah? Ini dia daftar lengkapnya!

Peralatan Elektronik untuk Rumah Tangga Jadi Favorit Ibu-Ibu

Tak bisa dipungkiri bahwa semakin berkembangnya zaman, semakin banyak peralatan tradisional yang mulai teralihkan oleh alat-alat elektronik. Perlengkapan modern berbasis listrik ini hadir menawarkan berbagai manfaat untuk memudahkan dan meringankan pekerjaan manusia, terutama para ibu rumah tangga dalam kegiatannya di rumah.

Mulai dari vacuum cleaner, kulkas, kipas angin, televisi, serta berbagai peralatan lain begitu dibutuhkan. Peralatan tersebut menyediakan kinerja yang praktis dan efisien, cocok untuk para ibu rumah tangga yang secara mandiri mengurus rumah. Menggunakan daya listrik yang beragam, tentu para ibu perlu selektif dalam memilih elektronik agar sesuai dengan daya listrik rumah.

Merek Peralatan Elektronik Lokal Terbaik untuk Rumah Tangga

Maspion

Berbicara mengenai peralatan elektronik, ada beberapa merek lokal yang dikenal dengan kualitasnya yang mumpuni. Salah satu merek asli Indonesia yang patut dilirik adalah Maspion. Perusahaan yang berdiri sejak tahun 1960-an ini dirintis oleh Alim Markus dan berpusat di Surabaya. Meski merek lokal, Maspion mampu bersaing dengan merek internasional, bahkan digunakan di Amerika Serikat, Eropa, Timur Tengah, hingga Jepang.

Produk yang dimiliki oleh perusahaan Alim Investindo ini dikenal dengan slogannya, yaitu "cintailah produk-produk Indonesia". Menariknya, tak banyak yang tahu bahwa nama Maspion sendiri merupakan singkatan dari "Mengajak Anda Selalu Percaya Industri Olahan Nasional". Berawal dari menjual lampu teplok dan perlengkapan rumah tangga, kini Maspion telah memiliki berbagai produk elektronik andalan, seperti kipas angin, setrika, mixer, dan masih banyak lagi.

Cosmos

Sumber gambar https://iprice.co.id

Merek lokal berikutnya yang dikenal dengan produknya yang berkualitas adalah Cosmos. Cosmos adalah produk dari PT Star Cosmos yang bergerak di bidang manufaktur elektronik. Perusahaan ini berdiri sejak tahun 1970-an dan kini berkantor di Cengkareng, Jakarta. Berawal dari memproduksi kipas angin dan tempat penyimpanan beras, kini Cosmos telah memproduksi beragam elektronik lain, seperti rice cooker, mesin cuci, lemari es, dan masih banyak lagi.

Salah satu daya tarik dari merek ini adalah harga produknya yang lebih terjangkau. Meski dikenal dengan harganya yang terjangkau, kualitas produknya tidak mengecewakan. Cosmos bahkan pernah menyabet penghargaan Top Brand di tahun 2012.

Miyako

Sumber gambar https://kargoku.id

Siapa yang tak kenal dengan Miyako? Sering dikira merek asal Jepang, rupanya merek ikonik tersebut berasal dari tanah air. Miyako telah ada sejak tahun 1970-an di bawah perusahaan asli Indonesia, PT Kencana Gemilang. Perusahaan ini menghadirkan produk-produk elektronik berkualitas yang memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI), sehingga tak perlu diragukan lagi keamanannya.

Perusahaan yang berbasis di Kebon Jeruk, Jakarta Pusat ini dikenal dengan produknya yang terjangkau. Meski populer dengan produk rice cooker, Miyako juga memiliki produk elektronik lain yang beragam, seperti kipas angin, blender, mixer, dan masih banyak lagi. Kualitas Miyako juga tak perlu diragukan, megingat merek ini pernah mengantongi penghargaan SICS Award dari Sucofindo.

Jenis-Jenis Peralatan Elektronik yang Harus Ada Dalam Rumah Tangga

Rice Cooker

Salah satu kegiatan penting yang seolah tak boleh dilewatkan para ibu rumah tangga setiap harinya adalah menanak nasi. Tak perlu menggunakan panci dan kompor, kini menanak nasi menjadi lebih mudah dengan kehadiran penanak nasi elektrik alias rice cooker. Kehadiran rice cooker tentu membuat menanak nasi menjadi lebih mudah dan praktis.

Tak hanya untuk menanak nasi, kini sudah banyak rice cooker yang dirancang untuk menawarkan manfaat lain yang lebih beragam. Misalnya saja sekaligus untuk menjaga nasi tetap hangat atau membuat hidangan lain, seperti kue kukus dan makanan ringan kukus. Dengan beragam manfaat tersebut, tak heran jika setiap rumah perlu memiliki setidaknya satu rice cooker andalan.

Lemari Es

Alat elektronik berikutnya yang patut dimiliki setiap rumah adalah lemari es atau kulkas. Seperti namanya, alat ini dilengkapi teknologi refrigerasi untuk menyimpan berbagai makanan dan minuman di dalamnya agar tetap segar dan lebih tahan lama. Kehadiran lemari es akan secara signifikan mempengaruhi gaya hidup dan aktivitas semua orang di rumah.

Dengan adanya lemari es, para ibu rumah tangga dapat mengurangi frekuensi berbelanja yang tentunya mampu menghemat waktu, biaya, dan tenaga. Para ibu juga bisa membeli bahan makanan praktis untuk disimpan di lemari es, misalnya saja susu, telur, atau frozen food tanpa takut basi.

Blender

Blender adalah alat elektronik berikutnya yang diperlukan di setiap rumah. Alat elektronik dapur ini berfungsi untuk menghaluskan serta mencampur bahan makanan. Tentu fungsi tersebut sangat membantu kegiatan ibu rumah tangga sehari-hari dalam menyiapkan bumbu dapur untuk memasak.

Selain menghaluskan bumbu dapur, blender juga sangat bermanfaat untuk membuat jus maupun smoothies. Blender juga membantu ibu dalam menyiapkan makanan pendamping ASI untuk si kecil. Keberadaan blender membuat berbagai kegiatan di dapur menjadi lebih mudah dan praktis.

Dispenser

Apakah Anda menggunakan air galon untuk minum sehari-hari? Tentu keberadaan dispenser akan memudahkan Anda untuk mengambil air setiap harinya. Dispenser sendiri adalah alat elektronik yang dirancang untuk menyajikan air.

Tak hanya air dingin, dispenser juga mampu menyajikan air panas dalam waktu singkat. Dengan demikian, Anda tak perlu repot lagi merebus air untuk membuat kopi, teh, atau susu. Alat ini pun hadir dengan beragam variasi dan teknologi, mulai dari dispenser dengan galon di atas hingga galon di bawah yang lebih praktis.

Mesin Cuci

Mencuci pakaian secara manual adalah salah satu kegiatan rumah tangga yang cukup menguras waktu dan tenaga. Tak perlu khawatir, mencuci pakaian kini menjadi lebih mudah dan praktis dengan kehadiran mesin cuci. Cukup dengan sekali pencet, alat ini akan bekerja untuk membersihkan pakaian.

Tak hanya merendam dan mencuci saja, kini mesin cuci telah dilengkapi dengan pengering yang semakin memudahkan dan memangkas waktu pengeringan pakaian. Bahkan sudah banyak mesin cuci yang hadir dengan satu tabung saja, sehingga dapat melakukan pencucian dan pengeringan dalam sekali jalan. Anda tak perlu repot lagi memindahkan pakaian dari satu tabung ke tabung lain untuk mengeringkannya.

Rekomendasi Peralatan Elektronik Rumah Tangga untuk Pengantin Baru

Cosmos Blenz CB-802 Blender

Rekomendasi produk elektronik rumah tangga yang pertama adalah Cosmos Blenz CB-802 Blender. Blender ini memiliki empat fungsi, yaitu dry dan wet mill, chopper, serta filter. Terbuat dari material plastik goblet berkapasitas 1,2 liter, produk ini hadir dengan kecepatan tinggi mencapai 16.000-20.000 rpm.

Cosmos Blenz CB-802 Blender dilengkapi dengan Thermostat Overheat Protection yang mampu melindungi motor blender untuk memutus aliran listrik apabila terjadi overheat. Tak hanya itu, blender ini juga dilengkapi dengan Safety Lock System yang membuat motor tidak berfungsi apabila pelumat tidak terpasang dengan baik, sehingga mencegah risiko cedera akibat lepasnya goblet dan mata pisau.

Harga Rp. 439.000-449.900

Kulkas POLYTRON Belleza JUMBO 2 Pintu PRW 23MNX

Kulkas POLYTRON Belleza JUMBO 2 Pintu PRW 23MNX adalah produk yang patut dilirik bagi Anda yang tengah mencari kulkas dengan tampilan modern. Produk ini didesain elegan dengan borderless round edge tempered glass door yang tetap cantik dari masa ke masa. Kulkas ini terbuat dari ABS material dengan jumbo cabinet berkapasitas 220 liter.

Produk keluaran Polytron ini dilengkapi dengan deodorizer yang menjaga kulkas terbebas dari segala macam bau makanan. Pada bagian freezer-nya terdapat removable ice twist tray yang bisa dikeluarkan bila membutuhkan ruang freezer yang lebih luas. Setiap pembelian kulkas ini, Anda akan dibekali dengan kelengkapan paket berupa kartu garansi dan buku petunjuk.

Harga Rp. 2.999.000

Yong Ma SMC 8017 Digital Rice Cooker

Produk berikutnya yang direkomendasikan adalah Yong Ma SMC 8017 Digital Rice Cooker. Digital rice cooker ini dapat digunakan untuk memasak nasi, menghangatkan, serta mengukus. Didesain ergonomis, produk ini menyediakan pegangan pada innerpot.

Innerpot eco ceramic yang melengkapinya membuat rice coker ini lebih bagus untuk kesehatan. Sistem 3D heating pada produk ini juga membuatnya mampu menghangatkan nasi lebih lama, sehingga tidak mudah basi. Rice cooker dari Yong Ma ini telah dibekali dengan fungsi alarm yang akan berbunyi ketika proses memasak sudah selesai.

Harga Rp. 567.900-599.800

Samsung WA70H4200SW Top Loading Mesin Cuci

Bukan rahasia lagi bahwa keberadaan mesin cuci dalam rumah tangga akan sangat mempermudah kinerja dalam mencuci. Salah satu produk yang paling direkomendasikan adalah Samsung WA70H4200SW Top Loading Mesin Cuci. Produk ini merupakan mesin cuci tipe drum yang dilengkapi dengan diamond drum.

Produk berkapasitas 7 kg ini dilengkapi dengan teknologi wobble yang inovatif dengan struktur unik untuk mencuci pakaian secara dinamis. Mesin cuci ini didesain dengan dual panel cluster yang menjadi pemisah antar tombol, sehingga lebih mudah dan lebih intuitif untuk digunakan. Samsung WA70H4200SW Top Loading Mesin Cuci memiliki 5 water level dengan kecepatan putaran hingga 700rpm.

Harga Rp. 2.249.000-2.792.900

Deerma DX700 or DX700S Vacuum Cleaner 2in1

Memiliki aktivitas harian yang padat kerap membuat Anda tidak sempat untuk membersihkan rumah. Tak perlu khawatir, kini membersihkan rumah bisa jauh lebih praktis dengan bantuan vacuum cleaner. Deerma DX700 or DX700S Vacuum Cleaner 2in1 adalah salah satu produk yang direkomendasikan.

Vacuum cleaner ini hadir dengan kualitas isap yang tinggi dan fleksibel untuk menjangkau sudut-sudut ruangan. Produk ini hadir dengan 3 lapis filter yang kuat, sehingga mampu membersihkan ruangan dengan lebih maksimal. Didesain ergonomis, produk ini dilengkapi degan handle yang tidak membuat tangan pegal.

Harga Rp. 429.000-615.000

Miyako Mixer SM 625

Apakah Anda gemar membuat kue di rumah? Tentu Miyako Mixer SM 625 akan memudahkan hobi Anda tersebut. Mixer keluaran Miyako ini didesain sederhana dengan teknologi mangkuk berputar dan tombol turbo yang memudahkan proses mencampur adonan.

Hadir dengan daya listrik 190 Watt, produk ini memiliki 5 pilihan kecepatan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Produk ini ideal untuk mencampur, mengocok, dan mengaduk adonan, bahkan untuk bahan-bahan yang sulit dihancurkan. Setiap pembelian Miyako Mixer SM 625 akan disertai kelengkapan berupa stand mixer, bowl, dan spatula.

Harga Rp. 230.000-235.000

Cosmos CWD-5603 Standing Dispenser

Produk elektronik berikutnya yang patut dimiliki adalah Cosmos CWD-5603 Standing Dispenser. Dispenser keluaran Cosmos ini hadir dengan tangki stainless steel yang anti karat. Produk dengan kapasitas 1 liter ini terbuat dari material food grade yang menjamin keamanannya.

Dispenser ini dilengkapi dengan rak serbaguna yang praktis untuk menyimpan gelas atau botol. Cosmos CWD-5603 Standing Dispenser menyediakan tiga kran, yaitu untuk air panas, segar, dan dingin. Cocok untuk Anda yang gemar membuat teh atau kopi, dispenser ini memiliki suhu extra hot hingga 96 derajat Celcius.

Harga Rp. 499.000-550.000

SHARP R-21D0 S-IN Microwave Oven

Selain mixer, Anda yang gemar membuat kue di rumah perlu memiliki oven atau microwave untuk menunjang hobi. Bagi yang tengah bingung mencari oven atau microwave berkualitas, SHARP R-21D0 S-IN Microwave Oven mungkin bisa menjadi pilihan.

Microwave oven dari Sharp ini memiliki kapasitas 23 liter dengan konsumsi daya 450 watt. Meski memiliki kapasitas yang besar, desainnya yang minimalis membuat produk ini tampak stylish diletakkan di dapur. Pintunya terbuat dari tempered glass, sehingga Anda bisa lebih mudah memantau kematangan makanan.

Harga Rp. 918.000-990.000

Philips HR7310/10 Food Processor

Produk elektronik rumah tangga berikutnya yang masuk dalam daftar rekomendasi adalah food processor. Philips HR7310/10 Food Processor bisa menjadi pilihan bagi Anda yang tengah mencari food processor. Produk keluaran Philips tersebut terbuat dari bahan ABS dengan aksesori cakram logam.

Philips HR7310/10 Food Processor didesain ringkas dan cocok untuk Anda yang menyukai elektronik praktis. Hadir dengan motor 700 watt yang kuat membuat pemrosesan makanan menjadi lebih mudah. Produk ini bisa digunakan untuk mengolah berbagai bahan baku, termasuk adonan roti, keju, cokelat, hingga sayuran yang keras.

Harga Rp. 891.000-999.000

Maspion EX-172S Kipas Angin

Maspion EX-172S Kipas Angin adalah produk elektronik rumah tangga yang terakhir masuk dalam daftar rekomendasi. Kipas angin ini hadir dengan ukuran 16 inci yang memberikan embusan angin kencang. Meski demikian, produk ini terbilang hemat energi dengan daya 55 watt saja.

Kipas angin dari Maspion ini memiliki switch control manual dan menawarkan tiga level kecepatan. Tak hanya memberikan kesejukan, produk ini juga menambah aksen cantik pada ruangan. Maspion EX-172S Kipas Angin bisa diposisikan berdiri tinggi atau rendah sesuai dengan kebutuhan.

Harga Rp. 292.900-310.000
From our editorial team

Pertimbangkan Daya Listrik Rumah Sebelum Membeli Alat Elektronik

Agar listrik di rumah tetap stabil dan normal, sebaiknya sesuaikan alat elektronik yang hendak dibeli dengan kapasitas daya listrik di rumah. Pertimbangkan pula besaran konsumsi daya alat elektronik lain yang sudah Anda miliki sebelumnya. Dengan demikian Anda bisa memperkirakan berapa total konsumsi daya listrik dari semua alat elektronik yang Anda miliki. Sehingga, Anda bisa menentukan berapa sisa daya listrik yang kiranya sesuai dengan alat elektronik yang hendak dibeli.