Rekomendasi Mesin Kopi Nescafe yang Cocok untuk Membuat Secangkir Kopi Nikmat

Rekomendasi Mesin Kopi Nescafe yang Cocok untuk Membuat Secangkir Kopi Nikmat

Menyeduh kopi terkadang menjadi salah satu kegiatan yang menyenangkan. Meskipun terlihat mudah, tetapi teknik seduhan juga mampu memengaruhi rasanya. Tidak heran jika alat kopi saat ini juga bermacam-macam karena diproduksi untuk menghasilkan seduhan kopi yang enak. Kita mengenal Nescafe sebagai merek kopi, tetapi ada juga mesin kopi dari Nescafe untuk menghasilkan kopi yang nikmat.

Baca juga

Nescafe Adalah Kopi yang Diproduksi oleh Nestle

Nescafe merupakan kopi favorit di seluruh dunia yang diproduksi oleh Nestle. Berawal dari membantu mengawetkan kelebihan biji kopi di Brazil akibat keruntuhan Wall Street di tahun 1923, Nestle berhasil mengeluarkan kopi nikmat Nescafe pertama kali pada 1938. Kopi hasil ciptaan pakar kopi bernama Max Morgenthaler berhasil mempertahankan rasa alami kopi hanya dengan menambahkan air.

Tahun 1939 saat Perang Dunia II pecah, Nescafe menjadi bahan pokok ransum makanan pasukan Amerika Serikat. Setelah perang berakhir, Nescafe diekspor ke Prancis, Inggris, dan Amerika Serikat dengan pasukan Amerika Serikat sebagai duta merk kopi tersebut. Kemasyhuran Nescafe mengalami peningkatan tajam pada tahun 1940-an dan sekarang ini telah dapat dinikmati lebih dari 180 negara.

Banyak Cara untuk Menikmati Secangkir Kopi

Sekarang ini kopi tidak hanya menjadi bagian dari gaya hidup, namun cocok menemani saat pertemuan bisnis, nongkrong bersama pasangan, atau sekadar kumpul-kumpul dengan teman lama atau teman kantor. Selain itu, varian kopi sudah beraneka ragam dan cara membuat serta pengolahannya juga bermacam-macam. Anda dapat merasakan manfaat kopi dari setiap biji kopi yang diolah.

Menikmati secangkir kopi tidak hanya sekadar meneguk hingga tandas semata, namun juga mencecap, meresapi rasa, menghargai proses, dan mencandu hasilnya. Dengan menikmati kopi secara benar, Anda dapat merasakan kesempurnaan lezatnya kopi. Setiap tegukan minuman kopi, Anda dapat merasakan rasa dan unsur yang berbeda. Di samping itu, setiap jenis kopi memiliki keunikan tersendiri sehingga memiliki cita rasa berbeda dan apabila diproses dengan teknik tertentu dapat menghasilkan sensasi yang berbeda pula.

Tips Menikmati Secangkir Kopi Nescafe

Pilih Tempat yang Nyaman

Tren masyarakat Indonesia saat ini adalah menikmati kuliner di tempat sederhana, begitu pula dengan tren minum kopi di coffee shop. Bangunan coffee shop yang nyaman senyaman minum kopi di rumah menjadi idaman banyak orang.

Tata ruang coffee shop yang minimalis, tidak terlalu rumit, banyak ornamen, dan memiliki fasilitas seperti wifi gratis, colokan listrik, musik, dan lain-lain dapat membuat pengunjung merasa nyaman sembari menikmati kopi sekaligus bekerja ataupun menyelesaikan tugas kuliah. 

Memilih tempat minum kopi yang nyaman dapat disesuaikan dengan kesukaan Anda. Apabila Anda suka kesendirian bisa memilih tempat yang sedikit sepi dan terlindung, namun dapat mengamati banyak orang. Apabila Anda pecinta keramaian dan suka berinteraksi dapat memilih tempat yang lebih hangat dan dekat jalan raya agar bisa bertemu banyak orang.

Minum Secara Perlahan

Setiap jenis kopi memiliki kandungan rasa pahit dan karakter rasa yang berbeda-beda seperti fruity, unsur kayu manis, rempah, rasa coklat, dan lain-lain. Cara meminum kopi pun tidak sama seperti minum air putih. Anda dapat merasakan dan mencicipi rasa kopi hingga jejak rasa muncul di mulut seperti kekentalannya, rasa asamnya, keseimbangan rasa, sampai rasa yang hadir setelah itu.

Cara menikmati kopi, Anda dapat menyeruputnya secara perlahan atau menuangkannya dalam wadah terlebih dahulu, kemudian baru disruput. Setiap sruputannya memberikan keasaman yang sangat unik, sangat manjur, dan ampuh dalam merasakan rasa kopi yang diteguk.

Hindari Menambah Gula Terlalu Banyak

Kenikmatan kopi secara utuh dapat Anda temukan ketika tidak menambahkan gula ataupun pemanis lainnya. Semakin kopi berkualitas baik akan semakin nikmat apabila diminum tanpa menggunakan gula. Anda dapat meresapi rasa asam dan pahit kopi sehingga menemukan aroma dan cita rasa lain dalam secangkir kopi.

Bagi Anda yang tidak suka kopi tanpa gula sama sekali, bisa memilih kopi bland dengan campuran susu. Anda dapat menikmati kopi bukan dengan gula, melainkan dengan makanan manis, seperti kue basah, cookies, nastar, dan lain-lain. Cara ini biasa dilakukan oleh orang yang benar-benar pecinta kopi.

Jangan Ragu Bertanya Tentang Kopi

Mengenal asal mula kopi dapat membuat Anda lebih dekat dengan kopi, lebih menghargai kopi, petani kopi, roaster, dan pembuat kopi. Anda akan memperoleh pengetahuan baru, seperti sejarah, perkembangan kopi, serta berbagai proses yang harus dilalui hingga tercipta segelas kopi.

Umumnya, para barista akan dengan senang hati dan tidak pelit dalam membagikan ilmu kopinya. Selain itu, Anda dapat mengeluarkan aura positif yang tercipta karena keramahan ketika membeli kopi.

Minumlah dalam Dosis Kecil

Kopi bukanlah minuman pelepas dahaga seperti minuman lainnya. Dalam secangkir nikmat kopi memiliki kandungan kafein yang dapat menyebabkan insomnia apabila dikonsumsi secara berlebihan. Meskipun begitu, cita rasa alami kopi dapat Anda peroleh tanpa menambahkan krimer, gula, ataupun bahan lainnya.

Apabila Anda pemula minum kopi dan belum terbiasa, sebaiknya minumlah dalam dosis kecil, apabila sudah terbiasa Anda bisa minum dengan dosis yang lebih banyak.

Rekomendasi Mesin Kopi Nescafe yang Cocok untuk Membuat Secangkir Kopi Nikmat

Nescafe Dolce Gusto Piccolo Anthracite

Sumber gambar blibli.com

Nescafe Dolce Gusto Piccolo Anthracite Mesin Kopi merupakan mesin kopi multi beverage system dan adjustable water level yang mampu membuat minuman berkualitas dan berkelas ala cafe. Mesin ini memiliki 15 bar pressure untuk Espresso dan Cappucino dengan desain stylish dan simple berukuran compact. Selain itu, sangat cocok pula untuk membuat berbagai macam minuman, seperti kopi, teh, coklat, dan semua minuman dingin ataupun panas dengan cepat dan praktis dalam waktu satu menit.

Dilengkapi Sistem Thermo Black, Nescafe Dolce Gusto Piccolo Anthracite Mesin Kopi dapat menyala kurang dari 30 detik. Mesin kopi ini disertai juga Eco Mode System yang hemat energi dan secara otomatis dapat mati sendiri apabila tidak digunakan dalam waktu 5 menit.

Teknologi Kapsul pintar juga diterapkan pada mesin ini sehingga sari pati minuman dapat terekstrak sempurna. Anda juga dapat menentukan kadar air sesuai dengan minuman yang akan dibuat. Mesin kopi ini dapat Anda beli di Blibli dengan harga Rp 899.000.

Nescafe Dolce Gusto Mini Me Lower Wattage

Sumber gambar blibli.com

Nescafe Dolce Gusto Mini Me Lower Wattage Mesin Kopi merupakan mesin otomatis yang memiliki desain super simple dan minimalis. Mesin kopi ini mempunyai tekanan maksimum sampai 15 bar, sehingga bisa menciptakan cream untuk Espresso dan froth buih pada Latte Machiato.

Tipe ini mempunyai daya 900 watt, kapasitas water tank 0,8 liter, ukuran lebih kecil, dan kopi pod atau kapsul yang memungkinkan mengubah minuman panas atau dingin setiap saat. Nescafe Dolce Gusto Mini Me Lower Wattage Mesin Kopi sangat mudah digunakan dan dibersihkan. Anda dapat menggunakannya untuk mengolah berbagai macam kopi klasik seperti latte dan cappucino, teh serta coklat panas.

Tersedia dalam dua varian warna hitam dan abu-abu putih yang dapat Anda pilih sesuai keinginan. Anda dapat membelinya di Blibli dengan harga Rp 999.000 atau di Lazada dengan harga Rp 1.799.000.

Nescafe Dolce Gusto Krups Lumio Automatic Coffee Machine

Sumber gambar ottencoffee.co.id

Nescafe Dolce Gusto Krups Lumio Automatic Coffee Machine merupakan mesin kopi kapsul otomatis ultra ringkas yang cukup dioperasikan dengan satu sentuhan tombol. Dilengkapi teknologi eco-mode yang dapat mematikan secara otomatis setelah 1 menit tidak digunakan dan memiliki tekanan tinggi sampai 15 bar.

Mesin kopi tersebut dapat mengkreasikan berbagai jenis varian kopi lebih dari 40 kreasi, baik minuman panas atau dingin. Selain itu, dapat juga menyesuaikan ukuran minuman dengan fungsi otomatis pada mesin.

Nescafe Dolce Gusto Krups Lumio Automatic Coffee Machine memiliki desain stylish, tangki air 1 liter dan layar LCD untuk menentukan jumlah air. Dengan daya power 1,600 watt dan ukuran 18 cm x 22 cm x 37 cm membuatnya semakin mempesona dan mudah digunakan.

Mesin kopi tersebut terbuat dari material plastik yang mudah dibersihkan dan tersedia dalam warna hitam yang dapat Anda beli di Blibli dengan harga Rp 1.899.000, di Otten dengan harga Rp 2.099.000 dan di Lazada dengan harga Rp 1.799.000.

Nescafe Dolce Gusto Genio 2 Coffee Maker

Sumber gambar lazada.co.id

Nescafe Dolce Gusto Genio 2 Coffee Maker merupakan mesin kopi otomatis berdesain compact yang menggunakan kapsul pintar. Dilengkapi dengan teknologi thermo block yang membuat mesin cepat menyala kurang dari 30 detik untuk memanaskan air, 15 bars pressure, dan Eco Mode System sehingga hemat energi.

Kapsul pintar pada mesin ini merupakan kemasan minuman Nescafe yang dirancang secara khusus. Selain itu, kapsul pintar tersebut dapat membuat aroma dan rasa minuman tetap terjaga dengan baik. Nescafe Dolce Gusto Genio 2 Coffee Maker memiliki power 1500 watt, water tank 1 liter dengan desain futuristik, elegan, dan stylish.

Operasional mesin ini sangat mudah dan fleksibel yaitu cukup dengan menggerakkan play and select level otomatis. Anda juga dapat menghasilkan cream yang lembut dan tebal hanya dengan menggunakan mesin ini. Anda dapat membelinya di Blibli dengan harga RP 2.149.000 atau di Lazada dengan harga Rp 1.879.000.

Nescafe Dolce Gusto Drop Titanium

Sumber gambar elevenia.co.id

Nescafe Dolce Gusto Drop Titanium merupakan mesin kopi modern model smart touch screen yang terinspirasi dari tetesan kopi. Dilengkapi lampu LED untuk mengindikasikan tekanan air dan sistem kapsul pintar dengan 15 bar pressure yang mampu membuat cream busa bludru.

Kinerja mesin ini mampu menyamai mesin kopi profesional di cafe yang bisa berperan ganda membuat minuman panas dan dingin. Selain itu, diterapkan pula mode hemat energi yang akan mati secara otomatis apabila 5 menit tidak digunakan.

Nescafe Dolce Gusto Drop Titanium dapat menyesuaikan dengan ukuran cangkir minuman yang digunakan. Bekerja dengan menggunakan daya 1500 watt dan mampu tetap menjaga kualitas biji kopi serta aroma hingga tetes terakhir dalam cangkir. Anda dapat membelinya di Blibli dengan harga Rp 2.999.000, di Bukalapak dengan harga Rp 2.800.000, dan di Elevenia dengan harga Rp 3.049.000.

Nescafe Dolce Gusto Eclipse Mesin Kopi Kapsul Otomatis

Sumber gambar blibli.com

Nescafe Dolce Gusto Eclipse Mesin Kopi Kapsul Otomatis merupakan mesin kopi single serve yang berbeda dengan coffee maker pada umumnya. Dengan menggunakan mesin ini, Anda tidak perlu lagi menggiling biji kopi, mengukur takaran, dan khawatir akan jumlah dan suhu air yang harus diatur.

Dengan menerapkan mekanisme sederhana, mudah, cepat, praktis, dan otomatis, Anda cukup menunggu hasil dari mesin bekerja selama 2-3 menit sampai minuman siap disajikan. Nescafe Dolce Gusto Eclipse Mesin Kopi Kapsul Otomatis dilengkapi dengan teknologi hemat energi yang dapat dimatikan secara otomatis setelah 5 menit tidak digunakan.

Dengan menggunakan daya 220 watt, pump pressure 15, dan kapasitas 1 liter memungkinkan mesin bekerja maksimal. Nescafe Dolce Gusto Eclipse Mesin Kopi Kapsul Otomatis tersedia dalam warna hitam yang dapat Anda beli di Blibli dengan harga Rp 2.999.000 dan di Bukalapak dengan harga Rp 4.524.000.

Nescafe Dolce Gusto Infinissma Coffee Machine

Sumber gambar tokopedia.com

Nescafe Dolce Gusto Infinissma Coffee Machine merupakan mesin kopi berdesain ramping dengan bentuk yang terinspirasi dari simbol infinity. Dilengkapi dengan Eco Mode System yang hemat energi, tekanan pompa maksimum 15 yang menghasilkan cream tebal dan lembut serta Sistem Thermo Block dapat menyiapkan minuman kurang dari 30 detik.

Selain itu, terdapat pula kapsul tertutup rapat yang menjaga dan mengawetkan kesegaran kopi serta Mode Eco Internal yang memungkinkan mesin mati secara otomatis setelah 5 menit tidak digunakan. Nescafe Dolce Gusto Infinissma Coffee Machine memiliki kapasitas tangki air 1,2 liter dan dapat dilepas serta baki tetes berputar secara unik.

Tersedia dalam ukuran 15 cm x 37 cm x 28 cm yang dapat Anda beli di Blibli dengan harga Rp 1.293.500 atau di Tokopedia dengan harga Rp 1.600.000.

Nescafe Dolce Gusto Jovia Mesin Kopi

Sumber gambar tokopedia.com

Nescafe Dolce Gusto Jovia Mesin Kopi merupakan mesin kopi pintar berkualitas dan berkelas yang menggunakan berbagai teknologi. Mesin ini dilengkapi sistem kapsul pintar yang memungkinkan kualitas biji dan aromanya terjaga dengan sempurna sampai tetes terakhir.

Terdapat pula sistem 15 bar pressure yang menghasilkan cream tebal dan lembut menyamai mesin kopi profesional di cafe. Untuk menjaga kesegaran maksimum, setelah polong kopi dipanggang kemudian disegel agar tercipta aroma lezat dan rasa penuh.

Nescafe Dolce Gusto Jovia Mesin Kopi sangat mudah digunakan dan dibersihkan, tanpa harus repot menyiapkan air panas terlebih dulu. Anda dapat membelinya di Blibli dengan harga Rp 1.599.000 atau di Tokopedia dengan harga Rp 1.499.000.

Nescafe Dolce Gusto Stelia Mesin Kopi - Putih

Sumber gambar tokopedia.com

Nescafe Dolce Gusto Stelia Mesin Kopi - Putih merupakan mesin kopi yang menerapkan teknologi konsep antarmuka HMI Intuitif. Dengan kepala penutup otomatis yang memudahkan saat membuat kopi. Dilengkapi pula dengan reminder yang mengingatkan Anda untuk merawat mesin secara berkala.

Dilengkapi Sistem pemanas Thermo Block yang memungkinkan membuat minuman dalam hitungan detik, mode siaga otomatis setelah 5 menit, sistem kapsul yang mudah digunakan dan secara otomatis dapat mati setelah beberapa menit tidak digunakan.

Nescafe Dolce Gusto Stelia Mesin Kopi - Putih menggunakan output daya 1500 watt, tekanan 15 bar, kapasitas air 1 liter dengan reservoir transparan yang bisa dilepas. Mesin kopi ini sangat mudah dibersihkan dan tersedia dalam ukuran 30,2 cm x 17 cm yang dapat Anda beli di Blibli dengan harga RP 1.999.000 atau di Tokopedia dengan harga Rp 1.998.000.

Nescafe Dolce Gusto Eclipse EDG737B Capsule Machine Fully Automatic

Sumber gambar bukalapak.com

Nescafe Dolce Gusto Eclipse EDG737B Capsule Machine Fully Automatic merupakan mesin kopi otomatis yang dilengkapi dengan antarmuka layar sentuh intuitif untuk mengatur jumlah kopi. Touch screen tersebut memungkinkan Anda memilih air dingin, fungsi volume XL, air panas dan touch volume selector.

Dilengkapi pula sistem pemanas Thermo Block yang mampu membuat minuman cepat dan praktis dalam hitungan detik. Nescafe Dolce Gusto Eclipse EDG737B Capsule Machine Fully Automatic juga dilengkapi dengan Sistem Hemat Energi yang secara otomatis akan mematikan mesin setelah 5 menit apabila tidak digunakan.

Tersedia dalam warna hitam dengan ukuran 27,4 cm x 33,2 cm x 32,1 cm yang dapat Anda beli di Blibli dan Bukalapak dengan harga Rp 2.999.000.

From our editorial team

Nikmati Cita Rasa Kopi Sempurna dengan Alat Seduhan Profesional

Sebetulnya memilih seduhan kopi tradisional tidak ada salahnya. Kualitas kopi yang baik tentu saja akan menghasilkan rasa kopi yang baik pula. Namun, tidak ada salahnya jika mencoba menggunakan alat seduhan kopi profesional agar menciptakan cita rasa kopi yang lebih sempurna. Anda juga tidak perlu repot pergi ke cafe karena Anda sudah bisa menciptakan cafe sendiri di rumah.

Tag