Tak Harus Moge, Ini Dia 10+ Rekomendasi Motor 150cc Pilihan untuk Anda yang Ingin Tangguh Berkendara (2023)

Tak Harus Moge, Ini Dia 10+ Rekomendasi Motor 150cc Pilihan untuk Anda yang Ingin Tangguh Berkendara (2023)

Sumber gambar enoanderson.com

Bagi kebanyakan pria, motor gede atau biasa disebut moge jadi salah satu kendaraan impian karena selain tampilannya yang keren, motor tipe ini juga memiliki performa tangguh. Namun, menilik harganya yang lumayan menguras kantong dan terkadang tidak sesuai dengan medan yang ada, moge ini pun belum bisa didapatkan. Jangan cemas karena selain moge, ada pilihan motor berkapasitas 150cc yang tak kalah keren serta tangguh untuk Anda bawa berkendara seperti dalam referensi berikut ini.

Kalau Moge Dirasa Masih Terlalu Besar dan Mahal, Motor 150cc Bisa Jadi Pilihan Oke buat Anda

Sumber gambar superiorpowersports.com

Banyak pria yang merasa bila memiliki motor gede memiliki kepuasan tersendiri. Selain terlihat macho dan percaya diri, juga lebih nyaman digunakan untuk touring. Ini karena motor gede mempunyai bodi dan mesin besar sehingga Anda bisa menjadi raja di jalanan.

Sayangnya dengan harga mahal tidak semua orang bisa memiliki motor gede. Untuk itulah motor sport 150cc bisa jadi pilihan. Walau mesin dan bodinya tidak sebesar motor gede, namun motor ini bisa berlari lebih lincah. Anda tidak perlu takut untuk ngebut-ngebutan di jalan. Selain harganya yang lebih mudah dari motor gede, motor ini juga lebih ringan dan nyaman digunakan.

Alasan Banyak Orang yang Mencoba Menggunakan Motor Sport 150cc untuk Digunakan Sehari-hari

Sumber gambar intentionallyrefined.com

Motor sport 150 cc memang nyaman digunakan sehari-hari. Mau tau alasannya? Yuk simak ulasan berikut ini.

Harga

Sumber gambar themint.org

Memiliki harga yang lebih murah dari pada motor full fairing atau motor gede, Anda bisa mendapatkan motor sport 150cc dengan harga di bawah Rp 20 jutaan. Ini dikarenakan adanya persaingan dari pabrik motor yang ingin menghadirkan motor sport murah dengan bodi yang keren. Anda pun bisa tampil gaya dan nyaman dengan motor sport dengan dana minim.

Performa dan Handling

Sumber gambar quora.com

Memiliki model yang ergonomis membuat motor sport 150 cc nyaman dikendarai. Anda bisa terlihat lebih gagah dan tubuh Anda tidak cepat lelah, walaupun dalam perjalanan jauh. Bobotnya ringan sehingga mudah dikendalikan. Didukung mesin dengan kapasitas 150cc ke atas yang mampu untuk mengeluarkan tenaga dan torsi lebih besar. Jadi tidak perlu takut mengendarainya dengan kecepatan tinggi.

Irit

Sumber gambar worldatlas.com

Hal yang paling dikhawatirkan oleh pengendara motor saat ini adalah tingginya harga BBM alias bahan bakar minyak. Untuk itu, diperlukan kendaraan yang irit BBM agar dompet Anda tidak terkuras habis. Terutama bila Anda memiliki aktivitas dengan mobilitas tinggi.

Kelebihan dari motor 150cc adalah lebih irit dibandingkan motor sport lainnya yang lebih memperhatikan performa dibandingkan efisiensi. Di sinilah para produsen motor juga berbondong-bondong membuat motor yang efisien digunakan serta performa yang tetap baik untuk dapat bersaing di pasaran.

10 Piihan Motor 150CC untuk Menunjang Performa Maksimal Harian Anda

Sumber gambar thethreetomatoes.com

Butuh motor yang dapat menunjang performa harian Anda? Yuk lihat rekomendasi motor 150 cc yang bisa jadi pilihan, berikut ini!

Yamaha Xabre

Sumber gambar yamaha-motor.co.id

Merupakan desain terbaik dari Yamaha, Yamaha Xaber memiliki tampilan yang sangat sporty dan super gagah. Memiliki jumlah transmisi hingga 6 percepatan serta lampu LED. Mesinnya menggunakan SOHC 4 dengan sistem injeksi fuel injection. Ini sebabnya, motor berkapasitas 149cc ini memiliki performa yang tangguh. Anda bisa memesannya di Blibli dengan harga sekitar Rp 30.000.000.

All New Honda CBR 150R Street Fire

Sumber gambar hondaph.com

Memiliki desain baru pada shroud, New Honda CB150R Street Fire kini terkesan besar dengan bodi samping yang dilengkapi dengan wavy disc brake, rear cowl, serta pijakan kaki aluminium. Tidak hanya terkesan eksklusif dan tangguh, namun juga memiliki posisi berkendara yang semakin nyaman.

Motor keluaran AHM ini pun memiliki lampu LED pada semua sistem pencahayaan, sehingga rangkaian lampunya menjadi terlihat lebih tajam dan compact dengan daya tahannya yang lama. Bila tertarik memilikinya, Anda bisa membelinya seharga Rp 26.000.000 yang tersedia di Honda Cengkareng.

New V-ixion Advanced

Sumber gambar yamaha-motor.co.id

New V-ixion Advanced memiliki performa yang bertenaga dan gesit. Inilah yang membuat motor keluaran Yamaha ini selalu siap untuk menjadi yang terdepan di segala rintangan. Terdapat perubahan bodi dari yang sebelumnya sehingga terlihat lebih gagah dan sporty.

Background speedometer-nya merupakan perpaduan antara digital dan analog yang tak hanya sporty tapi juga multifungsi. Bahkan dalam kecepatan rendah atau tinggi sekalipun tetap mudah dilihat oleh pengendara.

Dengan jarak roda ke sumbu sepanjang 1300 mm, motor ini memiliki tangki yang dapat menampung bahan bakar hingga 12 liter. Bila berminat Anda bisa mendapatkannya seharga Rp 25.000.000 di Blibli.

Yamaha R15

Sumber gambar auto.ndtv.com

Bila ingin mendapatkan kesan racy, maka Anda harus melirik ke Yamaha R15. Bodinya berbentuk full fairing yang ramping dan meruncing. Bahkan terdapat lampu hazard dan panel full digital yang akan membuat pengemudinya lebih mudah dalam berkendara, sehingga dapat tampil agresif.

Cocok digunakan untuk touring karena mampu untuk menampung bahan bakar hingga 11 liter. Dengan kapasitas kubikasi 155cc serta mengandalkan mesin SOHC silinder tunggal yang memiliki sistem pendinginan cair, membuat R15 memiliki performa terbaik di kelasnya. Dapatkan segera di Blibli seharga Rp 34.000.000.

All New Honda CBR 150R

Sumber gambar hondaph.com

All New Honda CBR 150R memiliki tampilan yang gagah dan tangguh serta lebih modern dari versi sebelumnya. Motor keluaran PT. Astra Honda Motor ini didukung dengan mesin DOHC, 6 -speed, 150cc, 4 volve. Teknologinya sendiri diadopsi dari teknologi balap MotoGP, sehingga tidak hanya lincah tapi juga mampu untuk menghasilkan kontrol power yang lebih baik.

Tersedia dengan pilihan warna racing red, matte black, victory black red, serta moto GP edition, All New Honda CBR 150R pun dibuat irit dan ramah lingkungan. Tersedia dengan harga Rp 33.000.000 di Honda Cengkareng.

Suzuki GSX-R150

Sumber gambar suzuki.co.id

Jika mencari motor dengan harga yang murah namun berteknologi canggih, maka Suzuki GSX-R150 bisa jadi pilihan. Dibalut dengan bodi full fairing yang sporty serta dilengkapi dimensi rangka yang ringan namun kuat. Bahkan nyaman dikendarai pada jalanan yang rusak karena telah disematkan suspensi tipe monoshock pada sektor belakang.

Ditambah pada bagian depan dan belakangnya telah dibekali sistem pengereman cakram untuk menunjang keselamatan. Suzuki GSX R150 juga dilengkapi teknologi LED dan proyektor, serta tangki bahan bakar untuk kapasitas 20 liter, sehingga cocok digunakan untuk perjalanan jauh. Harganya hanya Rp 30.000.000-an saja di Blibli.

Suzuki GSX-S150

Sumber gambar suzuki.co.id

Merupakan naked bike yang memiliki kapasitas 147.3cc, Suzuki GSX-S150 didukung oleh mesin DOHC 4 langkah yang memiliki silinder tunggal. Desainnya tidak hanya sporty namun elegan, sehingga menjadi favorit banyak orang.

Pada putaran 10.500 rpm, mesin water cooled 4 stroke yang dimilikinya mampu untuk menghasilkan tenaga hingga 14.1 kw. Suzuki GSX-S150 termasuk motor yang irit karena menggunakan teknologi DCP-FI, TSCC v2 Advanced untuk menjadi sistem dari suplai bahan bakarnya. Berminat? Dapatkan segera di Blibli seharga Rp 25.000.000.

All New Yamaha R15

Sumber gambar yamaha-motor.co.id

Dengan kapasitas mesin 155cc, Yamaha All New R15 dirancang untuk Anda yang suka touring ke luar kota. Terdapat Variable Valve Actuation (VVA) yang dapat membuat torsi pada setiap putaran mesin menjadi rata. Fairing aerodinamisnya kekar dengan bodi belakang yang ramping dan runcing dan dilengkapi dengan lampu utama ganda yang tajam.

Terdapat pula fitur lain seperti hazard lamp, liquid cooling, VVA, serta LED headlight. Ditunjang pula dengan Digital Speedometer yang multifungsi sehingga mudah terlihat dan informatif. Kendali motornya pun stabil karena bobotnya yang ringan dengan aluminium rear arm yang kokoh. Motor ini dijual hanya seharga Rp 38.000.000 di Blibli.

Honda Verza 150

Sumber gambar oto.com

Merupakan versi ekonomis dari Honda Megapro, Honda Verza 150 dilengkapi dengan velg jari-jari serta mesin berkapasitas 150 cc dengan tenaga 13,3 vs 13,2 PS. Bagian depannya memiliki lampu utama berbentuk V dengan ukuran besar. Di atas lampu terpasang visor hitam dengan ukuran kecil sekaligus menutupi kluster instrumen.

Nyaman dikendarai karena memiliki stang dan kursi dengan posisi nyaman. Untuk memilikinya, datangi langsung Honda Cengkareng dan dapatkan dengan harga Rp 17.000.000.

All New Yamaha Byson Fi

Sumber gambar bmspeed7.com

All New Yamaha Byson Fi hadir memukau dengan konsep gaya sporty-elegan yang terlihat pada setiap sisi eksteriornya. Motor naked 150cc ini didukung dengan mesin tipe SOHC 4 langkah berpendingin cair yang memiliki transmisi 5 percepatan.

Kinerja mesinnya tangguh dan performanya terdepan. Selain itu, pada bagian suspensi depan menggunakan ban tubless tapak lebar serta velg lebar, sehingga menambah tampilannya yang gagah. Harga motor ini hanya Rp 24.000.000 di Blibli

From our editorial team

Gunakan Perlengkapan Berkendara yang Aman

Sayang rasanya jika motor Anda tidak didukung dengan perlengkapan yang tepat dan memenuhi standar keamanan berkendara alias safety riding. Agar Anda bisa mengendarai motor dengan lebih nyaman dan meminimalkan risiko cedera, pastikan Anda mengenakan pelindung kepala alias helm yang telah memenuhi Standar Nasional Indonesia alias SNI. Pilihlah helm yang kokoh, kuat dan tak mudah pecah. Selain itu, usahakan agar Anda selalu menggunakan alas kaki yang benar terutama jika menempuh perjalanan jauh, Tambahan perlengkapan seperti masker atau buff juga bisa jadi pilihan untuk melindungi Anda dari polusi kendaraan dan debu yang ada di jalanan.